kecilkan semua  

Teks -- Hakim-hakim 2:20--3:6 (TB)

Tampilkan Strong
Konteks
2:20 Apabila murka TUHAN bangkit terhadap orang Israel, berfirmanlah Ia: "Karena bangsa ini melanggar perjanjian yang telah Kuperintahkan kepada nenek moyang mereka, dan tidak mendengarkan firman-Ku, 2:21 maka Akupun tidak mau menghalau lagi dari depan mereka satupun dari bangsa-bangsa yang ditinggalkan Yosua pada waktu matinya, 2:22 supaya dengan perantaraan bangsa-bangsa itu Aku mencobai orang Israel, apakah mereka tetap hidup menurut jalan yang ditunjukkan TUHAN, seperti yang dilakukan oleh nenek moyang mereka, atau tidak." 2:23 Demikianlah TUHAN membiarkan bangsa-bangsa itu tinggal dengan tidak segera menghalau mereka; mereka tidak diserahkan-Nya ke dalam tangan Yosua.
Bangsa-bangsa asli yang dibiarkan tinggal di Kanaan
3:1 Inilah bangsa-bangsa yang dibiarkan TUHAN tinggal untuk mencobai orang Israel itu dengan perantaraan mereka, yakni semua orang Israel yang tidak mengenal perang Kanaan. 3:2 -- Maksudnya hanyalah, supaya keturunan-keturunan orang Israel yang tidak mengenal perang yang sudah-sudah, dilatih berperang oleh TUHAN. 3:3 Yang tinggal ialah kelima raja kota orang Filistin dan semua orang Kanaan, orang Sidon dan orang Hewi, yang mendiami pegunungan Libanon, dari gunung Baal-Hermon sampai ke jalan yang menuju ke Hamat. 3:4 Mereka itu ada di sana, supaya Ia mencobai orang Israel dengan perantaraan mereka untuk mengetahui, apakah mereka mendengarkan perintah yang diberikan TUHAN kepada nenek moyang mereka dengan perantaraan Musa. 3:5 Demikianlah orang Israel itu diam di tengah-tengah orang Kanaan, orang Het, orang Amori, orang Feris, orang Hewi dan orang Yebus. 3:6 Mereka mengambil anak-anak perempuan, orang-orang itu menjadi isteri mereka dan memberikan anak-anak perempuan mereka kepada anak-anak lelaki orang-orang itu, serta beribadah kepada allah orang-orang itu.
Paralel   Ref. Silang (TSK)   Ref. Silang (FULL)   ITL  

