TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Yehezkiel 40:45-46

Konteks
40:45 Ia berkata kepadaku: "Bilik ini, yang mukanya menghadap ke selatan, adalah bagi imam-imam yang bertugas di Bait Suci, n  40:46 dan bilik yang mukanya menghadap ke utara, o  adalah bagi imam-imam yang bertugas di mezbah; p  mereka ini adalah bani Zadok q  dan hanya golongan inilah dari bani Lewi yang boleh mendekat kepada TUHAN r  untuk menyelenggarakan kebaktian."

Yehezkiel 42:13-14

Konteks
42:13 Lalu ia berkata kepadaku: "Bilik-bilik yang di utara c  dan bilik-bilik d  yang di selatan yang menghadap ke lapangan tertutup, e  itulah bilik-bilik kudus, di mana imam-imam, yang mendekat kepada TUHAN, memakan persembahan-persembahan maha kudus. Di sana mereka akan menaruh persembahan-persembahan maha kudus, korban sajian, f  korban penghapus dosa g  dan korban penebus salah, h  sebab tempat itu kudus. i  42:14 Kalau para imam masuk ke tempat kudus, mereka tidak akan keluar ke pelataran luar, sebelum mereka menanggalkan pakaian j  mereka di sana, yang dipakainya waktu menyelenggarakan kebaktian, sebab pakaian-pakaian itu adalah kudus. Mereka harus memakai pakaian yang lain, barulah mereka boleh datang ke tempat umat k  TUHAN."

Yehezkiel 43:18-27

Konteks
43:18 Lalu Ia berfirman kepadaku: "Hai anak manusia, beginilah firman Tuhan ALLAH: Beginilah peraturan mengenai mezbah itu: Ketika sudah selesai dibuat dan hendak mempersembahkan korban bakaran 1  p  di atasnya dan menyiramkan darah q  padanya, 43:19 berikanlah kepada imam-imam orang Lewi dari keturunan Zadok r  seekor lembu jantan s  muda untuk korban penghapus dosa, sebab merekalah yang boleh mendekat t  kepada-Ku untuk menyelenggarakan kebaktian, demikianlah firman Tuhan ALLAH. 43:20 Dan ambillah sedikit dari darah itu dan bubuhlah itu pada keempat tanduk mezbah u  itu dan pada keempat sudut jalur v  keliling itu dan pada tepinya sekeliling; dengan demikian engkau menyucikan mezbah w  itu dan mengadakan pendamaian baginya. 43:21 Ambillah lembu jantan untuk korban penghapus dosa itu dan orang harus membakarnya di tempat yang sudah ditentukan sekitar Bait Suci, di luar tempat kudus. x  43:22 Pada hari kedua engkau harus mempersembahkan seekor kambing jantan yang tidak bercela sebagai korban penghapus dosa dan orang harus menyucikan mezbah itu seperti sudah disucikan dengan lembu jantan. 43:23 Sesudah upacara penyucian itu engkau selesaikan, engkau harus mempersembahkan seekor lembu jantan muda yang tidak bercela dan seekor domba jantan dari antara domba-domba, yang tidak bercela. y  43:24 Engkau harus membawanya ke hadapan TUHAN dan imam-imam harus menaburkan garam z  ke atasnya dan mempersembahkannya sebagai korban bakaran bagi TUHAN. 43:25 Selama tujuh hari a  engkau harus mengolah setiap hari seekor kambing sebagai korban penghapus dosa; harus diolah juga seekor lembu jantan muda dan domba jantan dari antara domba-domba, yang tidak bercela. b  43:26 Tujuh hari lamanya mereka harus mengadakan pendamaian bagi mezbah itu serta mentahirkannya, dan dengan demikian mentahbiskan mezbah itu. 43:27 Sesudah hari-hari itu berakhir, maka pada hari kedelapan c  dan seterusnya imam-imam akan mengolah korban-korban bakaranmu d  dan korban-korban keselamatanmu e  di atas mezbah itu dan Aku akan berkenan kepada kamu, demikianlah firman Tuhan ALLAH."

