kecilkan semua  

Teks -- 1 Korintus 1:27-31 (TB)

Tampilkan Strong
Konteks
1:27 Tetapi apa yang bodoh bagi dunia, dipilih Allah untuk memalukan orang-orang yang berhikmat, dan apa yang lemah bagi dunia, dipilih Allah untuk memalukan apa yang kuat, 1:28 dan apa yang tidak terpandang dan yang hina bagi dunia, dipilih Allah, bahkan apa yang tidak berarti, dipilih Allah untuk meniadakan apa yang berarti, 1:29 supaya jangan ada seorang manusiapun yang memegahkan diri di hadapan Allah. 1:30 Tetapi oleh Dia kamu berada dalam Kristus Yesus, yang oleh Allah telah menjadi hikmat bagi kita. Ia membenarkan dan menguduskan dan menebus kita. 1:31 Karena itu seperti ada tertulis: "Barangsiapa yang bermegah, hendaklah ia bermegah di dalam Tuhan."
Paralel   Ref. Silang (TSK)   Ref. Silang (FULL)   ITL  
Daftar Isi

Catatan Kata/Frasa
Full Life , Jerusalem , Ende , Ref. Silang FULL

Catatan Rentang Ayat
Matthew Henry , SH , Utley , Topik Teologia , TFTWMS

kecilkan semua
Tafsiran/Catatan -- Catatan Kata/Frasa (per frasa)

Full Life: 1Kor 1:27 - APA YANG BODOH ... DIPILIH ALLAH. Nas : 1Kor 1:27 Dalam ayat 1Kor 1:25-29, Paulus menekankan bahwa standar dan nilai Allah itu berbeda dengan yang diterima oleh dunia; pada saat ini...

Nas : 1Kor 1:27

Dalam ayat 1Kor 1:25-29, Paulus menekankan bahwa standar dan nilai Allah itu berbeda dengan yang diterima oleh dunia; pada saat ini Allah sedang mengupayakan keruntuhan standar dan hikmat palsu dunia ini.

Full Life: 1Kor 1:28 - MENIADAKAN APA YANG BERARTI. Nas : 1Kor 1:28 Melalui penyaliban dan kebangkitan Yesus (ayat 1Kor 1:18,23) dan melalui pemilihan apa yang tidak terpandang bagi dunia (ayat 1Kor ...

Nas : 1Kor 1:28

Melalui penyaliban dan kebangkitan Yesus (ayat 1Kor 1:18,23) dan melalui pemilihan apa yang tidak terpandang bagi dunia (ayat 1Kor 1:26-27), Allah meniadakan hal-hal yang dihargai pada zaman sekarang ini. Allah sedang mengupayakan berakhirnya filsafat dan psikologi manusia, bersama segenap sistem dunia lainnya.

Full Life: 1Kor 1:30 - KRISTUS YESUS ... TELAH MENJADI HIKMAT BAGI KITA. Nas : 1Kor 1:30 Hanya oleh Kristus, dalam Kristus, dan dengan Kristus orang percaya dapat menerima hikmat dari Allah dan mengalami pembenaran (bd. ...

Nas : 1Kor 1:30

Hanya oleh Kristus, dalam Kristus, dan dengan Kristus orang percaya dapat menerima hikmat dari Allah dan mengalami pembenaran (bd. Rom 4:1-25), pengudusan (2Tes 2:13-15) dan penebusan (Rom 3:24; Ef 4:30). Selama seorang bergabung dengan Kristus, Kristus menjadi sumber segala berkat ini

(lihat cat. --> Yoh 15:1;

lihat cat. --> Yoh 15:2;

lihat cat. --> Yoh 15:4;

lihat cat. --> Yoh 15:6;

[atau ref. Yoh 15:1-6]

mengenai tinggal di dalam Kristus).

Jerusalem: 1Kor 1:29 - seorang manusiapun Harafiah: daging apapun. Tetapi artinya manusia dalam kelemahan dan kerapuhannya.

Harafiah: daging apapun. Tetapi artinya manusia dalam kelemahan dan kerapuhannya.

Jerusalem: 1Kor 1:30 - kamu berada dalam Kristus Kata "berada" di sini mempunyai arti yang dalam: Kamu yang dahulu "tidak berada" menurut pandangan dunia ((1Ko 1:28), kini "berada" dalam Kristus, sed...