Nama Orang, Nama Tempat, Topik/Tema Kamus

Nama Orang dan Nama Tempat:
 · Amori members of a pre-Israel Semitic tribe from Mesopotamia
 · anak Israel a citizen of Israel.,a member of the nation of Israel
 · Anak perempuan Israel a citizen of Israel.,a member of the nation of Israel
 · Baal a pagan god,a title of a pagan god,a town in the Negeb on the border of Simeon and Judah,son of Reaiah son of Micah; a descendant of Reuben,the forth son of Jeiel, the Benjamite
 · bangsa Israel the nation that descended from Jacob, whom God named Israel; the Jewish people,son of Isaac son of Abraham; founder of the nation of Israel,the nation of Israel under Moses, Joshua and the judges,the kingdom of Israel under King Saul,the northern tribes under Ish-Bosheth & Abner,the Kingdom of Israel as united under David and Solomon,the Northern Kingdom as divided from Judah, Simeon and Benjamin,the post exile Jewish community; the re-established Israel,the post exile lay community; Israelites other than Levites,Israel in general as in the Psalms and the prophets,the phrase "All Israel",the phrase "Assembly of (United) Israel",the phrase "Border(s) of Israel",the phrase "Children of Israel",the phrase "Congregation of Israel",the phrase "Descendants" or "Offspring of Israel",the phrase "Elders of Israel",the phrase "God of Israel",the phrase "Hill country of Israel",the phrase "Holy One of Israel",the phrase "House of Israel",the phrases "Judge(d) Israel; judge(s) of Israel",the phrase "King of Israel",the phrase "King over Israel",the phrase "Kings of Israel",the phrase "Land of Israel",the phrase "Leaders in/of Israel; take the lead in Israel",the phrase "Man of Israel",the phrase "Men of Israel",the phrase "Mountains of Israel",the phrase "O house of Israel",the phrase "O Israel",the phrase "His people Israel",the phrase "My people Israel",the phrase "Thy people Israel",the phrase "People of Israel",the phrase "Prince(s) in/of/over Israel",the phrase "Reign over Israel",the phrase "Shepherd(s) of Israel",the phrase "Sons of Israel",the phrase "Territory of Israel",the phrase "Throne in/over/of Israel",the phrase "Tribes of Israel",the phrase "Virgin of Israel"
 · bani Het a person/people living in the land of Syro-Palestine
 · Fenisia the region ofeast Mediterranean coastal land from Arvad (modern Lebanon) south to Gaza,the coast land from Mt. Carmel north to the Orontes River
 · Filistea the country of the Philistines which was the coastal plain of southwestern Palestine
 · Filistin a sea people coming from Crete in 1200BC to the coast of Canaan
 · gunung Yebus resident(s) of the town of Jebus (Jerusalem)
 · Hamat a town on the west shore of Lake Galilee
 · Het a person/people living in the land of Syro-Palestine
 · Israel a citizen of Israel.,a member of the nation of Israel
 · Kanaan an original resident of the land of Canaan,a resident of the region of Canaan
 · kaum Israel the nation that descended from Jacob, whom God named Israel; the Jewish people,son of Isaac son of Abraham; founder of the nation of Israel,the nation of Israel under Moses, Joshua and the judges,the kingdom of Israel under King Saul,the northern tribes under Ish-Bosheth & Abner,the Kingdom of Israel as united under David and Solomon,the Northern Kingdom as divided from Judah, Simeon and Benjamin,the post exile Jewish community; the re-established Israel,the post exile lay community; Israelites other than Levites,Israel in general as in the Psalms and the prophets,the phrase "All Israel",the phrase "Assembly of (United) Israel",the phrase "Border(s) of Israel",the phrase "Children of Israel",the phrase "Congregation of Israel",the phrase "Descendants" or "Offspring of Israel",the phrase "Elders of Israel",the phrase "God of Israel",the phrase "Hill country of Israel",the phrase "Holy One of Israel",the phrase "House of Israel",the phrases "Judge(d) Israel; judge(s) of Israel",the phrase "King of Israel",the phrase "King over Israel",the phrase "Kings of Israel",the phrase "Land of Israel",the phrase "Leaders in/of Israel; take the lead in Israel",the phrase "Man of Israel",the phrase "Men of Israel",the phrase "Mountains of Israel",the phrase "O house of Israel",the phrase "O Israel",the phrase "His people Israel",the phrase "My people Israel",the phrase "Thy people Israel",the phrase "People of Israel",the phrase "Prince(s) in/of/over Israel",the phrase "Reign over Israel",the phrase "Shepherd(s) of Israel",the phrase "Sons of Israel",the phrase "Territory of Israel",the phrase "Throne in/over/of Israel",the phrase "Tribes of Israel",the phrase "Virgin of Israel"
 · kaum-kaum orang Kanaan an original resident of the land of Canaan,a resident of the region of Canaan
 · Libanon a mountain range and the adjoining regions (IBD)
 · Musa a son of Amram; the Levite who led Israel out of Egypt and gave them The Law of Moses,a Levite who led Israel out of Egypt and gave them the law
 · orang Amori a member of a pre-Israel Semitic tribe,a pre-Israel Semitic tribe from the city of Mari in Mesopotamia
 · orang Feris a people of ancient Canaan in the later territory of Ephraim
 · orang Filistin a sea people coming from Crete in 1200BC to the coast of Canaan
 · orang Het a person/people living in the land of Syro-Palestine
 · orang Heti a person/people living in the land of Syro-Palestine
 · orang Hewi a person/people descended from Canaan son of Ham son of Noah
 · orang Israel a citizen of Israel.,a member of the nation of Israel
 · orang Kanaan residents of the region of Canaan
 · orang Sidon residents of the town of Sidon
 · orang Yebus resident(s) of the town of Jebus (Jerusalem)
 · orang Yebusi resident(s) of the town of Jebus (Jerusalem)
 · orang-orang Amori members of a pre-Israel Semitic tribe from Mesopotamia
 · orang-orang Filistin a sea people coming from Crete in 1200BC to the coast of Canaan


