TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Yeremia 2:5

Konteks
2:5 Beginilah firman TUHAN: Apakah kecurangan yang didapati nenek moyangmu pada-Ku, sehingga mereka menjauh dari pada-Ku 1 , mengikuti dewa kesia-siaan, v  sampai mereka menjadi sia-sia? w 

Yeremia 2:36

Konteks
2:36 Alangkah ringannya kaupandang untuk mengubah z  tingkah langkahmu! Juga karena Mesir a  engkau akan menjadi malu, seperti engkau telah menjadi malu karena Asyur.

Yeremia 3:25

Konteks
3:25 Maka biarlah kita berbaring dengan perasaan malu, v  dan biarlah noda kita menyelimuti kita, sebab kita telah berdosa w  kepada TUHAN, Allah kita, yakni kita dan nenek moyang x  kita dari masa muda y  kita sampai hari ini; dan kita tidak mendengarkan z  suara TUHAN, Allah kita."

Yeremia 4:30

Konteks
4:30 Dan engkau, yang dimusnahkan, apakah yang hendak kaulakukan, i  mengapa engkau mengenakan pakaian kirmizi, menghiasi dirimu dengan perhiasan j  emas, memalit matamu dengan celak? k  Sia-sia engkau memperelok dirimu, pencinta-pencintamu l  menolak engkau, bahkan mereka ingin mencabut nyawamu. m 

Yeremia 5:4

Konteks
5:4 Lalu aku berpikir: "Itu hanya orang-orang kecil; mereka adalah orang-orang bodoh, e  sebab mereka tidak mengetahui f  jalan TUHAN, hukum Allah mereka.

Yeremia 6:15

Konteks
6:15 Seharusnya mereka merasa malu, sebab mereka melakukan kejijikan; tetapi mereka sama sekali tidak merasa malu dan tidak kenal noda mereka. z  Sebab itu mereka akan rebah di antara orang-orang yang rebah; mereka akan tersandung jatuh pada waktu Aku menghukum a  mereka, firman TUHAN."

Yeremia 7:10

Konteks
7:10 kemudian kamu datang berdiri j  di hadapan-Ku di rumah k  yang atasnya nama-Ku diserukan, sambil berkata: Kita selamat, supaya dapat pula melakukan segala perbuatan yang keji ini! l 

Yeremia 7:30

Konteks
7:30 Sungguh, orang Yehuda telah melakukan apa yang jahat p  di mata-Ku, demikianlah firman TUHAN, telah menempatkan dewa-dewa q  mereka yang menjijikkan di rumah yang atasnya nama-Ku diserukan ini untuk menajiskannya. r 

Yeremia 8:12

Konteks
8:12 Seharusnya mereka merasa malu g , sebab mereka melakukan kejijikan; tetapi mereka sama sekali tidak merasa malu 2  dan tidak kenal noda mereka. Sebab itu mereka akan rebah di antara orang-orang yang rebah, mereka akan tersandung jatuh pada waktu mereka dihukum, h  firman TUHAN. i 

Yeremia 10:15

Konteks
10:15 semuanya adalah kesia-siaan, z  pekerjaan yang menjadi buah ejekan, dan yang akan binasa pada waktu dihukum.

Yeremia 11:13

Konteks
11:13 Sebab seperti banyaknya kotamu d  demikian banyaknya para allahmu, e  hai Yehuda, dan seperti banyaknya jalan di Yerusalem demikian banyaknya mezbah yang kamu dirikan untuk membakar korban f  kepada Baal. g 

Yeremia 13:27

Konteks
13:27 Zinahmu dan ringkikmu, persundalanmu q  yang mesum di atas bukit-bukit dan di padang-padang, r  Aku sudah melihat perbuatanmu yang keji itu. Celakalah engkau, hai Yerusalem, berapa lama lagi hingga engkau menjadi tahir? s 

Yeremia 14:3

Konteks
14:3 Pembesar-pembesarnya menyuruh pelayan-pelayannya mencari air; mereka sampai ke sumur-sumur, tetapi tidak menemukan air, v  sehingga mereka pulang dengan kendi-kendi kosong. Mereka malu, mukanya menjadi merah, sampai mereka menyelubungi kepala w  mereka.

