TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Yehezkiel 6:13

Konteks
6:13 Dan kamu akan mengetahui, bahwa Akulah TUHAN, tatkala orang-orang mereka yang terbunuh berebahan di tengah-tengah berhala-berhala p  mereka keliling mezbah-mezbahnya, di atas setiap bukit yang tinggi dan di atas semua puncak-puncak gunung, di bawah setiap pohon yang rimbun dan setiap pohon keramat q  yang penuh cabang-cabang, di tempat mana mereka membawa korban persembahan yang harum bagi semua berhala-berhala r  mereka.

Yehezkiel 15:2

Konteks
15:2 "Hai anak manusia, apakah kelebihan kayu anggur 1  t  dari semua kayu yang buahnya seperti anggur yang tumbuh di antara kayu-kayu di hutan?

Yehezkiel 15:6

Konteks
15:6 Oleh sebab itu beginilah firman Tuhan ALLAH: Seperti kayu anggur di antara kayu-kayu di hutan, yang Kulemparkan ke dalam api untuk dibakar, begitulah Aku lakukan terhadap penduduk Yerusalem.

Yehezkiel 17:3

Konteks
17:3 Katakanlah: Beginilah firman Tuhan ALLAH: Seekor burung rajawali s  yang besar 2  dengan sayapnya yang besar dan panjang, penuh dengan bulu yang berwarna-warna datang ke gunung Libanon t  dan ia mengambil puncak pohon aras.

Yehezkiel 17:5-9

Konteks
17:5 Ia mengambil sebuah dari taruk-taruk tanah itu dan menanamnya di ladang yang sudah sedia ditaburi; ia menempatkannya dekat air v  yang berlimpah-limpah seperti pohon gandarusa 17:6 sehingga ia tumbuh dan menjadi pohon anggur yang rimbun, yang tumbuhnya rendah dan cabang-cabangnya w  melengkung menuju burung itu dan akar-akarnya tetap di bawahnya. Demikianlah ia menjadi pohon anggur dan mengeluarkan tunas-tunas dan memancarkan taruk-taruk. x  17:7 Dalam pada itu ada juga burung rajawali besar yang lain 3  dengan sayapnya yang besar dan bulu yang lebat. Dan sungguh, pohon anggur ini mengarahkan akar-akarnya ke burung itu dan cabang-cabangnya dijulurkannya kepadanya, supaya burung itu mengairi y  dia lebih baik dari bedeng di mana ia ditanam. 17:8 Namun ia ditanam di ladang yang baik, dekat air yang berlimpah-limpah, supaya ia bercabang-cabang z  dan berbuah dan supaya menjadi pohon anggur yang bagus. 17:9 Katakanlah: Beginilah firman Tuhan ALLAH: Apakah itu akan berhasil? Apakah orang tidak akan mencabut akar-akarnya dan menyentakkan buahnya, sehingga semua ulamnya yang baru menjadi kering? Tidak usah tangan yang kuat dan banyak orang untuk mencabut dia dengan akar-akarnya. a 

Yehezkiel 17:12

Konteks
17:12 "Katakanlah kepada kaum pemberontak: Tidakkah kamu mengetahui apa artinya d  ini? Katakan: Lihat, raja Babel datang ke Yerusalem dan ia mengambil rajanya dan pemuka-pemukanya e  dan membawa mereka ke Babel f  baginya.

Yehezkiel 17:22-24

Konteks
17:22 Beginilah firman Tuhan ALLAH: Aku sendiri akan mengambil sebuah carang c  dari puncak 4  pohon aras yang tinggi dan menanamnya; Aku mematahkannya dari pucuk yang paling ujung dan yang masih muda dan Aku sendiri akan menanamnya di atas sebuah gunung d  yang menjulang tinggi ke atas; 17:23 di atas gunung Israel yang tinggi e  akan Kutanam dia, agar ia bercabang-cabang dan berbuah f  dan menjadi pohon aras yang hebat; segala macam burung dan yang berbulu bersayap tinggal di bawahnya, mereka bernaung di bawah cabang-cabangnya. g  17:24 Maka segala pohon di ladang h  akan mengetahui, bahwa Aku, TUHAN, merendahkan i  pohon yang tinggi dan meninggikan pohon yang rendah, membuat pohon yang tumbuh menjadi layu kering dan membuat pohon yang layu kering bertaruk j  kembali. Aku, TUHAN, yang mengatakannya dan akan membuatnya. k "

Yehezkiel 19:10

Konteks
19:10 Ibumu 5  seperti pohon anggur dalam kebun anggur, e  yang tertanam dekat air, f  berbuah dan bercabang karena air g  yang berlimpah-limpah.

