kecilkan semua  

Teks -- Yohanes 6:1-29 (TB)

Tampilkan Strong
Konteks
Yesus memberi makan lima ribu orang
6:1 Sesudah itu Yesus berangkat ke seberang danau Galilea, yaitu danau Tiberias. 6:2 Orang banyak berbondong-bondong mengikuti Dia, karena mereka melihat mujizat-mujizat penyembuhan, yang diadakan-Nya terhadap orang-orang sakit. 6:3 Dan Yesus naik ke atas gunung dan duduk di situ dengan murid-murid-Nya. 6:4 Dan Paskah, hari raya orang Yahudi, sudah dekat. 6:5 Ketika Yesus memandang sekeliling-Nya dan melihat, bahwa orang banyak berbondong-bondong datang kepada-Nya, berkatalah Ia kepada Filipus: "Di manakah kita akan membeli roti, supaya mereka ini dapat makan?" 6:6 Hal itu dikatakan-Nya untuk mencobai dia, sebab Ia sendiri tahu, apa yang hendak dilakukan-Nya. 6:7 Jawab Filipus kepada-Nya: "Roti seharga dua ratus dinar tidak akan cukup untuk mereka ini, sekalipun masing-masing mendapat sepotong kecil saja." 6:8 Seorang dari murid-murid-Nya, yaitu Andreas, saudara Simon Petrus, berkata kepada-Nya: 6:9 "Di sini ada seorang anak, yang mempunyai lima roti jelai dan dua ikan; tetapi apakah artinya itu untuk orang sebanyak ini?" 6:10 Kata Yesus: "Suruhlah orang-orang itu duduk." Adapun di tempat itu banyak rumput. Maka duduklah orang-orang itu, kira-kira lima ribu laki-laki banyaknya. 6:11 Lalu Yesus mengambil roti itu, mengucap syukur dan membagi-bagikannya kepada mereka yang duduk di situ, demikian juga dibuat-Nya dengan ikan-ikan itu, sebanyak yang mereka kehendaki. 6:12 Dan setelah mereka kenyang Ia berkata kepada murid-murid-Nya: "Kumpulkanlah potongan-potongan yang lebih supaya tidak ada yang terbuang." 6:13 Maka merekapun mengumpulkannya, dan mengisi dua belas bakul penuh dengan potongan-potongan dari kelima roti jelai yang lebih setelah orang makan. 6:14 Ketika orang-orang itu melihat mujizat yang telah diadakan-Nya, mereka berkata: "Dia ini adalah benar-benar nabi yang akan datang ke dalam dunia." 6:15 Karena Yesus tahu, bahwa mereka hendak datang dan hendak membawa Dia dengan paksa untuk menjadikan Dia raja, Ia menyingkir pula ke gunung, seorang diri.
Yesus berjalan di atas air
6:16 Dan ketika hari sudah mulai malam, murid-murid Yesus pergi ke danau, lalu naik ke perahu 6:17 dan menyeberang ke Kapernaum. Ketika hari sudah gelap Yesus belum juga datang mendapatkan mereka, 6:18 sedang laut bergelora karena angin kencang. 6:19 Sesudah mereka mendayung kira-kira dua tiga mil jauhnya, mereka melihat Yesus berjalan di atas air mendekati perahu itu. Maka ketakutanlah mereka. 6:20 Tetapi Ia berkata kepada mereka: "Aku ini, jangan takut!" 6:21 Mereka mau menaikkan Dia ke dalam perahu, dan seketika juga perahu itu sampai ke pantai yang mereka tujui.
Orang banyak mencari Yesus
6:22 Pada keesokan harinya orang banyak, yang masih tinggal di seberang, melihat bahwa di situ tidak ada perahu selain dari pada yang satu tadi dan bahwa Yesus tidak turut naik ke perahu itu bersama-sama dengan murid-murid-Nya, dan bahwa murid-murid-Nya saja yang berangkat. 6:23 Tetapi sementara itu beberapa perahu lain datang dari Tiberias dekat ke tempat mereka makan roti, sesudah Tuhan mengucapkan syukur atasnya. 6:24 Ketika orang banyak melihat, bahwa Yesus tidak ada di situ dan murid-murid-Nya juga tidak, mereka naik ke perahu-perahu itu lalu berangkat ke Kapernaum untuk mencari Yesus.
Roti hidup
6:25 Ketika orang banyak menemukan Yesus di seberang laut itu, mereka berkata kepada-Nya: "Rabi, bilamana Engkau tiba di sini?" 6:26 Yesus menjawab mereka: "Aku berkata kepadamu, sesungguhnya kamu mencari Aku, bukan karena kamu telah melihat tanda-tanda, melainkan karena kamu telah makan roti itu dan kamu kenyang. 6:27 Bekerjalah, bukan untuk makanan yang akan dapat binasa, melainkan untuk makanan yang bertahan sampai kepada hidup yang kekal, yang akan diberikan Anak Manusia kepadamu; sebab Dialah yang disahkan oleh Bapa, Allah, dengan meterai-Nya." 6:28 Lalu kata mereka kepada-Nya: "Apakah yang harus kami perbuat, supaya kami mengerjakan pekerjaan yang dikehendaki Allah?" 6:29 Jawab Yesus kepada mereka: "Inilah pekerjaan yang dikehendaki Allah, yaitu hendaklah kamu percaya kepada Dia yang telah diutus Allah."
Paralel   Ref. Silang (TSK)   Ref. Silang (FULL)   ITL  

Nama Orang, Nama Tempat, Topik/Tema Kamus

Nama Orang dan Nama Tempat:
 · Andreas the brother of Simon Peter
 · Filipus a man who was one of the twelve apostles,a son of Herod the Great; husband of Herodias; ruler of Iturea and Traconitis north and west of Galilee,a man who was one of the seven chosen to serve tables at the church at Jerusalem
 · Galilea a place where Israel encamped between Jericho and the Jordan,a town between Dor and Tirza in the territory of Ephraim (YC),a town just north of Joppa, originally a military base (YC),a place 12 miles south of Shechem now called Jiljiliah (YC)
 · Kapernaum a town located on the northwest shore of the Sea of Galilee.
 · Paskah a Jewish religious feast. It may also refer to the lamb sacrificed and eaten at the feast.
 · Petrus a man who was a leader among the twelve apostles and wrote the two epistles of Peter
 · Rabuni a title given to teachers and others of an exalted position
 · Simon a son of Jonas and brother of Andrew; an apostle of Jesus Christ,a man who was one of the apostles of Christ and also called 'the Zealot',a brother of Jesus,a man who was a well-know victim of leprosy who had been healed by Jesus (NIV note),a man from Cyrene who was forced to carry the cross of Jesus,a Pharisee man in whose house Jesus' feet were washed with tears and anointed,the father of Judas Iscariot,a man who was a sorcerer in Samaria and who wanted to buy the gifts of the Spirit,a man who was a tanner at Joppa and with whom Peter was staying when Cornelius sent for him
 · Tiberias a city on the western side of the Sea of Galilee
 · Yahudi the Jewish religion/beliefs
 · Yehuda the son of Jacob and Leah; founder of the tribe of Judah,a tribe, the land/country,a son of Joseph; the father of Simeon; an ancestor of Jesus,son of Jacob/Israel and Leah; founder of the tribe of Judah,the tribe of Judah,citizens of the southern kingdom of Judah,citizens of the Persian Province of Judah; the Jews who had returned from Babylonian exile,"house of Judah", a phrase which highlights the political leadership of the tribe of Judah,"king of Judah", a phrase which relates to the southern kingdom of Judah,"kings of Judah", a phrase relating to the southern kingdom of Judah,"princes of Judah", a phrase relating to the kingdom of Judah,the territory allocated to the tribe of Judah, and also the extended territory of the southern kingdom of Judah,the Province of Judah under Persian rule,"hill country of Judah", the relatively cool and green central highlands of the territory of Judah,"the cities of Judah",the language of the Jews; Hebrew,head of a family of Levites who returned from Exile,a Levite who put away his heathen wife,a man who was second in command of Jerusalem; son of Hassenuah of Benjamin,a Levite in charge of the songs of thanksgiving in Nehemiah's time,a leader who helped dedicate Nehemiah's wall,a Levite musician who helped Zechariah of Asaph dedicate Nehemiah's wall
 · Yunus a son of Amittai; the prophet God sent to Nineveh,the prophet who was swallowed by the great fish; son of Amittai


Topik/Tema Kamus: Yohanes, Injil | Hari | Lazarus | Yesus | Perbuatan Ajaib Yesus | Filipus | Tiberias | Andreas | Roti | Mujizat | Iman | Laut | Kuatir | Meterai, Dimeteraikan Dengan Roh Kudus | Lambang Roh Kudus | Meterai | Rendah, Kerendahan Hati Kristus | Ucap, Ucapan Syukur | Tingkah Laku Kristen | Kapal | selebihnya
Daftar Isi

Catatan Kata/Frasa
Full Life , BIS , Jerusalem , Ende , Ref. Silang FULL

Catatan Kata/Frasa
Hagelberg

Catatan Rentang Ayat
Matthew Henry , SH , Utley , Topik Teologia , TFTWMS

kecilkan semua
Tafsiran/Catatan -- Catatan Kata/Frasa (per frasa)

Full Life: Yoh 6:2 - MUJIZAT-MUJIZAT. Nas : Yoh 6:2 Teks : 1) Apa yang dimaksud dengan mukjizat? (a) Mukjizat adalah perbuatan yang mempunyai asal adikodrati dan ...

Nas : Yoh 6:2

Teks :
  1. 1) Apa yang dimaksud dengan mukjizat?
    1. (a) Mukjizat adalah perbuatan yang mempunyai asal adikodrati dan dilakukan dengan kuasa adikodrati (Yun. _dunamis_; lih. Kis 8:13; Kis 19:11).
    2. (b) Mukjizat berfungsi sebagai tanda (Yun. _semeion_) kekuasaan ilahi (Luk 23:8; Kis 4:16,30,33). Mukjizat terbesar yang merupakan inti dari PB adalah kebangkitan Kristus (pasal 1Kor 15:1-58).
  2. 2) Mukjizat setidak-tidaknya bermanfaat untuk tiga maksud dalam Kerajaan Allah.
    1. (a) Mukjizat bersaksi tentang Yesus Kristus, membuktikan kebenaran dari pesan-Nya dan identitas-Nya sebagai Kristus dari Allah (Yoh 2:23; 5:1-21; 10:25; 11:42).
    2. (b) Mukjizat mengungkapkan kasih Kristus yang penuh belas kasihan (Mr 8:2; Luk 7:12-15; Kis 10:38).
    3. (c) Mukjizat menandai zaman keselamatan (Mat 11:2 dst.), kedatangan Kerajaan Allah

      (lihat art. KERAJAAN ALLAH)

      dan penyerbuan Allah ke dalam wilayah kekuasaan Iblis

      (lihat art. KUASA ATAS IBLIS DAN SETAN-SETAN).

  3. 3) Alkitab mempertahankan bahwa mukjizat harus bekerja sepanjang zaman gereja.
    1. (a) Yesus mengutus pengikut-Nya untuk menyampaikan Injil serta mengadakan mukjizat (Mat 10:7-8; Mr 3:14-15;

      lihat cat. --> Luk 9:2).

      [atau ref. Luk 9:2]

    2. (b) Yesus menyatakan bahwa mereka yang percaya kepada-Nya melalui pekabaran Injil juga akan melakukan pekerjaan-pekerjaan yang dilakukan-Nya, dan bahkan pekerjaan yang lebih besar daripada itu (Yoh 14:12; Mr 16:15-20).
    3. (c) Kitab Kisah Para Rasul berbicara tentang pengadaan mukjizat dalam kehidupan orang percaya (Kis 3:1 dst.; Kis 5:12; 6:8; Kis 8:6 dst.; Kis 9:32 dst.; Kis 15:12; 20:7 dst.); di bagian yang lain PB, mukjizat disebutkan "tanda" yang mengokohkan pemberitaan Injil (Kis 4:29-30; 14:3; Rom 15:18-19; 2Kor 12:12; Ibr 2:3-4).
    4. (d) Roh Kudus ingin memberikan tanda ini kepada gereja sepanjang zaman sekarang ini (1Kor 12:8-12,28; Yak 5:14-15;

      lihat art. TANDA-TANDA ORANG PERCAYA).

