TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Lukas 6:37-49

Konteks
Hal menghakimi
6:37 "Janganlah kamu menghakimi 1 , maka kamupun tidak akan dihakimi. m  Dan janganlah kamu menghukum, maka kamupun tidak akan dihukum; ampunilah dan kamu akan diampuni. n  6:38 Berilah 2  dan kamu akan diberi: suatu takaran yang baik, yang dipadatkan, yang digoncang dan yang tumpah ke luar akan dicurahkan ke dalam ribaanmu. o  Sebab ukuran yang kamu pakai untuk mengukur, akan diukurkan kepadamu. p " 6:39 Yesus mengatakan pula suatu perumpamaan kepada mereka: "Dapatkah orang buta menuntun orang buta? Bukankah keduanya akan jatuh ke dalam lobang? q  6:40 Seorang murid tidak lebih dari pada gurunya, tetapi barangsiapa yang telah tamat pelajarannya akan sama dengan gurunya. r  6:41 Mengapakah engkau melihat selumbar di dalam mata saudaramu, sedangkan balok di dalam matamu sendiri tidak engkau ketahui? 6:42 Bagaimanakah engkau dapat berkata kepada saudaramu: Saudara, biarlah aku mengeluarkan selumbar yang ada di dalam matamu, padahal balok yang di dalam matamu tidak engkau lihat? Hai orang munafik, keluarkanlah dahulu balok dari matamu, maka engkau akan melihat dengan jelas untuk mengeluarkan selumbar itu dari mata saudaramu."
Pohon dan buahnya
6:43 "Karena tidak ada pohon yang baik yang menghasilkan buah yang tidak baik, dan juga tidak ada pohon yang tidak baik yang menghasilkan buah yang baik. 6:44 Sebab setiap pohon dikenal pada buahnya. s  Karena dari semak duri orang tidak memetik buah ara dan dari duri-duri tidak memetik buah anggur. 6:45 Orang yang baik mengeluarkan barang yang baik dari perbendaharaan hatinya 3  yang baik dan orang yang jahat mengeluarkan barang yang jahat dari perbendaharaannya yang jahat. Karena yang diucapkan mulutnya, t  meluap dari hatinya."
Dua macam dasar
6:46 "Mengapa kamu berseru kepada-Ku: Tuhan, Tuhan, u  padahal kamu tidak melakukan apa yang Aku katakan 4 ? v  6:47 Setiap orang yang datang kepada-Ku dan mendengarkan perkataan-Ku serta melakukannya w --Aku akan menyatakan kepadamu dengan siapa ia dapat disamakan--, 6:48 ia sama dengan seorang yang mendirikan rumah: Orang itu menggali dalam-dalam dan meletakkan dasarnya di atas batu. Ketika datang air bah dan banjir melanda rumah itu, rumah itu tidak dapat digoyahkan, karena rumah itu kokoh dibangun. 6:49 Akan tetapi barangsiapa mendengar perkataan-Ku, tetapi tidak melakukannya, ia sama dengan seorang yang mendirikan rumah di atas tanah tanpa dasar. Ketika banjir melandanya, rumah itu segera rubuh dan hebatlah kerusakannya."
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[6:37]  1 Full Life : JANGANLAH KAMU MENGHAKIMI.

Nas : Luk 6:37

Lihat cat. --> Mat 7:1.

[atau ref. Mat 7:1]

[6:38]  2 Full Life : BERILAH.

Nas : Luk 6:38

Sesuai dengan hukum kasih, kita harus memberi kepada mereka yang membutuhkan pertolongan

(lihat cat. --> 2Kor 8:2;

[atau ref. 2Kor 8:2]

lihat art. PEMELIHARAAN ORANG MISKIN DAN MELARAT).

Allah sendiri akan mengukur pemberian kita dan sebagai imbalannya, Ia akan memberi kepada kita. Ukuran berkat dan pahala yang kita terima akan sebanding dengan kepedulian kita dan pertolongan yang kita berikan kepada orang lain (lih. 2Kor 9:6).

[6:45]  3 Full Life : HATINYA.

Nas : Luk 6:45

Hati, pusat jiwa raga kita, menentukan perilaku lahiriah kita dan harus diubah atau bertobat

(lihat cat. --> Mr 7:20-23;

[atau ref. Mr 7:20-23]

lihat art. HATI, dan

lihat art. PEMBAHARUAN).

Tanpa perubahan dalam batin kita ini, tak seorang pun sanggup melakukan kehendak Allah (bd. Yer 24:7; 31:33; 32:39; Yeh 36:23,27; Mat 7:16-20; Mat 12:33-35; 15:18-19; 21:43; Luk 1:17; Rom 6:17).

[6:46]  4 Full Life : TIDAK MELAKUKAN APA YANG AKU KATAKAN.

Nas : Luk 6:46

Lihat cat. --> Mat 7:21.

[atau ref. Mat 7:21]



TIP #16: Tampilan Pasal untuk mengeksplorasi pasal; Tampilan Ayat untuk menganalisa ayat; Multi Ayat/Kutipan untuk menampilkan daftar ayat. [SEMUA]
dibuat dalam 0.04 detik
dipersembahkan oleh YLSA