Yehezkiel 19:12-14

Konteks
19:12 Tetapi ia tercabut i  di dalam kemarahan dan dilemparkan ke bumi; angin timur j  membuatnya layu kering, buahnya disentakkan, cabang yang kuat menjadi layu kering; dan api menghabiskannya. k  19:13 Dan sekarang ia tertanam di padang gurun, l  di tanah m  yang kering dan haus akan air. 19:14 Maka keluarlah api dari cabangnya yang memakan n  habis ranting dan buahnya, sehingga tiada lagi padanya cabang yang kuat dan tiada tongkat kerajaan. o " Ini adalah ratapan p  dan sudah menjadi ratapan.

Yehezkiel 20:27-28

Konteks
20:27 Oleh karena itu berbicaralah kepada kaum Israel, hai anak manusia, dan katakanlah kepada mereka: Beginilah firman Tuhan ALLAH: Dalam hal ini juga nenek moyangmu z  menghujat a  Aku, yaitu mereka berobah setia kepada-Ku. b  20:28 Sebab sesudah Aku membawa mereka ke negeri c  yang dengan sumpah telah Kujanjikan memberikannya kepada mereka, mereka melihat ke setiap bukit yang tinggi dan ke setiap pohon yang penuh cabang-cabang dan mereka mempersembahkan di sana korban sembelihannya dan membawa persembahannya yang menyakiti hati, juga menyerbakkan di sana persembahan-persembahan mereka yang harum dan mempersembahkan mereka di sana korban-korban curahan d  mereka.

Yehezkiel 20:32

Konteks
20:32 Dan apa yang timbul dalam hatimu sama sekali tidak akan terjadi, yaitu yang kamu katakan: Kami ingin seperti bangsa-bangsa lain 6 , seperti segala kaum di negeri-negeri untuk berbakti kepada pohon dan batu.

Yehezkiel 20:46-47

Konteks
20:46 "Hai anak manusia, tujukanlah mukamu o  ke selatan dan ucapkanlah banyak tegoran terhadap p  tanah selatan dan bernubuatlah terhadap tanah kehutanan di sebelah selatan; q  20:47 dan katakanlah kepada hutan r  di sebelah selatan: Dengarlah firman TUHAN: Beginilah firman Tuhan ALLAH: Lihat, Aku akan menyalakan api di dalammu yang akan memakan habis s  setiap pohon yang hidup padamu dan setiap pohon yang layu kering. Apinya yang sedang bernyala-nyala tidak akan padam dan semua muka dari selatan sampai utara t  akan terbakar kepanasan olehnya. u 

Yehezkiel 21:10

Konteks
21:10 Diasah untuk menumpahkan darah q  dan digosok supaya mengkilap seperti petir. Apakah kita akan bersukacita? --Tongkat anakku menghina segala macam kayu. r  --

Yehezkiel 27:5-6

Konteks
27:5 Seluruh badanmu mereka buat dari kayu sanobar Senir, d  mereka mengambil aras Libanon e  membuat bagimu tiang layar. 27:6 Pohon tarbantin f  dari Basan dipakai untuk dayungmu; geladakmu mereka buat dari tulang gading ditatahkan di cemara dari pantai Kitim. g 

Yehezkiel 28:26

Konteks
28:26 Mereka akan diam di sana dengan aman tenteram, p  mereka akan membangun rumah dan membuat q  kebun anggur. Ya, mereka akan diam dengan aman tenteram pada saat Aku menjatuhkan hukuman r  atas semua tetangganya yang menghina mereka. Dan mereka akan mengetahui bahwa Akulah TUHAN, Allah s  mereka."

Yehezkiel 31:2-5

Konteks
31:2 "Hai anak manusia, katakanlah kepada Firaun, raja Mesir dan kepada khalayak ramai yang mengikutinya: Di dalam kebesaranmu siapakah yang dapat menyamai engkau? 31:3 Lihat, n  Aku menyamakan engkau 7  dengan pohon aras di Libanon, o  penuh dengan cabang yang elok dan daun yang rumpun sekali; tumbuhnya sangat tinggi, puncaknya sampai ke langit. p  31:4 Sungai-sungai q  membuatnya besar samudera raya membuatnya meninggi; itu membuat sungainya mengalir mengelilingi bedengnya itu; dan menjulurkan saluran-saluran ke segala pohon yang ada di padang. r  31:5 Maka dari itu tumbuhnya lebih tinggi s  dari segala pohon di padang; ranting-rantingnya menjadi banyak, cabang-cabangnya menjadi panjang lantaran air t  yang melimpah datang.