  4. 4) PB juga mengajarkan bahwa tanda-tanda dan mukjizat akan dilakukan oleh kuasa Iblis melalui guru dan pengkhotbah palsu, khususnya oleh antikristus dan nabi palsu

    (lihat art. KESENGSARAAN BESAR; dan

    lihat art. GURU-GURU PALSU).

Full Life: Yoh 6:5 - MEMBERI MAKAN LIMA RIBU ORANG. Nas : Yoh 6:5 Lihat cat. --> Mat 14:19. [atau ref. Mat 14:19]

Nas : Yoh 6:5

Lihat cat. --> Mat 14:19.

[atau ref. Mat 14:19]

Full Life: Yoh 6:15 - YESUS BERDOA SENDIRI. Nas : Yoh 6:15 Lihat cat. --> Mat 14:23. [atau ref. Mat 14:23]

Nas : Yoh 6:15

Lihat cat. --> Mat 14:23.

[atau ref. Mat 14:23]

Full Life: Yoh 6:20 - JANGAN TAKUT. Nas : Yoh 6:20 Lihat cat. --> Mat 14:27. [atau ref. Mat 14:27]

Nas : Yoh 6:20

Lihat cat. --> Mat 14:27.

[atau ref. Mat 14:27]

BIS: Yoh 6:7 - uang perak uang perak: Sekeping uang perak adalah upah harian bagi seorang pekerja biasa (lih. Mat 20:2).

uang perak: Sekeping uang perak adalah upah harian bagi seorang pekerja biasa (lih. Mat 20:2).

BIS: Yoh 6:14 - Nabi Nabi: Lihat Yoh 1:21.

Nabi: Lihat Yoh 1:21.

Jerusalem: Yoh 6:4 - Paskah Roti yang akan diberikan oleh Yesus merupakan Paskah yang baru.

Roti yang akan diberikan oleh Yesus merupakan Paskah yang baru.

Jerusalem: Yoh 6:15 - menyingkir pula Var: melarikan diri.

Var: melarikan diri.

Jerusalem: Yoh 6:20 - jangan takut sejumlah naskah tidak memuat kata-kata ini.

sejumlah naskah tidak memuat kata-kata ini.

Jerusalem: Yoh 6:22-26 - -- Menurut sementara ahli, sebuah wejangan tentang Ekaristi, Yoh 6:51-58, yaitu tentang Yesus sebagai makanan sejati yang terdiri atas daging dan darahNy...

Menurut sementara ahli, sebuah wejangan tentang Ekaristi, Yoh 6:51-58, yaitu tentang Yesus sebagai makanan sejati yang terdiri atas daging dan darahNya, Yoh 6:51+, disisipkan ke dalam sebuah cerita tambah wejangan sbb: Orang-orang Yahudi meminta sebuah "tanda" yang serupa dengan tanda "manna", Yoh 6:30-31. Yesus menanggapi permintaan itu sbb: Oleh karena ajaran Bapa yang saya sampaikan kepada manusia, bdk Yoh 3:11+, sayalah roti sejati yang dimakan melalui iman, Yoh 6:32 dst. Orang-orang Yahudi tidak mengerti, Yoh 6:60-66, kecuali Petrus serta murid-murid lainnya, Yoh 6:67-71. Untuk mengerti pokok itu baiklah dibandingkan Ula 8:3; Ams 8:22-24 dan Yoh 9:1-6; Sir 24:3 dan Sir 24:17-21; Luk 11:29-32.

Jerusalem: Yoh 6:23 - sudah Tuhan mengucapkan syukur atasnya Sejumlah naskah tidak memuat bagian ayat ini.

Sejumlah naskah tidak memuat bagian ayat ini.

Jerusalem: Yoh 6:27 - yang akan diberikan Var: yang diberikan

Var: yang diberikan

Jerusalem: Yoh 6:27 - dengan meteraiNya Ialah "meterai" Roh Kudus yang diterapkan melalui baptisan, Mat 3:16+, bdk Rom 4:11+. Ini kekuasaan Allah yang diberikan kepada Yesus untuk mengerjaka...

Ialah "meterai" Roh Kudus yang diterapkan melalui baptisan, Mat 3:16+, bdk Rom 4:11+. Ini kekuasaan Allah yang diberikan kepada Yesus untuk mengerjakan "tanda-tanda", Bdk Mat 12:28; Kis 10:38; Efe 1:13; Efe 4:30; 2Ko 1:22.

Jerusalem: Yoh 6:29 - Inilah pekerjaan yang dikehendaki Allah Harafiah: Inilah pekerjaan Allah. Dengan "pekerjaan-pekerjaan orang-orang Yahudi", Yesus memperlawankan kepercayaan kepada Utusan Allah.

Harafiah: Inilah pekerjaan Allah. Dengan "pekerjaan-pekerjaan orang-orang Yahudi", Yesus memperlawankan kepercayaan kepada Utusan Allah.

Ende: Yoh 6:7 - Denar Upah sehari bekerdja dewasa itu.

Upah sehari bekerdja dewasa itu.

Ende: Yoh 6:19 - Stadi Satu stadi kira-kira 200 m.

Satu stadi kira-kira 200 m.

Ende: Yoh 6:26 - Bukan sebab melihat tanda-tanda Jesus hendak menegaskan kepada orang-orang itu, bahwa penting sekali mereka mengerti maksud rohani dari mukdjizat jang telah mereka saksikan. Maksudnj...

Jesus hendak menegaskan kepada orang-orang itu, bahwa penting sekali mereka mengerti maksud rohani dari mukdjizat jang telah mereka saksikan. Maksudnja supaja mereka pertjaja, bahwa Jesus utusan Allah. jang berbitjara dan bertindak atas nama Allah, dan bahwa kekuasaan Allah bekerdja didalamNja. Itu chususnja penting untuk mengerti pembitjaraan Jesus jang berikut tentang makanan rohani jang akan diberikanNja kepada mereka. Mereka harus jakin dan mengerti, bahwa Jesus, jang berkuasa memberi mereka makanan djasmani setjara adjaib, djuga berkuasa memberi dagingNja sebagai makanan dan darahNja sebagai minuman dalam arti jang akan diterangkanNja.

Ende: Yoh 6:29 - Inilah pekerdjaan Allah Maksudnja:"Jang dituntut oleh Allah ialah supaja kamu pertjaja. Memang kepertjajaan ini mengandung pula tuntutan bahwa mereka harus taat kepada kepert...

Maksudnja:"Jang dituntut oleh Allah ialah supaja kamu pertjaja. Memang kepertjajaan ini mengandung pula tuntutan bahwa mereka harus taat kepada kepertjajaan itu. Bdl. Rom 3:28.

Ref. Silang FULL: Yoh 6:2 - melihat mujizat-mujizat · melihat mujizat-mujizat: Yoh 2:11; Yoh 2:11

· melihat mujizat-mujizat: Yoh 2:11; [Lihat FULL. Yoh 2:11]

Ref. Silang FULL: Yoh 6:3 - atas gunung · atas gunung: Yoh 6:15

· atas gunung: Yoh 6:15

Ref. Silang FULL: Yoh 6:4 - Dan Paskah · Dan Paskah: Yoh 11:55; Yoh 11:55

· Dan Paskah: Yoh 11:55; [Lihat FULL. Yoh 11:55]

Ref. Silang FULL: Yoh 6:5 - kepada Filipus · kepada Filipus: Yoh 1:43; Yoh 1:43

· kepada Filipus: Yoh 1:43; [Lihat FULL. Yoh 1:43]

Ref. Silang FULL: Yoh 6:8 - Andreas, saudara · Andreas, saudara: Yoh 1:40

· Andreas, saudara: Yoh 1:40

Ref. Silang FULL: Yoh 6:9 - sebanyak ini · sebanyak ini: 2Raj 4:43

· sebanyak ini: 2Raj 4:43

Ref. Silang FULL: Yoh 6:11 - mengucap syukur · mengucap syukur: Yoh 6:23; Mat 14:19; Mat 14:19

· mengucap syukur: Yoh 6:23; Mat 14:19; [Lihat FULL. Mat 14:19]

Ref. Silang FULL: Yoh 6:14 - melihat mujizat // dalam dunia · melihat mujizat: Yoh 2:11; Yoh 2:11 · dalam dunia: Ul 18:15,18; Mat 11:3; Mat 21:11; Mat 21:11

· melihat mujizat: Yoh 2:11; [Lihat FULL. Yoh 2:11]

· dalam dunia: Ul 18:15,18; Mat 11:3; Mat 21:11; [Lihat FULL. Mat 21:11]

Ref. Silang FULL: Yoh 6:15 - Dia raja // seorang diri · Dia raja: Yoh 18:36 · seorang diri: Mat 14:23; Mr 6:46

· Dia raja: Yoh 18:36

· seorang diri: Mat 14:23; Mr 6:46

Ref. Silang FULL: Yoh 6:19 - atas air · atas air: Ayub 9:8

· atas air: Ayub 9:8

Ref. Silang FULL: Yoh 6:20 - jangan takut · jangan takut: Mat 14:27; Mat 14:27

· jangan takut: Mat 14:27; [Lihat FULL. Mat 14:27]

Ref. Silang FULL: Yoh 6:22 - di seberang // yang berangkat · di seberang: Yoh 6:2 · yang berangkat: Yoh 6:15-21

· di seberang: Yoh 6:2

· yang berangkat: Yoh 6:15-21

Ref. Silang FULL: Yoh 6:23 - dari Tiberias // mengucapkan syukur · dari Tiberias: Yoh 6:1 · mengucapkan syukur: Yoh 6:11

· dari Tiberias: Yoh 6:1

· mengucapkan syukur: Yoh 6:11

Ref. Silang FULL: Yoh 6:25 - Rabi · Rabi: Mat 23:7; Mat 23:7

· Rabi: Mat 23:7; [Lihat FULL. Mat 23:7]

Ref. Silang FULL: Yoh 6:26 - mencari Aku // melihat tanda-tanda · mencari Aku: Yoh 6:24 · melihat tanda-tanda: Yoh 6:30; Yoh 2:11; Yoh 2:11

· mencari Aku: Yoh 6:24

· melihat tanda-tanda: Yoh 6:30; Yoh 2:11; [Lihat FULL. Yoh 2:11]

Ref. Silang FULL: Yoh 6:27 - yang bertahan // yang kekal // Anak Manusia // dengan meterai-Nya · yang bertahan: Yes 55:2 · yang kekal: Yoh 6:54; Mat 25:46; Mat 25:46 · Anak Manusia: Mat 8:20; Mat 8:20 · dengan meterai...

· yang bertahan: Yes 55:2

· yang kekal: Yoh 6:54; Mat 25:46; [Lihat FULL. Mat 25:46]

· Anak Manusia: Mat 8:20; [Lihat FULL. Mat 8:20]

· dengan meterai-Nya: Rom 4:11; 1Kor 9:2; 2Kor 1:22; Ef 1:13; 4:30; 2Tim 2:19; Wahy 7:3

Ref. Silang FULL: Yoh 6:29 - kamu percaya // telah diutus · kamu percaya: 1Yoh 3:23 · telah diutus: Yoh 3:17; Yoh 3:17

· kamu percaya: 1Yoh 3:23

· telah diutus: Yoh 3:17; [Lihat FULL. Yoh 3:17]

kecilkan semua
Tafsiran/Catatan -- Catatan Kata/Frasa (per Ayat)

Hagelberg: Yoh 6:1 - -- 6:1 Sesudah itu Yesus berangkat ke seberang Danau Galilea,552 yaitu Danau Tiberias.553 Injil Sinoptik menceritakan bahwa ini terjadi sesudah kedua bel...

6:1 Sesudah itu Yesus berangkat ke seberang Danau Galilea,552 yaitu Danau Tiberias.553

Injil Sinoptik menceritakan bahwa ini terjadi sesudah kedua belas murid diutus, dan mereka kembali dengan cerita-cerita mengenai apa yang mereka lakukan. Kisah pelayanan mereka dikaitkan dengan pembunuhan Yohanes Pembaptis, suatu peristiwa yang tidak disebutkan dalam Injil Yohanes.

Hagelberg: Yoh 6:1-15 - -- 3. Lima ribu orang diberi makan (6:1-15) Pasal 6 mengandung beberapa tema yang memberi kesan bahwa peristiwa Paskah pertama merupakan latar belakang p...

