
Teks -- 2 Samuel 11:1-27 (TB)





Nama Orang, Nama Tempat, Topik/Tema Kamus



kecilkan semuaTafsiran/Catatan -- Catatan Kata/Frasa (per frasa)
Full Life: 2Sam 11:1 - DAUD SENDIRI TINGGAL DI YERUSALEM.
Nas : 2Sam 11:1
Pasal 2Sam 11:1-27 mengisahkan dosa dan kejatuhan Daud yang
tragis. Ganti memimpin pasukannya dalam peperangan sebagaimana yang
dil...
Nas : 2Sam 11:1
Pasal 2Sam 11:1-27 mengisahkan dosa dan kejatuhan Daud yang tragis. Ganti memimpin pasukannya dalam peperangan sebagaimana yang dilakukan sebelumnya, Daud kini tinggal di Yerusalem. Daud sudah menjadi lembek dan sikap ini kemudian mengakibatkan kehancuran rohani dan moralnya. Hidupnya yang serba enak dan mewah sebagai raja membuatnya percaya diri dan menuruti keinginan sendiri. Sekitar waktu inilah dia berhenti menjadi orang yang berkenan di hati Allah (lih. 1Sam 13:14). Kejatuhan Daud dari kasih karunia (bd. Gal 5:4) merupakan peringatan bagi semua orang percaya, "Sebab itu siapa yang menyangka bahwa ia teguh berdiri, hati-hatilah supaya ia jangan jatuh!" (1Kor 10:12).

Full Life: 2Sam 11:2 - TAMPAK KEPADANYA ... SEORANG PEREMPUAN.
Nas : 2Sam 11:2
Pasal 2Sam 11:1-24:25 mencatat kegagalan rohani yang serius dari
Daud dan hukuman Allah atasnya untuk seumur hidupnya.
1) Kisa...
Nas : 2Sam 11:2
Pasal 2Sam 11:1-24:25 mencatat kegagalan rohani yang serius dari Daud dan hukuman Allah atasnya untuk seumur hidupnya.
- 1) Kisah dosa-dosa dan aneka tragedi yang menyusul dalam kehidupan pribadi dan keluarga Daud menjadi suatu peringatan dan contoh yang serius untuk setiap orang percaya PB, bukan hanya untuk bangsa Israel. Mengenai aneka peristiwa yang mirip pada masa keluaran, Roh Kudus melalui Paulus menekankan, "Semuanya ini telah menimpa mereka sebagai contoh dan dituliskan untuk menjadi peringatan bagi kita yang hidup pada waktu, di mana zaman akhir telah tiba" (1Kor 10:11); oleh karena itu kita harus berhati-hati supaya tidak menginginkan hal-hal jahat, bertindak mesum, dan mencobai Tuhan (bd. 1Kor 10:6-9).
- 2) Pengalaman Daud menunjukkan bagaimana jauhnya seorang dapat jatuh apabila dia berbalik dari Allah dan pimpinan Roh Kudus. Ketika Allah mula-mula memanggilnya untuk menjadi raja, Daud menjadi orang yang berkenan di hati Allah (1Sam 13:14; Kis 13:22); akan tetapi dengan membunuh Uria dan mengambil istrinya, Daud telah menghina Allah dan firman-Nya (2Sam 12:9-10; bd. 1Kor 10:12).
- 3) Sekalipun Daud bertobat dari dosa-dosanya dan menerima pengampunan Allah, Allah tidak meniadakan akibat dosanya. Demikian pula, seorang percaya mungkin melakukan dosa-dosa yang hebat, dan kemudian melalui dukacita menurut kehendak Allah dan pertobatan yang sungguh-sungguh menerima kasih karunia dan pengampunan Allah. Sekalipun demikian, pulihnya hubungan seorang dengan Allah tidaklah berarti bahwa orang itu akan lolos dari hukuman jasmani atau dibebaskan dari dampak-dampak dosa tertentu (ayat 2Sam 11:10-11,14).
- 4) Allah tidak memaafkan dan mengampuni dosa-dosa Daud dengan alasan
bahwa Daud itu manusia biasa, bahwa dosa-dosanya hanyalah sekedar
kelemahan atau kegagalan manusiawi, atau bahwa dapatlah dimaklumi
sebagai raja ia bisa mengambil jalan kejahatan dan kekejaman.
Peristiwa-peristiwa yang tercatat menunjukkan bahwa Daud tidak perlu
melakukan semuanya itu. Bahkan dengan penebusan perjanjian yang lama
yang belum sempurna, orang seperti nabi Samuel menunjukkan suatu
kesetiaan dan iman yang tekun kepada Allah dengan kasih karunia yang
tersedia bagi mereka (bd. 1Sam 12:1-5,23;
lihat cat. --> 1Sam 25:1).
[atau ref. 1Sam 25:1]
Penulis kitab ini dengan jelas menyalahkan dan bukan memaafkan semua pelanggaran besar Daud. - 5) Reaksi yang benar terhadap dosa ialah bertobat dengan sungguh-sungguh, menghampiri Allah untuk menerima pengampunan, kasih karunia, dan kemurahan-Nya (Mazm 51:1-21; Ibr 4:16; 7:25), serta bersedia menerima hukuman Allah tanpa dendam atau pemberontakan. Daud menyadari dan mengakui dosa-dosanya yang hebat, mengarahkan kembali hatinya kepada Allah dan menerima teguran Allah dengan kerendahan hati (2Sam 12:9-13,20; 16:5-12; 24:10-25; Mazm 51:1-21).