Yeremia 14:21

Konteks
14:21 Janganlah Engkau menampik kami, oleh karena nama-Mu, v  dan janganlah Engkau menghinakan takhta w  kemuliaan-Mu! Ingatlah perjanjian-Mu x  dengan kami, janganlah membatalkannya!

Yeremia 15:9

Konteks
15:9 Maka meranalah b  perempuan yang sudah tujuh kali melahirkan, nafasnya mengap-mengap, c  baginya matahari sudah terbenam selagi hari siang, ia menjadi malu dan tersipu-sipu. d  Sisa mereka akan Kuserahkan kepada pedang e  di depan musuh-musuh f  mereka, demikianlah firman TUHAN."

Yeremia 15:15

Konteks
15:15 Engkau mengetahuinya; ya TUHAN, ingatlah aku dan perhatikanlah aku, lakukanlah pembalasan untukku terhadap orang-orang yang mengejar t  aku. Janganlah membiarkan aku diambil, karena panjang sabar-Mu, u  ketahuilah bagaimana aku menanggung celaan oleh karena v  Engkau!

Yeremia 15:19

Konteks
15:19 Karena itu beginilah jawab TUHAN: "Jika engkau mau kembali 3 , Aku akan mengembalikan engkau menjadi pelayan d  di hadapan-Ku, dan jika engkau mengucapkan apa yang berharga dan tidak hina, maka engkau akan menjadi penyambung lidah e  bagi-Ku. Biarpun mereka akan kembali kepadamu, namun engkau tidak perlu kembali kepada mereka.

Yeremia 16:18

Konteks
16:18 Aku akan mengganjar y  dua kali lipat 4  z  kesalahan dan dosa mereka, oleh karena mereka telah menajiskan negeri-Ku a  dengan bangkai dewa-dewa b  mereka yang menjijikkan dan telah memenuhi tanah milik-Ku dengan perbuatan c  d  mereka yang keji."

Yeremia 18:16

Konteks
18:16 Maka mereka membuat negerinya menjadi kengerian p  menjadi sasaran suitan q  untuk selamanya. Setiap orang yang melewatinya akan merasa ngeri, r  dan akan menggeleng-gelengkan kepalanya. s 

Yeremia 19:8

Konteks
19:8 Aku akan membuat kota ini menjadi kengerian dan menjadi sasaran suitan. i  Setiap orang yang melewatinya akan merasa ngeri j  dan bersuit karena segala pukulan k  yang dideritanya.

Yeremia 20:7-8

Konteks
Keluh kesah Yeremia akibat tekanan jabatannya
20:7 5 Engkau telah membujuk m  aku 6 , ya TUHAN, dan aku telah membiarkan diriku dibujuk; Engkau terlalu kuat bagiku dan Engkau menundukkan n  aku. Aku telah menjadi tertawaan o  sepanjang hari, semuanya mereka mengolok-olokkan aku. p  20:8 Sebab setiap kali aku berbicara, terpaksa aku berteriak, terpaksa berseru: "Kelaliman! Aniaya! q " Sebab firman TUHAN telah menjadi cela dan cemooh r  bagiku, sepanjang hari.

Yeremia 20:11

Konteks
20:11 Tetapi TUHAN b  menyertai aku seperti pahlawan yang gagah, sebab itu orang-orang yang mengejar c  aku akan tersandung jatuh dan mereka tidak dapat berbuat d  apa-apa. Mereka akan menjadi malu e  sekali, sebab mereka tidak berhasil, suatu noda yang selama-lamanya tidak terlupakan!

Yeremia 20:14

Konteks
20:14 Terkutuklah hari 7  ketika aku dilahirkan! l  Biarlah jangan diberkati hari ketika ibuku melahirkan aku!