3. Lima ribu orang diberi makan (6:1-15)

Pasal 6 mengandung beberapa tema yang memberi kesan bahwa peristiwa Paskah pertama merupakan latar belakang pasal ini. Peristiwa-peristiwa Paskah, yaitu tulah-tulah yang menghantam Firaun, pengorbanan anak domba, kematian setiap anak sulung Mesir, penyeberangan Laut Teberau, pemberian manna, dan Kesepuluh Firman, dirayakan sebagai bukti utama bahwa Allah semesta alam akan tetap mengasihi dan menyelamatkan umat Israel. Oleh karena itu, perbandingan-perbandingan berikut mengandung makna yang sangat besar bagi para pembaca Yahudi. Seperti ketika Allah memberi manna kepada umat Israel di padang gurun waktu itu, dalam pasal 6 ini orang banyak diberi roti, dan manna dibahas. Seperti waktu umat Israel menyeberangi Laut Teberau, dalam pasal ini Tuhan Yesus berjalan di atas Danau Galilea.547 Seperti saat nama Yahweh dinyatakan kepada Musa, Tuhan Yesus berkata "Aku ini", yang merupakan terjemahan dalam bahasa Yunani untuk nama Yahweh. Seperti sewaktu Israel bersungut-sungut di padang gurun, dalam pasal ini pengikut Tuhan Yesus juga bersungut-sungut. Juga, dalam ayat 4, hari raya Paskah disebutkan. Dengan demikian, tampaknya tema Paskah menyatukan peristiwa-peristiwa yang diceritakan dalam Yohanes pasal 6. Jika tafsiran ini benar, maka pasal ini merupakan kesaksian yang sangat jelas bahwa Yesus adalah Yahweh, dan sama seperti ketika Tuhan Allah menyelamatkan umat Israel dari Mesir, demikian juga Tuhan Yesus menyelamatkan manusia dari kuasa dan hukum dosa. Yesus adalah Tuhan Allah yang menjelma menjadi manusia untuk menjadi Anak Domba Allah, penggenapan dari segala sesuatu yang dibayangkan dalam hari raya Paskah.548

Peristiwa lima ribu orang diberi makan merupakan mukjizat satu-satunya yang dikisahkan dalam keempat Injil. Dalam Injil Sinoptik dijelaskan bahwa kedua belas murid diutus untuk melayani di Israel, kemudian Herodes mendengar berita mengenai mukjizat yang mereka adakan. Mendengar berita itu, dia heran karena dia telah membunuh Yohanes Pembaptis. Kemudian kisah pembunuhan Yohanes diceritakan sebelum kisah mukjizat lima ribu orang diberi makanan. Namun konteks historis549 tersebut tidak disebutkan dalam Injil Yohanes, yang hanya menjelaskan bahwa, "Sesudah itu Yesus berangkat ke seberang Danau Galilea, yaitu Danau Tiberias. Orang banyak berbondong-bondong mengikuti Dia, karena mereka melihat mukjizat-mukjizat penyembuhan, yang diadakan-Nya terhadap orang-orang sakit."

Menurut Morris,550 mukjizat ini menandai bahwa Tuhan Yesus adalah Mesias yang akan mendatangkan Kerajaan Allah, dengan segala kemakmurannya. Tafsiran itu dapat diterima, tetapi pasti juga ada kaitan erat dengan ungkapan Tuhan Yesus, "Akulah roti hidup" dalam pasal 6:35, 48, dan 51.551 Nas ini, jika dibaca oleh orang-orang Yahudi, dimaksudkan untuk mendorong mereka bertanya, "Apakah Dia datang dari Allah kami yang memuaskan nenek moyang kami dengan manna di padang gurun?"

Hagelberg: Yoh 6:1 - -- 6:1 Sesudah itu Yesus berangkat ke seberang Danau Galilea,552 yaitu Danau Tiberias.553 Injil Sinoptik menceritakan bahwa ini terjadi sesudah kedua bel...

6:1 Sesudah itu Yesus berangkat ke seberang Danau Galilea,552 yaitu Danau Tiberias.553

Injil Sinoptik menceritakan bahwa ini terjadi sesudah kedua belas murid diutus, dan mereka kembali dengan cerita-cerita mengenai apa yang mereka lakukan. Kisah pelayanan mereka dikaitkan dengan pembunuhan Yohanes Pembaptis, suatu peristiwa yang tidak disebutkan dalam Injil Yohanes.

Hagelberg: Yoh 5:1--7:52 - -- C. Oposisi Timbul: tambah tanda, perbuatan, dan kata (5:1-7:52) Dalam bagian ini pertentangan antara Tuhan Yesus dan pemimpin-pemimpin orang Yahudi ti...

C. Oposisi Timbul: tambah tanda, perbuatan, dan kata (5:1-7:52)

Dalam bagian ini pertentangan antara Tuhan Yesus dan pemimpin-pemimpin orang Yahudi timbul. Apa yang tersirat dalam bagian yang sebelumnya, sudah menjadi nyata dalam bagian ini. Sesuai dengan pasal 1;10, mereka melawan Tuhan Yesus.

Hagelberg: Yoh 1:19--10:42 - -- II. PENYATAAN YESUS DENGAN KATA DAN PERBUATAN (1:19-10:42)

II. PENYATAAN YESUS DENGAN KATA DAN PERBUATAN (1:19-10:42)

Hagelberg: Yoh 6:2 - -- 6:2 Orang banyak berbondong-bondong mengikuti554 Dia,555 karena mereka melihat tanda-tanda,556 yang diadakan-Nya terhadap orang-orang sakit. Injil Sin...

6:2 Orang banyak berbondong-bondong mengikuti554 Dia,555 karena mereka melihat tanda-tanda,556 yang diadakan-Nya terhadap orang-orang sakit.

Injil Sinoptik tidak menyebutkan tentang motivasi mereka, yaitu karena mereka melihat tanda-tanda. Motivasi tersebut jelas berkaitan dengan ayat 26-27, saat Tuhan Yesus menegur mereka dengan berkata, "Bekerjalah, bukan untuk makanan yang akan dapat binasa, melainkan untuk makanan yang bertahan sampai kepada hidup yang kekal...."557 Ada juga kaitannya dengan kehendak mereka untuk "membawa Dia dengan paksa untuk menjadikan Dia raja" (ayat 15). Fokus mereka sangat duniawi, dan Tuhan Yesus mau supaya fokus mereka berubah menjadi rohani.

Hagelberg: Yoh 6:2 - -- 6:2 Orang banyak berbondong-bondong mengikuti554 Dia,555 karena mereka melihat tanda-tanda,556 yang diadakan-Nya terhadap orang-orang sakit. Injil Sin...

6:2 Orang banyak berbondong-bondong mengikuti554 Dia,555 karena mereka melihat tanda-tanda,556 yang diadakan-Nya terhadap orang-orang sakit.

Injil Sinoptik tidak menyebutkan tentang motivasi mereka, yaitu karena mereka melihat tanda-tanda. Motivasi tersebut jelas berkaitan dengan ayat 26-27, saat Tuhan Yesus menegur mereka dengan berkata, "Bekerjalah, bukan untuk makanan yang akan dapat binasa, melainkan untuk makanan yang bertahan sampai kepada hidup yang kekal...."557 Ada juga kaitannya dengan kehendak mereka untuk "membawa Dia dengan paksa untuk menjadikan Dia raja" (ayat 15). Fokus mereka sangat duniawi, dan Tuhan Yesus mau supaya fokus mereka berubah menjadi rohani.

Hagelberg: Yoh 6:3 - -- 6:3 Dan Yesus naik ke atas gunung558 dan duduk di situ dengan murid-murid-Nya. Ketiga Injil Sinoptik menjelaskan bahwa mereka pergi ke sana untuk menc...

6:3 Dan Yesus naik ke atas gunung558 dan duduk di situ dengan murid-murid-Nya.

Ketiga Injil Sinoptik menjelaskan bahwa mereka pergi ke sana untuk mencari tempat yang sunyi.

Hagelberg: Yoh 6:3 - -- 6:3 Dan Yesus naik ke atas gunung558 dan duduk di situ dengan murid-murid-Nya. Ketiga Injil Sinoptik menjelaskan bahwa mereka pergi ke sana untuk menc...

6:3 Dan Yesus naik ke atas gunung558 dan duduk di situ dengan murid-murid-Nya.

Ketiga Injil Sinoptik menjelaskan bahwa mereka pergi ke sana untuk mencari tempat yang sunyi.

Hagelberg: Yoh 6:4 - -- 6:4 Dan Paskah, hari raya orang Yahudi, sudah dekat.559 Jika bahasan tema Paskah yang dicatat sebelum bahasan pasal 6:1 itu tepat, maka ayat ini menja...

6:4 Dan Paskah, hari raya orang Yahudi, sudah dekat.559

Jika bahasan tema Paskah yang dicatat sebelum bahasan pasal 6:1 itu tepat, maka ayat ini menjadi petunjuk atau kunci yang menolong para pembaca untuk menangkap kesatuan dari seluruh pasal 6.

Tiga hari raya Paskah disebutkan dalam Injil Yohanes. Menurut Carson560, Yohanes menyebutkan hari raya Paskah untuk menegaskan bahwa Yesus-lah Anak Domba Allah, yang dilambangkan oleh setiap anak domba yang dikorbankan pada setiap hari raya Paskah.561 Paskah yang kedua ini disebutkan untuk menghubungkan roti yang akan dibagikan kepada lima ribu orang itu dengan "makanan yang bertahan sampai kepada hidup yang kekal" yaitu "roti hidup" dan "daging Anak Manusia". Juga, semangat mereka untuk "membawa Dia dengan paksa untuk menjadikan Dia raja" sungguh masuk akal pada masa Paskah, karena pada waktu itu semangat nasionalisme mereka sedang berkobar-kobar.

Hagelberg: Yoh 6:4 - -- 6:4 Dan Paskah, hari raya orang Yahudi, sudah dekat.559 Jika bahasan tema Paskah yang dicatat sebelum bahasan pasal 6:1 itu tepat, maka ayat ini menja...

6:4 Dan Paskah, hari raya orang Yahudi, sudah dekat.559

Jika bahasan tema Paskah yang dicatat sebelum bahasan pasal 6:1 itu tepat, maka ayat ini menjadi petunjuk atau kunci yang menolong para pembaca untuk menangkap kesatuan dari seluruh pasal 6.

Tiga hari raya Paskah disebutkan dalam Injil Yohanes. Menurut Carson560, Yohanes menyebutkan hari raya Paskah untuk menegaskan bahwa Yesus-lah Anak Domba Allah, yang dilambangkan oleh setiap anak domba yang dikorbankan pada setiap hari raya Paskah.561 Paskah yang kedua ini disebutkan untuk menghubungkan roti yang akan dibagikan kepada lima ribu orang itu dengan "makanan yang bertahan sampai kepada hidup yang kekal" yaitu "roti hidup" dan "daging Anak Manusia". Juga, semangat mereka untuk "membawa Dia dengan paksa untuk menjadikan Dia raja" sungguh masuk akal pada masa Paskah, karena pada waktu itu semangat nasionalisme mereka sedang berkobar-kobar.

Hagelberg: Yoh 6:5 - -- 6:5 Ketika Yesus memandang sekeliling-Nya dan melihat, bahwa orang banyak berbondong-bondong datang kepada-Nya, berkatalah Ia kepada Filipus, "Di mana...

6:5 Ketika Yesus memandang sekeliling-Nya dan melihat, bahwa orang banyak berbondong-bondong datang kepada-Nya, berkatalah Ia kepada Filipus, "Di manakah kita akan membeli roti, supaya mereka ini dapat makan?"

Menurut Markus 6:33-35 mereka datang ke tempat itu lewat jalan darat, dan diajar oleh Tuhan Yesus sampai "hari sudah mulai malam". Kemudian, Dia memberikan makanan kepada mereka karena DIa mengasihani mereka.

Mungkin Filipus ditanyai karena dia berasal dari sana, dari Betsaida, menurut pasal 1:44.

Hagelberg: Yoh 6:5 - -- 6:5 Ketika Yesus memandang sekeliling-Nya dan melihat, bahwa orang banyak berbondong-bondong datang kepada-Nya, berkatalah Ia kepada Filipus, "Di mana...

6:5 Ketika Yesus memandang sekeliling-Nya dan melihat, bahwa orang banyak berbondong-bondong datang kepada-Nya, berkatalah Ia kepada Filipus, "Di manakah kita akan membeli roti, supaya mereka ini dapat makan?"

Menurut Markus 6:33-35 mereka datang ke tempat itu lewat jalan darat, dan diajar oleh Tuhan Yesus sampai "hari sudah mulai malam". Kemudian, Dia memberikan makanan kepada mereka karena DIa mengasihani mereka.

