kecilkan semua  

Teks -- Amsal 12:1-15 (TB)

Tampilkan Strong
Konteks
12:1 Siapa mencintai didikan, mencintai pengetahuan; tetapi siapa membenci teguran, adalah dungu. 12:2 Orang baik dikenan TUHAN, tetapi si penipu dihukum-Nya. 12:3 Orang tidak akan tetap tegak karena kefasikan, tetapi akar orang benar tidak akan goncang. 12:4 Isteri yang cakap adalah mahkota suaminya, tetapi yang membuat malu adalah seperti penyakit yang membusukkan tulang suaminya. 12:5 Rancangan orang benar adalah adil, tujuan orang fasik memperdaya. 12:6 Perkataan orang fasik menghadang darah, tetapi mulut orang jujur menyelamatkan orang. 12:7 Orang fasik dijatuhkan sehingga mereka tidak ada lagi, tetapi rumah orang benar berdiri tetap. 12:8 Setiap orang dipuji seimbang dengan akal budinya, tetapi orang yang serong hatinya, akan dihina. 12:9 Lebih baik menjadi orang kecil, tetapi bekerja untuk diri sendiri, dari pada berlagak orang besar, tetapi kekurangan makan. 12:10 Orang benar memperhatikan hidup hewannya, tetapi belas kasihan orang fasik itu kejam. 12:11 Siapa mengerjakan tanahnya, akan kenyang dengan makanan, tetapi siapa mengejar barang yang sia-sia, tidak berakal budi. 12:12 Orang fasik mengingini jala orang jahat, tetapi akar orang benar mendatangkan hasil. 12:13 Orang jahat terjerat oleh pelanggaran bibirnya, tetapi orang benar dapat keluar dari kesukaran. 12:14 Setiap orang dikenyangkan dengan kebaikan oleh karena buah perkataan, dan orang mendapat balasan dari pada yang dikerjakan tangannya. 12:15 Jalan orang bodoh lurus dalam anggapannya sendiri, tetapi siapa mendengarkan nasihat, ia bijak.
Paralel   Ref. Silang (TSK)   Ref. Silang (FULL)   ITL  
Daftar Isi

Catatan Kata/Frasa
Full Life , Ende , Ref. Silang FULL

Catatan Rentang Ayat
Matthew Henry , SH , Topik Teologia

kecilkan semua
Tafsiran/Catatan -- Catatan Kata/Frasa (per frasa)

Full Life: Ams 12:1 - SIAPA MEMBENCI TEGURAN ADALAH DUNGU. Nas : Ams 12:1 Kadang-kadang kita semua memerlukan teguran dan perbaikan. Orang sombong tidak senang dikoreksi, tetapi seorang yang rendah hati aka...

Nas : Ams 12:1

Kadang-kadang kita semua memerlukan teguran dan perbaikan. Orang sombong tidak senang dikoreksi, tetapi seorang yang rendah hati akan dengan tulus menerima kritikan serta menarik manfaat daripadanya (bd. Ams 1:7; Ams 6:23; 10:17).

Full Life: Ams 12:4 - ISTRI YANG CAKAP ADALAH MAHKOTA SUAMINYA. Nas : Ams 12:4 Biasanya hubungan antara manusia paling penting yang pernah akan kita miliki adalah dengan suami atau istri. Pasangan hidup yang bai...

Nas : Ams 12:4

Biasanya hubungan antara manusia paling penting yang pernah akan kita miliki adalah dengan suami atau istri. Pasangan hidup yang baik akan ikut menyumbang kebahagiaan, sukacita, dan keberhasilan, sedangkan pasangan yang tidak baik akan menyebabkan banyak kesusahan dan kesedihan. Ketika mencari pasangan hidup, kita harus mempertimbangkan sifatnya dan komitmennya kepada Kristus dan standar-standar hidup kudus-Nya, sehingga kita tidak menikahi orang yang salah dan menyesal seumur hidup

(lihat cat. --> 1Kor 7:3;

lihat cat. --> 1Kor 7:14).

[atau ref. 1Kor 7:3,14]

Full Life: Ams 12:10 - ORANG BENAR MEMPERHATIKAN HIDUP HEWANNYA. Nas : Ams 12:10 Cara Allah untuk hidup benar mencakup bersikap baik bahkan kepada binatang. Binatang bermanfaat bagi manusia untuk persahabatan, ke...

Nas : Ams 12:10

Cara Allah untuk hidup benar mencakup bersikap baik bahkan kepada binatang. Binatang bermanfaat bagi manusia untuk persahabatan, kerja, dan makanan, dan mereka tidak boleh dianiaya atau dimanfaatkan dengan cara kejam (Kej 1:28; 9:3; 24:32; Ul 25:4).

Ende: Ams 12:14 - -- Maksudnja: setiap orang akan dibalas menurut perbuatan2nja. Chususnja bitjara seorang bidjak akan menerima balasannja.