Yeremia 22:22

Konteks
22:22 Semua orang yang menggembalakan b  kamu akan dihalau angin ribut, c  dan para kekasihmu d  akan diangkut tertawan. Pada waktu itu engkau akan menjadi malu dan bernoda e  dari sebab segala kejahatanmu.

Yeremia 22:28

Konteks
22:28 Adakah Konya n  ini suatu benda o  yang hina, yang akan dipecahkan orang, atau suatu periuk yang tidak disukai orang? Mengapakah ia dicampakkan p  dan dilemparkan ke negeri q  yang tidak dikenalnya?

Yeremia 23:17

Konteks
23:17 mereka selalu berkata p  kepada orang-orang yang menista firman TUHAN: Kamu akan selamat 8 ! q  dan kepada setiap orang yang mengikuti kedegilan hatinya r  mereka berkata: Malapetaka s  tidak akan menimpa kamu!"

Yeremia 23:40

Konteks
23:40 Aku akan menimpakan kepadamu aib yang kekal dan noda h  yang kekal yang tidak akan terlupakan."

Yeremia 24:9

Konteks
24:9 Aku akan membuat mereka menjadi kengerian a  bagi segala kerajaan di bumi, menjadi aib dan perumpamaan, b  menjadi sindiran dan kutuk c  di segala tempat ke mana Aku menceraiberaikan d  mereka.

Yeremia 26:23

Konteks
26:23 Mereka mengambil Uria dari Mesir dan membawanya kepada raja Yoyakim. Raja menyuruh membunuh dia 9  dengan pedang h  dan melemparkan mayatnya ke kuburan rakyat i  biasa.

Yeremia 29:18

Konteks
29:18 Aku akan mengejar mereka dengan pedang, kelaparan dan penyakit sampar, dan Aku akan membuat mereka menjadi kengerian i  bagi segala kerajaan di bumi, menjadi kutuk, j  kedahsyatan, k  suitan l  dan aib di antara segala bangsa ke mana mereka Kuceraiberaikan,

Yeremia 30:19

Konteks
30:19 Nyanyian z  syukur a  akan terdengar dari antara mereka, juga suara orang yang bersukaria. b  Aku akan membuat mereka banyak c  dan mereka tidak akan berkurang lagi; Aku akan membuat mereka dipermuliakan d  dan mereka tidak akan dihina lagi.

Yeremia 31:19

Konteks
31:19 Sungguh, sesudah aku berbalik, w  aku menyesal, dan sesudah aku tahu akan diriku, aku menepuk x  pinggang sebagai tanda berkabung; aku merasa malu y  dan bernoda, sebab aku menanggung aib masa mudaku. z 

Yeremia 32:34-35

Konteks
32:34 Mereka menempatkan dewa-dewa b  mereka yang menjijikkan di rumah yang di atasnya nama-Ku c  diserukan, untuk menajiskannya. d  32:35 Mereka mendirikan bukit-bukit pengorbanan untuk Baal di Lembah Ben-Hinom, e  untuk mempersembahkan anak-anak lelaki dan anak-anak perempuan mereka kepada Molokh f  sebagai korban dalam api, sekalipun Aku tidak pernah memerintahkannya kepada mereka dan sekalipun hal itu tidak pernah timbul dalam hati-Ku, g  yakni hal melakukan kejijikan h  ini, sehingga Yehuda tergelincir ke dalam dosa. i 

Yeremia 33:24

Konteks
33:24 "Tidakkah kauperhatikan apa yang dikatakan orang-orang ini: Kedua kaum keluarga i  yang dipilih TUHAN itu telah ditolak-Nya? Dengan demikian mereka menghina j  umat-Ku, dianggapnya bukan suatu bangsa k  lagi.

Yeremia 34:16

Konteks
34:16 Tetapi kamu telah berbalik m  pikiran dan telah menajiskan n  nama-Ku; kamu masing-masing telah mengambil kembali budaknya laki-laki dan budaknya perempuan, yang telah kamu lepaskan sebagai orang merdeka menurut keinginannya, dan telah menundukkan mereka, supaya mereka menjadi budakmu laki-laki dan budakmu perempuan lagi.