Kata "berada" di sini mempunyai arti yang dalam: Kamu yang dahulu "tidak berada" menurut pandangan dunia ((1Ko 1:28), kini "berada" dalam Kristus, sedangkan mereka yang menurut pandangan dunia "berada", kini "tidak berarti" (1Ko 1:28). Maka perlulah kamu bermegah atas "beradamu" yang baru itu (1Ko 1:13) dan hanya atas itu (bdk 1Ko 1:29)

Jerusalem: 1Kor 1:30 - oleh Allah menjadi hikmat bagi kita Hikmat Kristen bukanlah hasil dari usaha manusia "menurut daging". Hikmat itu terwujud dalam seorang manusia yang tampil ketika "genap waktunya" (Gal ...

Hikmat Kristen bukanlah hasil dari usaha manusia "menurut daging". Hikmat itu terwujud dalam seorang manusia yang tampil ketika "genap waktunya" (Gal 4:4), yaitu Kristus. Kristus perlu "diperoleh" oleh manusia (Fili 3:8) untuk menemukan di dalam Dia "segala harta hikmat dan pengetahuan" (Kol 2:3). Dan hikmat itu tidak lain kecuali hikmat keselamatan secara menyeluruh: yang membenarkan, menguduskan dan menebus. Ketiga hal yang di sini terbayang di depan mata Paulus menjadi pokok utama pembahasan dalam suratnya kepada jemaat di Roma, bdk Rom 1:17; 6:19,22; 3:24.

Ende: 1Kor 1:29-31 - -- Umat hendaklah insjaf, bahwa segala keunggulan mereka, seperti pengetahuan, pengertian, kurnia-kurnia Roh Kudus dan kebidjaksanaan sedjati, adalah anu...

Umat hendaklah insjaf, bahwa segala keunggulan mereka, seperti pengetahuan, pengertian, kurnia-kurnia Roh Kudus dan kebidjaksanaan sedjati, adalah anugerah Allah belaka, sebab itu djangan menjombong dan berlagak seolah-olah segalanja itu djasa mereka sendiri. Segala hormat harus diberikan kepada Allah.

Ref. Silang FULL: 1Kor 1:27 - yang bodoh // dunia, dipilih · yang bodoh: 1Kor 1:20; Rom 1:22; 1Kor 3:18,19 · dunia, dipilih: Yak 2:5

· yang bodoh: 1Kor 1:20; Rom 1:22; 1Kor 3:18,19

· dunia, dipilih: Yak 2:5

Ref. Silang FULL: 1Kor 1:28 - tidak berarti · tidak berarti: Rom 4:17

· tidak berarti: Rom 4:17

Ref. Silang FULL: 1Kor 1:29 - hadapan Allah · hadapan Allah: Ef 2:9

· hadapan Allah: Ef 2:9

Ref. Silang FULL: 1Kor 1:30 - Kristus Yesus // Ia membenarkan // dan menguduskan // dan menebus · Kristus Yesus: Rom 16:3; Rom 16:3 · Ia membenarkan: Yer 23:5,6; 33:16; 2Kor 5:21; Fili 3:9 · dan menguduskan: 1Kor 1:2 ·...

· Kristus Yesus: Rom 16:3; [Lihat FULL. Rom 16:3]

· Ia membenarkan: Yer 23:5,6; 33:16; 2Kor 5:21; Fili 3:9

· dan menguduskan: 1Kor 1:2

· dan menebus: Rom 3:24; [Lihat FULL. Rom 3:24]

Ref. Silang FULL: 1Kor 1:31 - dalam Tuhan · dalam Tuhan: Yer 9:23,24; Mazm 34:3; 44:9; 2Kor 10:17

buka semua
Tafsiran/Catatan -- Catatan Rentang Ayat

Matthew Henry: 1Kor 1:17-31 - Keberhasilan Injil; Ciri-ciri Injil Keberhasilan Injil; Ciri-ciri Injil (1 Korintus 1:17-31) ...

SH: 1Kor 1:26--2:5 - Dalam pengaruh duniawi (Minggu, 31 Agustus 2003) Dalam pengaruh duniawi Dalam pengaruh duniawi. Di jemaat Korintus ada dua jenis pandangan yang mengan...

