kecilkan semua  

Teks -- Yohanes 1:14 (TB)

Tampilkan Strong
Konteks
1:14 Firman itu telah menjadi manusia, dan diam di antara kita, dan kita telah melihat kemuliaan-Nya, yaitu kemuliaan yang diberikan kepada-Nya sebagai Anak Tunggal Bapa, penuh kasih karunia dan kebenaran.
Paralel   Ref. Silang (TSK)   Ref. Silang (FULL)   ITL  
Daftar Isi

Catatan Kata/Frasa
Full Life , Jerusalem , Ende , Ref. Silang FULL

Catatan Kata/Frasa
Hagelberg

Catatan Rentang Ayat
Matthew Henry , SH , Utley , Topik Teologia , TFTWMS

kecilkan semua
Tafsiran/Catatan -- Catatan Kata/Frasa (per frasa)

Full Life: Yoh 1:14 - FIRMAN ITU TELAH MENJADI MANUSIA. Nas : Yoh 1:14 Kristus, Allah yang kekal itu menjadi manusia (Fili 2:5-9). Kemanusiaan dan keilahian berpadu di dalam diri-Nya. Dengan merendahkan ...

Nas : Yoh 1:14

Kristus, Allah yang kekal itu menjadi manusia (Fili 2:5-9). Kemanusiaan dan keilahian berpadu di dalam diri-Nya. Dengan merendahkan diri-Nya Ia memasuki hidup kemanusiaan dengan segala keterbatasan dari pengalaman manusia (bd. Yoh 3:17; 6:38-42; 7:29; 9:5; 10:36).

Jerusalem: Yoh 1:14 - manusia Harafiah: daging. Dengan menggunakan istilah itu, lih. Rom 7:5+. Yohanes menekankan bahwa Firman itu benar-benar termasuk umat manusia. Hal ini kerap ...

Harafiah: daging. Dengan menggunakan istilah itu, lih. Rom 7:5+. Yohanes menekankan bahwa Firman itu benar-benar termasuk umat manusia. Hal ini kerap kali ditonjolkan Yohanes. Kemudian orang berkata tentang "penjelmaan" (inkarnasi). Bdk 1Yo 4:2; 2Yo 7; demikianpun Paulus, Rom 1:3; Gal 4:4; Fili 2:7; Kol 1:19

Jerusalem: Yoh 1:14 - diam di antara kita Harafiah: memasang kemahNya di antara kita. Kehadiran Allah yang tak kelihatan dan menakutkan dalam Kemah atau Bait Allah selama Perjanjian lama, Kel ...

Harafiah: memasang kemahNya di antara kita. Kehadiran Allah yang tak kelihatan dan menakutkan dalam Kemah atau Bait Allah selama Perjanjian lama, Kel 25:8; bdk Bil 35:34; dan kehadiran hikmat Allah pada Israel melalui hukum Taurat, Sir 24:7-22; Bar 3:36-4:4, diganti melalui penjelmaan Firman dengan kehadiran pribadi Allah yang teraba di antara manusia

Jerusalem: Yoh 1:14 - kemuliaanNya Dahulu "kemuliaan" adalah pernyataan kehadiran Allah, Kel 24:16. Semaraknya yang menakutkan tidak dapat dilihat orang yang hidup, Kel 33:20. Dahulu ke...

Dahulu "kemuliaan" adalah pernyataan kehadiran Allah, Kel 24:16. Semaraknya yang menakutkan tidak dapat dilihat orang yang hidup, Kel 33:20. Dahulu kemuliaan itu berselubungkan sebuah awan, dan sekarang kemanusiaan Firman yang menjelma. Tetapi ada kalanya kemuliaan itu menembusi selubung itu, baik dalam peristiwa seperti ketika Yesus dimuliakan, bdk Luk 9:32,35 (menyinggung Yoh 1:14?), maupun dalam mujizat-mujizat, sebuah "tanda" bahwa Allah diam dan berkarya dalam Kristus, Yoh 2:11+; Yoh 11:40, bdk Kel 14:24-27 dan Kel 15:7; 16:7 dst, sementara penyingkapan lengkapnya terjadi dalam kebangkitan, Yoh 17:5+ kasih-karunia dan kebenaran Ini bersesuaian dengan "kasih-karunia" (atau kasih) dan kesetiaan; dengan itu Allah memperkenalkan hakekatnya kepada Musa, Kel 34:6, bdk Hos 2:16-22. Bdk Yoh 1:17.

