kecilkan semua  

Teks -- 2 Korintus 5:21 (TB)

Tampilkan Strong
Konteks
5:21 Dia yang tidak mengenal dosa telah dibuat-Nya menjadi dosa karena kita, supaya dalam Dia kita dibenarkan oleh Allah.
Paralel   Ref. Silang (TSK)   Ref. Silang (FULL)   ITL  
Daftar Isi

Catatan Kata/Frasa
Full Life , Jerusalem , Ende , Ref. Silang FULL

Catatan Rentang Ayat
Matthew Henry , SH , Utley , Topik Teologia

kecilkan semua
Tafsiran/Catatan -- Catatan Kata/Frasa (per frasa)

Full Life: 2Kor 5:21 - DIA YANG TIDAK MENGENAL DOSA TELAH DIBUATNYA MENJADI DOSA. Nas : 2Kor 5:21 Alkitab sama sekali tidak menyatakan bahwa Kristus telah benar-benar menjadi seorang "berdosa", sebab Dia tetap menjadi Anak Domba ...

Nas : 2Kor 5:21

Alkitab sama sekali tidak menyatakan bahwa Kristus telah benar-benar menjadi seorang "berdosa", sebab Dia tetap menjadi Anak Domba Allah yang tak bercela. Tetapi Kristus telah mengambil dosa kita atas diri-Nya sendiri

(lihat art. HARI PENDAMAIAN)

dan Allah Bapa menjadikan-Nya sasaran hukuman Allah Bapa ketika Kristus menjadi korban karena dosa kita di atas kayu salib (Yes 53:10). Pada waktu mengambil alih hukuman kita itu, Yesus telah memungkinkan Allah secara adil mengampuni orang yang berdosa

(lihat cat. --> Yes 53:5;

lihat cat. --> Rom 3:24;

lihat cat. --> Rom 3:25).

[atau ref. Yes 53:5; Rom 3:24-25]

Full Life: 2Kor 5:21 - SUPAYA DALAM DIA KITA DIBENARKAN OLEH ALLAH. Nas : 2Kor 5:21 Teks : 1) Kebenaran yang disebut dalam ayat ini tidak menunjuk kepada suatu kebenaran secara hukum, tetapi kepada kebenaran...

Nas : 2Kor 5:21

Teks :
  1. 1) Kebenaran yang disebut dalam ayat ini tidak menunjuk kepada suatu kebenaran secara hukum, tetapi kepada kebenaran yang nyata dalam kehidupan sehari-hari sebagai suatu ciptaan baru, yaitu kepada watak dan keadaan moral mereka yang didasarkan pada dan mengalir dari iman mereka dalam Kristus (Fili 3:9;

    lihat cat. --> Rom 3:21;

    lihat cat. --> Rom 4:22).

    [atau ref. Rom 3:21; 4:22]

    Seluruh konteks dari bagian ini (ayat 2Kor 5:14-21) berkaitan dengan orang percaya yang hidup bagi Kristus (ayat 2Kor 5:15), dikendalikan oleh "kasih Kristus" (ayat 2Kor 5:14), menjadi suatu "ciptaan baru" (ayat 2Kor 5:17), dan yang menggenapkan pelayanan pendamaian sebagai wakil Allah dan kebenarannya dalam dunia ini (ayat 2Kor 5:18-20;

    lihat cat. --> 1Kor 1:30

    [atau ref. 1Kor 1:30]

    tentang Yesus Kristus sebagai kebenaran orang percaya).
  2. 2) Kebenaran Allah dinyatakan dan dialami oleh orang percaya dalam dunia ini dengan cara tetap tinggal di dalam Kristus. Hanya selama kita hidup dalam persatuan dan persekutuan dengan Kristus, kita akan menjadi kebenaran Allah (lih. Yoh 15:4-5; 1Yoh 1:9;

    lihat cat. --> Gal 2:20).

    [atau ref. Gal 2:20]

Jerusalem: 2Kor 2:14--7:4 - -- Bagian ini menyimpang dari jalan pikiran mengenai beberapa peristiwa yang dialami Paulus, 2Ko 2:13, diteruskan dalam 2Ko 7:5. Bagian 2Ko 2:14-7:4 meng...

Bagian ini menyimpang dari jalan pikiran mengenai beberapa peristiwa yang dialami Paulus, 2Ko 2:13, diteruskan dalam 2Ko 7:5. Bagian 2Ko 2:14-7:4 menguraikan tentang karya kerasulan.

Jerusalem: 2Kor 5:21 - dibuatNya menjadi dosa Allah membuat Kristus menjadi setiakawan manusia yang berdosa dengan maksud membuat manusia menjadi penyerta dalam ketaatan dan kebenaran Kristus, bdk...

Allah membuat Kristus menjadi setiakawan manusia yang berdosa dengan maksud membuat manusia menjadi penyerta dalam ketaatan dan kebenaran Kristus, bdk 2Ko 5:14+; Rom 5:19+. Boleh jadi kata "dosa" di sini dimengerti sebagai "korban untuk dosa". Kata Ibrani (hatta't) yang sama dapat berarti baik dosa maupun korban untuk dosa, bdk Ima 4:1-5:13.

