TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Mazmur 46:1

Konteks
Allah, kota benteng kita
46:1 Untuk pemimpin biduan. Dari bani Korah. Dengan lagu: Alamot. Nyanyian. (46-2) Allah itu bagi kita tempat perlindungan p  dan kekuatan 1 , q  sebagai penolong r  dalam kesesakan s  sangat terbukti. t 

Mazmur 50:15

Konteks
50:15 Berserulah n  kepada-Ku pada waktu kesesakan 2 , o  Aku akan meluputkan p  engkau, dan engkau akan memuliakan q  Aku." Sela

Mazmur 66:13-14

Konteks
66:13 Aku akan masuk ke dalam rumah-Mu dengan membawa korban-korban bakaran, a  aku akan membayar kepada-Mu nazarku, b  66:14 yang telah diucapkan bibirku, dan dikatakan mulutku pada waktu aku susah.

Mazmur 91:15

Konteks
91:15 Bila ia berseru kepada-Ku, Aku akan menjawab, Aku akan menyertai dia dalam kesesakan, Aku akan meluputkannya dan memuliakannya. r 

Mazmur 103:1-5

Konteks
Pujilah TUHAN, hai jiwaku!
103:1 Dari Daud. Pujilah TUHAN, h  hai jiwaku 3 ! i  Pujilah nama-Nya j  yang kudus, hai segenap batinku! 103:2 Pujilah TUHAN, k  hai jiwaku, dan janganlah l  lupakan segala kebaikan-Nya! 103:3 Dia yang mengampuni segala kesalahanmu, m  yang menyembuhkan 4  n  segala penyakitmu, 103:4 Dia yang menebus hidupmu o  dari lobang kubur, yang memahkotai engkau dengan kasih setia dan rahmat, p  103:5 Dia yang memuaskan q  hasratmu dengan kebaikan, sehingga masa mudamu menjadi baru r  seperti pada burung rajawali. s 

Mazmur 107:6

Konteks
107:6 Maka berseru-serulah r  mereka kepada TUHAN 5  dalam kesesakan mereka, dan dilepaskan-Nya mereka dari kecemasan mereka.

Mazmur 107:8

Konteks
107:8 Biarlah mereka bersyukur u  kepada TUHAN karena kasih setia-Nya, v  karena perbuatan-perbuatan-Nya w  yang ajaib terhadap anak-anak manusia,
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[46:1]  1 Full Life : BAGI KITA TEMPAT PERLINDUNGAN DAN KEKUATAN.

Nas : Mazm 46:2-3

Sekalipun kita semua kadang-kadang mengalami kekeringan rohani (bd. pasal Mazm 44:1-27), ini bukan hal yang lazim, karena Allah ingin dekat dengan umat-Nya untuk menolong dan menghibur. Mazmur ini mengungkapkan kepercayaan dan keyakinan akan Allah sementara masa ketidakstabilan dan ketidakpastian.

  1. 1) Kuasa dan kemampuan untuk menghadapi ketidakpastian dan kesengsaraan hidup ini terdapat di dalam Allah. "Tempat perlindungan" menggambarkan perlindungan dari bahaya, menunjukkan bahwa Allah adalah keamanan sejati kita di tengah-tengah badai kehidupan (lih. Yes 4:5-6). "Kekuatan" mengacu kepada keperkasaan-Nya ketika memerangi musuh-musuh kita (Mazm 21:9; Kel 15:13) dan mencakup kekuatan-Nya yang bekerja dengan kuat kuasa di dalam kita (Kol 1:29) dan memungkinkan kita mengatasi halangan-halangan dalam hidup ini.
  2. 2) Hasil terakhir ialah bahwa Dia menjadi "penolong dalam kesesakan
    1. (yang) sangat terbukti". Allah sedia untuk menolong umat-Nya dan mengharapkan kita berseru kepada-Nya memohon pertolongan setiap kali kita memerlukannya (Ibr 4:16). Kuasa-Nya memadai untuk segala situasi Ia dan tidak pernah meninggalkan kita; jadi, kita tidak perlu takut.

[50:15]  2 Full Life : BERSERULAH KEPADA-KU PADA WAKTU KESESAKAN.

Nas : Mazm 50:15

Tuhan mengundang semua orang percaya yang setia untuk berseru kepada-Nya senantiasa pada waktu keperluan dan kesesakan. Allah ingin mendengarkan doa-doa kita, menolong kita dan membiarkan nama-Nya ditinggikan sebagai Allah yang membebaskan umat-Nya.

[103:1]  3 Full Life : PUJILAH TUHAN, HAI JIWAKU.

Nas : Mazm 103:1-2

Mazmur ini mengungkapkan rasa syukur dan pujian kepada Tuhan atas semua keuntungan dan berkat yang telah dilimpahkan-Nya atas umat perjanjian yang percaya. Jangan sekali-kali kita melupakan kebaikan Allah kepada kita (bd. Ul 8:12-14; 2Taw 32:25) atau gagal untuk berterima kasih atas berkat-berkat-Nya yang dicurahkan kepada kita melalui Roh Kudus

(lihat cat. --> Mazm 103:3 berikutnya;

[atau ref. Mazm 103:3]

bd. Kis 2:38-39; 9:17-18;

lihat cat. --> Yoh 14:16.)

[atau ref. Yoh 14:16]

[103:3]  4 Full Life : MENGAMPUNI ... MENYEMBUHKAN.

Nas : Mazm 103:3-16

Kejatuhan Adam ke dalam dosa mengakibatkan umat manusia mengalami dosa, penyakit, dan kematian secara universal. Sebagai bandingannya, pemazmur mendaftarkan berkat-berkat Allah bagi umat-Nya: pengampunan dosa, kesembuhan dari penyakit, dan karunia-karunia penebusan dan hidup kekal. Pengampunan adalah karunia pertama dan paling penting yang dapat kita terima dari Allah. Melalui pengampunan itu kita dipulihkan kepada Allah dan ditebus dari kebinasaan (ayat Mazm 103:4). Penyembuhan penyakit yang datang karena dosa dan Iblis juga merupakan bagian dari keselamatan yang dipersiapkan Allah bagi umat-Nya

(lihat cat. --> Yak 5:15;

lihat cat. --> Yak 5:16;

[atau ref. Yak 5:15-16]

lihat art. PENYEMBUHAN ILAHI).

[107:6]  5 Full Life : BERSERU-SERULAH MEREKA KEPADA TUHAN.

Nas : Mazm 107:6

Empat kali pemazmur memakai frasa ini, dan empat kali disebutkan bahwa Allah melepaskan mereka "dari kecemasan mereka" (ayat Mazm 107:6,13,19,28). Allah sering kali menuntun anak-anak-Nya ke tempat di mana kemampuan diri gagal dan di mana manusia tidak dapat menolong, supaya mereka dapat berseru kepada-Nya dengan iman yang rendah hati dan tulus seperti seorang anak.



TIP #31: Tutup popup dengan arahkan mouse keluar dari popup. Tutup sticky dengan menekan ikon . [SEMUA]
dibuat dalam 0.03 detik
dipersembahkan oleh YLSA