Yehezkiel 44:15-31

Konteks
44:15 Tetapi mengenai imam-imam orang Lewi dari bani Zadok 2  d  yang menjalankan tugas-tugas di tempat kudus-Ku waktu orang Israel sesat dari pada-Ku, merekalah yang akan mendekat kepada-Ku untuk menyelenggarakan kebaktian dan bertugas di hadapan-Ku untuk mempersembahkan kepada-Ku lemak e  dan darah, demikianlah firman Tuhan ALLAH. f  44:16 Merekalah yang akan masuk ke dalam tempat kudus-Ku dan yang akan mendekati meja-Ku g  untuk menyelenggarakan kebaktian dan mereka akan menjalankan tugasnya h  terhadap Aku. 44:17 Maka kalau mereka hendak masuk dari pintu-pintu gerbang 3  pelataran dalam, mereka harus mengenakan pakaian i  lenan; mereka tidak boleh memakai pakaian bulu domba waktu mereka bertugas di pintu-pintu gerbang pelataran dalam atau waktu menyelenggarakan kebaktian dalam Bait Suci. 44:18 Mereka harus memakai destar j  lenan dan memakai celana k  lenan, tetapi jangan memakai ikat pinggang yang menimbulkan keringat. l  44:19 Dan waktu mereka keluar ke pelataran luar menjumpai umat TUHAN itu, mereka harus menanggalkan pakaian mereka yang mereka pakai dalam menyelenggarakan kebaktian dan menyimpannya dalam bilik-bilik kudus, kemudian mengenakan pakaian yang lain, supaya umat itu jangan menjadi kudus m  disebabkan kena kepada pakaian n  imam-imam itu. 44:20 Rambut mereka tidak boleh dicukur o  atau dibiarkan tumbuh panjang, melainkan harus dipotong pendek. p  44:21 Imam-imam tidak boleh minum anggur, kalau mereka hendak masuk dalam pelataran dalam. q  44:22 Janda atau seorang perempuan yang telah diceraikan oleh suaminya jangan mereka ambil menjadi isteri, tetapi hanya seorang perawan dari keturunan kaum Israel, atau seorang janda imam r  boleh mereka ambil. 44:23 Mereka harus mengajar umat-Ku tentang perbedaan antara yang kudus dengan yang tidak kudus s  dan memberitahukan kepada mereka perbedaan antara yang najis dengan yang tahir. t  44:24 Di dalam sesuatu perkara mereka harus bertindak sebagai hakim u  dan mereka harus menghakiminya menurut peraturan-peraturan-Ku; mereka harus berpegang pada hukum-hukum-Ku dan ketetapan-ketetapan-Ku pada hari-hari raya-Ku v  dan menguduskan w  hari-hari Sabat-Ku. 44:25 Mereka tidak boleh melihat orang mati oleh karena dengan demikian mereka menjadi najis. Hanya dengan mayat bapaknya atau ibunya, anaknya lelaki atau perempuan, kakak adiknya lelaki, kakak adiknya perempuan yang belum kawin, mereka boleh menajiskan dirinya. x  44:26 Sesudah pentahirannya ia harus menghitung tujuh hari, y  44:27 dan pada hari ia masuk lagi ke tempat kudus, z  ke pelataran dalam, untuk menyelenggarakan kebaktian di tempat kudus, ia harus mempersembahkan korban penghapus dosanya, a  demikianlah firman Tuhan ALLAH. 44:28 Mereka tidak mendapat bagian milik pusaka, sebab Akulah milik pusakanya, b  dan janganlah berikan kepada mereka tanah milik di Israel, sebab Akulah milik mereka. 44:29 Persembahan, korban penghapus dosa dan korban penebus salah, merekalah yang harus memakannya c  dan segala yang dikhususkan d  di tanah Israel adalah bagian mereka. e  44:30 Dan yang terbaik dari buah sulung f  apapun dan segala persembahan khusus dari apapun, dari segala persembahan khususmu adalah bagian imam-imam; juga yang terbaik dari tepung jelaimu g  harus kamu berikan kepada imam supaya rumah-rumahmu h  mendapat berkat. i  44:31 Segala burung atau binatang yang sudah mati j  atau yang menjadi sisa mangsa binatang buas k  janganlah dimakan oleh imam-imam."