Ende: 2Kor 5:21 - Didjadikan dosa Diperlakukan sebagai manusia jang paling djahat. Disalib Ia kelihatan sebagai pendjahat biasa dan memang ketika itu menanggung segala dosa dunia denga...

Diperlakukan sebagai manusia jang paling djahat. Disalib Ia kelihatan sebagai pendjahat biasa dan memang ketika itu menanggung segala dosa dunia dengan seluruh kutuknja.

Ende: 2Kor 5:21 - Mendjadi kebenaran dibenarkan oleh Allah dengan sepenuh-penuhnja dan dianugerahi dengan kekudusan (kebenaran Allah sendiri)

dibenarkan oleh Allah dengan sepenuh-penuhnja dan dianugerahi dengan kekudusan (kebenaran Allah sendiri)

Ende: 2Kor 5:21 - Dalam dia dalam kesatuan hidup dengan Kristus sebagai anggota tubuh mistikNja.

dalam kesatuan hidup dengan Kristus sebagai anggota tubuh mistikNja.

Ref. Silang FULL: 2Kor 5:21 - mengenal dosa // oleh Allah · mengenal dosa: Ibr 4:15; 7:26; 1Pet 2:22,24; 1Yoh 3:5 · oleh Allah: Rom 1:17; Rom 1:17; 1Kor 1:30; 1Kor 1:30

· mengenal dosa: Ibr 4:15; 7:26; 1Pet 2:22,24; 1Yoh 3:5

· oleh Allah: Rom 1:17; [Lihat FULL. Rom 1:17]; 1Kor 1:30; [Lihat FULL. 1Kor 1:30]

buka semua
Tafsiran/Catatan -- Catatan Rentang Ayat

Matthew Henry: 2Kor 5:16-21 - Pembaruan dan Pendamaian Pembaruan dan Pendamaian (2 Korintus 5:16-21) ...

SH: 2Kor 5:11-21 - Motivasi dalam melayani. (Kamis, 10 September 1998) Motivasi dalam melayani. Motivasi dalam melayani. Motivasi orang dalam berbuat sesuatu dapat bermacam-...

SH: 2Kor 5:11-21 - Tenaga pendorong pelayanan (Sabtu, 9 Juni 2007) Tenaga pendorong pelayanan Judul: Tenaga pendorong pelayanan Bila dalam pasal ...

SH: 2Kor 5:11-21 - Diperdamaikan dengan Allah (Rabu, 3 Juni 2015) Diperdamaikan dengan Allah Judul: Diperdamaikan dengan Allah Di dalam pelayanannya, Paulus selalu beru...

SH: 2Kor 5:11-21 - Hidup Kita Hanya untuk Tuhan (Senin, 8 Juni 2020) Hidup Kita Hanya untuk Tuhan Pada zaman ini manusia semakin berfokus kepada dirinya sendiri. Tren seperti swafoto...

Utley: 2Kor 5:20-21 - --NASKAH NASB (UPDATED): 2Kor 5:20-21...

Topik Teologia: 2Kor 5:21 - -- Allah yang Berpribadi Natur Allah sebagai Pribadi Allah itu Aktif Allah Aktif dalam Kehidupan Yesus ...

buka semua
Pendahuluan / Garis Besar

Full Life: 2 Korintus (Pendahuluan Kitab) Penulis : Paulus Tema : Kemuliaan Melalui Penderitaan Tanggal Penulisa...

Full Life: 2 Korintus (Garis Besar) Garis Besar Pendahuluan (2Kor 1:1-11)...

Matthew Henry: 2 Korintus (Pendahuluan Kitab) Dalam suratnya yang terdahulu, Rasul Paulus sudah menyampaikan niatnya untuk...

Jerusalem: 2 Korintus (Pendahuluan Kitab) SURAT-SURAT PAULUS PENGANTAR Kronologi kehidupan Paulus ...

Ende: 2 Korintus (Pendahuluan Kitab) SURAT KEDUA RASUL PAULUS KEPADA UMAT KORINTUS KATA PENGANTAR Surat kedua kepada umat Korintus ditulis Paulus kira-kira ...

BIS: 2 Korintus (Pendahuluan Kitab) SURAT PAULUS YANG KEDUA KEPADA JEMAAT DI KORINTUS PENGANTAR Surat Paulus Yang Kedua Kepada Jemaat di Korintus...

Ajaran: 2 Korintus (Pendahuluan Kitab) Tujuan Supaya orang-orang Kristen mengerti dan mengetahui wewenang dan kewibawaan kerasulan Rasul Paulus, dan perbeda...

Intisari: 2 Korintus (Pendahuluan Kitab) Sejarah sedih tentang suatu pemberontakan singkat KISAH DI BALIK SURAT INI. Untuk memahami surat ini perlu kita ketahui k...

Garis Besar Intisari: 2 Korintus (Pendahuluan Kitab) [1] RINCIAN PERTIKAIAN 2Ko 1:1-2:17...

Advanced Commentary (Kamus, Lagu-Lagu Himne, Gambar, Ilustrasi Khotbah, Pertanyaan-Pertanyaan, dll)


TIP #27: Arahkan mouse pada tautan ayat untuk menampilkan teks ayat dalam popup. [SEMUA]
dibuat dalam 0.09 detik
dipersembahkan oleh YLSA