TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Yesaya 2:2

Konteks
2:2 Akan terjadi pada hari-hari g  yang terakhir 1 : gunung h  tempat rumah TUHAN akan berdiri tegak 2  di hulu gunung-gunung i  dan menjulang tinggi j  di atas bukit-bukit; segala bangsa akan berduyun-duyun ke sana, k 

Yesaya 52:15

Konteks
52:15 demikianlah ia akan membuat tercengang v  banyak bangsa, raja-raja w  akan mengatupkan mulutnya x  melihat dia; sebab apa yang tidak diceritakan kepada mereka akan mereka lihat, dan apa yang tidak mereka dengar akan mereka pahami. y 

Yesaya 55:5

Konteks
55:5 sesungguhnya, engkau akan memanggil bangsa d  yang tidak kaukenal, dan bangsa yang tidak mengenal engkau akan berlari kepadamu, e  oleh karena TUHAN, Allahmu, dan karena Yang Mahakudus, f  Allah Israel, yang mengagungkan g  engkau.

Yesaya 55:10

Konteks
55:10 Sebab seperti hujan t  dan salju turun dari langit dan tidak kembali ke situ, melainkan mengairi bumi, membuatnya subur dan menumbuhkan tumbuh-tumbuhan, u  memberikan benih v  kepada penabur dan roti kepada orang yang mau makan, w 

Yesaya 66:12

Konteks
66:12 Sebab beginilah firman TUHAN: Sesungguhnya, Aku mengalirkan kepadanya keselamatan t  seperti sungai, u  dan kekayaan v  bangsa-bangsa seperti batang air yang membanjir; kamu akan menyusu, akan digendong, w  akan dibelai-belai di pangkuan.

Yesaya 66:18

Konteks
66:18 Aku mengenal segala perbuatan dan rancangan q  mereka, dan Aku datang untuk mengumpulkan segala bangsa r  dari semua bahasa 3 , dan mereka itu akan datang dan melihat kemuliaan-Ku. s 
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[2:2]  1 Full Life : PADA HARI-HARI YANG TERAKHIR.

Nas : Yes 2:2

PB menerangkan hari-hari terakhir sebagai waktu di antara kedatangan Kristus yang pertama dengan yang kedua

(lihat cat. --> Kis 2:17).

[atau ref. Kis 2:17]

Yang dilukiskan Yesaya dalam ayat Yes 2:1-5 akan tergenapi sepenuhnya pada kedatangan Kristus yang kedua apabila Dia mendirikan kerajaan Allah di bumi.

[2:2]  2 Full Life : GUNUNG ... AKAN BERDIRI TEGAK.

Nas : Yes 2:2-5

Yesaya bernubuat tentang suatu waktu ketika pemerintahan Allah akan ditegakkan di seluruh bumi (bd. Mi 4:1-3). Semua kejahatan, ketidakadilan, dan pemberontakan menentang Allah dan hukum-Nya akan ditumpas dan kebenaran akan memerintah (bd. Yes 59:20-60:3,14; Yer 33:14-16; Za 2:10-12). "Segala bangsa", orang Yahudi dan bukan Yahudi akan beribadah dan melayani Tuhan. Nubuat ini mencerminkan maksud terakhir Allah bagi Israel dan umat manusia; ini digenapi di dalam Yesus Kristus sendiri, Yang menjalankan keadilan dan kebenaran di bumi (Yes 9:1-7; 11:3-5).

[66:18]  3 Full Life : MENGUMPULKAN SEGALA BANGSA DARI SEMUA BAHASA.

Nas : Yes 66:18-21

Orang percaya dari segala bangsa akan berkumpul untuk melihat kemuliaan Allah. Karena luput dari hukuman-Nya, mereka akan diutus untuk membawa kembali orang-orang Yahudi yang sisa kepada Tuhan, Allah Israel; pengumpulan ini akan terjadi pada akhir zaman.



TIP #15: Gunakan tautan Nomor Strong untuk mempelajari teks asli Ibrani dan Yunani. [SEMUA]
dibuat dalam 0.03 detik
dipersembahkan oleh YLSA