TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Mazmur 17:1-15

Konteks
Diburu dengan tak bersalah
17:1 Doa Daud. Dengarkanlah, g  TUHAN 1 , perkara yang benar, perhatikanlah seruanku; h  berilah telinga i  akan doaku, dari bibir j  yang tidak menipu. 17:2 Dari pada-Mulah kiranya datang penghakiman: k  mata-Mu kiranya melihat apa yang benar. l  17:3 Bila Engkau menguji hatiku, m  memeriksanya pada waktu malam, dan menyelidiki n  aku, maka Engkau tidak akan menemui sesuatu kejahatan; o  mulutku tidak terlanjur. p  17:4 Tentang perbuatan manusia, sesuai dengan firman yang Engkau ucapkan, aku telah menjaga diriku terhadap jalan orang-orang yang melakukan kekerasan; 17:5 langkahku tetap mengikuti jejak-Mu, q  kakiku tidak goyang. r  17:6 Aku berseru kepada-Mu, karena Engkau menjawab aku, s  ya Allah; sendengkanlah telinga-Mu kepadaku, t  dengarkanlah perkataanku. u  17:7 Tunjukkanlah kasih setia-Mu v  yang ajaib, ya Engkau, yang menyelamatkan orang-orang yang berlindung w  pada tangan kanan-Mu x  terhadap pemberontak. 17:8 Peliharalah y  aku seperti biji mata 2 , z  sembunyikanlah a  aku dalam naungan sayap-Mu b  17:9 terhadap orang-orang fasik yang menggagahi aku, terhadap musuh nyawaku yang mengepung c  aku. 17:10 Mereka tidak menunjukkan belas kasihan, d  mereka membual; e  17:11 mereka mengikuti langkah-langkahku, mereka sekarang mengerumuni f  aku, mata mereka diarahkan untuk menghempaskan aku ke bumi. 17:12 Rupa mereka seperti singa, g  yang bernafsu untuk menerkam, h  seperti singa muda, yang mengendap di tempat yang tersembunyi. 17:13 Bangunlah, i  TUHAN, hadapilah mereka, rebahkanlah j  mereka, luputkanlah aku dengan pedang-Mu dari pada orang fasik. 17:14 Luputkanlah aku, ya TUHAN, dengan tangan-Mu, dari orang-orang dunia k  ini yang bagiannya adalah dalam hidup ini; l  biarlah perut mereka dikenyangkan dengan apa yang Engkau simpan, sehingga anak-anak mereka menjadi puas, dan sisanya m  mereka tinggalkan untuk bayi-bayi mereka. 17:15 Tetapi aku, dalam kebenaran akan kupandang wajah-Mu, dan pada waktu bangun n  aku akan menjadi puas dengan rupa-Mu. o 