Full Life: 2Sam 11:11 - TABUT SERTA ORANG ISRAEL.
Nas : 2Sam 11:11
Ternyata Uria seorang yang lebih baik daripada Daud.
Tindakan-tindakannya berlandaskan pengabdiannya kepada Allah dan
kesetiakawan...
Nas : 2Sam 11:11
Ternyata Uria seorang yang lebih baik daripada Daud. Tindakan-tindakannya berlandaskan pengabdiannya kepada Allah dan kesetiakawanannya terhadap orang-orang yang ada di medan pertempuran demi Tuhan. Ia membayar pengabdiannya ini dengan nyawanya.

Full Life: 2Sam 11:15 - SUPAYA IA TERBUNUH MATI.
Nas : 2Sam 11:15
Daripada mengakui dosanya, Daud memutuskan untuk menyuruh orang
membunuh Uria dan kemudian mengambil istrinya. Kata-kata yang diuc...
Nas : 2Sam 11:15
Daripada mengakui dosanya, Daud memutuskan untuk menyuruh orang membunuh Uria dan kemudian mengambil istrinya. Kata-kata yang diucapkan Rasul Yohanes mengenai Kain dan semua pembunuh lainnya (1Yoh 3:12-15) juga berlaku untuk Daud kali ini, "Setiap orang yang membenci saudaranya, adalah seorang pembunuh manusia. Dan kamu tahu bahwa tidak ada seorang pembunuh yang tetap memiliki hidup yang kekal di dalam dirinya" (1Yoh 3:15). Ia hanya dapat dipulihkan melalui pertobatan yang sungguh-sungguh dan mendalam di hadapan Allah (lih. pasal 2Sam 12:1-31; Mazm 51:1-21).