Yehezkiel 31:7-10

Konteks
31:7 Ia elok karena besarnya dan karena cabangnya yang panjang-panjang; karena akarnya julur-jalar sampai di air w  yang berlimpah-limpah. 31:8 Pohon-pohon aras x  di dalam taman Allah tidak akan dapat menyainginya, juga pohon sanobar tidak akan dapat menyamai ranting-rantingnya, dan pohon berangan y  tidak dapat dibandingkan dengan cabang-cabangnya. Segala pohon-pohon yang di taman Allah tiada yang dapat disamakan dengan dia mengenai keelokannya. z  31:9 Aku membuat dia sungguh-sungguh elok dengan cabang-cabangnya yang sangat rapat. Di taman Eden, a  di taman Allah b  segala pohon cemburu padanya. 31:10 Oleh sebab itu beginilah firman Tuhan ALLAH: Oleh karena ia tumbuh tinggi dan puncaknya menjulang sampai ke langit dan ia menjadi sombong c  karena ketinggiannya,

Yehezkiel 31:13-18

Konteks
31:13 Di atas batangnya yang roboh itu berhinggapan segala burung di udara dan di antara cabang-cabangnya h  diam segala binatang di hutan. 31:14 Semuanya ini terjadi supaya segala pohon yang di tepi air jangan meninggikan dirinya dan puncaknya jangan dijulurkan sampai ke langit dan supaya pohon-pohon besar, yaitu semua yang menghisap banyak air, jangan tetap berdiri di dalam kecongkakannya; sebab mereka semuanya telah diserahkan i  ke dalam maut, j  ke dalam bumi yang paling bawah, di tengah anak-anak manusia yang telah turun ke liang kubur. k  31:15 Beginilah firman Tuhan ALLAH: Pada hari ia turun ke dunia orang mati, Aku membuat samudera raya berkabung karena dia. Aku mengempang sungai-sungainya, sehingga air banjirnya dibendung. Dan karena dia Aku membuat gunung Libanon berpakaian kabung dan membuat segala pohon di hutan layu lesu. l  31:16 Mendengar derum kejatuhannya Aku membuat bangsa-bangsa gemetar, m  pada saat Aku menurunkan dia ke dunia orang mati, menjumpai mereka yang telah turun ke liang kubur. Dan segala pohon n  taman Eden o  akan merasa terhibur p  di bumi yang paling bawah, q  yaitu pohon yang terpilih dan yang terindah dari Libanon, yang menghisap banyak air. 31:17 Mereka juga turun bersama dia ke dunia orang mati, yaitu ke orang-orang yang mati terbunuh oleh pedang, r  dan mereka yang bernaung di bawahnya di tengah bangsa-bangsa mati juga. 31:18 Maka dengan siapakah engkau dapat disamakan di antara pohon-pohon di taman Eden dalam hal kemuliaan dan kebesaran? Engkau akan diturunkan ke bumi yang paling bawah bersama pohon-pohon di taman Eden dan engkau telentang di tengah orang-orang yang tak bersunat s  bersama orang-orang yang mati terbunuh oleh pedang. Itulah Firaun dengan semua khalayak ramai yang mengikutinya, demikianlah firman Tuhan ALLAH."

Yehezkiel 34:27

Konteks
34:27 Pohon-pohon di ladang akan memberi buahnya z  dan tanah itu akan memberi hasilnya. a  Mereka akan hidup aman tenteram b  di tanahnya. Mereka akan mengetahui, bahwa Akulah TUHAN, pada saat Aku mematahkan kayu kuk c  mereka dan melepaskan mereka dari tangan orang yang memperbudak mereka. d 

Yehezkiel 36:8

Konteks
36:8 Maka kamu, gunung-gunung Israel 8 , akan bertunas kembali dan akan memberi buah d  untuk umat-Ku Israel, sebab mereka akan segera kembali.

Yehezkiel 36:30

Konteks
36:30 Aku juga memperbanyak buah pohon-pohonanmu dan hasil ladangmu, supaya kamu jangan lagi menanggung noda kelaparan s  di tengah bangsa-bangsa.