Topik/Tema Kamus: Hukum, Kitab | Orang Kanaan | Hakim Israel | Orang Hewi | Libanon | Orang Filistin | Sekutu, Persekutuan Dan Pergaulan | Orang Sidon | Kanaan | Filistin | Orang Het | Baal-Hermon | selebihnya
Daftar Isi

Catatan Kata/Frasa
Full Life , Jerusalem , Ende , Endetn , Ref. Silang FULL

Catatan Rentang Ayat
Matthew Henry , SH

kecilkan semua
Tafsiran/Catatan -- Catatan Kata/Frasa (per frasa)

Full Life: Hak 3:6 - MENGAMBIL ANAK-ANAK PEREMPUAN ORANG-ORANG ITU. Nas : Hak 3:6 Perpaduan Israel dengan kebudayaan Kanaan melalui nikah campur nyaris menghancurkan identitas mereka sebagai umat Allah yang khusus. ...

Nas : Hak 3:6

Perpaduan Israel dengan kebudayaan Kanaan melalui nikah campur nyaris menghancurkan identitas mereka sebagai umat Allah yang khusus. Pernikahan dengan bangsa kafir sudah dilarang oleh perjanjian Israel dengan Tuhan (Kel 34:15-16; Ul 7:3-4; Yos 23:12-13). Kitab Hakim-Hakim mempertunjukkan dampak yang merusak dari kompromi Israel.

Jerusalem: Hak 2:6--3:6 - -- Bagian ini merupakan kata pendahuluan kedua bagi kitab Hakim, yaitu bagi kumpulan riwayat-riwayat hakim masing-masing. Kata pendahuluan ini terdiri at...

Bagian ini merupakan kata pendahuluan kedua bagi kitab Hakim, yaitu bagi kumpulan riwayat-riwayat hakim masing-masing. Kata pendahuluan ini terdiri atas beberapa unsur. Bagian inti ialah Hak 2:11-19; dalam terbitan kitab yang pertama bagian ini kiranya langsung mendahului Hak 3:7 dst. Hak 2:6-10 kemudian ditambahkan dan langsung menghubungkan kitab Hakim dengan kitab Yosua; memang Hak 2:6-10 mengulangi ayat-ayat penghabisan kitab Yos (24:28-31), sama seperti Ezr 1:1-3 mengulangi 2Ta 36:22-23, Hak 2:20-3:6 ditambah pada Hak 2:11-19 dengan maksud menjelaskan mengapa tetap ada bangsa-bangsa asing di tengah-tengah bangsa Israel.

Jerusalem: Hak 2:20--3:6 - -- Menurut keterangan yang tercantum dalam Hak 2:11-15 (bdk juga Hak 2:3) bangsa-bangsa asing dibiarkan Allah di negeri Kanaan untuk menghukum ketidakset...

Menurut keterangan yang tercantum dalam Hak 2:11-15 (bdk juga Hak 2:3) bangsa-bangsa asing dibiarkan Allah di negeri Kanaan untuk menghukum ketidaksetiaan Israel. Di sini bangsa-bangsa itu menjadi alat di tangan Tuhan untuk mencobai kesetiaan umatNya, Hak 2:22-23; 3:1 dan Hak 4. Sisipan yang terdapat dalam Hak 3:2 masih menyajikan keterangan lain: maksud tinggalnya bangsa-bangsa itu ialah mempertahankan semangat berjuang. Keterangan-keterangan lain lagi disajikan dalam Kel 23:29 dan Ula 7:22, yaitu: tanah tidak boleh dibiarkan kepada binatang-binatang liar. Wis 12:3-22 menjelaskan bahwa Allah mau memberikan kepada bangsa-bangsa itu kesempatan untuk bertobat.