Full Life: 2Sam 11:27 - HAL...ITU JAHAT DI MATA TUHAN.
Nas : 2Sam 11:27
Dosa perzinaan, pembunuhan dengan sengaja, dan usaha Daud untuk
menutupi hal itu sangat jahat dalam pandangan Tuhan. Daud bersalah...
Nas : 2Sam 11:27
Dosa perzinaan, pembunuhan dengan sengaja, dan usaha Daud untuk menutupi hal itu sangat jahat dalam pandangan Tuhan. Daud bersalah karena melanggar hukum keenam, ketujuh, kedelapan, kesembilan, dan kesepuluh (Kel 20:13-17). Dosa-dosanya menjadi makin besar karena dia adalah gembala umat Allah (2Sam 5:2) dan orang yang bertanggung jawab untuk melaksanakan keadilan dan kebenaran di Israel (2Sam 8:15).
BIS -> 2Sam 11:13
beralaskan selimutnya, atau di atas tempat tidurnya.
Jerusalem -> 2Sam 9:1--20:22; 2Sam 11:1-27; 2Sam 11:1; 2Sam 11:3; 2Sam 11:8; 2Sam 11:11; 2Sam 11:21; 2Sam 11:22
Jerusalem: 2Sam 9:1--20:22 - -- Bab 9-20 yang diteruskan dalam 1Ra 1-2 berasal dari sebuah kisah indah yang dipakai oleh penyusun kitab Samuel dengan tidak banyak mengolahnya. Nubuat...
Bab 9-20 yang diteruskan dalam 1Ra 1-2 berasal dari sebuah kisah indah yang dipakai oleh penyusun kitab Samuel dengan tidak banyak mengolahnya. Nubuat Natan, bab 7, barangkali berperan sebagai kata pendahuluan kisah itu. Diceriterakan bagaimana jabatan raja dari Daud beralih kepada Salomo, meskipun masih ada keturunan Saul, yaitu Meribaal, bab 9 dan meskipun ada perlawanan dari pihak Seba, bab 20 dan kendati hal ihwal keluarga raja yang menyedihkan, yakni: zinah Daud dengan Batsyeba dan kelahiran Salomo, bab 10-12, pembunuhan atas diri Amnon, bab 13, pemberontakan Absalom, bab 15-18, dan persekongkolan Adonia, 1Ra 1-2.

Jerusalem: 2Sam 11:1-27 - -- Dalam pendekatan penulis bab 9-20 perang dengan orang Amon hanya rangka bagi kisahnya mengenai Daud serta Batsyeba.
Dalam pendekatan penulis bab 9-20 perang dengan orang Amon hanya rangka bagi kisahnya mengenai Daud serta Batsyeba.

Jerusalem: 2Sam 11:3 - Uria orang Het itu Uria adalah prajurit sewaan yang berbangsa asing. mengenai orang Het bdk Ula 7:1.
Uria adalah prajurit sewaan yang berbangsa asing. mengenai orang Het bdk Ula 7:1.

Jerusalem: 2Sam 11:8 - basuhlah kakimu Maksud Daud ialah: Uria harus pulang dan berseketiduran dengan isterinya. Batsyeba. Dengan jalan itu zinah Daud tetap tersembunyi dan anak yang sudah ...
Maksud Daud ialah: Uria harus pulang dan berseketiduran dengan isterinya. Batsyeba. Dengan jalan itu zinah Daud tetap tersembunyi dan anak yang sudah dikandung Batsyeba dianggap anak Uria.

Jerusalem: 2Sam 11:11 - tidur dengan isteriku Uria tidak mau berseketiduran dengan isterinya oleh karena sedang berperang (perang suci: tabut perjanjian ikut ke medan perang, bdk 1Sa 4:3 dst). Ora...

Jerusalem: 2Sam 11:21 - Yerubeset Nama yang sebenarnya ialah Yerubaal, sebagaimana terbaca dalam terjemahan Yunani; bdk Hak 7:1 dst; 2Sa 2:8+ dan 2Sa 4:4+.

Jerusalem: 2Sam 11:22 - kepadanya Terjemahan Yunani menambah: Maka geramlah Daud kepada Yoab; lalu berkata kepada suruhan itu: "Mengapa kamu demikian dekat ke tembok kota untuk berpera...
Terjemahan Yunani menambah: Maka geramlah Daud kepada Yoab; lalu berkata kepada suruhan itu: "Mengapa kamu demikian dekat ke tembok kota untuk berperang? Tidak tahukah kamu bahwa orang memanah dari atas tembok? Siapakah yang menewaskan Abimelekh bin Yerubaal? Bukankah seorang perempuan yang menimpakan batu kilangan dari atas tembok sehingga ia mati di Tebes? Mengapa kamu demikian dekat ke tembok itu?"
Ende: 2Sam 11:1 - -- Pergantian tahun (musim) ialah waktu musim hudjan berachir dan mulailah musim
kering, hingga operasi2 militer tidak dihalangi hudjan.
Pergantian tahun (musim) ialah waktu musim hudjan berachir dan mulailah musim kering, hingga operasi2 militer tidak dihalangi hudjan.