Mungkin Filipus ditanyai karena dia berasal dari sana, dari Betsaida, menurut pasal 1:44.

Hagelberg: Yoh 6:6 - -- 6:6 Hal itu dikatakan-Nya untuk mencobai562 dia, sebab Ia sendiri tahu, apa yang hendak dilakukan-Nya. Pertanyaan yang diajukan dalam ayat 5 dipakai T...

6:6 Hal itu dikatakan-Nya untuk mencobai562 dia, sebab Ia sendiri tahu, apa yang hendak dilakukan-Nya.

Pertanyaan yang diajukan dalam ayat 5 dipakai Tuhan untuk menguji kedalaman iman Filipus. Keterangan ini merupakan salah satu ciri khas Yohanes, dan tidak disebutkan dalam ketiga Injil Sinoptik. Yohanes berhati-hati supaya dia tidak memberi kesan yang keliru mengenai Tuhan Yesus dan kemahatahuan-Nya.563

Hagelberg: Yoh 6:6 - -- 6:6 Hal itu dikatakan-Nya untuk mencobai562 dia, sebab Ia sendiri tahu, apa yang hendak dilakukan-Nya. Pertanyaan yang diajukan dalam ayat 5 dipakai T...

6:6 Hal itu dikatakan-Nya untuk mencobai562 dia, sebab Ia sendiri tahu, apa yang hendak dilakukan-Nya.

Pertanyaan yang diajukan dalam ayat 5 dipakai Tuhan untuk menguji kedalaman iman Filipus. Keterangan ini merupakan salah satu ciri khas Yohanes, dan tidak disebutkan dalam ketiga Injil Sinoptik. Yohanes berhati-hati supaya dia tidak memberi kesan yang keliru mengenai Tuhan Yesus dan kemahatahuan-Nya.563

Hagelberg: Yoh 6:7 - -- 6:7 Jawab Filipus kepada-Nya, "Roti seharga dua ratus dinar564 tidak akan cukup untuk mereka ini, sekalipun masing-masing mendapat sepotong kecil saja...

6:7 Jawab Filipus kepada-Nya, "Roti seharga dua ratus dinar564 tidak akan cukup untuk mereka ini, sekalipun masing-masing mendapat sepotong kecil saja."

Iman Filipus diuji, dan dia gagal! Dia tidak punya harapan karena dia hanya memandang keadaan dengan pandangan secara jasmani.

Hagelberg: Yoh 6:7 - -- 6:7 Jawab Filipus kepada-Nya, "Roti seharga dua ratus dinar564 tidak akan cukup untuk mereka ini, sekalipun masing-masing mendapat sepotong kecil saja...

6:7 Jawab Filipus kepada-Nya, "Roti seharga dua ratus dinar564 tidak akan cukup untuk mereka ini, sekalipun masing-masing mendapat sepotong kecil saja."

Iman Filipus diuji, dan dia gagal! Dia tidak punya harapan karena dia hanya memandang keadaan dengan pandangan secara jasmani.

Hagelberg: Yoh 6:8 - -- 6:8 Seorang dari murid-murid-Nya, yaitu Andreas, saudara Simon Petrus, berkata kepada-Nya, Dalam pasal 1:40 dikatakan bahwa Andreas adalah saudara Sim...

6:8 Seorang dari murid-murid-Nya, yaitu Andreas, saudara Simon Petrus, berkata kepada-Nya,

Dalam pasal 1:40 dikatakan bahwa Andreas adalah saudara Simon Petrus. Dalam pasal 1:42 Andreas mengantar orang kepada Tuhan Yesus, sama seperti dalam ayat ini.

Hagelberg: Yoh 6:8 - -- 6:8 Seorang dari murid-murid-Nya, yaitu Andreas, saudara Simon Petrus, berkata kepada-Nya, Dalam pasal 1:40 dikatakan bahwa Andreas adalah saudara Sim...

6:8 Seorang dari murid-murid-Nya, yaitu Andreas, saudara Simon Petrus, berkata kepada-Nya,

Dalam pasal 1:40 dikatakan bahwa Andreas adalah saudara Simon Petrus. Dalam pasal 1:42 Andreas mengantar orang kepada Tuhan Yesus, sama seperti dalam ayat ini.

Hagelberg: Yoh 6:9 - -- 6:9 "Di sini ada seorang anak, yang mempunyai lima roti jelai565 dan dua ikan; tetapi apakah artinya itu untuk orang sebanyak ini?" Pertanyaan Andreas...

6:9 "Di sini ada seorang anak, yang mempunyai lima roti jelai565 dan dua ikan; tetapi apakah artinya itu untuk orang sebanyak ini?"

Pertanyaan Andreas menunjukkan bahwa imannya tidak dapat dikatakan kuat, namun masih lebih kuat dibandingkan iman Filipus.

Dalam 2 Raja-Raja 4:42-44 Elisa memberikan dua puluh roti jelai yang dimakan oleh seratus orang, dan masih ada sisa. Tampaknya peristiwa ini membuktikan bawah Tuhan Yesus lebih besar dibandingkan nabi-nabi Perjanjian Lama.

Hagelberg: Yoh 6:9 - -- 6:9 "Di sini ada seorang anak, yang mempunyai lima roti jelai565 dan dua ikan; tetapi apakah artinya itu untuk orang sebanyak ini?" Pertanyaan Andreas...

6:9 "Di sini ada seorang anak, yang mempunyai lima roti jelai565 dan dua ikan; tetapi apakah artinya itu untuk orang sebanyak ini?"

Pertanyaan Andreas menunjukkan bahwa imannya tidak dapat dikatakan kuat, namun masih lebih kuat dibandingkan iman Filipus.

Dalam 2 Raja-Raja 4:42-44 Elisa memberikan dua puluh roti jelai yang dimakan oleh seratus orang, dan masih ada sisa. Tampaknya peristiwa ini membuktikan bawah Tuhan Yesus lebih besar dibandingkan nabi-nabi Perjanjian Lama.

Hagelberg: Yoh 6:10 - -- 6:10 Kata Yesus, "Suruhlah orang-orang itu duduk." Adapun di tempat itu banyak rumput.566 Maka duduklah orang-orang itu, kira-kira lima ribu laki-laki...

6:10 Kata Yesus, "Suruhlah orang-orang itu duduk." Adapun di tempat itu banyak rumput.566 Maka duduklah orang-orang itu, kira-kira lima ribu laki-laki banyaknya.

Walaupun persediaan roti itu sangat tidak mencukupi, Tuhan Yesus mengatur segala persiapan peristiwa ini secara tertib. Kita tidak dapat memastikan mengapa Yohanes hanya mencatat jumlah laki-laki, tetapi mungkin pengamatan itu menegaskan bahwa sekian banyak orang merelakan diri mereka menjadi pejuang yang menolong Tuhan Yesus menjadi raja (bandingkan ayat 15).567

Hagelberg: Yoh 6:10 - -- 6:10 Kata Yesus, "Suruhlah orang-orang itu duduk." Adapun di tempat itu banyak rumput.566 Maka duduklah orang-orang itu, kira-kira lima ribu laki-laki...

6:10 Kata Yesus, "Suruhlah orang-orang itu duduk." Adapun di tempat itu banyak rumput.566 Maka duduklah orang-orang itu, kira-kira lima ribu laki-laki banyaknya.

Walaupun persediaan roti itu sangat tidak mencukupi, Tuhan Yesus mengatur segala persiapan peristiwa ini secara tertib. Kita tidak dapat memastikan mengapa Yohanes hanya mencatat jumlah laki-laki, tetapi mungkin pengamatan itu menegaskan bahwa sekian banyak orang merelakan diri mereka menjadi pejuang yang menolong Tuhan Yesus menjadi raja (bandingkan ayat 15).567

Hagelberg: Yoh 6:11 - -- 6:11 Lalu Yesus mengambil roti itu, mengucap syukur dan membagi-bagikannya kepada mereka yang duduk di situ, demikian juga dibuat-Nya dengan ikan-ikan...

6:11 Lalu Yesus mengambil roti itu, mengucap syukur dan membagi-bagikannya kepada mereka yang duduk di situ, demikian juga dibuat-Nya dengan ikan-ikan itu, sebanyak yang mereka kehendaki.

Ucapan syukur yang biasa diucapkan orang Yahudi sebelum makan: "Terpujilah Engkau, O Tuhan Allah kami, Raja semesta alam, yang mengeluarkan roti dari bumi." Dalam mukjizat ini, Dia menyatakan bahwa Dia sendirilah "Tuhan Allah" dan "Raja semesta alam", karena Dia sendiri "mengeluarkan roti dari bumi". Lagipula roti yang Dia ciptakan berkelimpahan, sehingga mereka makan sebanyak yang mereka kehendaki.

Beberapa penafsir berkata bahwa mukjizat ini melambangkan Perjamuan Kudus, tetapi tafsiran seperti itu sulit dibuktikan dari kata-kata Yohanes. Mukjizat ini tidak melambangkan Perjamuan Kudus karena:

1. Khotbah ini disampaikan di dalam sebuah rumah ibadah Yahudi, dan waktu itu mereka sama sekali tidak mengerti mengenai Perjamuan Kudus.

2. Paskah, dan bukan Perjamuan Kudus, ditekankan dalam khotbah ini dan dalam nas-nas yang dikemukakan di dalamnya.

3. Tujuan utama dari Injil Yohanes adalah penginjilan terhadap orang Yahudi, bukan pendidikan mengenai liturgi jemaat.

Hagelberg: Yoh 6:11 - -- 6:11 Lalu Yesus mengambil roti itu, mengucap syukur dan membagi-bagikannya kepada mereka yang duduk di situ, demikian juga dibuat-Nya dengan ikan-ikan...

6:11 Lalu Yesus mengambil roti itu, mengucap syukur dan membagi-bagikannya kepada mereka yang duduk di situ, demikian juga dibuat-Nya dengan ikan-ikan itu, sebanyak yang mereka kehendaki.

Ucapan syukur yang biasa diucapkan orang Yahudi sebelum makan: "Terpujilah Engkau, O Tuhan Allah kami, Raja semesta alam, yang mengeluarkan roti dari bumi." Dalam mukjizat ini, Dia menyatakan bahwa Dia sendirilah "Tuhan Allah" dan "Raja semesta alam", karena Dia sendiri "mengeluarkan roti dari bumi". Lagipula roti yang Dia ciptakan berkelimpahan, sehingga mereka makan sebanyak yang mereka kehendaki.

Beberapa penafsir berkata bahwa mukjizat ini melambangkan Perjamuan Kudus, tetapi tafsiran seperti itu sulit dibuktikan dari kata-kata Yohanes. Mukjizat ini tidak melambangkan Perjamuan Kudus karena:

1. Khotbah ini disampaikan di dalam sebuah rumah ibadah Yahudi, dan waktu itu mereka sama sekali tidak mengerti mengenai Perjamuan Kudus.

2. Paskah, dan bukan Perjamuan Kudus, ditekankan dalam khotbah ini dan dalam nas-nas yang dikemukakan di dalamnya.

3. Tujuan utama dari Injil Yohanes adalah penginjilan terhadap orang Yahudi, bukan pendidikan mengenai liturgi jemaat.

Hagelberg: Yoh 6:12 - -- 6:12 Dan setelah mereka kenyang Ia berkata kepada murid-murid-Nya, "Kumpulkanlah potongan-potongan yang lebih supaya tidak ada yang terbuang."568 Deng...

6:12 Dan setelah mereka kenyang Ia berkata kepada murid-murid-Nya, "Kumpulkanlah potongan-potongan yang lebih supaya tidak ada yang terbuang."568

Dengan mencatat bahwa mereka kenyang, Yohanes menegaskan sekali lagi bahwa peristiwa ini merupakan suatu mukjizat. Mereka tidak makan sedikit, mereka makan banyak.

Menurut Carson569, mengumpulkan sisa roti setelah makan merupakan suatu kebiasaan orang Yahudi.

Hagelberg: Yoh 6:12 - -- 6:12 Dan setelah mereka kenyang Ia berkata kepada murid-murid-Nya, "Kumpulkanlah potongan-potongan yang lebih supaya tidak ada yang terbuang."568 Deng...

6:12 Dan setelah mereka kenyang Ia berkata kepada murid-murid-Nya, "Kumpulkanlah potongan-potongan yang lebih supaya tidak ada yang terbuang."568

Dengan mencatat bahwa mereka kenyang, Yohanes menegaskan sekali lagi bahwa peristiwa ini merupakan suatu mukjizat. Mereka tidak makan sedikit, mereka makan banyak.