Maksudnja: setiap orang akan dibalas menurut perbuatan2nja. Chususnja bitjara seorang bidjak akan menerima balasannja.

Ref. Silang FULL: Ams 12:1 - adalah dungu · adalah dungu: Ams 5:11-14; Ams 9:7-9; Ams 9:7 s/d 9; Ams 13:1,18; 15:5,10,12,32

· adalah dungu: Ams 5:11-14; Ams 9:7-9; [Lihat FULL. Ams 9:7] s/d 9; Ams 13:1,18; 15:5,10,12,32

Ref. Silang FULL: Ams 12:2 - dikenan Tuhan // si penipu · dikenan Tuhan: Ayub 33:26; Ayub 33:26; Mazm 84:12 · si penipu: 2Sam 15:3; Ams 11:20; Ams 11:20

· dikenan Tuhan: Ayub 33:26; [Lihat FULL. Ayub 33:26]; Mazm 84:12

· si penipu: 2Sam 15:3; Ams 11:20; [Lihat FULL. Ams 11:20]

Ref. Silang FULL: Ams 12:3 - akan goncang · akan goncang: Ams 10:25; Ams 10:25

· akan goncang: Ams 10:25; [Lihat FULL. Ams 10:25]

Ref. Silang FULL: Ams 12:4 - yang cakap // membusukkan tulang · yang cakap: Rut 3:11; Rut 3:11; Ams 31:10-11 · membusukkan tulang: Ams 18:22

· yang cakap: Rut 3:11; [Lihat FULL. Rut 3:11]; Ams 31:10-11

· membusukkan tulang: Ams 18:22

Ref. Silang FULL: Ams 12:6 - menyelamatkan orang · menyelamatkan orang: Ams 11:9; Ams 11:9; Ams 14:3

· menyelamatkan orang: Ams 11:9; [Lihat FULL. Ams 11:9]; Ams 14:3

Ref. Silang FULL: Ams 12:7 - ada lagi // berdiri tetap · ada lagi: Mazm 37:36; Mazm 37:36 · berdiri tetap: Ams 10:25; Ams 10:25; Ams 14:11; 15:25

· ada lagi: Mazm 37:36; [Lihat FULL. Mazm 37:36]

· berdiri tetap: Ams 10:25; [Lihat FULL. Ams 10:25]; Ams 14:11; 15:25

Ref. Silang FULL: Ams 12:8 - serong hatinya · serong hatinya: Yes 19:14; 29:24

· serong hatinya: Yes 19:14; 29:24

Ref. Silang FULL: Ams 12:10 - hidup hewannya · hidup hewannya: Bil 22:29; Bil 22:29

· hidup hewannya: Bil 22:29; [Lihat FULL. Bil 22:29]

Ref. Silang FULL: Ams 12:11 - berakal budi · berakal budi: Ams 28:19

· berakal budi: Ams 28:19

Ref. Silang FULL: Ams 12:13 - pelanggaran bibirnya // dari kesukaran · pelanggaran bibirnya: Mazm 59:13; Mazm 59:13; Ams 10:6; Ams 10:6; Ams 18:7 · dari kesukaran: Ams 21:23

· pelanggaran bibirnya: Mazm 59:13; [Lihat FULL. Mazm 59:13]; Ams 10:6; [Lihat FULL. Ams 10:6]; Ams 18:7

· dari kesukaran: Ams 21:23

Ref. Silang FULL: Ams 12:14 - dengan kebaikan // mendapat balasan · dengan kebaikan: Ams 13:2; 15:23; 18:20 · mendapat balasan: Ams 14:14

· dengan kebaikan: Ams 13:2; 15:23; 18:20

· mendapat balasan: Ams 14:14

Ref. Silang FULL: Ams 12:15 - anggapannya sendiri // ia bijak · anggapannya sendiri: Ams 14:12; 16:2,25 · ia bijak: Ams 9:7-9; Ams 9:7 s/d 9; Ams 19:20

· anggapannya sendiri: Ams 14:12; 16:2,25

· ia bijak: Ams 9:7-9; [Lihat FULL. Ams 9:7] s/d 9; Ams 19:20

buka semua
Tafsiran/Catatan -- Catatan Rentang Ayat

Matthew Henry: Ams 12:1-12 - --Keuntungan-keuntungan Orang Benar, 12:1-12 (12:1...

Matthew Henry: Ams 12:2 - --(12:2) Perhatikanlah: ...

Matthew Henry: Ams 12:3 - --(12:3) Perhatikanlah: ...

Matthew Henry: Ams 12:4 - --(12:4) Perhatikanlah: ...

Matthew Henry: Ams 12:5 - --(12:5) Perhatikanlah: ...

Matthew Henry: Ams 12:6 - --(12:6) Dalam ayat sebelumny...

Matthew Henry: Ams 12:7 - --(12:7) Di sini kita diajar ...