Mazmur 86:1-17

Konteks
Doa minta pertolongan
86:1 Doa Daud. Sendengkanlah telinga-Mu, ya TUHAN, jawablah k  aku, sebab sengsara dan miskin aku 3 . 86:2 Peliharalah nyawaku, sebab aku orang yang Kaukasihi, selamatkanlah hamba-Mu yang percaya kepada-Mu. l  86:3 Engkau adalah Allahku, kasihanilah m  aku, ya Tuhan, sebab kepada-Mulah aku berseru n  sepanjang hari. 86:4 Buatlah jiwa hamba-Mu bersukacita, sebab kepada-Mulah, ya Tuhan, kuangkat o  jiwaku. 86:5 Sebab Engkau, ya Tuhan, baik dan suka mengampuni dan berlimpah kasih setia p  bagi semua orang yang berseru kepada-Mu. 86:6 Pasanglah telinga kepada doaku, ya TUHAN, dan perhatikanlah suara q  permohonanku. 86:7 Pada hari kesesakanku r  aku berseru s  kepada-Mu, sebab Engkau menjawab t  aku. 86:8 Tidak ada seperti Engkau u  di antara para allah, v  ya Tuhan, dan tidak ada seperti apa yang Kaubuat. 86:9 Segala bangsa yang Kaujadikan akan datang w  sujud menyembah x  di hadapan-Mu, ya Tuhan, dan akan memuliakan y  nama-Mu. 86:10 Sebab Engkau besar z  dan melakukan keajaiban-keajaiban; a  Engkau sendiri b  saja Allah. 86:11 Tunjukkanlah kepadaku jalan-Mu 4 , c  ya TUHAN, supaya aku hidup menurut kebenaran-Mu; d  bulatkanlah e  hatiku untuk takut f  akan nama-Mu. 86:12 Aku hendak bersyukur kepada-Mu, ya Tuhan, Allahku, dengan segenap hatiku g , dan memuliakan nama-Mu untuk selama-lamanya; 86:13 sebab kasih setia-Mu besar atas aku, dan Engkau telah melepaskan nyawaku h  dari dunia orang mati i  yang paling bawah. 86:14 Ya Allah, orang-orang yang angkuh telah bangkit menyerang aku, dan gerombolan orang-orang yang sombong ingin mencabut nyawaku, dan tidak mempedulikan Engkau. j  86:15 Tetapi Engkau, ya Tuhan, Allah penyayang dan pengasih, k  panjang sabar l  dan berlimpah m  kasih dan setia. n  86:16 Berpalinglah kepadaku o  dan kasihanilah p  aku, berilah kekuatan-Mu q  kepada hamba-Mu, dan selamatkanlah anak laki-laki hamba-Mu perempuan! r  86:17 Lakukanlah kepadaku suatu tanda s  kebaikan, supaya orang-orang yang membenci aku melihat dengan malu, bahwa Engkau, ya TUHAN, telah menolong dan menghiburkan aku.

Mazmur 90:1-17

Konteks
Allah, tempat perlindungan yang kekal
90:1 Doa Musa, abdi Allah. Tuhan, Engkaulah tempat perteduhan b  kami 5  turun-temurun. 90:2 Sebelum gunung-gunung dilahirkan, c  dan bumi dan dunia diperanakkan, bahkan dari selama-lamanya sampai selama-lamanya 6  d  Engkaulah Allah. e  90:3 Engkau mengembalikan manusia kepada debu, dan berkata: "Kembalilah, hai anak-anak manusia! f " 90:4 Sebab di mata-Mu seribu tahun sama seperti hari kemarin, apabila berlalu, atau seperti suatu giliran jaga di waktu malam. g  90:5 Engkau menghanyutkan h  manusia; mereka seperti mimpi, seperti rumput yang bertumbuh, 90:6 di waktu pagi berkembang dan bertumbuh, di waktu petang lisut dan layu. i  90:7 Sungguh, kami habis lenyap karena murka-Mu, dan karena kehangatan amarah-Mu kami terkejut. 90:8 Engkau menaruh kesalahan kami di hadapan-Mu, dan dosa j  kami yang tersembunyi dalam cahaya wajah-Mu. k  90:9 Sungguh, segala hari kami berlalu karena gemas-Mu, kami menghabiskan tahun-tahun kami seperti keluh. l  90:10 Masa hidup kami tujuh puluh tahun m  dan jika kami kuat, delapan puluh n  tahun, dan kebanggaannya adalah kesukaran dan penderitaan; o  sebab berlalunya buru-buru, dan kami melayang lenyap. p  90:11 Siapakah yang mengenal kekuatan murka-Mu q  dan takut kepada gemas-Mu? r  90:12 Ajarlah kami menghitung hari-hari s  kami sedemikian 7 , hingga kami beroleh hati yang bijaksana. t  90:13 Kembalilah, ya TUHAN--berapa lama u  lagi? --dan sayangilah hamba-hamba-Mu! v  90:14 Kenyangkanlah w  kami di waktu pagi dengan kasih setia-Mu, x  supaya kami bersorak-sorai y  dan bersukacita semasa hari-hari z  kami. 90:15 Buatlah kami bersukacita seimbang dengan hari-hari Engkau menindas kami, seimbang dengan tahun-tahun kami mengalami celaka. 90:16 Biarlah kelihatan kepada hamba-hamba-Mu perbuatan-Mu, dan semarak-Mu kepada anak-anak a  mereka. 90:17 Kiranya kemurahan Tuhan, Allah kami, atas kami, dan teguhkanlah perbuatan tangan b  kami, ya, perbuatan tangan kami, teguhkanlah itu.