Menurut Carson569, mengumpulkan sisa roti setelah makan merupakan suatu kebiasaan orang Yahudi.

Hagelberg: Yoh 6:13 - -- 6:13 Maka mereka pun mengumpulkannya, dan mengisi dua belas bakul penuh dengan potongan-potongan dari kelima roti jelai yang lebih setelah orang makan...

6:13 Maka mereka pun mengumpulkannya, dan mengisi dua belas bakul penuh dengan potongan-potongan dari kelima roti jelai yang lebih setelah orang makan.

Ketiga Injil Sinoptik juga menekankan bahwa sisa roti itu mengisi dua belas bakul, namun sebabnya kurang jelas. Carson570 menjelaskan bahwa istilah yang dipakai untuk bakul571 dalam mukjizat ini sering menimbulkan kesan keyahudian. Lagipula angka dua belas sering dihubungkan dengan jumlah suku Israel, sehingga ada kemungkinan bahwa dua belas bakul penuh dengan potongan-potongan dari kelima roti jelai melambangkan kuasa Tuhan Yesus untuk menggenapi keperluan seluruh umat Israel, dan bukan hanya mereka yang mengalami mukjizat itu. Namun tafsiran ini tidak dapat dibuktikan kebenarannya.

Hagelberg: Yoh 6:13 - -- 6:13 Maka mereka pun mengumpulkannya, dan mengisi dua belas bakul penuh dengan potongan-potongan dari kelima roti jelai yang lebih setelah orang makan...

6:13 Maka mereka pun mengumpulkannya, dan mengisi dua belas bakul penuh dengan potongan-potongan dari kelima roti jelai yang lebih setelah orang makan.

Ketiga Injil Sinoptik juga menekankan bahwa sisa roti itu mengisi dua belas bakul, namun sebabnya kurang jelas. Carson570 menjelaskan bahwa istilah yang dipakai untuk bakul571 dalam mukjizat ini sering menimbulkan kesan keyahudian. Lagipula angka dua belas sering dihubungkan dengan jumlah suku Israel, sehingga ada kemungkinan bahwa dua belas bakul penuh dengan potongan-potongan dari kelima roti jelai melambangkan kuasa Tuhan Yesus untuk menggenapi keperluan seluruh umat Israel, dan bukan hanya mereka yang mengalami mukjizat itu. Namun tafsiran ini tidak dapat dibuktikan kebenarannya.

Hagelberg: Yoh 6:14 - -- 6:14 Ketika orang-orang itu melihat mukjizat yang telah diadakan-Nya, mereka berkata, "Dia ini adalah benar-benar nabi yang akan datang ke dalam dunia...

6:14 Ketika orang-orang itu melihat mukjizat yang telah diadakan-Nya, mereka berkata, "Dia ini adalah benar-benar nabi yang akan datang ke dalam dunia."572

Setelah menyaksikan peristiwa mukjizat itu, mereka mengerti bahwa Tuhan Yesus adalah nabi yang dinubuatkan Musa dalam Ulangan 18:15-19. Lihat bahasan pasal 1:21.

Hagelberg: Yoh 6:14 - -- 6:14 Ketika orang-orang itu melihat mukjizat yang telah diadakan-Nya, mereka berkata, "Dia ini adalah benar-benar nabi yang akan datang ke dalam dunia...

6:14 Ketika orang-orang itu melihat mukjizat yang telah diadakan-Nya, mereka berkata, "Dia ini adalah benar-benar nabi yang akan datang ke dalam dunia."572

Setelah menyaksikan peristiwa mukjizat itu, mereka mengerti bahwa Tuhan Yesus adalah nabi yang dinubuatkan Musa dalam Ulangan 18:15-19. Lihat bahasan pasal 1:21.

Hagelberg: Yoh 6:15 - -- 6:15 Karena Yesus tahu, bahwa mereka hendak datang dan hendak membawa Dia dengan paksa untuk menjadikan Dia raja573, Ia menyingkir pula ke gunung, seo...

6:15 Karena Yesus tahu, bahwa mereka hendak datang dan hendak membawa Dia dengan paksa untuk menjadikan Dia raja573, Ia menyingkir pula ke gunung, seorang diri.

Mereka ingin memberontak terhadap penguasa Roma, dan mereka hendak memaksa Dia untuk menjadi pemimpin mereka.

Tanggapan mereka dalam ayat 14 tidak keliru, tetapi dalam ayat ini Dia menolak tanggapan mereka karena hati mereka terfokus pada makanan jasmani dan kemenangan jasmani. Dalam hal itu mereka keliru. Mereka siap menerima Tuhan Yesus jika Dia membebaskan mereka dari apa yang menindas mereka secara jasmani, tetapi mereka tidak mencari pembebasan dari dosa mereka.

Dia menyingkir ke gunung, dan (menurut Markus 6:45) Dia "memerintahkan murid-murid-Nya naik ke perahu dan berangkat lebih dulu ke seberang, ke Betsaida...." Dia tidak mau membiarkan murid-murid-Nya mengikuti semangat orang banyak itu.

Oleh karena Dia mengadakan tanda-tanda ajaib, dan oleh karena Dia memberi mereka makan roti dan ikan, maka mereka hendak membawa Dia dengan paksa untuk menjadikan Dia raja, dan Dia harus menyingkir ke gunung, seorang diri. Peristiwa ini penuh dengan hikmat yang dalam tentang pelayanan Tuhan Yesus dan sikap manusia. Tema-tema ini dikembangkan dalam nas-nas yang berikut.

Hagelberg: Yoh 6:15 - -- 6:15 Karena Yesus tahu, bahwa mereka hendak datang dan hendak membawa Dia dengan paksa untuk menjadikan Dia raja573, Ia menyingkir pula ke gunung, seo...

6:15 Karena Yesus tahu, bahwa mereka hendak datang dan hendak membawa Dia dengan paksa untuk menjadikan Dia raja573, Ia menyingkir pula ke gunung, seorang diri.

Mereka ingin memberontak terhadap penguasa Roma, dan mereka hendak memaksa Dia untuk menjadi pemimpin mereka.

Tanggapan mereka dalam ayat 14 tidak keliru, tetapi dalam ayat ini Dia menolak tanggapan mereka karena hati mereka terfokus pada makanan jasmani dan kemenangan jasmani. Dalam hal itu mereka keliru. Mereka siap menerima Tuhan Yesus jika Dia membebaskan mereka dari apa yang menindas mereka secara jasmani, tetapi mereka tidak mencari pembebasan dari dosa mereka.

Dia menyingkir ke gunung, dan (menurut Markus 6:45) Dia "memerintahkan murid-murid-Nya naik ke perahu dan berangkat lebih dulu ke seberang, ke Betsaida...." Dia tidak mau membiarkan murid-murid-Nya mengikuti semangat orang banyak itu.

Oleh karena Dia mengadakan tanda-tanda ajaib, dan oleh karena Dia memberi mereka makan roti dan ikan, maka mereka hendak membawa Dia dengan paksa untuk menjadikan Dia raja, dan Dia harus menyingkir ke gunung, seorang diri. Peristiwa ini penuh dengan hikmat yang dalam tentang pelayanan Tuhan Yesus dan sikap manusia. Tema-tema ini dikembangkan dalam nas-nas yang berikut.

Hagelberg: Yoh 6:16 - -- 6:16 Dan ketika hari sudah mulai malam, murid-murid Yesus pergi ke danau, lalu naik ke perahu Menurut Matius 14:22, Tuhan Yesus menyuruh mereka pergi ...

6:16 Dan ketika hari sudah mulai malam, murid-murid Yesus pergi ke danau, lalu naik ke perahu

Menurut Matius 14:22, Tuhan Yesus menyuruh mereka pergi mendahului Dia ke seberang sana, dan Dia "menyuruh orang banyak pulang." Tampaknya Dia memisahkan murid-murid-Nya dari orang banyak yang memegang prinsip kerajaan Allah secara keliru.

Hagelberg: Yoh 6:16-21 - -- 4. Yesus berjalan di atas air (6:16-21) Kalaupun murid-murid Tuhan Yesus kecewa bahwa Dia tidak menjadi raja saat itu, kekecewaan itu pastilah terhapu...

4. Yesus berjalan di atas air (6:16-21)

Kalaupun murid-murid Tuhan Yesus kecewa bahwa Dia tidak menjadi raja saat itu, kekecewaan itu pastilah terhapus oleh pengalaman yang berikut ini. Mungkin Dia tidak rela menjadi raja atas Israel secara jasmani waktu itu, tetapi pada saat Dia berjalan di atas air Danau Galilea, Dia membuktikan bahwa Dia memang seorang raja yang luar biasa.574

Hagelberg: Yoh 6:16 - -- 6:16 Dan ketika hari sudah mulai malam, murid-murid Yesus pergi ke danau, lalu naik ke perahu Menurut Matius 14:22, Tuhan Yesus menyuruh mereka pergi ...

6:16 Dan ketika hari sudah mulai malam, murid-murid Yesus pergi ke danau, lalu naik ke perahu

Menurut Matius 14:22, Tuhan Yesus menyuruh mereka pergi mendahului Dia ke seberang sana, dan Dia "menyuruh orang banyak pulang." Tampaknya Dia memisahkan murid-murid-Nya dari orang banyak yang memegang prinsip kerajaan Allah secara keliru.

Hagelberg: Yoh 6:17 - -- 6:17 dan menyeberang ke Kapernaum. Ketika hari sudah gelap Yesus belum juga datang mendapatkan mereka,575 Rupanya Dia berkata bahwa Dia akan menemui m...

6:17 dan menyeberang ke Kapernaum. Ketika hari sudah gelap Yesus belum juga datang mendapatkan mereka,575

Rupanya Dia berkata bahwa Dia akan menemui mereka di seberang pantai.576 Mungkin kegelapan saat itu dan ketidakhadiran Yesus terkait secara simbolis.577

Hagelberg: Yoh 6:17 - -- 6:17 dan menyeberang ke Kapernaum. Ketika hari sudah gelap Yesus belum juga datang mendapatkan mereka,575 Rupanya Dia berkata bahwa Dia akan menemui m...

6:17 dan menyeberang ke Kapernaum. Ketika hari sudah gelap Yesus belum juga datang mendapatkan mereka,575

Rupanya Dia berkata bahwa Dia akan menemui mereka di seberang pantai.576 Mungkin kegelapan saat itu dan ketidakhadiran Yesus terkait secara simbolis.577

Hagelberg: Yoh 6:18 - -- 6:18 sedang laut bergelora karena angin kencang. Permukakan Danau Galilea berada kira-kira 200 meter di bawah permukaan laut. Jika udara dingin turun ...

6:18 sedang laut bergelora karena angin kencang.

Permukakan Danau Galilea berada kira-kira 200 meter di bawah permukaan laut. Jika udara dingin turun dari daratan tinggi dan bercampur dengan udara hangat dan lembab di atas danau, akibatnya datanglah badai yang kuat dan mendadak.578

Hagelberg: Yoh 6:18 - -- 6:18 sedang laut bergelora karena angin kencang. Permukakan Danau Galilea berada kira-kira 200 meter di bawah permukaan laut. Jika udara dingin turun ...

6:18 sedang laut bergelora karena angin kencang.

Permukakan Danau Galilea berada kira-kira 200 meter di bawah permukaan laut. Jika udara dingin turun dari daratan tinggi dan bercampur dengan udara hangat dan lembab di atas danau, akibatnya datanglah badai yang kuat dan mendadak.578

Hagelberg: Yoh 6:19 - -- 6:19 Sesudah mereka mendayung kira-kira dua tiga mil579 jauhnya,580 mereka melihat Yesus berjalan di atas581 air mendekati perahu itu. Maka ketakutanl...

6:19 Sesudah mereka mendayung kira-kira dua tiga mil579 jauhnya,580 mereka melihat Yesus berjalan di atas581 air mendekati perahu itu. Maka ketakutanlah mereka.582

Ada penafsir yang berkata bahwa mereka mendayung dua tiga mil jauhnya, tetapi hanya mengikuti pantai, dan mereka hanya melihat Yesus berjalan di tepi pantai, tetapi tafsiran itu tidak sesuai dengan Injil Sinoptik, dan tidak menjelaskan mengapa mereka ketakutan.