SH: 1Kor 1:18--2:5 - Hikmat Allah vs hikmat dunia (Jumat, 19 April 2013) Hikmat Allah vs hikmat dunia Judul: Hikmat Allah vs hikmat dunia Motivator tampaknya menjadi figur yan...

Utley: 1Kor 1:26-31 - --NASKAH NASB (UPDATED): 1Kor 1:26-31...

Topik Teologia: 1Kor 1:28 - -- Yesus Kristus Keilahian Kristus Klaim Perjanjian Baru atas Keilahian Yesus Yesus Disejajarkan dengan Allah ...

Topik Teologia: 1Kor 1:29 - -- Yesus Kristus Keilahian Kristus Klaim Perjanjian Baru atas Keilahian Yesus Yesus Disejajarkan dengan Allah ...

Topik Teologia: 1Kor 1:30 - -- Yesus Kristus Keilahian Kristus Kiasan, Gelar, dan Nama-nama Kristus Dosa Sikap Allah Terhadap Do...

Topik Teologia: 1Kor 1:31 - -- Yesus Kristus Keilahian Kristus Klaim Perjanjian Baru atas Keilahian Yesus Yesus Disejajarkan dengan Allah ...

TFTWMS: 1Kor 1:26-30 - Hikmat Yang Ditemukan Di Dalam Kristus Hikmat Yang Ditemukan Di Dalam Kristus (1 Korintus 1:26-30) 26 Inga...

TFTWMS: 1Kor 1:18-31 - Hikmat Allah HIKMAT ALLAH (1 Korintus 1:18-31) Iklim keagamaan di Korintus dan k...

TFTWMS: 1Kor 1:31 - Ringkasan Ringkasan (1 Korintus 1:31) 31 Karena itu seperti ada tertulis: "Barang...

buka semua
Pendahuluan / Garis Besar

Full Life: 1 Korintus (Pendahuluan Kitab) Penulis : Paulus Tema : Masalah-Masalah Jemaat dan Pemecahannya Tangga...

Full Life: 1 Korintus (Garis Besar) Garis Besar Pendahuluan (1Kor 1:1-9) ...

Matthew Henry: 1 Korintus (Pendahuluan Kitab) Korintus adalah sebuah kota Yunani yang terpenting di bagian wilayah khusus ...

Jerusalem: 1 Korintus (Pendahuluan Kitab) SURAT-SURAT PAULUS PENGANTAR Kronologi kehidupan Paulus ...

Ende: 1 Korintus (Pendahuluan Kitab) SURAT PERTAMA RASUL PAULUS KEPADA UMAT KORINTUS KATA PENGANTAR Kota Korintus jang termasjhur dalam sedjarah Junani kuno...

TFTWMS: 1 Korintus (Pendahuluan Kitab) PASAL 1 PERPECAHAN DAN PERTIKAIAN DI DALAM GEREJA Ketika o...

TFTWMS: 1 Korintus (Garis Besar) Catatan Akhir: 1 Gordon D. Fee menyatakan bahwa konflik antara Paulus dan gereja di Korintus merupakan alasan m...

BIS: 1 Korintus (Pendahuluan Kitab) SURAT PAULUS YANG PERTAMA KEPADA JEMAAT DI KORINTUS PENGANTAR Surat Paulus Yang Pertama Kepada Jemaat di Korintus...

Ajaran: 1 Korintus (Pendahuluan Kitab) Tujuan Supaya orang-orang Kristen mengerti ajaran-ajaran utama dalam Kitab I Korintus, dan melakukannya di dalam kehi...

Intisari: 1 Korintus (Pendahuluan Kitab) Surat kepada gereja yang terpecah belah BAGAIMANA GEREJA DI KORINTUS DIMULAI.Paulus pertama kali mengunjungi Korintus pad...

Garis Besar Intisari: 1 Korintus (Pendahuluan Kitab) [1] PENGANTAR 1Ko 1:1-9...

Advanced Commentary (Kamus, Lagu-Lagu Himne, Gambar, Ilustrasi Khotbah, Pertanyaan-Pertanyaan, dll)


TIP #12: Klik ikon untuk membuka halaman teks alkitab saja. [SEMUA]
dibuat dalam 0.09 detik
dipersembahkan oleh YLSA