Yehezkiel 36:37

Konteks
36:37 Beginilah firman Tuhan ALLAH: Dalam hal ini juga Aku menginginkan, supaya kaum Israel meminta c  dari pada-Ku apa yang hendak Kulakukan bagi mereka, yaitu membuat mereka banyak seperti lautan manusia. d 

Yehezkiel 39:10

Konteks
39:10 Mereka tidak akan mengambil kayu dari hutan belukar atau membelah kayu api di hutan-hutan, sebab mereka akan menyalakan api itu dengan perlengkapan senjata itu. Mereka akan merampas q  orang-orang yang merampas mereka dan menjarah orang-orang yang menjarah mereka, demikianlah firman Tuhan ALLAH. r 

Yehezkiel 40:16

Konteks
40:16 Pada sekeliling pintu gerbang itu di bagian dalam ada jendela-jendela dengan bidai, yaitu di kamar-kamar jaga dan pada tiang-tiang tembok dan begitu juga pada balai gerbang. Dan pada tiang-tiang tembok itu terukir gambar pohon-pohon korma. c 

Yehezkiel 40:22

Konteks
40:22 Jendela-jendelanya, balai gerbangnya k  dan gambar-gambar pohon kormanya seukuran juga dengan pintu gerbang yang menghadap ke timur. Orang dapat naik ke situ melalui tangga yang tujuh tingkat dan balai gerbangnya ada sebelah dalam. l 

Yehezkiel 40:26

Konteks
40:26 Tangga ke situ adalah tujuh tingkat, dan balai gerbangnya ada sebelah dalam. Pada pintu gerbang itu juga, di tiang-tiang temboknya, terukir gambar pohon-pohon korma, satu batang di sebelah p  sini dan satu batang di sebelah sana.

Yehezkiel 40:31

Konteks
40:31 Balai gerbangnya w  adalah sebelah pelataran luar dan pada tiang-tiang temboknya terukir gambar pohon-pohon korma dan tangganya ke atas x  ada delapan tingkat.

Yehezkiel 40:34

Konteks
40:34 Balai gerbangnya a  adalah sebelah pelataran luar dan pada tiang-tiang temboknya terukir gambar pohon-pohon korma, sebelah sini dan sebelah sana, dan tangganya ke atas ada delapan tingkat.

Yehezkiel 40:37

Konteks
40:37 Balai gerbangnya e  adalah sebelah pelataran luar, dan pada tiang-tiang temboknya terukir gambar pohon-pohon korma, sebelah sini dan sebelah sana, dan tangganya ke atas f  ada delapan tingkat.

Yehezkiel 41:17-20

Konteks
41:17 sampai bagian atas pintu dan ruang dalam dan juga di luar. Dan di seluruh dinding bagian dalam dan bagian luar terukir h  41:18 gambar-gambar kerub i  dan pohon-pohon korma, j  di antara dua kerub sebatang pohon korma, dan masing-masing kerub itu mempunyai dua muka. k  41:19 Dari sebelah yang satu muka manusia dan dari sebelah yang lain muka singa yang menghadap ke pohon korma itu dan begitulah dibuat di seluruh Bait Suci. l  41:20 Dari lantai sampai ke atas pintu terukir kerub-kerub dan pohon-pohon korma pada dinding.

Yehezkiel 41:25-26

Konteks
41:25 Pada pintu-pintu ini juga, yaitu pintu-pintu ruang besar, terukir kerub-kerub dan pohon-pohon korma, seperti pada dinding-dinding. Di muka balai Bait Suci itu, yaitu di luar, ada tangga kayu. 41:26 Pada kedua dinding samping dari balai itu ada jendela-jendela yang berbidai dan ukiran pohon-pohon korma. s 

Yehezkiel 45:13

Konteks
45:13 Inilah persembahan khusus yang kamu harus persembahkan: seperenam efa dari sehomer gandum dan seperenam efa dari sehomer jelai.

Yehezkiel 47:7

Konteks
47:7 Dalam perjalanan pulang, sungguh, sepanjang tepi sungai h  itu ada amat banyak pohon, di sebelah sini dan di sebelah sana.

Yehezkiel 47:12

Konteks
47:12 Pada kedua tepi sungai r  itu tumbuh bermacam-macam pohon buah-buahan, yang daunnya tidak layu dan buahnya s  tidak habis-habis; tiap bulan ada lagi buahnya yang baru, sebab pohon-pohon itu mendapat air dari tempat kudus t  itu. Buahnya menjadi makanan dan daunnya menjadi obat. u "
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[15:2]  1 Full Life : KAYU ANGGUR.