Hagelberg: Yoh 6:19 - -- 6:19 Sesudah mereka mendayung kira-kira dua tiga mil579 jauhnya,580 mereka melihat Yesus berjalan di atas581 air mendekati perahu itu. Maka ketakutanl...

6:19 Sesudah mereka mendayung kira-kira dua tiga mil579 jauhnya,580 mereka melihat Yesus berjalan di atas581 air mendekati perahu itu. Maka ketakutanlah mereka.582

Ada penafsir yang berkata bahwa mereka mendayung dua tiga mil jauhnya, tetapi hanya mengikuti pantai, dan mereka hanya melihat Yesus berjalan di tepi pantai, tetapi tafsiran itu tidak sesuai dengan Injil Sinoptik, dan tidak menjelaskan mengapa mereka ketakutan.

Hagelberg: Yoh 6:20 - -- 6:20 Tetapi Ia berkata kepada mereka, "Aku ini, jangan takut!" Mereka ketakutan, maka Diapun menghibur mereka. Dalam Septuaginta583 ungkapan Aku ini d...

6:20 Tetapi Ia berkata kepada mereka, "Aku ini, jangan takut!"

Mereka ketakutan, maka Diapun menghibur mereka. Dalam Septuaginta583 ungkapan Aku ini dalam bahasa Yunani584 terkait erat dengan nama Allah, yaitu Yahweh.585 Ungkapan tersebut pasti merujuk pada nama Allah dalam pasal 8:58 dan 18:6, namun ungkapan Aku ini juga dapat mempunyai arti biasa seperti dalam pasal 9:9. Tampaknya dalam hal ini Rasul Yohanes membiarkan kita ragu-ragu mengenai adanya nama Allah dalam konteks ini.

Hagelberg: Yoh 6:20 - -- 6:20 Tetapi Ia berkata kepada mereka, "Aku ini, jangan takut!" Mereka ketakutan, maka Diapun menghibur mereka. Dalam Septuaginta583 ungkapan Aku ini d...

6:20 Tetapi Ia berkata kepada mereka, "Aku ini, jangan takut!"

Mereka ketakutan, maka Diapun menghibur mereka. Dalam Septuaginta583 ungkapan Aku ini dalam bahasa Yunani584 terkait erat dengan nama Allah, yaitu Yahweh.585 Ungkapan tersebut pasti merujuk pada nama Allah dalam pasal 8:58 dan 18:6, namun ungkapan Aku ini juga dapat mempunyai arti biasa seperti dalam pasal 9:9. Tampaknya dalam hal ini Rasul Yohanes membiarkan kita ragu-ragu mengenai adanya nama Allah dalam konteks ini.

Hagelberg: Yoh 6:21 - -- 6:21 Mereka mau menaikkan Dia ke dalam perahu, dan seketika juga perahu itu sampai ke pantai yang mereka tujui.586 Jika Mazmur 107:30, yang berbunyi: ...

6:21 Mereka mau menaikkan Dia ke dalam perahu, dan seketika juga perahu itu sampai ke pantai yang mereka tujui.586

Jika Mazmur 107:30, yang berbunyi: "Mereka bersukacita, sebab semuanya reda, dan dituntun-Nya mereka ke pelabuhan kesukaan mereka" terkait dengan kisah ini, maka ayat ini menceritakan pertolongan ajaib dari Tuhan. Dari peristiwa lepas peristiwa, identitas Yesus sebagai Allah yang Mahakuasa, yaitu sebagai Yahweh, dinyatakan bagi mereka. Namun sesuai dengan apa yang dikatakan dalam Markus 6:52, mereka tercengang dan bingung, "sebab sesudah peristiwa roti itu mereka belum juga mengerti, dan hati mereka tetap degil." Hati mereka belum terbuka untuk memahami kenyataan ini, yaitu kenyataan inkarnasi: Allah menjelma menjadi manusia yang mereka lihat.

Hagelberg: Yoh 6:21 - -- 6:21 Mereka mau menaikkan Dia ke dalam perahu, dan seketika juga perahu itu sampai ke pantai yang mereka tujui.586 Jika Mazmur 107:30, yang berbunyi: ...

6:21 Mereka mau menaikkan Dia ke dalam perahu, dan seketika juga perahu itu sampai ke pantai yang mereka tujui.586

Jika Mazmur 107:30, yang berbunyi: "Mereka bersukacita, sebab semuanya reda, dan dituntun-Nya mereka ke pelabuhan kesukaan mereka" terkait dengan kisah ini, maka ayat ini menceritakan pertolongan ajaib dari Tuhan. Dari peristiwa lepas peristiwa, identitas Yesus sebagai Allah yang Mahakuasa, yaitu sebagai Yahweh, dinyatakan bagi mereka. Namun sesuai dengan apa yang dikatakan dalam Markus 6:52, mereka tercengang dan bingung, "sebab sesudah peristiwa roti itu mereka belum juga mengerti, dan hati mereka tetap degil." Hati mereka belum terbuka untuk memahami kenyataan ini, yaitu kenyataan inkarnasi: Allah menjelma menjadi manusia yang mereka lihat.

Hagelberg: Yoh 6:22-59 - -- 6:22-59 Manna di padang gurun, dan Roti Hidup

6:22-59 Manna di padang gurun, dan Roti Hidup

Hagelberg: Yoh 6:22-59 - -- 6:22-59 Manna di padang gurun, dan Roti Hidup

6:22-59 Manna di padang gurun, dan Roti Hidup

Hagelberg: Yoh 6:22 - -- 6:22 Pada keesokan harinya orang banyak, yang masih tinggal di seberang, melihat bahwa di situ tidak ada perahu selain dari pada yang satu tadi dan ba...

6:22 Pada keesokan harinya orang banyak, yang masih tinggal di seberang, melihat bahwa di situ tidak ada perahu selain dari pada yang satu tadi dan bahwa Yesus tidak turut naik ke perahu itu bersama-sama dengan murid-murid-Nya, dan bahwa murid-murid-Nya saja yang berangkat.

Mereka tidak mengerti bahwa Tuhan Yesus menyeberangi Danau Galilea seorang diri, tanpa perahu, sehingga mereka bingung.

Hagelberg: Yoh 6:22-26 - -- a. Yesus dicari orang banyak (6:22-26) Nas ini membuka khotbah Tuhan Yesus di rumah ibadah Kapernaum. Tuhan Yesus harus menjelaskan kepada mereka makn...

a. Yesus dicari orang banyak (6:22-26)

Nas ini membuka khotbah Tuhan Yesus di rumah ibadah Kapernaum. Tuhan Yesus harus menjelaskan kepada mereka makna yang benar dari mukjizat lima ribu orang diberi makan.

Hagelberg: Yoh 6:22 - -- 6:22 Pada keesokan harinya orang banyak, yang masih tinggal di seberang, melihat bahwa di situ tidak ada perahu selain dari pada yang satu tadi dan ba...

6:22 Pada keesokan harinya orang banyak, yang masih tinggal di seberang, melihat bahwa di situ tidak ada perahu selain dari pada yang satu tadi dan bahwa Yesus tidak turut naik ke perahu itu bersama-sama dengan murid-murid-Nya, dan bahwa murid-murid-Nya saja yang berangkat.

Mereka tidak mengerti bahwa Tuhan Yesus menyeberangi Danau Galilea seorang diri, tanpa perahu, sehingga mereka bingung.

Hagelberg: Yoh 6:22-58 - -- 5. Khotbah Roti Hidup (6:22-58) Sesuai dengan kebiasaan Yohanes untuk membedakan agama lama dengan pribadi Tuhan Yesus, dalam khotbah yang keempat ini...

5. Khotbah Roti Hidup (6:22-58)

Sesuai dengan kebiasaan Yohanes untuk membedakan agama lama dengan pribadi Tuhan Yesus, dalam khotbah yang keempat ini ada kontras antara manna di padang gurun dan Tuhan Yesus yang adalah "Roti Hidup".

Ada tiga pendekatan pada penafsiran bagian ini.587 Ketiga tafsiran tersebut berpusat pada masalah kepentingan Perjamuan Kudus di dalam tafsiran nas ini. Ada penafsir yang berkata bahwa nas ini, terutama pasal 6:53-58, membicarakan Perjamuan Kudus. (Selain nas ini, Injil Yohanes tidak menyebutkan Perjamuan Kudus.) Pasal 6:55 merupakan dukungan yang paling kuat bagi pandangan ini. Namun tafsiran ini sangat sulit diterima. Jika nas ini membahas Perjamuan Kudus, maka pasal 6:53, yang berkata "...sesungguhnya jikalau kamu tidak makan daging Anak Manusia dan minum darah-Nya, kamu tidak mempunyai hidup di dalam dirimu", berarti bahwa keikutsertaan dalam Perjamuan Kudus merupakan syarat mutlak untuk keselamatan, sedangkan Injil Yohanes, dan seluruh Perjanjian Baru, mengajar bahwa syarat satu-satunya adalah iman dalam Yesus Kristus, dan bukan perbuatan mana pun. Selain alasan tersebut, menurut pasal 6:59 nas ini diucapkan oleh Tuhan Yesus "di Kapernaum ketika Ia mengajar di rumah ibadat". Di rumah ibadah itu mereka tidak mengerti sedikit pun mengenai Perjamuan Kudus, sehingga khotbah ini mustahil dimengerti jika pandangan ini diterima.

Tafsiran kedua adalah bahwa dalam khotbah ini, istilah "roti", "daging", "darah", dan "minuman" hanya melambangkan diri Yesus Kristus. Menurut tafsiran ini, dalam khotbah ini Tuhan Yesus menekankan bahwa manusia harus menerima Dia untuk memperoleh hidup yang kekal.

Tafsiran yang ketiga setuju dengan yang kedua, tetapi juga menerima kenyataan bahwa nas ini, jika dibaca orang Kristen, mengingatkan mereka tentang Perjamuan Kudus.

Namun jika nas ini dibaca orang Yahudi, mereka teringat pada manna dan Musa. Bukankah para pembaca pertama orang Yahudi, dan tujuan utama dari Injil Yohanes penginjilan terhadap orang-orang Yahudi? Nas ini merupakan khotbah Tuhan Yesus di rumah ibadah orang Yahudi. Di situ Dia meneruskan tema "Paskah Baru". Dia dapat memuaskan kelaparan lima ribu orang karena Dia adalah Tuhan Allah yang dulu memberi manna kepada umat Israel. Dia dapat berjalan di atas air karena Dia adalah Tuhan Allah yang dulu menuntun umat Israel menyeberangi Laut Teberau, dan Dia, sebagai roti hidup, dapat menyelamatkan mereka, karena Dia adalah Tuhan Allah yang dulu memberi manna itu kepada Israel.

Pada dasarnya, Perjamuan Kudus merupakan suatu kiasan mengenai pengorbanan Tuhan Yesus dan keselamatan yang Dia sediakan. Demikian juga ungkapan dan bahasan "Roti Hidup" merupakan kiasan mengenai pengorbanan Tuhan Yesus dan keselamatan yang Dia sediakan. Dua-duanya merujuk kepada Tuhan Yesus serta karya-Nya.

Sebenarnya tema mengenai "Roti Hidup" dapat juga dikatakan sebagai tema seluruh isi pasal 6. Dalam peristiwa-peristiwa pembebasan umat Allah dari Mesir, Tuhan Allah membuktikan bahwa Dia sanggup menyelamatkan umat-Nya. Dalam peristiwa-peristiwa yang dicatat dalam Injil Yohanes pasal 6, Tuhan Yesus membuktikan bahwa Dia adalah penggenapan dari peristiwa Paskah dan keselamatan umat Israel dari tangan Firaun yang diceritakan dalam Kitab Keluaran.

Hagelberg: Yoh 6:23 - -- 6:23 Tetapi sementara itu beberapa perahu lain datang dari Tiberias dekat ke tempat mereka makan roti, sesudah Tuhan mengucapkan syukur atasnya. Mungk...

6:23 Tetapi sementara itu beberapa perahu lain datang dari Tiberias dekat ke tempat mereka makan roti, sesudah Tuhan mengucapkan syukur atasnya.

Mungkin perahu itu dibawa ke situ untuk menjemput mereka.

Hagelberg: Yoh 6:23 - -- 6:23 Tetapi sementara itu beberapa perahu lain datang dari Tiberias dekat ke tempat mereka makan roti, sesudah Tuhan mengucapkan syukur atasnya. Mungk...