Jerusalem: Hak 3:3 - orang Hewi Ini agaknya salah tulis dalam naskah Ibrani sehingga perlu diperbaiki menjadi: orang Het, bdk Yos 11:3; 2Sa 24:6.

Ini agaknya salah tulis dalam naskah Ibrani sehingga perlu diperbaiki menjadi: orang Het, bdk Yos 11:3; 2Sa 24:6.

Ende: Hak 2:6--3:6 - -- Pendahuluan jang kedua ini memberi keterangan, mengapa sedjarah Israil pada djaman para Hakim demikian malangnja. Israil tak setia pada Jahwe, maka ia...

Pendahuluan jang kedua ini memberi keterangan, mengapa sedjarah Israil pada djaman para Hakim demikian malangnja. Israil tak setia pada Jahwe, maka ia mesti dihukum. Karena pertobatannja lalu tidak sungguh2, maka jang sama terus diulang sadja, meskipun Jahwe tempo2 menolong dan menjelamatkan.

Ende: Hak 2:22 - -- Tadi (Hak 2:20-21) keadaan malang Israil di-tengah2 bangsa2 kafir diperlihatkan hukuman karena ketidaksetiaan. Disini (djuga: Hak 3:2,4) muntjul maksu...

Tadi (Hak 2:20-21) keadaan malang Israil di-tengah2 bangsa2 kafir diperlihatkan hukuman karena ketidaksetiaan. Disini (djuga: Hak 3:2,4) muntjul maksud lain: Keadaan itu mendjadi sebangsa batu udjian (dan sekolah perang) untuk kesetiaan itu. Adakah ajat2 ini ditambahkan dikemudian hari? Pada masa Josjua' dan sesudahnja bangsa tetap setia (Hak 2:7), namun Josjua' tak berhasil mengenjahkan bangsa2 kafir itu. Demikian muntjul suatu soal, jang mau dipetjahkan dengan tambahan ini.

Ende: Hak 2:22 - djalan2 Jahwe ialah djalan hidup jang ditetapkan Allah.

ialah djalan hidup jang ditetapkan Allah.

Ende: Hak 3:5-6 - Israil tetap tinggal ditengah orang2 Kena'an.....dst. melukiskan keadaan jang sebenarnja. Suku Israil menduduki sedikit tanah sadja dan lebih kurang bergantung pada bangsa2 aseli serta dikuasai olehnja. I...

melukiskan keadaan jang sebenarnja. Suku Israil menduduki sedikit tanah sadja dan lebih kurang bergantung pada bangsa2 aseli serta dikuasai olehnja. Israil djuga bertjampur-baur dengan penduduk kafir. Pada gilirannja itu mengkibatkan pertjampuran agama Jahwe dengan agama kafir itu.

Endetn: Hak 2:22 - djalan2 diperbaiki. Tertulis mufrad.

diperbaiki. Tertulis mufrad.

Ref. Silang FULL: Hak 2:20 - Apabila murka // melanggar perjanjian · Apabila murka: Ul 31:17; Ul 31:17; Yos 23:16 · melanggar perjanjian: Yos 7:11; Yos 7:11; 2Raj 17:15; 2Raj 17:15

· Apabila murka: Ul 31:17; [Lihat FULL. Ul 31:17]; Yos 23:16

· melanggar perjanjian: Yos 7:11; [Lihat FULL. Yos 7:11]; 2Raj 17:15; [Lihat FULL. 2Raj 17:15]

Ref. Silang FULL: Hak 2:21 - mau menghalau · mau menghalau: Yos 23:5; Yos 23:5

· mau menghalau: Yos 23:5; [Lihat FULL. Yos 23:5]