Nas : Yeh 15:2-8

Penduduk Yerusalem diumpamakan dengan pokok anggur yang tidak berbuah sehingga tidak berguna. Buah kebenaran dan kesetiaan kepada Tuhan tidak dapat ditemukan di dalam diri mereka (ayat Yeh 15:8); karena itu mereka akan dibakar di dalam api (ayat Yeh 15:6). Yesus juga mengajarkan bahwa semua orang percaya yang gagal untuk tetap setia kepada-Nya dan tidak berbuah akan dipangkas dan dicampakkan ke dalam api

(lihat cat. --> Yoh 15:1;

lihat cat. --> Yoh 15:2;

lihat cat. --> Yoh 15:4;

lihat cat. --> Yoh 15:6;

lihat cat. --> Yoh 15:7).

[atau ref. Yoh 15:1-7]

[17:3]  2 Full Life : BURUNG RAJAWALI YANG BESAR.

Nas : Yeh 17:3

Yehezkiel mengungkapkan berita Allah di dalam suatu perumpamaan. Rajawali besar mengacu kepada raja Nebukadnezar dari Babel (lih. ayat Yeh 17:12); "Libanon" mengacu kepada Yerusalem (lih. ayat Yeh 17:12).

[17:7]  3 Full Life : BURUNG RAJAWALI BESAR YANG LAIN.

Nas : Yeh 17:7

Rajawali ini menggambarkan firaun Mesir. Raja Zedekia dari Yehuda memberontak terhadap Nebukadnezar dan berpaling ke Mesir untuk bantuan militer (2Raj 24:20).

[17:22]  4 Full Life : SEBUAH CARANG DARI PUNCAK.

Nas : Yeh 17:22

Allah sendiri akan menanam sebuah tunas, sang Mesias, Yesus Kristus; kerajaan-Nya akan ditetapkan di seluruh bumi

(lihat cat. --> Yeh 34:23;

lihat cat. --> Yes 11:1;

lihat cat. --> Yer 23:5-6).

[atau ref. Yeh 34:23; Yes 11:1; Yer 23:5-6]

[19:10]  5 Full Life : IBUMU.

Nas : Yeh 19:10-14

Singa betina (Israel, lih. ayat Yeh 19:1-2) di sini dilukiskan sebagai pohon anggur berbuah yang dicabut dan ranting-rantingnya dibakar; yang sisa ditanam kembali di padang gurun (yaitu pembuangan di Babel).

[20:32]  6 Full Life : SEPERTI BANGSA-BANGSA LAIN.

Nas : Yeh 20:32

Umat Allah selalu tergoda untuk menyesuaikan diri dengan kebiasaan dan cara-cara dunia sehingga dengan demikian berhenti menjadi umat khusus Allah. Kita harus senantiasa mengajukan dua pertanyaan dasar kepada diri sendiri:

  1. 1) Apakah saya mengalah pada tekanan teman-teman sebaya di sekolah, kantor atau sahabat lainya?
  2. 2) Sudahkah saya berbeda di dalam perilaku dan tindakan saya ataukah saya menyesuaikan diri dengan cara yang diharapkan orang fasik?

    (lihat cat. --> Rom 12:1;

    lihat cat. --> Rom 12:2).

    [atau ref. Rom 12:1-2]

[31:3]  7 Full Life : ASYUR.

Nas : Yeh 31:3

(Tidak ada dalam terjemahan baru LAI). Yehezkiel membandingkan situasi Mesir dengan hari-hari kemuliaan dan kejatuhan Asyur. Asyur yang pernah menjadi kekuatan dunia, kini telah dibinasakan oleh Babel, bangsa yang sama yang akan mengalahkan Mesir.

[36:8]  8 Full Life : GUNUNG-GUNUNG ISRAEL.

Nas : Yeh 36:8-15

Di dalam ayat-ayat ini, Allah mewujudkan tanah perjanjian sebagai manusia dan berbicara langsung kepadanya. Dia berjanji untuk memulihkan tanah rusak itu sebagai tempat berkat (ayat Yeh 36:13-14). Nubuat ini baru akan digenapi sepenuhnya ketika Israel menduduki tanah Palestina selama masa pemerintahan seribu tahun Kristus.



TIP #22: Untuk membuka tautan pada Boks Temuan di jendela baru, gunakan klik kanan. [SEMUA]
dibuat dalam 0.05 detik
dipersembahkan oleh YLSA