6:23 Tetapi sementara itu beberapa perahu lain datang dari Tiberias dekat ke tempat mereka makan roti, sesudah Tuhan mengucapkan syukur atasnya.

Mungkin perahu itu dibawa ke situ untuk menjemput mereka.

Hagelberg: Yoh 6:24 - -- 6:24 Ketika orang banyak melihat, bahwa Yesus tidak ada di situ dan murid-murid-Nya juga tidak, mereka naik ke perahu-perahu itu lalu berangkat ke Kap...

6:24 Ketika orang banyak melihat, bahwa Yesus tidak ada di situ dan murid-murid-Nya juga tidak, mereka naik ke perahu-perahu itu lalu berangkat ke Kapernaum untuk mencari Yesus.

Oleh karena sudah tidak ada lagi yang menarik di situ, mereka pun pergi untuk mencari Yesus.

Hagelberg: Yoh 6:24 - -- 6:24 Ketika orang banyak melihat, bahwa Yesus tidak ada di situ dan murid-murid-Nya juga tidak, mereka naik ke perahu-perahu itu lalu berangkat ke Kap...

6:24 Ketika orang banyak melihat, bahwa Yesus tidak ada di situ dan murid-murid-Nya juga tidak, mereka naik ke perahu-perahu itu lalu berangkat ke Kapernaum untuk mencari Yesus.

Oleh karena sudah tidak ada lagi yang menarik di situ, mereka pun pergi untuk mencari Yesus.

Hagelberg: Yoh 6:25 - -- 6:25 Ketika orang banyak menemukan Yesus di seberang laut itu, mereka berkata kepada-Nya, "Rabi, bilamana Engkau tiba di sini?" Mereka ingin tahu, muk...

6:25 Ketika orang banyak menemukan Yesus di seberang laut itu, mereka berkata kepada-Nya, "Rabi, bilamana Engkau tiba di sini?"

Mereka ingin tahu, mukjizat apa lagi yang terjadi, dan memang ada mukjizat, tetapi mereka sudah tidak perlu mukjizat, mereka perlu mengerti makna mukjizat-mukjizat.

Hagelberg: Yoh 6:25 - -- 6:25 Ketika orang banyak menemukan Yesus di seberang laut itu, mereka berkata kepada-Nya, "Rabi, bilamana Engkau tiba di sini?" Mereka ingin tahu, muk...

6:25 Ketika orang banyak menemukan Yesus di seberang laut itu, mereka berkata kepada-Nya, "Rabi, bilamana Engkau tiba di sini?"

Mereka ingin tahu, mukjizat apa lagi yang terjadi, dan memang ada mukjizat, tetapi mereka sudah tidak perlu mukjizat, mereka perlu mengerti makna mukjizat-mukjizat.

Hagelberg: Yoh 6:26 - -- 6:26 Yesus menjawab mereka, "Aku berkata kepadamu, sesungguhnya kamu mencari Aku, bukan karena kamu telah melihat tanda-tanda, melainkan karena kamu t...

6:26 Yesus menjawab mereka, "Aku berkata kepadamu, sesungguhnya kamu mencari Aku, bukan karena kamu telah melihat tanda-tanda, melainkan karena kamu telah makan roti itu dan kamu kenyang."

Pertanyaan mereka tidak diperhatikan. Tuhan Yesus menegur mereka karena hati mereka terpusat pada hal-hal jasmani, dan mereka tidak terbuka untuk menangkap kenyataan rohani yang sebenarnya telah dinyatakan kepada mereka (yaitu bahwa Ia adalah Tuhan Allah). Sebenarnya mencari Yesus itu baik, tetapi jika motivasi orang itu tidak benar, mencari Yesus pun tidak baik.

Nas ini mengandung pelajaran yang penting mengenai iman: yang paling indah adalah percaya kepada Tuhan Yesus tanpa melihat apa-apa, termasuk mukjizat. Tidak seindah itu adalah sikap percaya berdasarkan mukjizat, dan sikap itu Dia perbolehkan. Tetapi sikap mencari Yesus karena suka mukjizat layak ditegur.

Hagelberg: Yoh 6:26 - -- 6:26 Yesus menjawab mereka, "Aku berkata kepadamu, sesungguhnya kamu mencari Aku, bukan karena kamu telah melihat tanda-tanda, melainkan karena kamu t...

6:26 Yesus menjawab mereka, "Aku berkata kepadamu, sesungguhnya kamu mencari Aku, bukan karena kamu telah melihat tanda-tanda, melainkan karena kamu telah makan roti itu dan kamu kenyang."

Pertanyaan mereka tidak diperhatikan. Tuhan Yesus menegur mereka karena hati mereka terpusat pada hal-hal jasmani, dan mereka tidak terbuka untuk menangkap kenyataan rohani yang sebenarnya telah dinyatakan kepada mereka (yaitu bahwa Ia adalah Tuhan Allah). Sebenarnya mencari Yesus itu baik, tetapi jika motivasi orang itu tidak benar, mencari Yesus pun tidak baik.

Nas ini mengandung pelajaran yang penting mengenai iman: yang paling indah adalah percaya kepada Tuhan Yesus tanpa melihat apa-apa, termasuk mukjizat. Tidak seindah itu adalah sikap percaya berdasarkan mukjizat, dan sikap itu Dia perbolehkan. Tetapi sikap mencari Yesus karena suka mukjizat layak ditegur.

Hagelberg: Yoh 6:27 - -- 6:27 "Bekerjalah,588 bukan untuk makanan yang akan dapat binasa, melainkan untuk makanan yang bertahan sampai kepada hidup yang kekal, yang akan diber...

6:27 "Bekerjalah,588 bukan untuk makanan yang akan dapat binasa, melainkan untuk makanan yang bertahan sampai kepada hidup yang kekal, yang akan diberikan Anak Manusia kepadamu; sebab Dialah yang disahkan oleh Bapa, Allah, dengan segel-Nya.589"

Yesaya 55:1-3 berkata,

"...hai orang yang tidak mempunyai uang, marilah! Terimalah gandum tanpa uang pembeli dan makanlah, juga anggur dan susu tanpa bayaran! Mengapakah kamu belanjakan uang untuk sesuatu yang bukan roti, dan upah jerih payahmu untuk sesuatu yang tidak mengenyangkan? Dengarkanlah Aku maka kamu akan memakan yang baik dan kamu akan menikmati sajian yang paling lezat. Sendengkanlah telingamu dan datanglah kepada-Ku; dengarkanlah, maka kamu akan hidup...."

Dalam nas di atas Nabi Yesaya mengkiaskan kasih karunia Tuhan Allah sebagai anggur, susu, dan roti yang diberikan tanpa uang pembeli kepada setiap orang yang datang kepada-Nya, mendengarkan Dia, dan menyendengkan telinga kepada-Nya. Tuhan Yesus mempergunakan kiasan yang sama untuk mengarahkan mereka kepada Dia dan hidup yang kekal yang Dia sediakan bagi mereka. Pikiran mereka terpusat pada hal-hal jasmani seperti makanan yang akan dapat binasa, dan kemenangan jasmani atas kerajaan penjajah, padahal seharusnya mereka memikirkan keperluan mereka untuk memperoleh hidup yang kekal.

Tuhan Yesus memberi mereka roti dalam mukjizat itu bukan untuk mengarahkan mereka pada hal-hal jasmani, melainkan karena belas kasihan. Mukjizat itu merupakan segel Allah Bapa.590 Carilah Dia, bukan mukjizat-Nya. Carilah Sang Pemberi, dan bukan pemberian-Nya.

Hagelberg: Yoh 6:27-34 - -- b. Manna yang benar (6:27-34)

b. Manna yang benar (6:27-34)

Hagelberg: Yoh 6:27 - -- 6:27 "Bekerjalah,588 bukan untuk makanan yang akan dapat binasa, melainkan untuk makanan yang bertahan sampai kepada hidup yang kekal, yang akan diber...

6:27 "Bekerjalah,588 bukan untuk makanan yang akan dapat binasa, melainkan untuk makanan yang bertahan sampai kepada hidup yang kekal, yang akan diberikan Anak Manusia kepadamu; sebab Dialah yang disahkan oleh Bapa, Allah, dengan segel-Nya.589"

Yesaya 55:1-3 berkata,

"...hai orang yang tidak mempunyai uang, marilah! Terimalah gandum tanpa uang pembeli dan makanlah, juga anggur dan susu tanpa bayaran! Mengapakah kamu belanjakan uang untuk sesuatu yang bukan roti, dan upah jerih payahmu untuk sesuatu yang tidak mengenyangkan? Dengarkanlah Aku maka kamu akan memakan yang baik dan kamu akan menikmati sajian yang paling lezat. Sendengkanlah telingamu dan datanglah kepada-Ku; dengarkanlah, maka kamu akan hidup...."

Dalam nas di atas Nabi Yesaya mengkiaskan kasih karunia Tuhan Allah sebagai anggur, susu, dan roti yang diberikan tanpa uang pembeli kepada setiap orang yang datang kepada-Nya, mendengarkan Dia, dan menyendengkan telinga kepada-Nya. Tuhan Yesus mempergunakan kiasan yang sama untuk mengarahkan mereka kepada Dia dan hidup yang kekal yang Dia sediakan bagi mereka. Pikiran mereka terpusat pada hal-hal jasmani seperti makanan yang akan dapat binasa, dan kemenangan jasmani atas kerajaan penjajah, padahal seharusnya mereka memikirkan keperluan mereka untuk memperoleh hidup yang kekal.

Tuhan Yesus memberi mereka roti dalam mukjizat itu bukan untuk mengarahkan mereka pada hal-hal jasmani, melainkan karena belas kasihan. Mukjizat itu merupakan segel Allah Bapa.590 Carilah Dia, bukan mukjizat-Nya. Carilah Sang Pemberi, dan bukan pemberian-Nya.

Hagelberg: Yoh 6:28 - -- 6:28 Lalu kata mereka kepada-Nya, "Apakah yang harus kami perbuat, supaya kami mengerjakan pekerjaan591 yang dikehendaki Allah?" Mereka tidak menginga...

6:28 Lalu kata mereka kepada-Nya, "Apakah yang harus kami perbuat, supaya kami mengerjakan pekerjaan591 yang dikehendaki Allah?"

Mereka tidak mengingat Yesaya 55:1-3, dan mereka tidak memperhatikan istilah "diberikan" dalam ayat 27, sehingga mereka tidak mengerti maksud Tuhan Yesus. Pertanyaan mereka mirip dengan pertanyaan yang diajukan dalam Markus 10:17, yang berbunyi: "Guru yang baik, apa yang harus kuperbuat untuk memperoleh hidup yang kekal?"

Mereka tidak menyadari ketidakmampuan mereka. Mereka tidak meragukan kemampuan mereka untuk melakukan amal yang dituntut untuk menyelamatkan diri mereka.

Hagelberg: Yoh 6:28 - -- 6:28 Lalu kata mereka kepada-Nya, "Apakah yang harus kami perbuat, supaya kami mengerjakan pekerjaan591 yang dikehendaki Allah?" Mereka tidak menginga...

6:28 Lalu kata mereka kepada-Nya, "Apakah yang harus kami perbuat, supaya kami mengerjakan pekerjaan591 yang dikehendaki Allah?"

Mereka tidak mengingat Yesaya 55:1-3, dan mereka tidak memperhatikan istilah "diberikan" dalam ayat 27, sehingga mereka tidak mengerti maksud Tuhan Yesus. Pertanyaan mereka mirip dengan pertanyaan yang diajukan dalam Markus 10:17, yang berbunyi: "Guru yang baik, apa yang harus kuperbuat untuk memperoleh hidup yang kekal?"

Mereka tidak menyadari ketidakmampuan mereka. Mereka tidak meragukan kemampuan mereka untuk melakukan amal yang dituntut untuk menyelamatkan diri mereka.

Hagelberg: Yoh 6:29 - -- 6:29 Jawab Yesus kepada mereka, "Inilah pekerjaan yang dikehendaki Allah,592 yaitu hendaklah kamu percaya kepada Dia yang telah diutus Allah." Dengan ...

6:29 Jawab Yesus kepada mereka, "Inilah pekerjaan yang dikehendaki Allah,592 yaitu hendaklah kamu percaya kepada Dia yang telah diutus Allah."

Dengan kata lain, pekerjaan yang dikehendaki Allah bukanlah pekerjaan manusia melainkan iman! Peranan manusia dalam rencana keselamatan manusia adalah percaya kepada Dia yang telah diutus Allah. Peranan Tuhan Yesus, Dia yang telah diutus Allah, lebih diuraikan dalam ayat 51, "...roti yang Kuberikan itu ialah daging-Ku, yang akan Kuberikan untuk hidup dunia."

