Alkitab SABDA
alkitab.sabda.org

Versi:

Mazmur 39:6

39:6 (39-7) Ia hanyalah bayangan yang berlalu! Ia hanya mempeributkan yang sia-sia dan menimbun, tetapi tidak tahu, siapa yang meraupnya nanti.

Mazmur 73:20

73:20 Seperti mimpi pada waktu terbangun, ya Tuhan, pada waktu terjaga, rupa mereka Kaupandang hina.

Pengkhotbah 1:4

1:4 Keturunan yang satu pergi dan keturunan yang lain datang, tetapi bumi tetap ada.

Yakobus 1:10-11

1:10 dan orang kaya karena kedudukannya yang rendah sebab ia akan lenyap seperti bunga rumput. 1:11 Karena matahari terbit dengan panasnya yang terik dan melayukan rumput itu, sehingga gugurlah bunganya dan hilanglah semaraknya. Demikian jugalah halnya dengan orang kaya; di tengah-tengah segala usahanya ia akan lenyap.

Yakobus 4:14

4:14 sedang kamu tidak tahu apa yang akan terjadi besok. Apakah arti hidupmu? Hidupmu itu sama seperti uap yang sebentar saja kelihatan lalu lenyap.

Yakobus 4:1

Hawa nafsu dan persahabatan dengan dunia
4:1 Dari manakah datangnya sengketa dan pertengkaran di antara kamu? Bukankah datangnya dari hawa nafsumu yang saling berjuang di dalam tubuhmu?

Pengkhotbah 1:1

Segala sesuatu sia-sia
1:1 Inilah perkataan Pengkhotbah, anak Daud, raja di Yerusalem.

Pengkhotbah 4:7

Kesia-siaan dalam hidup
4:7 Aku melihat lagi kesia-siaan di bawah matahari:

Pengkhotbah 4:1

4:1 Lagi aku melihat segala penindasan yang terjadi di bawah matahari, dan lihatlah, air mata orang-orang yang ditindas dan tak ada yang menghibur mereka, karena di fihak orang-orang yang menindas ada kekuasaan.

Yohanes 2:17

2:17 Maka teringatlah murid-murid-Nya, bahwa ada tertulis: "Cinta untuk rumah-Mu menghanguskan Aku."

Sumber: http://alkitab.sabda.org/passage.php?passage=Ps 39:6 73:20,Ec 1:4,Jas 1:10,11 4:14,1Pe 1:24 4:7,1Jo 2:17
Copyright © 2005-2024 Yayasan Lembaga SABDA (YLSA)