Ende: Yoh 1:1-18 - -- Kata pembukaan bertjorak madah ini mengandung atjara pokok, inti-sari dan suasana seluruh karangan Indjil ini.

Kata pembukaan bertjorak madah ini mengandung atjara pokok, inti-sari dan suasana seluruh karangan Indjil ini.

Ende: Yoh 1:14 - Daging Istilah ini mengandung tjorak: manusia lemah dan fana. Bdl. Flp 1:2-7: "Ia telah menghampakan Dirinja dengan mengambil keadaan budak, mendjadi sama se...

Istilah ini mengandung tjorak: manusia lemah dan fana. Bdl. Flp 1:2-7: "Ia telah menghampakan Dirinja dengan mengambil keadaan budak, mendjadi sama seperti seorang manusia".

Ende: Yoh 1:14 - Berkemah Demikian arti kata asli. Agaknja dengan sengadja dipilih untuk mengesankan bahwa Jesus hanja untuk sementara tinggal diatas bumi dan hidup dalam kesed...

Demikian arti kata asli. Agaknja dengan sengadja dipilih untuk mengesankan bahwa Jesus hanja untuk sementara tinggal diatas bumi dan hidup dalam kesederhanaan dan kemiskinan, tanpa mempunjai suatu tempat untuk membaringkan kepalaNja (Mat 8:20). Mungkin pula Jo. ingat akan "kemah kudus" (kemah perdjandjian), tempat Allah menjatakan Diri kepada Moses, dan menurut kepertjajaan orang Israel Allah hadir ditengah mereka, pada perdjandjian mereka dari Mesir ketanah jang didjandjikan. Kalau demikian, maka titik persamaan ialah, bahwa Putera Allah, jaitu Allah sendiri, hidup setjara tersembunji ditengah orang-orangNja.

Ende: Yoh 1:14 - Kami barangkali jang dimaksudkan ialah Joanes sendiri dan penjaksi-penjaksi mata jang lain. Ada jang menterdjemahkan dengan "kita", sebab sebenarnja sekali...

barangkali jang dimaksudkan ialah Joanes sendiri dan penjaksi-penjaksi mata jang lain. Ada jang menterdjemahkan dengan "kita", sebab sebenarnja sekalian orang jang pertjaja sekedar mengenal dan menikmati kemuliaan Jesus.

Ende: Yoh 1:14 - Kemuliaan Jang dimaksudkan barangkali kemuliaan Ilahi jang bersinar pada Jesus dalam segala-galanja (Ibr 1:3). Mungkin pula kemuliaan jang dilihat Joanes sendir...

Jang dimaksudkan barangkali kemuliaan Ilahi jang bersinar pada Jesus dalam segala-galanja (Ibr 1:3). Mungkin pula kemuliaan jang dilihat Joanes sendiri pada "perubahan" Jesus diatas gunung (Mat 17:1-19; Mar 9:1-12; Luk 9:28-36), ataupun kemuliaan Jesus sesudah kebangkitanNja (Yoh 17:5).

Ende: Yoh 1:14 - Rahmat tjinta Ilahi.

tjinta Ilahi.

Ende: Yoh 1:14 - Kebenaran dapat ditafsirkan: adjaran jang benar, kekudusan, atau kesetiaan kepada djandji-djandjiNja.

dapat ditafsirkan: adjaran jang benar, kekudusan, atau kesetiaan kepada djandji-djandjiNja.