Ref. Silang FULL: Hak 2:22 - Aku mencobai · Aku mencobai: Kej 22:1; Kej 22:1; Kel 15:25; Kel 15:25

· Aku mencobai: Kej 22:1; [Lihat FULL. Kej 22:1]; Kel 15:25; [Lihat FULL. Kel 15:25]

Ref. Silang FULL: Hak 2:23 - tangan Yosua · tangan Yosua: Hak 1:1

· tangan Yosua: Hak 1:1

Ref. Silang FULL: Hak 3:1 - untuk mencobai · untuk mencobai: Kel 15:25; Kel 15:25

· untuk mencobai: Kel 15:25; [Lihat FULL. Kel 15:25]

Ref. Silang FULL: Hak 3:3 - ialah kelima // orang Filistin // orang Hewi // gunung Baal-Hermon // ke Hamat · ialah kelima: Yos 13:3; Yos 13:3 · orang Filistin: Kej 10:14; Kej 10:14 · orang Hewi: Kej 10:17; Kej 10:17; Kel 3:8; Kel 3:8 &m...

· ialah kelima: Yos 13:3; [Lihat FULL. Yos 13:3]

· orang Filistin: Kej 10:14; [Lihat FULL. Kej 10:14]

· orang Hewi: Kej 10:17; [Lihat FULL. Kej 10:17]; Kel 3:8; [Lihat FULL. Kel 3:8]

· gunung Baal-Hermon: Ul 3:8; [Lihat FULL. Ul 3:8]

· ke Hamat: Bil 13:21; [Lihat FULL. Bil 13:21]

Ref. Silang FULL: Hak 3:4 - Ia mencobai · Ia mencobai: Kel 15:25; Kel 15:25

· Ia mencobai: Kel 15:25; [Lihat FULL. Kel 15:25]

Ref. Silang FULL: Hak 3:5 - itu diam // orang Feris // orang Yebus · itu diam: Mazm 106:35 · orang Feris: Yos 3:10; Yos 3:10 · orang Yebus: Yos 11:3; Yos 11:3; Ezr 9:1

· itu diam: Mazm 106:35

· orang Feris: Yos 3:10; [Lihat FULL. Yos 3:10]

· orang Yebus: Yos 11:3; [Lihat FULL. Yos 11:3]; Ezr 9:1

Ref. Silang FULL: Hak 3:6 - anak-anak perempuan // kepada allah // kepada allah · anak-anak perempuan: Ezr 10:18; Neh 13:23; Mal 2:11 · kepada allah: Kel 34:16; Kel 34:16; Ul 7:3-4 · kepada allah: Ul 7:16; Ul ...

· anak-anak perempuan: Ezr 10:18; Neh 13:23; Mal 2:11

· kepada allah: Kel 34:16; [Lihat FULL. Kel 34:16]; Ul 7:3-4

· kepada allah: Ul 7:16; [Lihat FULL. Ul 7:16]

buka semua
Tafsiran/Catatan -- Catatan Rentang Ayat

Matthew Henry: Hak 2:6-23 - Penyembahan Berhala oleh Bangsa Israel Penyembahan Berhala oleh Bangsa Israel (2:6-23) ...

Matthew Henry: Hak 3:1-7 - Penyembahan Berhala Orang Israel Di dalam pasal ini, ...

SH: Hak 2:17-23 - Mengabaikan kepedulian Tuhan. (Jumat, 3 Oktober 1997) Mengabaikan kepedulian Tuhan. Mengabaikan kepedulian Tuhan. Tuhan baik kepada Israel. Tiap kali mereka...

SH: Hak 2:6-23 - Jangan pernah berpaling (Sabtu, 17 Agustus 2013) Jangan pernah berpaling Judul: Jangan pernah berpaling Generasi anak-anak bangsa Israel setelah angkat...

SH: Hak 2:6-23 - Kesetiaan kepada Tuhan (Kamis, 16 Juli 2020) Kesetiaan kepada Tuhan Apa jadinya kehidupan jika tidak ada nilai kebaikan yang menjaganya. Besar kemungkinan, du...