Yeremia 40:7

Konteks
Masa Gedalya menjadi gubernur dan pembunuhannya
40:7 Ketika semua panglima tentara, yang masih berada di luar kota dengan orang-orangnya, mendengar bahwa raja Babel telah mengangkat Gedalya bin Ahikam bin Safan atas negeri itu 10  a  dan bahwa kepadanya telah diserahkan pengawasan atas laki-laki, perempuan dan anak-anak, yaitu dari orang-orang lemah b  di negeri itu, yang tidak diangkut ke dalam pembuangan ke Babel,

Yeremia 42:18

Konteks
42:18 Sungguh, beginilah firman TUHAN semesta alam, Allah Israel: Seperti tercurahnya murka-Ku dan kehangatan amarah-Ku z  ke atas penduduk Yerusalem, a  demikianlah akan tercurah kehangatan amarah-Ku ke atas kamu, apabila kamu pergi ke Mesir. Kamu akan menjadi kutuk, b  kengerian, c  kutukan dan aib; d  kamu tidak akan melihat tempat ini lagi. e 

Yeremia 44:8

Konteks
44:8 Mengapa kamu mau menimbulkan sakit hati-Ku dengan perbuatan tanganmu, w  yakni membakar korban x  kepada allah lain 11  di tanah Mesir y  yang kamu masuki untuk tinggal z  sebagai orang asing di sana? Mengapa kamu mau menjadi kutuk dan aib a  di antara segala bangsa di bumi?

Yeremia 44:12

Konteks
44:12 Aku mau mencabut sisa n  Yehuda yang berniat hendak pergi ke tanah Mesir untuk tinggal sebagai orang asing di sana; mereka semuanya akan habis mati di tanah Mesir; mereka akan rebah mati karena pedang dan akan habis mati karena kelaparan, dari yang kecil sampai kepada yang besar; o  mereka akan mati karena pedang dan karena kelaparan p  dan mereka akan menjadi kutuk, kengerian, kutukan dan aib. q 

Yeremia 44:22

Konteks
44:22 TUHAN tidak tahan v  lagi melihat perbuatan-perbuatanmu yang jahat dan kejijikan yang kamu lakukan; oleh karena itu negerimupun telah menjadi reruntuhan, w  kengerian dan kutuk x  tanpa penduduk, seperti yang ternyata sekarang ini. y 

Yeremia 46:12

Konteks
46:12 Bangsa-bangsa telah mendengar tentang celamu, bumi telah penuh dengan teriakmu, sebab pahlawan yang satu tersandung kepada pahlawan yang lain, keduanya rebah x  bersama-sama."

Yeremia 48:20

Konteks
48:20 Moab sudah malu, karena ia terkejut! Merataplah o  dan berteriaklah, beritahukanlah di sungai Arnon: p  Sungguh, Moab sudah binasa!

Yeremia 48:39

Konteks
48:39 Betapa terkejutnya m  dia! Betapa Moab menyembunyikan mukanya karena malu! Maka Moab telah menjadi tertawaan n  dan kekejutan bagi semua yang di sekitarnya.

Yeremia 49:13

Konteks
49:13 Sebab Aku telah bersumpah f  demi diri-Ku, demikianlah firman TUHAN, bahwa Bozra g  akan menjadi ketandusan, h  cela, i  keruntuhan dan kutuk, dan segala kotanya akan menjadi reruntuhan yang kekal. j "

Yeremia 49:15

Konteks
49:15 Sebab sesungguhnya, Aku membuat engkau kecil di antara bangsa-bangsa, dihinakan di antara manusia.

Yeremia 50:2

Konteks
50:2 "Beritahukanlah di antara bangsa-bangsa dan kabarkanlah, v  naikkanlah panji-panji w  dan kabarkanlah, janganlah sembunyikan, katakanlah: Babel telah direbut, x  dewa Bel y  menjadi malu, z  Merodakh a  telah terkejut! Berhala-berhalanya menjadi malu, dewa-dewanya b  yang keji telah terkejut!

