Teks Tafsiran/Catatan Daftar Ayat
 
Hasil pencarian 1 - 5 dari 5 ayat untuk hidupkanlah [Pencarian Tepat] (0.000 detik)
Urutkan berdasar: Relevansi | Kitab
  Boks Temuan
(1.00) (Hab 3:2) (ende)

Nabi telah mendapat suatu penglihatan (kauperdengarkan, kulihat), jaitu penglihatan jang termuat Hab 2:1-4(pekerdjaan jang gagah), jang akan terdjadi djuga (hidupkanlah)

(0.50) (Hab 3:2) (jerusalem: kabar tentang Engkau) Habakuk: apa yang Kauperdengarkan
(0.33) (Hab 3:2) (full: HIDUPKANLAH ITU DALAM LINTASAN TAHUN. )

Nas : Hab 3:2

Habakuk tahu bahwa umat Allah telah berdosa dan akan mengalami hukuman-Nya. Di dalam situasi ini ia memanjatkan dua permohonan.

  1. 1) Ia berdoa agar Allah datang di antara umat-Nya dengan manifestasi baru akan kuasa-Nya. Habakuk tahu bahwa umat Allah tidak akan selamat jikalau Tuhan tidak campur tangan dalam hidup mereka dengan mencurahkan kasih karunia dan Roh-Nya; hanya dengan demikian akan ada kehidupan rohani sejati di antara mereka.
  2. 2) Habakuk berdoa agar pada masa kesesakan bagi umat Tuhan, Allah berkenan untuk tetap menunjukkan kasih sayang-Nya; tanpa kasih sayang itu umat tersebut tidak akan dapat bertahan. Sewaktu landasan gereja masa kini digoncangkan dan kesulitan ada pada setiap pihak, kita juga perlu memohon agar Tuhan menyatakan diri, kasih sayang dan kuasa-Nya kembali, supaya hidup dan pembaharuan dapat dialami oleh umat-Nya.
(0.29) (Mzm 119:17) (sh: Taurat Tuhan adalah karunia (Senin, 27 Mei 2002))
Taurat Tuhan adalah karunia

Jika Tuhan tidak menganugerahkan Taurat-Nya, maka manusia akan selamanya berjalan dalam dusta dan kejahatan (ayat 29). Pemazmur sungguh menyadari kebenaran ini, dan mengakui bahwa tanpa pertolongan Tuhan, dan tanpa Roh Tuhan, ia tidak dapat memandang, memahami dan menjalankan Taurat Tuhan. Baginya Taurat adalah karunia Allah (ayat 29) karena diilhamkan oleh kebenaran Allah, bukan kebenaran manusia, dan diberikan kepada manusia untuk dipelajari, dilakukan, dan ditaati. Taurat itu hidup, dinamis, dan relevan dalam kehidupan setiap orang. Namun, hukum dan ketetapan Taurat juga tidak hanya dilihat dalam bentuk ketetapan dan peraturan sebagaimana adanya, tetapi juga harus dilihat substansinya yaitu kebenaran Allah (ayat 30). Tanpa Taurat seseorang hanyalah debu, “jiwaku melekat kepada debu, hidupkanlah aku sesuai dengan firman-Mu”. Istilah “firman-Mu” dalam ayat ini menunjuk pad a ber bagai peraturan, ketetapan dan hukum. Ini berkaitan dengan pemahaman para imam pada zaman sesudah pembuangan tentang firman. Penggunaan kata ‘firman’ oleh para imam pada masa itu dimaksudkan untuk menegaskan bahwa Taurat itu berkuasa bahkan sangat berkuasa untuk menciptakan kehidupan baru. Keyakinan ini jelas berhubungan erat dengan kesadaran bahwa pembuangan adalah kematian; dan kematian itu disebabkan ketidaktaatan umat terhadap Taurat yang merupakan pengejawantahan kebaikan, keselamatan, dan kebenaran Allah dalam konteks umat Allah masa Perjanjian Lama.

Dalam konteks saat ini, bagaimana sikap Kristen terhadap Taurat? Seharusnya sama seperti sikap pemazmur yang selalu menyelami keindahan firman dan selalu membuatnya bergantung pada-Nya. Kristen harus mempertahankan sikap seperti ini karena melaluinya kita pun makin termotivasi untuk mencintai dan bergantung pada-Nya. Dengan demikian, hidup kita diarahkan pada suatu perubahan yang bersih, setia, dan yang berkenan pada-Nya.

Renungkan: Keterbukaan dan kejujuran kepada Allah tentang kebergantungan kita pada firman-Nya merupakan kesempatan dan peluang bagi kita untuk semakin mengenal Dia.

(0.29) (1Yoh 2:1) (sh: Pohon dikenal dari buahnya (Sabtu, 29 November 2003))
Pohon dikenal dari buahnya

Bila seseorang mengklaim bahwa dirinya mengenal Allah, tentu tutur kata dan perilakunya harus sesuai dengan firman Allah (ayat 3). Akan tetapi bila seseorang mengklaim hal yang sama, tetapi tutur katanya penuh kemesuman dan tipu muslihat, maka orang tersebut tidak hanya mendustai dirinya, tetapi juga mendustai Allah (ayat 4).

Penjelasan Yohanes mengenai hal ini harus disikapi dengan sangat serius baik oleh jemaat saat itu maupun kita di masa kini. Hal penting yang harus diperhatikan ialah bahwa mengenal Allah bukan soal perasaan religius atau soal meditasi pribadi. Mengenal Allah adalah soal ketaatan pada firman-Nya. Itu berarti setiap orang yang mengklaim diri mengenal Allah harus membuktikan bahwa dalam dirinya terdapat kebenaran dan kasih Allah yang sempurna (ayat 4,5). Meskipun demikian, manusia tetap manusia berdosa. Akan tetapi, sebagai orang berdosa yang telah berdamai dengan Allah, berdasarkan klaimnya, ia sekarang menghidupkan firman Allah dalam dirinya setiap hari dan di mana saja. Memiliki kasih sempurna berarti hidup sesuai dengan firman Allah dan Tuhan Yesus adalah teladan yang telah mendemonstrasikan kepada kita bahwa hidup yang taat melakukan firman Allah adalah keharusan umat percaya.

Jika kita ingin hidup sempurna, hidupkanlah firman Allah dalam hidup kita. Hiduplah seperti Tuhan Yesus hidup. Inilah yang harus dilakukan orang-orang percaya. Inilah hidup yang mewujudkan kasih sempurna. Jika kita mengklaim percaya pada Yesus tetapi tidak hidup sebagaimana Yesus menjalani kehidupan-Nya, maka kita adalah pendusta. Dusta pada Allah dan pada diri kita sendiri. Orang atau masyarakat di sekitar kita mengetahui bahwa kita mengenal Allah jika kita hidup seperti Kristus hidup. Bukan dari klaim-klaim yang kita katakan orang mengetahui kita mengenal Allah.

Renungkan: Hayatilah Tuhan Yesus melalui dan dalam perkataan dan perbuatan Anda.



TIP #16: Tampilan Pasal untuk mengeksplorasi pasal; Tampilan Ayat untuk menganalisa ayat; Multi Ayat/Kutipan untuk menampilkan daftar ayat. [SEMUA]
dibuat dalam 0.06 detik
dipersembahkan oleh YLSA