Ref. Silang FULL: Yoh 1:14 - menjadi manusia // melihat kemuliaan-Nya // kasih karunia // dan kebenaran · menjadi manusia: Gal 4:4; Fili 2:7,8; 1Tim 3:16; Ibr 2:14; 1Yoh 1:1,2; 4:2 · melihat kemuliaan-Nya: Kel 33:18; 40:34 · kasih ka...

· menjadi manusia: Gal 4:4; Fili 2:7,8; 1Tim 3:16; Ibr 2:14; 1Yoh 1:1,2; 4:2

· melihat kemuliaan-Nya: Kel 33:18; 40:34

· kasih karunia: Rom 3:24; [Lihat FULL. Rom 3:24]

· dan kebenaran: Yoh 14:6

kecilkan semua
Tafsiran/Catatan -- Catatan Kata/Frasa (per Ayat)

Hagelberg: Yoh 1:14 - -- 1:14 Firman itu telah menjadi daging,91 dan diam di antara kami,92 dan kami telah melihat93 kemuliaan-Nya, yaitu kemuliaan yang diberikan kepada-Nya s...

1:14 Firman itu telah menjadi daging,91 dan diam di antara kami,92 dan kami telah melihat93 kemuliaan-Nya, yaitu kemuliaan yang diberikan kepada-Nya sebagai Anak94 Tunggal95 Bapa, penuh kasih karunia dan kebenaran.

Ayat ini menyatakan secara terang-terangan bahwa Allah menjelma menjadi manusia. Memang tema ini sudah diungkapkan secara samar-sama dalam ayat 5, 9, 10, dan 11, tetapi dalam ayat 14 Rasul Yohanes menyatakannya dengan istilah yang mengejutkan. Dia memakai istilah Firman, dan bukan misalnya istilah "Mesias". Dia memakai istilah daging, dan bukan misalnya istilah "manusia".

Yohanes berkata bahwa Firman... diam di antara kita, dan kita telah melihat kemuliaan-Nya. Penjelmaan Firman tidak terjadi di tempat yang tersembunyi, malah penjelmaan itu disaksikan antara lain oleh Yohanes dan para rasul yang lain. Dengan demikian Allah menyatakan diri-Nya. Penyataan diri Allah yang disebutkan dalam ayat ini melebihi segala penyataan dari Dia yang pernah Dia adakan sebelumnya, dan tidak akan dilebihi sebelum Tuhan Yesus kembali untuk mendirikan Kerajaan-Nya di bumi ini. Bandingkanlah Ibrani pasal 1:1-2.

Dalam Injil Yohanes, kemuliaan Tuhan Yesus dinyatakan melalui tanda-tanda-Nya (pasal 2:11; 11:4, dan 40), tetapi kemuliaan-Nya paling dinyatakan melalui kematian, kebangkitan dan kenaikan-Nya (pasal 7:39; 12:16, 23; dan 13:31-32).96

Dia diam di antara kita. Istilah diam97 mempunyai arti dasar "berkemah". Dalam Keluaran pasal 33 kita membaca mengenai "Kemah Pertemuan" di mana Musa bertemu dengan TUHAN Allah. Dalam Keluaran pasal 36 Kemah Suci dibangun. Dan dalam pasal-pasal itu kita juga membaca mengenai kemuliaan Allah. Ada kemungkinan bahwa kesamaan ini diadakan untuk menarik perhatian pembaca pada kesejajaran antara Tuhan Yesus di Israel dan TUHAN Allah di padang gurun.98

Dalam ayat ini Firman disebut Anak Tunggal Bapa. Setelah ayat ini istilah Firman tidak dipakai lagi dalam Injil Yohanes, tetapi Dia yang adalah Firman disebut "Yesus" dan Anak.