SH: Hak 2:1-23 - Pelanggaran Perjanjian (Kamis, 17 April 2008) Pelanggaran Perjanjian Judul: Pelanggaran Perjanjian Sikap Israel yang kompromi dengan musuh adalah ja...

SH: Hak 3:1-6 - Batu Ujian. (Sabtu, 4 Oktober 1997) Batu Ujian. Batu Ujian. Bangsa-bangsa asli yang dibiarkan Tuhan tinggal di Kanaan merupakan batu ujian...

SH: Hak 3:1-6 - Dilatih oleh Allah (Senin, 19 Agustus 2013) Dilatih oleh Allah Judul: Dilatih oleh Allah Secara naluriah, setiap manusia mencari kesenangan serta ...

SH: Hak 3:1-6 - Waspada Iman (Jumat, 17 Juli 2020) Waspada Iman Hidup di zaman milenial ini bisa membawa manusia ke atas puncak kenikmatan dan kesenangan. Materi, s...

SH: Hak 3:1-11 - Berjuang melawan dosa (Jumat, 18 April 2008) Berjuang melawan dosa Judul: Berjuang melawan dosa Tindakan keras Tuhan menghukum umat-Nya bukan semat...

buka semua
Pendahuluan / Garis Besar

Full Life: Hakim-hakim (Pendahuluan Kitab) Penulis : Tidak Diketahui Tema : Kemurtadan dan Pembebasan Tanggal Pen...

Full Life: Hakim-hakim (Garis Besar) Garis Besar I. Ketidaktaatan dan Kemurtadan Israel Diperkenalkan (...

Matthew Henry: Hakim-hakim (Pendahuluan Kitab) Kitab ini dalam bahasa Ibrani disebut Syefer Syoftim, yaitu Kitab ...

Ende: Hakim-hakim (Pendahuluan Kitab) HAKIM-HAKIM PENDAHULUAN Kitab “Hakim2” mendapat namanja dari tokoh2 jang memainkan peranan utama dalam kisah...

TFTWMS: Hakim-hakim (Pendahuluan Kitab) PELIHARALAH PERJANJIANMU DENGAN ALLAH TERULANG KEMBALI (HAKIM-HAKIM 2) ...

TFTWMS: Hakim-hakim (Garis Besar) Catatan Akhir: 1 God’s Wrath Upon Pornography?"Christianity Today (7 March 1994): 57. ...

TFTWMS: Hakim-hakim (Pendahuluan Kitab) TERIMALAH PENDERITAAN SEBAGAI PENDISIPLINAN APAKAH MAKSUDNYA? (HAKIM-HAKIM 3)...

TFTWMS: Hakim-hakim (Garis Besar) Catatan Akhir: 1 Max Lucado, On The Anvil (Wheaton, Ill.: Tyndale House Publishers, 1985), 50. ...

BIS: Hakim-hakim (Pendahuluan Kitab) HAKIM-HAKIM PENGANTAR Buku Hakim-hakim berisi kisah-kisah dari suatu zaman dalam sejarah Israel sebelum bangsa...

Ajaran: Hakim-hakim (Pendahuluan Kitab) Tujuan Supaya dengan melihat isi kitab Hakim-hakim setiap anggota jemaat mengerti akan kebesaran kasih Allah dalam me...

Intisari: Hakim-hakim (Pendahuluan Kitab) Lingkaran Dosa HAKIM-HAKIMHakim-hakim merupakan kitab yang penting karena memberikan gambaran mengenai hubungan antara Yo...

Garis Besar Intisari: Hakim-hakim (Pendahuluan Kitab) [1] PENDUDUKAN KANAAN Hak 1:1-2:5...

Advanced Commentary (Kamus, Lagu-Lagu Himne, Gambar, Ilustrasi Khotbah, Pertanyaan-Pertanyaan, dll)


TIP #17: Gunakan Pencarian Universal untuk mencari pasal, ayat, referensi, kata atau nomor strong. [SEMUA]
dibuat dalam 0.15 detik
dipersembahkan oleh YLSA