Yeremia 50:12

Konteks
50:12 namun, ibumu sangat menanggung malu, dan perempuan yang melahirkan kamu tersipu-sipu! d  Lihat, dialah yang menjadi terakhir dari bangsa-bangsa: padang gurun, padang belantara dan dataran rumput! e 

Yeremia 51:18

Konteks
51:18 semuanya adalah kesia-siaan, z  pekerjaan yang menjadi buah ejekan, dan yang akan binasa pada waktu dihukum.

Yeremia 51:47

Konteks
51:47 Sebab itu sesungguhnya, waktunya akan datang, bahwa Aku akan menghukum patung-patung t  Babel; seluruh negerinya akan menjadi malu u  dan semua orangnya yang terbunuh akan rebah di tengah-tengahnya. v 

Yeremia 51:51

Konteks
51:51 Kami malu, d  sebab kami telah mendengar tentang aib, noda meliputi muka kami, sebab orang-orang asing telah memasuki tempat-tempat kudus di rumah e  TUHAN.

Yeremia 52:15-16

Konteks
52:15 Sebagian dari orang-orang yang paling lemah dan sisa-sisa rakyat yang masih tinggal di kota itu dan pembelot-pembelot yang menyeberang h  ke pihak raja Babel dan sisa-sisa para pekerja tangan diangkut ke dalam pembuangan i  oleh Nebuzaradan, kepala pasukan pengawal itu. 52:16 Hanya beberapa orang miskin dari negeri itu ditinggalkan j  oleh Nebuzaradan, kepala pasukan pengawal itu, untuk menjadi tukang-tukang kebun anggur dan peladang-peladang.
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[2:5]  1 Full Life : MENJAUH DARIPADA-KU.

Nas : Yer 2:5

Israel telah berbalik dari Tuhan, sekalipun Dia tetap setia kepada mereka. Semua orang percaya diperhadapkan dengan pencobaan yang sama, yaitu melupakan kebaikan dan penebusan Allah sementara menuruti keinginan mereka sendiri dan kenikmatan berdosa dari dunia ini.

[8:12]  2 Full Life : MEREKA SAMA SEKALI TIDAK MERASA MALU.

Nas : Yer 8:12

Bangsa itu telah mencapai tahap kemurtadan di mana mereka tidak akan pernah bertobat; semua rasa malu dan penyesahan akan dosa sudah sirna. Hukuman mereka hanya menanti hari kedatangan Allah. Gereja-gereja dewasa ini mencapai tingkat kemurtadan yang sama ketika menolak firman Allah dan melakukan dosa-dosa keji seperti yang dilukiskan Paulus dalam Rom 1:24-32

(lihat cat. --> Rom 1:27).

[atau ref. Rom 1:27]

[15:19]  3 Full Life : JIKA ENGKAU MAU KEMBALI.

Nas : Yer 15:19-21

Yeremia menuduh Allah tidak setia kepadanya sebagaimana seharusnya (ayat Yer 15:18). Allah menyuruhnya bertobat atas kata-kata semacam itu dan melanjutkannya dengan memberinya suatu janji dan pembaharuan panggilannya.

[16:18]  4 Full Life : MENGGANJAR DUA KALI LIPAT.

Nas : Yer 16:18

Istilah Ibrani yang diterjemahkan "dua kali lipat" juga dapat berarti "yang sepadan dengan". Allah akan membalas bangsa itu sepadan dengan dosa dan kefasikan mereka.

[20:7]  5 Full Life : YA TUHAN.

Nas : Yer 20:7-18

Yeremia mengungkapkan kepada Allah perasaan yang bertentangan berupa kesedihan yang sangat dan perasaan tertekan yang mendalam di satu pihak, namun iman serta kepercayaan yang gigih kepada Allah di pihak lain.