Sebenarnya apa yang penuh kasih karunia dan kebenaran kurang jelas dalam bahasa sumber. Mungkin ungkapan itu menguraikan Firman,99 tetapi rupanya bukan Firman yang diuraikan dengan ungkapan ini, tetapi kemuliaan-Nya.100 Jika demikian, maka ayat ini mengingatkan kita pada Keluaran 33-34, yaitu peristiwa di mana Musa berkata, "Perlihatkanlah kiranya kemuliaan-Mu kepadaku" (33:18) dan Tuhan Allah menjawab, "Aku akan melewatkan segenap kebaikan-Ku101 dari depanmu dan menyerukan nama Tuhan di depanmu: Aku akan memberi kasih karunia kepada siapa yang Kuberi kasih karunia dan mengasihani siapa yang Kukasihani" (33:18). Dengan kata lain, kemuliaan Allah sungguh penuh kasih karunia dan kebenaran.102 Sesuai dengan apa yang dikatakan di atas, kemuliaan Allah yang penuh kasih karunia dan kebenaran dinyatakan paling jelas di kayu salib Tuhan Yesus Kristus.

Arti dari istilah kasih karunia103 diuraikan oleh Rasul Paulus dalam Efesus 2:8-9, yang berkata, "Sebab karena kasih karunia kamu diselamatkan oleh iman; itu bukan hasil usahamu, tetapi pemberian Allah, itu bukan hasil pekerjaanmu: jangan ada orang yang memegahkan diri."

Kata benda kebenaran,104 yang dipakai dalam Injil Yohanes 25 kali,105 memilik arti yang lebih dalam daripada hanya "benar, bukan salah". Dalam Perjanjian Lama kata kebenaran mengandung arti "kesetiaan", dan unsur itu juga nampak dalam Perjanjian Baru. Tuhan Yesus berkata, "Akulah jalan dan kebenaran dan hidup" (Yohanes 14:6). Bultmann berkata, "Maka kebenaran bukan merupakan ajaran tentang Allah yang disampaikan melalui Yesus, tetapi kebenaran merupakan kenyataan diri Allah yang menyatakan dirinya - yang terjadi! - dalam Yesus."106 Murid Yesus Kristus yang mengetahui kebenaran harus hidup di dalamnya, dan akan dibebaskan olehnya (Yohanes pasal 8:31-32).

Hagelberg: Yoh 1:1-18 - -- I. KATA PENGANTAR (1:1-18) 1:1-5 Pendahuluan Kelima ayat ini begitu singkat dan padat, sehingga sungguh membangkitkan rasa keingintahuan kita, "Bag...

I. KATA PENGANTAR (1:1-18)

1:1-5 Pendahuluan

Kelima ayat ini begitu singkat dan padat, sehingga sungguh membangkitkan rasa keingintahuan kita, "Bagaimana mungkin terjadi bahwa 'Firman itu bersama-sama dengan Allah dan Firman itu adalah Allah'?" Tema-tema yang sangat besar dimasukkan dalam "ruangan" yang begitu sempit, yaitu lima ayat, 61 kata Yunani, 61 kata yang singkat dan biasa. Tema-tema yang dikemukakan antara lain persekutuan antara Firman dan Allah Bapa, keilahian Firman, hidup dan terang yangdibawa kepada manudia oleh Firman itu, penjelmaan, dan perlawanan. Tema-tema yang diceritakan dengan kata yang biasa, sehingga semula kita merasa bahwa segala yang dia katakan mudah dimengerti. Namun, jika direnungkan kita mulai menyadari bahwa dia menulis kebenaran yang amat dalam dan sulit dipahami.

Kedelapan belas ayat yang pertama dalam Injil Yohanes mengemukakan tema-tema yang pokok dan istilah-istilah yang khas, yang dikembangkan lebih lanjut dalam pasal 1:19-21:25.33 Dengan demikian, para pembaca bagian ini, yang rindu untuk memperoleh kasih karunia dan terang melalui Dia yang menjelma menjadi manusia menjadi tertarik untuk membaca seluruh Injil Yohanes.

Dari segi bentuk bagian ini, Culpepper34 mengamati beberapa ayat yang begitu sejajar, sehingga bentuk "baji" muncul, di mana pasal 1:12b menjadi matanya. Menurut dia, pasal 1:1-2 sejajar dengan 1:18, 1:3 sejajar dengan 1:17, 1:4-5 sejajar dengan 1:16, 1:6-8 sejajar dengan 1:15, 1:9-10 sejajar dengan 1:14, 1:11 sejajar dengan 1:13, 1:12a sejajar dengan 1:12c.