Matthew Henry: Ams 12:8 - --(12:8) Di sini kita diberi ...

Matthew Henry: Ams 12:9 - --(12:9) Perhatikanlah: ...

Matthew Henry: Ams 12:10 - --(12:10) Lihatlah di sini:...

Matthew Henry: Ams 12:11 - --(12:11) Perhatikanlah:...

Matthew Henry: Ams 12:12 - --(12:12) Lihatlah di sini:...

Matthew Henry: Ams 12:13-19 - --Kebenaran dan Kepalsuan, 12:13-19 (12:13)...

Matthew Henry: Ams 12:14 - --(12:14) Di sini kita diyak...

Matthew Henry: Ams 12:15 - --(12:15) Lihatlah di sini:...

SH: Ams 12:1-14 - Garis pemisah yang jelas (Kamis, 27 Juli 2000) Garis pemisah yang jelas Garis pemisah yang jelas. Satu topik yang banyak diberikan perhatian oleh raj...

SH: Ams 12:1-14 - Rancangan Orang Benar (Selasa, 3 November 2015) Rancangan Orang Benar Judul: Rancangan Orang Benar Di mana kita dapat menemukan keadilan hari ini? And...

SH: Ams 12:1-14 - Sungguh-sungguh Bekerja (Rabu, 17 Agustus 2022) Sungguh-sungguh Bekerja Dapat memiliki pekerjaan yang bisa dikerjakan dengan tangan sendiri, meskipun pekerjaan i...

SH: Ams 12:1-16 - Hidup atau kematian! (Selasa, 16 Oktober 2007) Hidup atau kematian! Judul: Kritik yang membangun Ada pendapat yang mengatakan bahwa, "Tidak ada kritikyan...

SH: Ams 12:15-28 - [kosong] (Jumat, 28 Juli 2000) [kosong] KOSONG...

SH: Ams 12:15-28 - Jalan Kebenaran vs Jalan Kemurtadan (Rabu, 4 November 2015) Jalan Kebenaran vs Jalan Kemurtadan Judul: Jalan Kebenaran vs Jalan Kemurtadan Kitab Amsal memberi kit...

SH: Ams 12:15-28 - Benar dalam Berkata (Kamis, 18 Agustus 2022) Benar dalam Berkata Tuhan mengasihi orang yang jujur dan membenci orang yang berdusta. Orang berdusta atau orang ...

Topik Teologia: Ams 12:4 - -- Umat Manusia: Wanita Wanita sebagai Anggota Masyarakat Wanita Dalam Pernikahan Istri yang Saleh Dipuji, Istri yang...

Topik Teologia: Ams 12:8 - -- Dosa Menyalahgunakan Hukum Allah Ayu 33:27 ...

Topik Teologia: Ams 12:13 - -- Dosa Dosa Menyebabkan Tekanan dan Kegelisahan Pribadi Ayu 4:8 ...

buka semua
Pendahuluan / Garis Besar

Full Life: Amsal (Pendahuluan Kitab) Penulis : Salomo dan Orang Lain Tema : Hikmat untuk Hidup dengan Benar ...

Full Life: Amsal (Garis Besar) Garis Besar I. Prolog: Maksud dan Tema-Tema Amsal (...

Matthew Henry: Amsal (Pendahuluan Kitab) Di hadapan kita sekarang kita dapati, I...

Jerusalem: Amsal (Pendahuluan Kitab) KITAB AMSAL PENGANTAR Kitab Amsal adalah karya yang paling jelas memperlih...

Ende: Amsal (Pendahuluan Kitab) AMSAL SULAIMAN PENDAHULUAN Bagian2 tertua dari kesusasteraan Kebidjaksanaan Hibrani dengan djelasnja terdapa...

BIS: Amsal (Pendahuluan Kitab) AMSAL PENGANTAR Buku Amsal adalah suatu kumpulan ajaran tentang cara hidup yang baik. Ajaran-ajaran itu diungk...

Ajaran: Amsal (Pendahuluan Kitab) Tujuan Supaya anggota kelompok mengerti seluruh Kitab Amsal yang mengajarkan asas-asas dari kehidupan yang dijalankan...

Intisari: Amsal (Pendahuluan Kitab) Jadilah bijaksana! KITAB KEBIJAKSANAANAmsal merupakan hasil karya beberapa penulis, tiga di antaranya dikenal dengan nama...

Garis Besar Intisari: Amsal (Pendahuluan Kitab) [1] PENDAHULUAN Ams 1:1-7...

Advanced Commentary (Kamus, Lagu-Lagu Himne, Gambar, Ilustrasi Khotbah, Pertanyaan-Pertanyaan, dll)


TIP #22: Untuk membuka tautan pada Boks Temuan di jendela baru, gunakan klik kanan. [SEMUA]
dibuat dalam 0.18 detik
dipersembahkan oleh YLSA