Teks -- Amos 5:18-19 (TB)
Nama Orang, Nama Tempat, Topik/Tema Kamus
kecilkan semuaTafsiran/Catatan -- Catatan Kata/Frasa (per frasa)
Full Life: Am 5:1-27 - RATAPAN.
Nas : Am 5:1-27
Di dalam ratapan ini, Amos menyampaikan kesedihan Tuhan karena
dosa-dosa Israel. Nyanyian ini mengatakan bahwa malapetaka mereka it...
Nas : Am 5:1-27
Di dalam ratapan ini, Amos menyampaikan kesedihan Tuhan karena dosa-dosa Israel. Nyanyian ini mengatakan bahwa malapetaka mereka itu sudah pasti, seakan-akan sudah terjadi; namun Amos masih mengimbau umat itu untuk berbalik kepada Allah supaya sekurang-kurangnya "sisa-sisa keturunan" dapat diselamatkan (ayat Am 5:15).
Full Life: Am 5:18 - HARI TUHAN.
Nas : Am 5:18
Bangsa Israel yakin bahwa "hari Tuhan" adalah hari ketika Allah akan
menghukum semua musuh mereka dan mereka sendiri akan dimuliakan....
Nas : Am 5:18
Bangsa Israel yakin bahwa "hari Tuhan" adalah hari ketika Allah akan menghukum semua musuh mereka dan mereka sendiri akan dimuliakan. Amos mengejutkan mereka dengan menegaskan bahwa ketika hari itu tiba, itu akan berarti hukuman bagi bangsa Israel yang berdosa
(lihat cat. --> Yoel 1:15).
[atau ref. Yoel 1:15]
Jerusalem -> Am 5:18
Jerusalem: Am 5:18 - mereka yang menginginkan hari TUHAN Bangsa Israel berbangga bahwa adalah umat terpilih. Karenanya mereka menantikan turun tangan Tuhan yang hanya dapat menguntungkan. dengan "hari Tuhan'...
Bangsa Israel berbangga bahwa adalah umat terpilih. Karenanya mereka menantikan turun tangan Tuhan yang hanya dapat menguntungkan. dengan "hari Tuhan' yang dinantikan mereka itu nabi Amos melawan "hari Tuhan" menurut pandangan para nabi: Hari Tuhan itu ialah hari kegemasan dan murka, Zef 1:15; Yeh 22:24; Rat 2:22, melawan umat Israel yang tegar hati. Hari itu adalah hari kegelapan air mata, pembunuhan, pendeknya hari yang dahsyat, Ams 5:18-20; 2:16; 8:9-10,13; Yes 2:6-21; Yer 30:5-7; Zef 1:14-18; bdk Yoe 1:15-20; 2:1-4. Semua nas ini menyinggung serangan musuh yang memusnahkan segala sesuatu (orang Asyur orang Kasdim). Di masa pembuangan "Hari Tuhan" mendapat ciri lain dan menjadi pokok pengharapan. Murka Tuhan akan melawan segala penindasan umat Israel, Oba 15, yaitu Babel, Yes 13:6,9; Yer 50:27; 51:2; Rat 1:21; Mesir, Yes 19:16; Yer 46:10,21; Yeh 30:2; orang Filistin, Yer 47:4; bangsa Edom, Yes 34:8; 63:4. Begitu "Hari Tuhan" menjadi hari pemulihan umat Israel, Ams 9:11; Yes 11:11; 21:1; 30:26; bdk Yoe 2:32; 3:1. Di masa sesudah pembuangan "Hari Tuhan" semakin menjadi hari penghakiman yang menjamin kejayaan orang benar dan hukuman orang fasik, Mal 4:1-6; Ayu 21:30; Ams 11:4. Penghakiman itu merangkum semua orang, Yes 26:20-27:1; 33:10-16. Lihat juga Mat 24:1+. Mengenai gejala-gejala di jagat raya yang menyertai Hari Tuhan itu bdk Ams 8:9+. Mengenai lambang "genap", "terang", bdk Yoh 8:12+; Maz 17:15+.
Ende -> Am 5:18
Ende: Am 5:18 - -- Orang2 Israil menantikan "hari pengadilan Jahwe", karena mengira itu membawa
hanja jang baik untuk Israil, tetapi hukuman bagi musuh2nja. Nabi lalu
me...
Orang2 Israil menantikan "hari pengadilan Jahwe", karena mengira itu membawa hanja jang baik untuk Israil, tetapi hukuman bagi musuh2nja. Nabi lalu mengatakan, bahwa Israilpun akan dihukum pula. Pelepasan tiada ada.
Ref. Silang FULL: Am 5:18 - hari Tuhan // hari Tuhan // itu kegelapan // bukan terang · hari Tuhan: Yes 2:12; Yes 2:12; Yoel 1:15; Yoel 1:15
· hari Tuhan: Yer 30:5; Yer 30:5
· itu kegelapan: 1Sam 2:9; 1Sam 2:9; Yoel...
· hari Tuhan: Yes 2:12; [Lihat FULL. Yes 2:12]; Yoel 1:15; [Lihat FULL. Yoel 1:15]
· hari Tuhan: Yer 30:5; [Lihat FULL. Yer 30:5]
· itu kegelapan: 1Sam 2:9; [Lihat FULL. 1Sam 2:9]; Yoel 2:2; [Lihat FULL. Yoel 2:2]
· bukan terang: Ayub 20:28; [Lihat FULL. Ayub 20:28]; Yes 5:19,30; Yer 30:7
Ref. Silang FULL: Am 5:19 - seekor beruang // memagut dia · seekor beruang: Rat 3:10; Rat 3:10
· memagut dia: Ul 32:24; Ul 32:24; Ayub 20:24; Pengkh 10:8; Pengkh 10:8; Yes 24:17-18; Yer 15:2-3; ...
· seekor beruang: Rat 3:10; [Lihat FULL. Rat 3:10]
· memagut dia: Ul 32:24; [Lihat FULL. Ul 32:24]; Ayub 20:24; Pengkh 10:8; [Lihat FULL. Pengkh 10:8]; Yes 24:17-18; Yer 15:2-3; 48:44