Pengamatannya digambarkan di bawah ini:

1:1-2

1:18

Ternyata bentuk "baji"35 ini tidak jarang dalam Firman Allah, dan tidak asing bagi para pembaca pertama. Struktur ini menekankan ayat yang menjadi matanya atau engselnya. Dalam kasus ini pasal 12:b menjadi engselnya. Struktur ini menekankan kepentingan "diberi-Nya kuasa supaya menjadi anak-anak Allah". Penekanan ini sesuai dengan tujuan Injil Yohanes, yaitu penginjilan.

Hagelberg: Yoh 1:14 - -- 1:14 Firman itu telah menjadi daging,91 dan diam di antara kami,92 dan kami telah melihat93 kemuliaan-Nya, yaitu kemuliaan yang diberikan kepada-Nya s...

1:14 Firman itu telah menjadi daging,91 dan diam di antara kami,92 dan kami telah melihat93 kemuliaan-Nya, yaitu kemuliaan yang diberikan kepada-Nya sebagai Anak94 Tunggal95 Bapa, penuh kasih karunia dan kebenaran.

Ayat ini menyatakan secara terang-terangan bahwa Allah menjelma menjadi manusia. Memang tema ini sudah diungkapkan secara samar-sama dalam ayat 5, 9, 10, dan 11, tetapi dalam ayat 14 Rasul Yohanes menyatakannya dengan istilah yang mengejutkan. Dia memakai istilah Firman, dan bukan misalnya istilah "Mesias". Dia memakai istilah daging, dan bukan misalnya istilah "manusia".

Yohanes berkata bahwa Firman... diam di antara kita, dan kita telah melihat kemuliaan-Nya. Penjelmaan Firman tidak terjadi di tempat yang tersembunyi, malah penjelmaan itu disaksikan antara lain oleh Yohanes dan para rasul yang lain. Dengan demikian Allah menyatakan diri-Nya. Penyataan diri Allah yang disebutkan dalam ayat ini melebihi segala penyataan dari Dia yang pernah Dia adakan sebelumnya, dan tidak akan dilebihi sebelum Tuhan Yesus kembali untuk mendirikan Kerajaan-Nya di bumi ini. Bandingkanlah Ibrani pasal 1:1-2.

Dalam Injil Yohanes, kemuliaan Tuhan Yesus dinyatakan melalui tanda-tanda-Nya (pasal 2:11; 11:4, dan 40), tetapi kemuliaan-Nya paling dinyatakan melalui kematian, kebangkitan dan kenaikan-Nya (pasal 7:39; 12:16, 23; dan 13:31-32).96

Dia diam di antara kita. Istilah diam97 mempunyai arti dasar "berkemah". Dalam Keluaran pasal 33 kita membaca mengenai "Kemah Pertemuan" di mana Musa bertemu dengan TUHAN Allah. Dalam Keluaran pasal 36 Kemah Suci dibangun. Dan dalam pasal-pasal itu kita juga membaca mengenai kemuliaan Allah. Ada kemungkinan bahwa kesamaan ini diadakan untuk menarik perhatian pembaca pada kesejajaran antara Tuhan Yesus di Israel dan TUHAN Allah di padang gurun.98

Dalam ayat ini Firman disebut Anak Tunggal Bapa. Setelah ayat ini istilah Firman tidak dipakai lagi dalam Injil Yohanes, tetapi Dia yang adalah Firman disebut "Yesus" dan Anak.