Mazmur 102:1-28

Konteks
Doa minta tolong dan doa untuk Sion
102:1 Doa seorang sengsara, pada waktu ia lemah lesu dan mencurahkan pengaduhannya ke hadapan TUHAN. (102-2) TUHAN, dengarkanlah doaku, j  dan biarlah teriakku minta tolong k  sampai kepada-Mu. 102:2 (102-3) Janganlah sembunyikan wajah-Mu l  terhadap aku pada hari aku tersesak 8 . Sendengkanlah telinga-Mu m  kepadaku; pada hari aku berseru, segeralah menjawab aku! 102:3 (102-4) Sebab hari-hariku habis seperti asap, n  tulang-tulangku o  membara seperti perapian. 102:4 (102-5) Hatiku terpukul dan layu seperti rumput, p  sehingga aku lupa makan rotiku. q  102:5 (102-6) Oleh sebab keluhanku r  yang nyaring, aku tinggal tulang-belulang. 102:6 (102-7) Aku sudah menyerupai burung undan s  di padang gurun, sudah menjadi seperti burung ponggok pada reruntuhan. 102:7 (102-8) Aku tak bisa tidur t  dan sudah menjadi seperti burung terpencil u  di atas sotoh. 102:8 (102-9) Sepanjang hari aku v  dicela oleh musuh-musuhku, w  orang-orang yang mempermainkan aku menyumpah x  dengan menyebut namaku. 102:9 (102-10) Sebab aku makan abu y  seperti roti, dan mencampur minumanku dengan tangisan, z  102:10 (102-11) oleh karena marah-Mu a  dan geram-Mu, sebab Engkau telah mengangkat aku dan melemparkan aku. 102:11 (102-12) Hari-hariku seperti bayang-bayang b  memanjang, dan aku sendiri layu c  seperti rumput. 102:12 (102-13) Tetapi Engkau, ya TUHAN, bersemayam untuk selama-lamanya, d  dan nama-Mu tetap e  turun-temurun. f  102:13 (102-14) Engkau sendiri akan bangun, g  akan menyayangi h  Sion, sebab sudah waktunya i  untuk mengasihaninya, j  sudah tiba saatnya. k  102:14 (102-15) Sebab hamba-hamba-Mu sayang kepada batu-batunya, dan merasa kasihan akan debunya. 102:15 (102-16) Maka bangsa-bangsa menjadi takut l  akan nama TUHAN, dan semua raja m  bumi akan kemuliaan-Mu, 102:16 (102-17) bila TUHAN sudah membangun Sion, n  sudah menampakkan diri dalam kemuliaan-Nya, o  102:17 (102-18) sudah berpaling mendengarkan doa p  orang-orang yang bulus, dan tidak memandang hina doa mereka. 102:18 (102-19) Biarlah hal ini dituliskan q  bagi angkatan yang kemudian, dan bangsa yang diciptakan r  nanti akan memuji-muji TUHAN, 102:19 (102-20) sebab Ia telah memandang s  dari ketinggian-Nya yang kudus, TUHAN memandang dari sorga ke bumi, 102:20 (102-21) untuk mendengar keluhan orang tahanan, t  untuk membebaskan orang-orang yang ditentukan mati dibunuh, 102:21 (102-22) supaya nama TUHAN diceritakan u  di Sion, dan Dia dipuji-puji v  di Yerusalem, 102:22 (102-23) apabila berkumpul bersama-sama bangsa-bangsa dan kerajaan-kerajaan untuk beribadah w  kepada TUHAN. 102:23 (102-24) Ia telah mematahkan kekuatanku di jalan, dan memperpendek umurku. x  102:24 (102-25) Aku berkata: "Ya Allahku, janganlah mengambil aku pada pertengahan umurku! Tahun-tahun-Mu tetap y  turun-temurun!" 102:25 (102-26) Dahulu z  sudah Kauletakkan dasar bumi 9 , dan langit a  adalah buatan tangan-Mu. b  102:26 (102-27) Semuanya itu akan binasa, c  tetapi Engkau tetap ada, dan semuanya itu akan menjadi usang seperti pakaian, seperti jubah Engkau akan mengubah mereka, dan mereka berubah; 102:27 (102-28) tetapi Engkau tetap sama, d  dan tahun-tahun-Mu tidak berkesudahan. e  102:28 (102-29) Anak hamba-hamba-Mu f  akan diam dengan tenteram, dan anak cucu g  mereka akan tetap ada di hadapan-Mu.
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[17:1]  1 Full Life : DENGARKANLAH, TUHAN.

