TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Mazmur 96:1-2

Konteks
Allah, Tuhan dan Hakim seluruh dunia
96:1 Nyanyikanlah nyanyian x  baru bagi TUHAN, y  menyanyilah bagi TUHAN, hai segenap bumi! 96:2 Menyanyilah bagi TUHAN, pujilah nama-Nya, z  kabarkanlah keselamatan a  yang dari pada-Nya dari hari ke hari.

Mazmur 117:1-2

Konteks
Pujilah TUHAN, hai segala bangsa
117:1 Pujilah TUHAN, q  hai segala bangsa 2 , r  megahkanlah Dia, hai segala suku bangsa! 117:2 Sebab kasih-Nya s  hebat atas kita, dan kesetiaan TUHAN t  untuk selama-lamanya. Haleluya!

Mazmur 149:1-3

Konteks
Nyanyian kemenangan bagi orang Israel
149:1 Haleluya! t  Nyanyikanlah bagi TUHAN nyanyian baru! u  Pujilah Dia dalam jemaah v  orang-orang saleh. 149:2 Biarlah Israel bersukacita w  atas Yang menjadikannya, x  biarlah bani Sion bersorak-sorak atas raja y  mereka! 149:3 Biarlah mereka memuji-muji nama-Nya dengan tari-tarian, z  biarlah mereka bermazmur kepada-Nya dengan rebana dan kecapi! a 
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[96:2]  1 Full Life : CERITAKANLAH KEMULIAAN-NYA DI ANTARA BANGSA-BANGSA.

Nas : Mazm 96:2-3

Kita yang sudah menerima keselamatan Allah dan mengalami perbuatan-perbuatan-Nya yang luar biasa seharusnya ingin sekali untuk menceritakan kepada orang lain bahwa Dia dapat membebaskan dan menyelamatkan mereka. Perintah untuk menyatakan kemuliaan-Nya di antara bangsa-bangsa memandang ke muka kepada Amanat Agung yang diberikan Yesus, yaitu untuk pergi ke seluruh dunia dan memberitakan Injil kepada segala bangsa

(lihat cat. --> Mat 28:19).

[atau ref. Mat 28:19]

[117:1]  2 Full Life : HAI SEGALA BANGSA.

Nas : Mazm 117:1

Paulus mengutip ayat ini dalam Rom 15:11 untuk membuktikan bahwa PL menantikan tawaran keselamatan Allah kepada semua bangsa di dunia (bd. pasal Mazm 67:1-8).



TIP #22: Untuk membuka tautan pada Boks Temuan di jendela baru, gunakan klik kanan. [SEMUA]
dibuat dalam 0.03 detik
dipersembahkan oleh YLSA