TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Mazmur 13:5

Konteks
13:5 (13-6a) Tetapi aku, kepada kasih d  setia-Mu aku percaya, hatiku bersorak-sorak karena penyelamatan-Mu 1 . e  f 

Mazmur 21:1

Konteks
Nyanyian syukur karena kemenangan raja
21:1 Untuk pemimpin biduan. Mazmur Daud. (21-2) TUHAN, karena kuasa-Mulah a  raja bersukacita; betapa besar kegirangannya karena kemenangan yang dari pada-Mu! b 

Mazmur 33:21

Konteks
33:21 Ya, karena Dia hati kita bersukacita, s  sebab kepada nama-Nya t  yang kudus kita percaya.

Mazmur 48:11

Konteks
48:11 (48-12) Biarlah gunung Sion bersukacita; biarlah anak-anak perempuan Yehuda bersorak-sorak oleh karena penghukuman-Mu! o 

Mazmur 58:10-11

Konteks
58:10 (58-11) Orang benar itu akan bersukacita, u  sebab ia memandang pembalasan 2 , v  ia akan membasuh kakinya dalam darah orang fasik. w  58:11 (58-12) Dan orang akan berkata: "Sesungguhnya ada pahala x  bagi orang benar, sesungguhnya ada Allah yang memberi keadilan di bumi. y "

Mazmur 68:1-3

Konteks
Perarakan kemenangan Allah
68:1 Untuk pemimpin biduan. Mazmur Daud. Nyanyian. (68-2) Allah bangkit 3 , t  maka terseraklah u  musuh-musuh-Nya, orang-orang yang membenci Dia melarikan v  diri dari hadapan-Nya. 68:2 (68-3) Seperti asap w  hilang tertiup, seperti lilin meleleh x  di depan api, demikianlah orang-orang fasik binasa y  di hadapan Allah. 68:3 (68-4) Tetapi orang-orang benar bersukacita, mereka beria-ria z  di hadapan Allah, bergembira dan bersukacita.
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[13:5]  1 Full Life : HATIKU BERSORAK-SORAK KARENA PENYELAMATAN-MU.

Nas : Mazm 13:6

Jawaban terhadap apa yang tampak sebagai penundaan jawaban Allah ialah mengandalkan kasih-Nya yang tidak pernah gagal dan mengingat bahwa pada masa lampau Dia telah melepaskan dan memberkati kita. Kasih Allah yang tidak pernah gagal akan tampak pada saat dan cara-Nya sendiri

(lihat cat. --> Rom 8:28).

[atau ref. Rom 8:28]

[58:10]  2 Full Life : ORANG BENAR ITU AKAN BERSUKACITA, SEBAB IA MEMANDANG PEMBALASAN.

Nas : Mazm 58:11

Ayat ini mengungkapkan sukacita dan kepuasan yang dialami umat Allah ketika kejahatan dikalahkan dan digulingkan. Demikian pula, orang percaya PB harus mendambakan dan mendoakan agar semua kejahatan disingkirkan sama sekali dan kerajaan Allah ditegakkan di langit baru dan bumi baru (lih. Wahy 6:9-10; 11:15-17; 18:20; 19:1-4,13-18; 21:1-7).

[68:1]  3 Full Life : ALLAH BANGKIT.

Nas : Mazm 68:2-36

Mazmur ini, yang merayakan pemerintahan dan pemeliharaan Allah atas umat-Nya Israel dan kemenangan-Nya dari semua musuh-Nya, mungkin melambangkan

  1. (1) pembinasaan kejahatan dan si jahat pada akhir zaman oleh Kristus, dan
  2. (2) kemenangan semua orang percaya di dalam Kristus ketika mereka bersukacita untuk kekal di hadapan Allah (pasal Wahy 19:1-21:27).



TIP #26: Perkuat kehidupan spiritual harian Anda dengan Bacaan Alkitab Harian. [SEMUA]
dibuat dalam 0.04 detik
dipersembahkan oleh YLSA