Nas : Mazm 17:1

Seruan pemazmur kepada Tuhan agar doanya didengar dilandaskan bukan hanya atas kemurahan dan kasih karunia Allah, tetapi juga atas ketaatannya yang setia kepada kehendak dan jalan Allah (ayat Mazm 17:1-5). Allah telah memeriksa hatinya dan menemukan bahwa usahanya untuk menyenangkan diri-Nya bukan pura-pura (bd. 1Yoh 3:18-21). Bahwa Daud memohon kepada Allah berlandaskan kesetiaan pribadinya mengungkapkan kebenaran dasar bahwa Allah telah berjanji untuk mendengar doa mereka yang menghormati dan mengasihi-Nya

(lihat cat. --> Yoh 15:7).

[atau ref. Yoh 15:7]

Syarat mutlak pertama bagi setiap doa yang sungguh-sungguh ialah hati nurani yang bersih dan hidup yang murni

(lihat cat. --> 1Yoh 3:22;

[atau ref. 1Yoh 3:22]

lihat art. BERDOA DENGAN EFEKTIF).

[17:8]  2 Full Life : SEPERTI BIJI MATA.

Nas : Mazm 17:8

Pemazmur menggunakan dua lambang yang mengingat kembali kasih dan perhatian Allah terhadap umat-Nya yang setia.

  1. 1) "Biji mata" adalah metafora Ibrani yang menyatakan sesuatu yang sangat bernilai dan disayangi.
  2. 2) "Naungan sayapmu" adalah metafora yang diambil dari seekor induk ayam yang melindungi anak-anaknya dengan sayapnya; jadi mengungkapkan perlindungan lembut (bd. Mazm 36:8; 57:2; 61:5; 63:8). Kristus menggunakan metafora ini untuk menyatakan kasih-Nya kepada Israel (Mat 23:37). Semua orang percaya harus berdoa agar Allah menjangkau untuk menolong kita pada saat-saat bahaya sebagaimana seseorang secara naluri bertindak untuk melindungi biji matanya dari bahaya (bd. Ul 32:10; Ams 7:2; Za 2:8), dan bahwa Bapa sorgawi selalu siap untuk menyembunyikan dan melindungi kita bagaikan seekor induk ayam melindungi anak-anaknya (Mazm 91:4; Mat 23:37).

[86:1]  3 Full Life : SENGSARA DAN MISKIN AKU.

Nas : Mazm 86:1

Doa yang terbit dari kerendahan hati, penderitaan dan kebutuhan besar adalah doa yang akan didengar dan dijawab Allah. Ia secara khusus mempedulikan umat-Nya yang patah hati dan miskin (bd. Mazm 35:11; 74:21; Mat 6:25-34;

lihat cat. --> Luk 11:3).

[atau ref. Luk 11:3]

[86:11]  4 Full Life : TUNJUKKANLAH KEPADAKU JALAN-MU.

Nas : Mazm 86:11

Di tengah-tengah kesulitannya, pemazmur dengan rendah hati memohon Allah mengajarkan jalan-jalan dan kebenaran-Nya, supaya ia dapat takut akan Allah dengan segenap hati. Manakala kita mengalami pencobaan dan kesulitan, kita harus berseru kepada Allah memohon hikmat untuk berjalan pada jalan-Nya dan memohon hati yang sungguh-sungguh takut dan senang dengan kebenaran-Nya.

[90:1]  5 Full Life : ENGKAULAH TEMPAT PERTEDUHAN KAMI.

Nas : Mazm 90:1-17

Doa ini, yang dianggap digubah Musa, mungkin ditulis sementara 40 tahun ketika Allah membuat Israel mengembara di padang gurun sebagai hukuman atas ketidaksetiaan mereka (Ul 8:15). Suatu angkatan orang Israel yang tidak taat mati selama ini (bd. ayat Mazm 90:7-11; lih. Bil 14:22-33). Setelah mengakui semua pelanggaran mereka dan hukuman Allah, Musa mendoakan pemulihan perkenan dan berkat Allah.