Sebenarnya apa yang penuh kasih karunia dan kebenaran kurang jelas dalam bahasa sumber. Mungkin ungkapan itu menguraikan Firman,99 tetapi rupanya bukan Firman yang diuraikan dengan ungkapan ini, tetapi kemuliaan-Nya.100 Jika demikian, maka ayat ini mengingatkan kita pada Keluaran 33-34, yaitu peristiwa di mana Musa berkata, "Perlihatkanlah kiranya kemuliaan-Mu kepadaku" (33:18) dan Tuhan Allah menjawab, "Aku akan melewatkan segenap kebaikan-Ku101 dari depanmu dan menyerukan nama Tuhan di depanmu: Aku akan memberi kasih karunia kepada siapa yang Kuberi kasih karunia dan mengasihani siapa yang Kukasihani" (33:18). Dengan kata lain, kemuliaan Allah sungguh penuh kasih karunia dan kebenaran.102 Sesuai dengan apa yang dikatakan di atas, kemuliaan Allah yang penuh kasih karunia dan kebenaran dinyatakan paling jelas di kayu salib Tuhan Yesus Kristus.

Arti dari istilah kasih karunia103 diuraikan oleh Rasul Paulus dalam Efesus 2:8-9, yang berkata, "Sebab karena kasih karunia kamu diselamatkan oleh iman; itu bukan hasil usahamu, tetapi pemberian Allah, itu bukan hasil pekerjaanmu: jangan ada orang yang memegahkan diri."

Kata benda kebenaran,104 yang dipakai dalam Injil Yohanes 25 kali,105 memilik arti yang lebih dalam daripada hanya "benar, bukan salah". Dalam Perjanjian Lama kata kebenaran mengandung arti "kesetiaan", dan unsur itu juga nampak dalam Perjanjian Baru. Tuhan Yesus berkata, "Akulah jalan dan kebenaran dan hidup" (Yohanes 14:6). Bultmann berkata, "Maka kebenaran bukan merupakan ajaran tentang Allah yang disampaikan melalui Yesus, tetapi kebenaran merupakan kenyataan diri Allah yang menyatakan dirinya - yang terjadi! - dalam Yesus."106 Murid Yesus Kristus yang mengetahui kebenaran harus hidup di dalamnya, dan akan dibebaskan olehnya (Yohanes pasal 8:31-32).

buka semua
Tafsiran/Catatan -- Catatan Rentang Ayat

Matthew Henry: Yoh 1:6-14 - Yohanes Pembaptis Saksi Firman; Inkarnasi Firman Yohanes Pembaptis Saksi Firman; Inkarnasi Firman (1:6-14) ...

SH: Yoh 1:14-18 - Rahasia iman. (Sabtu, 26 Desember 1998) Rahasia iman. Rahasia iman. "Firman" sebagai gelar penjelmaan-Nya dalam diri manusia; sempurna tanpa d...

SH: Yoh 1:14-18 - Berita Natal (Selasa, 25 Desember 2001) Berita Natal Berita Natal. Rasul Yohanes telah menegaskan bahwa Yesus adalah Allah. Dalam ayat ...

SH: Yoh 1:14-18 - Makna Natal (Rabu, 25 Desember 2013) Makna Natal Judul: Makna Natal Bagi sebagian orang, makna Hari Natal adalah hari libur menjelang akhir...

SH: Yoh 1:14-18 - Allah Dinyatakan dalam Yesus (Senin, 25 Desember 2017) Allah Dinyatakan dalam Yesus Rasul Yohanes memperkenalkan Yesus kepada para pembaca dengan cara yang menarik. Mul...

SH: Yoh 1:10-13 - Pemilik yang Tidak Dikenali (Sabtu, 23 Desember 2017) Pemilik yang Tidak Dikenali Dalam bagian ini, Rasul Yohanes dengan tegas menyatakan bahwa Yesus adalah Pemilik du...

SH: Yoh 1:10-18 - Kristus memberi hidup (Senin, 26 Desember 2005) Kristus memberi hidup Judul: Kristus memberi hidup Siapa yang berhak menyelamatkan manusia berdosa...

SH: Yoh 1:1-18 - Miliki Pengenalan yang Berkualitas (Rabu, 25 Desember 2019) Miliki Pengenalan yang Berkualitas Saksi mata adalah mereka yang menyaksikan sendiri sebuah peristiwa. Jika saksi...