Uria adalah orang asing, jang diupah Dawud.

Ende: 2Sam 11:4 - -- Demikian diterangkan bahwa Batsjeba' pasti tidak hamil karena berseketiduran
dengan suaminja, melainkan karena djinah Dawud.
Demikian diterangkan bahwa Batsjeba' pasti tidak hamil karena berseketiduran dengan suaminja, melainkan karena djinah Dawud.

Ende: 2Sam 11:6 - -- Dengan tindakan jang berikut Dawud mau menjembunjikan djinahnja dan anaknja mau
diserahkan kepada Uria sebagai anaknja sendiri.
Dengan tindakan jang berikut Dawud mau menjembunjikan djinahnja dan anaknja mau diserahkan kepada Uria sebagai anaknja sendiri.

Ende: 2Sam 11:11 - -- Peti Perdjandjian disinipun dibawa serta dalam perlawanan militer itu.
Waktu operasi militer orang wadjib bertarak dari persetubuhan.
Peti Perdjandjian disinipun dibawa serta dalam perlawanan militer itu.
Waktu operasi militer orang wadjib bertarak dari persetubuhan.

Ende: 2Sam 11:14 - -- Dengan tindakan jang berikut Dawud mau melenjapkan Uria, hingga ia sendiri dapat
kawin dengan Batsjeba' dan menjembunjikan djinahnja.
Dengan tindakan jang berikut Dawud mau melenjapkan Uria, hingga ia sendiri dapat kawin dengan Batsjeba' dan menjembunjikan djinahnja.
Endetn: 2Sam 11:1 - para radja diperbaiki menurut beberapa naskah Hibrani, terdjemahan2 kuno dan 1Ta 20:1. Tertulis: "pesuruh2".
diperbaiki menurut beberapa naskah Hibrani, terdjemahan2 kuno dan 1Ta 20:1. Tertulis: "pesuruh2".

diperbaiki menurut kiraan. Tertulis: "engkau" (baginda).

Endetn: 2Sam 11:12 - -- tanda batja dipindahkan kedepan. Terdapat sesudah: keesokan harinja. Menurut terdjemahan Syriah.
tanda batja dipindahkan kedepan. Terdapat sesudah: keesokan harinja. Menurut terdjemahan Syriah.

Endetn: 2Sam 11:21 - Jerub-ba'al diperbaiki menurut terdjemahan Junani, Syriah dan Latin (Vlg.), Hakim2 2Sa 6:22. Tertulis: "Jerub-besjet". (lih. 2Sa 2:8).
Ref. Silang FULL -> 2Sam 11:1; 2Sam 11:2; 2Sam 11:3; 2Sam 11:4; 2Sam 11:6; 2Sam 11:8; 2Sam 11:11; 2Sam 11:14; 2Sam 11:15; 2Sam 11:21; 2Sam 11:27
Ref. Silang FULL: 2Sam 11:1 - pergantian tahun // menyuruh Yoab // orang Israel // kota Raba · pergantian tahun: 1Raj 20:22,26
· menyuruh Yoab: 2Sam 2:18; 2Sam 2:18
· orang Israel: 1Taw 20:1
· kota Raba: Ul 3:11; Ul...

Ref. Silang FULL: 2Sam 11:2 - atas sotoh // istana, tampak · atas sotoh: Ul 22:8; Ul 22:8; Yos 2:8; Yos 2:8
· istana, tampak: Mat 5:28

Ref. Silang FULL: 2Sam 11:3 - adalah Batsyeba // binti Eliam // isteri Uria · adalah Batsyeba: 1Taw 3:5
· binti Eliam: 2Sam 23:34
· isteri Uria: 2Sam 23:39