[90:2]  6 Full Life : DARI SELAMA-LAMANYA SAMPAI SELAMA-LAMANYA.

Nas : Mazm 90:2

Frasa ini mengacu kepada keberadaan Allah yang kekal, tanpa awal dan akhir.

  1. 1) "Selama-lamanya" (Ibr. _olam_) tidaklah harus berarti bahwa Allah ada di luar jangkauan waktu, tetapi sebaliknya menunjuk lama-Nya yang tidak terbatas berkesudahan dalam waktu (bd. Mazm 48:15; Kej 21:33; Ayub 10:5; 36:27). Alkitab tidak mengajarkan bahwa Allah berada dalam masa kini yang kekal di mana tidak ada masa lalu atau masa depan.
  2. 2) Nas-nas Alkitab yang memperkuat kekekalan Allah mengungkapkannya dalam istilah kesinambungan dan bukan waktu yang tiada batasnya. Allah mengenal masa lalu sebagai masa lalu, masa kini sebagai masa kini, dan masa depan sebagai masa depan.

[90:12]  7 Full Life : AJARLAH KAMI MENGHITUNG HARI-HARI KAMI SEDEMIKIAN.

Nas : Mazm 90:12

Hari-hari kita di bumi, paling lama 70-80 tahun (bd. ayat Mazm 90:10), adalah jangka yang pendek dibandingkan dengan kekekalan. Kita harus berdoa memohon pemahaman yang memadai tentang singkatnya hidup kita ini supaya mempersembahkan hati yang bijaksana kepada Allah dalam memanfaatkan setiap hari yang diberikan-Nya kepada kita (bd. Mazm 39:5). Hidup ini harus menjadi persiapan untuk hidup di akhirat, dan kita harus memutuskan apa yang ingin dicapai Allah bagi diri-Nya, keluarga kita dan orang lain melalui kesetiaan pelayanan kita. Ketika waktu kita di dunia ini sudah habis dan kita sampai di sorga, bagaimana kita hidup atau tidak hidup dalam pengabdian kepada Allah akan dinilai. Mengingat hal itu, kita harus berdoa memohon hati yang bijaksana, ketakutan yang benar akan Allah (ayat Mazm 90:11), dan perkenan Allah atas hidup dan pekerjaan kita bagi Dia (ayat Mazm 90:13-17).

[102:2]  8 Full Life : PADA HARI AKU TERSESAK.

Nas : Mazm 102:3

Sementara mengalami kesesakan besar dalam hidup ini, bilamana hampir segala sesuatu menjadi kacau dan kita tidak berdaya untuk mengubah situasi, satu-satunya harapan kita ialah berseru kepada Allah dan meletakkan hidup dan keadaan kita dalam tangan-Nya (bd. Mazm 39:13; 54:4; 61:2; 64:2). Pemazmur melakukan hal ini dengan berseru kepada Tuhan memohon kemurahan dan campur tangan-Nya. Dia yakin bahwa Allah akan menjawab doanya dan tidak meninggalkan dirinya.

[102:25]  9 Full Life : KAULETAKKAN DASAR BUMI.

Nas : Mazm 102:26-27

Ayat-ayat ini, dikutip dalam Ibr 1:10-12, menyiratkan bahwa pengalaman-pengalaman kesesakan yang dilukiskan pemazmur juga berlaku pada Yesus Kristus (ayat Mazm 102:2-12). Ayat Mazm 102:13-29 berbicara tentang Kerajaan Tuhan di bumi, karya-Nya dalam penciptaan, dan kekekalan-Nya. Langit dan bumi yang ada sekarang akan diganti oleh yang baru sama sekali (seperti dilambangkan dengan berganti pakaian). Tetapi Allah tidak akan berubah; Dia tetap sama.



TIP #19: Centang "Pencarian Tepat" pada Pencarian Universal untuk pencarian teks alkitab tanpa keluarga katanya. [SEMUA]
dibuat dalam 0.03 detik
dipersembahkan oleh YLSA