[20:7]  6 Full Life : ENGKAU TELAH MEMBUJUK AKU.

Nas : Yer 20:7

Yeremia menyatakan bahwa dirinya telah dipaksa untuk menjadi nabi oleh tekanan ilahi sehingga mengakibatkan dirinya dipermalukan dan dicemooh. Beritanya, yang belum tergenapi, terus ditertawai dan diejek, dan ia sendiri dipandang rendah oleh orang-orang senegerinya.

[20:14]  7 Full Life : TERKUTUKLAH HARI.

Nas : Yer 20:14-18

Penderitaan dan perasaan frustasi dan kegagalan Yeremia membuatnya ingin tidak pernah dilahirkan (bd. pasal Ayub 3:1-26); namun ia terus memberitakan firman Allah, karena ditopang oleh kasih karunia Allah pada saat-saat yang tersuram (ayat Yer 20:11-13).

[23:17]  8 Full Life : KAMU AKAN SELAMAT!

Nas : Yer 23:17

Para nabi palsu memberikan harapan dan keamanan palsu kepada umat Allah

(lihat cat. --> Yer 23:9-40).

[atau ref. Yer 23:9-40]

  1. 1) Orang yang menandaskan bahwa orang yang tunasusila dan yang tidak taat di antara umat Allah tidak akan dihukum karena kejahatan mereka dan tidak perlu takut akan murka dan hukuman Allah membuktikan bahwa mereka itu pembawa berita palsu.
  2. 2) Para nabi dengan berita palsu ini bukan hanya ada pada zaman PL tetapi juga pada zaman PB. Rasul Paulus memperingatkan jemaat di Efesus untuk tidak tertipu oleh guru-guru semacam itu (Ef 5:4-6;

    lihat cat. --> 1Kor 6:9;

    lihat cat. --> Gal 5:21).

    [atau ref. 1Kor 6:9; Gal 5:21]

[26:23]  9 Full Life : URIA ... MEMBUNUH DIA.

Nas : Yer 26:23

Yeremia dilepaskan dari kematian, sedangkan nabi benar lainnya, Uria, tidak. Mengapa Allah membiarkan beberapa orang umat-Nya mati syahid dan yang lain mati biasa tidak dijelaskan dalam Alkitab (bd. Kis 12:1-17). Tetapi kita mengetahui bahwa Allah mempunyi rencana abadi dalam apa yang diizinkan-Nya terjadi kepada para pengikut setia-Nya dan bahwa di dalam segala hal Dia bekerja untuk kebaikan mereka

(lihat cat. --> Rom 8:28).

[atau ref. Rom 8:28]

[40:7]  10 Full Life : GEDALYA ... ATAS NEGERI ITU.

Nas : Yer 40:7-16

Gedalya, seorang pemimpin yang baik, membantu mengembalikan ketertiban dan damai di negeri itu; ia bertugas selama sekitar lima tahun sebelum dibunuh oleh Ismael, yang ingin terus menentang Babel. Gedalya terlalu mempercayai Ismael, bahkan sesudah diberi tahu tentang komplotan untuk membunuhnya.

[44:8]  11 Full Life : MEMBAKAR KORBAN KEPADA ALLAH LAIN.

Nas : Yer 44:8

Para buangan di Mesir mengesampingkan perjanjian dengan Allah mereka dan berbalik kepada dewa-dewa Mesir dengan harapan memperoleh kemakmuran dan perlindungan yang mereka inginkan. Yeremia memohon agar mereka kembali kepada Tuhan dan memperbaharui perjanjian itu (ayat Yer 44:7-10). Dasar dari teologi dan perilaku Yeremia ialah kebenaran bahwa seseorang hanya dapat melayani Allah dengan kesetiaan penuh dan dengan berusaha menaati sabda-Nya yang dinyatakan.



TIP #07: Klik ikon untuk mendengarkan pasal yang sedang Anda tampilkan. [SEMUA]
dibuat dalam 0.05 detik
dipersembahkan oleh YLSA