Yehezkiel 45:18-20

Konteks
Persembahan-persembahan dalam hari-hari raya
45:18 Beginilah firman Tuhan ALLAH: "Pada bulan f  yang pertama, pada tanggal satu bulan itu ambillah seekor lembu jantan muda yang tidak bercela g  dan sucikanlah tempat kudus h  itu. 45:19 Imam harus mengambil sedikit dari darah korban penghapus dosa dan membubuhnya pada tiang-tiang Bait Suci dan pada keempat sudut jalur i  keliling yang ada pada mezbah j  dan pada tiang-tiang pintu gerbang pelataran dalam. 45:20 Demikianlah engkau harus perbuat pada hari pertama bulan yang ketujuh demi orang-orang yang berbuat dosa dengan tidak sengaja k  dan tanpa diketahui. Dengan demikian engkau mengadakan pendamaian bagi Bait Suci.

Yehezkiel 46:19-24

Konteks
Tempat memasak korban-korban
46:19 Lalu dibawanya aku melalui pintu masuk x  yang di samping pintu gerbang ke bilik-bilik untuk para imam yang di sebelah utara y  tempat kudus, dan sungguh, di sana di bahagian barat sekali ada suatu tempat. 46:20 Ia berkata kepadaku: "Di sinilah tempatnya imam-imam memasak korban penebus salah dan korban penghapus dosa dan membakar korban sajian, dan mereka tidak boleh membawanya ke pelataran luar, supaya dengan demikian mereka jangan menguduskan z  umat a  TUHAN." 46:21 Kemudian diiringnya aku ke pelataran luar dan membiarkan aku pergi ke keempat sudut pelataran itu, sungguh, di tiap sudut pelataran itu ada lagi pelataran. 46:22 Pada keempat sudut pelataran itu ada pelataran-pelataran kecil, empat puluh hasta panjangnya dan tiga puluh hasta lebarnya, keempatnya sama ukurannya. 46:23 Mengelilingi keempat pelataran kecil itu ada tembok batu dan di bagian bawah tembok-tembok batu itu sekelilingnya diperbuat tempat-tempat memasak. 46:24 Ia berkata kepadaku: "Inilah dapur tempat memasak, di mana petugas-petugas Bait Suci memasak korban sembelihan umat TUHAN."
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[43:18]  1 Full Life : MEMPERSEMBAHKAN KORBAN BAKARAN.

Nas : Yeh 43:18-27

Soal dimulaikan kembali pengorbanan binatang setelah pengorbanan Kristus yang utama telah membingungkan para penafsir. Beberapa penafsir beranggapan bahwa tidak mungkin Bait Suci Yehezkiel dengan korban-korbannya ini sungguh-sungguh karena korban pendamaian Kristus telah menggenapi korban-korban PL dan menjadikannya tidak terpakai lagi (lih. Ibr 9:10-15; Ibr 10:1-4,8). Mungkin Yehezkiel sedang melukiskan keuntungan-keuntungan korban pendamaian Kristus dengan istilah PL, karena pendamaian tersebut bermanfaat bagi segala waktu. Beberapa penafsir percaya bahwa korbannya itu sungguhan, yang dipersembahkan sebagai peringatan akan korban Kristus di kayu salib.

[44:15]  2 Full Life : DARI BANI ZADOK.

Nas : Yeh 44:15

Zadok tetap setia kepada Allah ketika orang Lewi yang lain telah meninggalkan jalan Allah (pasal 1Raj 1:1-53). Karena kesetiaannya ini, Zadok dan keturunannya memperoleh hak istimewa untuk melayani Tuhan di Bait Suci di masa depan. Kehormatan ini menunjukkan bahwa tingkat kesetiaan kepada Allah selama kehidupan kita di dunia akan menentukan tempat kita di dalam kerajaan kekal Allah

(lihat art. PENGADILAN ORANG PERCAYA).

[44:17]  3 Full Life : MASUK DARI PINTU-PINTU GERBANG.

Nas : Yeh 44:17-31

Pengaturan untuk para imam ini menunjukkan bahwa Allah harus disembah dengan sikap penghormatan yang kudus.



TIP #01: Selamat Datang di Antarmuka dan Sistem Belajar Alkitab SABDA™!! [SEMUA]
dibuat dalam 0.03 detik
dipersembahkan oleh YLSA