Hagelberg: Yoh 6:29 - -- 6:29 Jawab Yesus kepada mereka, "Inilah pekerjaan yang dikehendaki Allah,592 yaitu hendaklah kamu percaya kepada Dia yang telah diutus Allah." Dengan ...

6:29 Jawab Yesus kepada mereka, "Inilah pekerjaan yang dikehendaki Allah,592 yaitu hendaklah kamu percaya kepada Dia yang telah diutus Allah."

Dengan kata lain, pekerjaan yang dikehendaki Allah bukanlah pekerjaan manusia melainkan iman! Peranan manusia dalam rencana keselamatan manusia adalah percaya kepada Dia yang telah diutus Allah. Peranan Tuhan Yesus, Dia yang telah diutus Allah, lebih diuraikan dalam ayat 51, "...roti yang Kuberikan itu ialah daging-Ku, yang akan Kuberikan untuk hidup dunia."

buka semua
Tafsiran/Catatan -- Catatan Rentang Ayat

Matthew Henry: Yoh 6:1-14 - Yesus Memberi Makan Lima Ribu Orang Dalam pasal ini kita membaca perihal: I. Mujizat roti (ay. ...

Matthew Henry: Yoh 6:15-21 - Yesus Berjalan di Atas Air Yesus Berjalan di Atas Air (6:15-21) Di sini ki...

Matthew Henry: Yoh 6:22-27 - Percakapan Kristus dengan Orang Banyak Percakapan Kristus dengan Orang Banyak (6:22-27) ...

Matthew Henry: Yoh 6:28-59 - Kristus Adalah Roti Sejati yang Turun dari Sorga; Kristus Menyambut Semua Orang yang Datang kepada-N Kristus Adalah Roti Sejati yang Turun dari Sorga; Kristus Menyambut Semua Orang yang Datang kepada-Nya; Perlunya Menyantap Kristus, Sang Roti Hidu...

SH: Yoh 6:1-15 - Pekerjaan-Nya membuktikan Dia Allah (Sabtu, 9 Januari 1999) Pekerjaan-Nya membuktikan Dia Allah Pekerjaan-Nya membuktikan Dia Allah. Setelah ucapan-ucapan-Nya yan...

SH: Yoh 6:1-15 - Yesus dan kebutuhan fisik (Selasa, 8 Januari 2002) Yesus dan kebutuhan fisik Yesus dan kebutuhan fisik. Dalam narasi sebelumnya, kita sudah melihat pengaruh...

SH: Yoh 6:1-15 - Kepedulian Ilahi (Rabu, 11 Januari 2006) Kepedulian Ilahi Judul: Kepedulian Ilahi Peristiwa Yesus memberi makan lima ribu orang adalah satu...

SH: Yoh 6:1-15 - Supaya kuasa-Nya nyata (Jumat, 1 Februari 2008) Supaya kuasa-Nya nyata Judul : Supaya kuasa-Nya nyata Bisakah Anda bayangkan, memberi makan 5000 orang leb...

SH: Yoh 6:1-15 - Jangan hanya karena mukjizat (Jumat, 10 Januari 2014) Jangan hanya karena mukjizat Judul: Jangan hanya karena mukjizat Dalam Injil Yohanes, perbuatan-perbua...

SH: Yoh 6:1-15 - Rajakan Dia (Selasa, 7 Januari 2020) Rajakan Dia Setiap orang yang hadir ketika Yesus memecah roti dan ikan bisa merasakan bahwa Yesus memang seorang ...

SH: Yoh 6:16-24 - Takut karena tidak percaya (Minggu, 10 Januari 1999) Takut karena tidak percaya Takut karena tidak percaya. Baru saja para murid makan bersama orang banyak...

SH: Yoh 6:16-24 - Mencari Tuhan (Sabtu, 2 Februari 2008) Mencari Tuhan Judul : Mencari Tuhan Mukjizat pemberian makanan untuk 5000 orang memperlihatkan kebesaran ...

SH: Yoh 6:16-21 - Yesus menampakkan ke-Allah-an-Nya (Rabu, 9 Januari 2002) Yesus menampakkan ke-Allah-an-Nya Yesus menampakkan ke-Allah-an-Nya. Melihat perbuatan yang dilakukan oleh...

SH: Yoh 6:16-21 - Penyertaan Ilahi (Kamis, 12 Januari 2006) Penyertaan Ilahi Judul: Penyertaan Ilahi Orang yang dekat dengan kita dalam kehidupan sehari-hari ...

SH: Yoh 6:16-21 - Allah yang menyertai (Sabtu, 11 Januari 2014) Allah yang menyertai Judul: Allah yang menyertai Injil Yohanes memaparkan kisah Yesus berjalan di atas...

SH: Yoh 6:16-21 - Jangan Takut! (Rabu, 8 Januari 2020) Jangan Takut! Ketika para murid bertolak dengan perahu, danau gelap menjadi menakutkan. Langit hitam pekat, angin...

SH: Yoh 6:22-40 - Iman, sebab dan akibatnya (Kamis, 10 Januari 2002) Iman, sebab dan akibatnya Iman, sebab dan akibatnya. Orang banyak mencari Yesus bukan karena mereka ingin...

SH: Yoh 6:22-27 - Orientasi hidup (Jumat, 13 Januari 2006) Orientasi hidup Judul: Orientasi hidup Apa tujuan hidup? Banyak orang yang rancu tentang hal terse...

SH: Yoh 6:22-29 - Lebih penting yang kekal (Senin, 13 Januari 2014) Lebih penting yang kekal Judul: Lebih penting yang kekal Mendadak populer, begitulah Yesus dalam perik...

SH: Yoh 6:22-24 - Mengejar Roti (Kamis, 9 Januari 2020) Mengejar Roti Banyak orang menyangka dirinya sungguh mencari Yesus. Mereka dengan saksama memperhatikan bahwa Yes...

SH: Yoh 6:25-40 - Kepuasan yang sesungguhnya (Senin, 11 Januari 1999) Kepuasan yang sesungguhnya Kepuasan yang sesungguhnya. Kebaktian Kebangunan Rohani lebih disukai darip...

SH: Yoh 6:25-40 - Yesuslah jawaban (Minggu, 3 Februari 2008) Yesuslah jawaban Judul : Yesuslah jawaban Yesus menegur orang banyak yang mencari Dia karena ingin mendapa...

SH: Yoh 6:25-59 - Roti Sebenarnya (Jumat, 10 Januari 2020) Roti Sebenarnya Pertanyaan basa-basi dari orang banyak yang mencari Yesus membuka kesempatan untuk pengajaran yan...

SH: Yoh 6:28-40 - Roti Hidup (Sabtu, 14 Januari 2006) Roti Hidup Judul: Roti Hidup Manusia duniawi tidak mungkin mengerti hal-hal rohani. Hanya seseoran...

Utley: Yoh 6:1-14 - --NASKAH NASB (UPDATED): Yoh 6:1-14...

Utley: Yoh 6:15 - --NASKAH NASB (UPDATED): Yoh 6:1515 Kar...

Utley: Yoh 6:16-21 - --NASKAH NASB (UPDATED): Yoh 6:16-21...

Utley: Yoh 6:22-25 - --NASKAH NASB (UPDATED): Yoh 6:22-25...

Utley: Yoh 6:26-34 - --NASKAH NASB (UPDATED): Yoh 6:26-34...

Topik Teologia: Yoh 6:1 - -- Yesus Kristus Nubuat-nubuat tentang Kristus Nubuat-nubuat tentang Kristus dan Penggenapannya Keadaan dan Peristiwa...

Topik Teologia: Yoh 6:11 - -- Kehidupan Kristen: Tanggung Jawab kepada Allah Mengucap Syukur untuk Makanan ...

Topik Teologia: Yoh 6:23 - -- Kehidupan Kristen: Tanggung Jawab kepada Allah Ucapan Syukur Yesus ...

Topik Teologia: Yoh 6:27 - -- Allah yang Berpribadi Natur Allah sebagai Pribadi Allah itu Aktif Allah Aktif dalam Kehidupan Yesus ...

Topik Teologia: Yoh 6:28 - -- Keselamatan Hidup Kekal Natur Hidup Kekal Hidup Kekal adalah Milik Orang-orang Percaya Sekarang ...

Topik Teologia: Yoh 6:29 - -- Yesus Kristus Keilahian Kristus Maim Yesus alas Keilahian Klaim yang Berkaitan dengan Manusia Yesus ...

TFTWMS: Yoh 6:1-5 - Kisahnya KISAHNYA (Yohanes 6:1-5) Pasal ...

TFTWMS: Yoh 6:25-34 - Pemuridan Yang Mudah Pemuridan Yang Mudah (Yohanes 6:25-34) Pada titik ini dalam pelajar...

buka semua
Pendahuluan / Garis Besar

Full Life: Yohanes (Pendahuluan Kitab) Penulis : Yohanes Tema : Yesus, Putra Allah Tanggal Penulisan: 80-95 M...

Full Life: Yohanes (Garis Besar) Garis Besar Prolog tentang Logos (Yoh 1:1-18)...

Matthew Henry: Yohanes (Pendahuluan Kitab) Kita tidak sedang membahas kapan dan di mana Injil ini dituliskan. Kita yakin Injil ini diberikan melalui inspirasi Allah kepada Yohanes, saudara Y...

Jerusalem: Yohanes (Pendahuluan Kitab) INJIL YOHANES PENGANTAR INJIL YOHANES DAN SURAT-SURAT YOHANES Injil Yoh...

Ende: Yohanes (Pendahuluan Kitab) INDJIL JESUS KRISTUS KARANGAN JOANES KATA PENGANTAR Karangan Indjil ini biasa disebut "Indjil keempat". Menurut riwajat...

Hagelberg: Yohanes (Pendahuluan Kitab) PENDAHULUAN Prakata Pendahuluan Injil Yohanes dapat diumpamakan sebagai sebuah kolam yang b...

Hagelberg: Yohanes (Garis Besar) GARIS BESAR I. KATA PENGANTAR (1:1-18...

Hagelberg: Yohanes DAFTAR PUSTAKA Daftar Kepustakaan Barrett, C. K., The Gospel According to St. John, an Introduction with C...

TFTWMS: Yohanes (Pendahuluan Kitab) DIPAKSA MENJADI RAJA (Yohanes 6:1-15) John Barton, seorang misionari...

TFTWMS: Yohanes (Pendahuluan Kitab) KESIMPULAN (YOHANES 6:1-15) Sekitar dua tahun yang lalu, saya meliha...

TFTWMS: Yohanes (Garis Besar) Catatan Akhir: 1 John Barton, Work Report, December 1994. 2 Kata ini artinya "s...

TFTWMS: Yohanes (Pendahuluan Kitab) "MAKANLAH ROTI INI" (Yohanes 6:16-69) Pada suatu hari Min...

TFTWMS: Yohanes (Pendahuluan Kitab) KESIMPULAN (YOHANES 6:16-69) Kita perlu memperhatikan satu jawaban ...

TFTWMS: Yohanes (Garis Besar) Catatan Akhir: 1 Diceritakan dalam Leon Morris, Expository Reflections on the Gospel of John (Grand Rapi...

BIS: Yohanes (Pendahuluan Kitab) KABAR BAIK YANG DISAMPAIKAN OLEH YOHANES PENGANTAR Dalam Kabar Baik yang disampaikan oleh Yohanes ini, Yesus d...

Ajaran: Yohanes (Pendahuluan Kitab) Tujuan Supaya dengan mengenal isi Kitab Injil Yohanes, orang-orang Kristen mengerti bahwa Allah mengambil rupa manusi...

Intisari: Yohanes (Pendahuluan Kitab) Firman Allah terakhir kepada manusia INJIL YANG BERBEDA.Yohanes mempunyai cara pendekatan tersendiri pada kehidupan dan p...

Garis Besar Intisari: Yohanes (Pendahuluan Kitab) [1] PENDAHULUAN Yoh 1:1-51...

Advanced Commentary (Kamus, Lagu-Lagu Himne, Gambar, Ilustrasi Khotbah, Pertanyaan-Pertanyaan, dll)


TIP #27: Arahkan mouse pada tautan ayat untuk menampilkan teks ayat dalam popup. [SEMUA]
dibuat dalam 0.42 detik
dipersembahkan oleh YLSA