Utley: Yoh 1:14-18 - --NASKAH NASB (UPDATED): Yoh 1:14-18...

Topik Teologia: Yoh 1:14 - -- Allah yang Berpribadi Pribadi Allah Kebapaan Allah Allah sebagai Bapa Yesus Kristus ...

TFTWMS: Yoh 1:14-18 - Firman Itu Telah Menjadi Manusia "FIRMAN ITU TELAH MENJADI MANUSIA" (Yohanes 1:14-18) Oxym...

buka semua
Pendahuluan / Garis Besar

Full Life: Yohanes (Pendahuluan Kitab) Penulis : Yohanes Tema : Yesus, Putra Allah Tanggal Penulisan: 80-95 M...

Full Life: Yohanes (Garis Besar) Garis Besar Prolog tentang Logos (Yoh 1:1-18)...

Matthew Henry: Yohanes (Pendahuluan Kitab) Kita tidak sedang membahas kapan dan di mana Injil ini dituliskan. Kita yakin Injil ini diberikan melalui inspirasi Allah kepada Yohanes, saudara Y...

Jerusalem: Yohanes (Pendahuluan Kitab) INJIL YOHANES PENGANTAR INJIL YOHANES DAN SURAT-SURAT YOHANES Injil Yoh...

Ende: Yohanes (Pendahuluan Kitab) INDJIL JESUS KRISTUS KARANGAN JOANES KATA PENGANTAR Karangan Indjil ini biasa disebut "Indjil keempat". Menurut riwajat...

Hagelberg: Yohanes (Pendahuluan Kitab) PENDAHULUAN Prakata Pendahuluan Injil Yohanes dapat diumpamakan sebagai sebuah kolam yang b...

Hagelberg: Yohanes (Garis Besar) GARIS BESAR I. KATA PENGANTAR (1:1-18...

Hagelberg: Yohanes DAFTAR PUSTAKA Daftar Kepustakaan Barrett, C. K., The Gospel According to St. John, an Introduction with C...

TFTWMS: Yohanes (Pendahuluan Kitab) KESIMPULAN (YOHANES 1:14-18) Kita masuk ke dalam Injil Yohanes kare...

TFTWMS: Yohanes (Garis Besar) Catatan Akhir: 1 Michael P. Green, Illustrations for Biblical Preaching (Grand Rapids, Mich.: Baker Book House,...

TFTWMS: Yohanes (Pendahuluan Kitab) KATA PENGANTAR INJIL YOHANES Donald Guthrie, dalam bukunya New Testament Introduction mempersembahkan hampir seratu...

TFTWMS: Yohanes (Pendahuluan Kitab) YOHANES: PERJALANAN IMAN "KAMI SENDIRI TELAH MENDENGAR" Stephen Covey, dalam bukunya yang berjudul ...

BIS: Yohanes (Pendahuluan Kitab) KABAR BAIK YANG DISAMPAIKAN OLEH YOHANES PENGANTAR Dalam Kabar Baik yang disampaikan oleh Yohanes ini, Yesus d...

Ajaran: Yohanes (Pendahuluan Kitab) Tujuan Supaya dengan mengenal isi Kitab Injil Yohanes, orang-orang Kristen mengerti bahwa Allah mengambil rupa manusi...

Intisari: Yohanes (Pendahuluan Kitab) Firman Allah terakhir kepada manusia INJIL YANG BERBEDA.Yohanes mempunyai cara pendekatan tersendiri pada kehidupan dan p...

Garis Besar Intisari: Yohanes (Pendahuluan Kitab) [1] PENDAHULUAN Yoh 1:1-51...

Advanced Commentary (Kamus, Lagu-Lagu Himne, Gambar, Ilustrasi Khotbah, Pertanyaan-Pertanyaan, dll)


TIP #09: Klik ikon untuk merubah tampilan teks alkitab dan catatan hanya seukuran layar atau memanjang. [SEMUA]
dibuat dalam 0.09 detik
dipersembahkan oleh YLSA