Ref. Silang FULL: 2Sam 11:4 - mengambil dia // Daud tidur // dari kenajisannya · mengambil dia: Im 20:10; Im 20:10; Mazm 51:1-2; Yak 1:14-15
· Daud tidur: Ul 22:22
· dari kenajisannya: Im 15:25-30; Im 15:25 s...
· mengambil dia: Im 20:10; [Lihat FULL. Im 20:10]; Mazm 51:1-2; Yak 1:14-15
· Daud tidur: Ul 22:22
· dari kenajisannya: Im 15:25-30; [Lihat FULL. Im 15:25] s/d 30


Ref. Silang FULL: 2Sam 11:11 - Tabut // dan tidur · Tabut: 2Sam 7:2
· dan tidur: 1Sam 21:5; 1Sam 21:5

Ref. Silang FULL: 2Sam 11:15 - terbunuh mati // terbunuh mati · terbunuh mati: 2Sam 11:14-17; 2Sam 12:9
· terbunuh mati: 2Sam 12:12
· terbunuh mati: 2Sam 11:14-17; 2Sam 12:9
· terbunuh mati: 2Sam 12:12

Ref. Silang FULL: 2Sam 11:21 - menewaskan Abimelekh // ke tembok · menewaskan Abimelekh: Hak 8:31; Hak 8:31
· ke tembok: Hak 9:50-54
· menewaskan Abimelekh: Hak 8:31; [Lihat FULL. Hak 8:31]
· ke tembok: Hak 9:50-54

Ref. Silang FULL: 2Sam 11:27 - waktu berkabung // adalah jahat · waktu berkabung: Ul 34:8
· adalah jahat: 2Sam 12:9; Mazm 51:6-7
· waktu berkabung: Ul 34:8
· adalah jahat: 2Sam 12:9; Mazm 51:6-7

kecilkan semuaTafsiran/Catatan -- Catatan Kata/Frasa (per Ayat)

buka semuaTafsiran/Catatan -- Catatan Rentang Ayat
Matthew Henry: 2Sam 11:1-5 - Dosa Daud dengan Batsyeba
Apa yang diucapkan Daud ketika mendengar kabar menyedihkan tentang kematian ...

Matthew Henry: 2Sam 11:6-13 - Upaya Daud untuk Menyembunyikan Kejahatannya; Upaya Daud Digagalkan Upaya Daud untuk Menyembunyikan Kejahatannya; Upaya Daud Digagalkan (11:6-13)
...

Matthew Henry: 2Sam 11:14-27 - Daud Menyebabkan Uria Terbunuh; Daud Diberi Tahu tentang Kematian Uria Daud Menyebabkan Uria Terbunuh; Daud Diberi Tahu tentang Kematian Uria (11:14-27)
...
SH: 2Sam 11:1-13 - Awasi mata Anda. (Rabu, 24 Juni 1998) Awasi mata Anda.
Awasi mata Anda. Saat sedang santai sehabis tidur siang. mata Daud melihat seorang pe...

SH: 2Sam 11:1-13 - Lepas kendali (Rabu, 13 Agustus 2003) Lepas kendali
Lepas kendali.
Bacaan kita hari ini mengagetkan karena membawa kita menjumpai
sebu...

SH: 2Sam 11:1-27 - Waspadalah! (Kamis, 23 September 2010) Waspadalah!
Judul: Waspadalah!
Di Indonesia beredar persepsi bahwa pria punya kelemahan dalam tiga hal...

SH: 2Sam 11:1-27 - Dosa seperti bola salju (Selasa, 24 Juni 2014) Dosa seperti bola salju
Judul: Dosa seperti bola salju
Melihat, menginginkan, dan mengambil, itulah ya...

SH: 2Sam 11:1-27 - Keserakahan Daud (Jumat, 7 Februari 2020) Keserakahan Daud
Keserakahan selalu membuat kekuasaan menjadi berbahaya bagi orang-orang yang lemah. Kekuasaan Da...

SH: 2Sam 11:14-27 - Hati-hati dengan kuasa. (Kamis, 25 Juni 1998) Hati-hati dengan kuasa.
Hati-hati dengan kuasa. Sebagai raja yang berkuasa, Daud merasa dapat melakuka...
