TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Kejadian 25:21-26

Konteks
25:21 Berdoalah Ishak kepada TUHAN 1  untuk isterinya, sebab isterinya itu mandul; v  TUHAN mengabulkan doanya, w  sehingga Ribka, isterinya itu, mengandung. 25:22 Tetapi anak-anaknya bertolak-tolakan di dalam rahimnya dan ia berkata: "Jika demikian halnya, mengapa aku hidup?" Dan ia pergi meminta petunjuk kepada TUHAN. x  25:23 Firman TUHAN kepadanya: "Dua bangsa 2  y  ada dalam kandunganmu, dan dua suku bangsa akan berpencar dari dalam rahimmu; suku bangsa yang satu akan lebih kuat dari yang lain, dan anak yang tua akan menjadi hamba kepada anak yang muda 3 . z " 25:24 Setelah genap harinya untuk bersalin, a  memang anak kembar yang di dalam kandungannya. b  25:25 Keluarlah yang pertama, warnanya merah, c  seluruh tubuhnya seperti jubah berbulu; d  sebab itu ia dinamai Esau. e  25:26 Sesudah itu keluarlah f  adiknya; tangannya memegang tumit g  Esau, sebab itu ia dinamai Yakub. h  Ishak berumur i  enam puluh tahun 4  pada waktu mereka lahir.

Kejadian 27:1-41

Konteks
Yakub diberkati Ishak sebagai anak sulung
27:1 Ketika Ishak sudah tua 5 , dan matanya telah kabur, sehingga ia tidak dapat melihat h  lagi, dipanggilnyalah Esau, anak sulungnya, i  serta berkata kepadanya: "Anakku." Sahut Esau: "Ya, bapa." 27:2 Berkatalah Ishak: "Lihat, aku sudah tua, aku tidak tahu bila hari kematianku. j  27:3 Maka sekarang, ambillah senjatamu, tabung panah dan busurmu, pergilah ke padang k  dan burulah bagiku seekor binatang; 27:4 olahlah bagiku makanan yang enak, seperti yang kugemari, l  sesudah itu bawalah kepadaku, supaya kumakan, agar aku memberkati m  engkau 6 , sebelum aku mati. n " 27:5 Tetapi Ribka mendengarkannya, ketika Ishak berkata kepada Esau, anaknya. Setelah Esau pergi ke padang o  memburu seekor binatang untuk dibawanya kepada ayahnya, 27:6 berkatalah Ribka kepada Yakub, p  anaknya 7 : "Telah kudengar ayahmu berkata kepada Esau, kakakmu: 27:7 Bawalah bagiku seekor binatang buruan dan olahlah bagiku makanan yang enak, supaya kumakan, dan supaya aku memberkati engkau di hadapan TUHAN, sebelum aku mati. q  27:8 Maka sekarang, anakku, dengarkanlah perkataanku seperti yang kuperintahkan kepadamu. r  27:9 Pergilah ke tempat kambing domba kita, ambillah dari sana dua anak kambing s  yang baik, maka aku akan mengolahnya menjadi makanan yang enak bagi ayahmu, seperti yang digemarinya. t  27:10 Bawalah itu kepada ayahmu, supaya dimakannya, agar dia memberkati u  engkau, sebelum ia mati." 27:11 Lalu kata Yakub kepada Ribka, ibunya: "Tetapi Esau, kakakku, adalah seorang yang berbulu badannya, v  sedang aku ini kulitku licin. 27:12 Mungkin ayahku akan meraba aku; w  maka nanti ia akan menyangka bahwa aku mau memperolok-olokkan dia; dengan demikian aku akan mendatangkan kutuk x  atas diriku dan bukan berkat." 27:13 Tetapi ibunya berkata kepadanya: "Akulah y  yang menanggung kutuk itu, anakku; dengarkan saja perkataanku, z  pergilah ambil kambing-kambing itu." 27:14 Lalu ia pergi mengambil kambing-kambing itu dan membawanya kepada ibunya; sesudah itu ibunya mengolah makanan yang enak, seperti yang digemari a  ayahnya. 27:15 Kemudian Ribka mengambil pakaian yang indah b  kepunyaan Esau, anak sulungnya, c  pakaian yang disimpannya di rumah, lalu disuruhnyalah dikenakan oleh Yakub, anak bungsunya. 27:16 Dan kulit d  anak kambing itu dipalutkannya pada kedua tangan Yakub dan pada lehernya yang licin itu. 27:17 Lalu ia memberikan makanan yang enak dan roti yang telah diolahnya itu kepada Yakub, anaknya. 27:18 Demikianlah Yakub masuk ke tempat ayahnya serta berkata: "Bapa!" Sahut ayahnya: "Ya, anakku; siapakah engkau? e " 27:19 Kata Yakub kepada ayahnya 8 : "Akulah Esau, anak sulungmu. f  Telah kulakukan, seperti yang bapa katakan kepadaku. Bangunlah, duduklah dan makanlah daging buruan g  masakanku ini, agar bapa memberkati h  aku." 27:20 Lalu Ishak berkata kepada anaknya itu: "Lekas juga engkau mendapatnya, anakku!" Jawabnya: "Karena TUHAN, Allahmu, membuat aku mencapai tujuanku. i " 27:21 Lalu kata Ishak kepada Yakub: "Datanglah mendekat, anakku, supaya aku meraba engkau, j  apakah engkau ini anakku Esau atau bukan." 27:22 Maka Yakub mendekati Ishak, k  ayahnya, dan ayahnya itu merabanya l  serta berkata: "Kalau suara, suara Yakub; kalau tangan, tangan Esau." 27:23 Jadi Ishak tidak mengenal dia, karena tangannya berbulu seperti tangan Esau, m  kakaknya. Ishak hendak memberkati dia, 27:24 tetapi ia masih bertanya: "Benarkah engkau ini anakku Esau?" Jawabnya: "Ya!" 27:25 Lalu berkatalah Ishak: "Dekatkanlah makanan itu kepadaku, supaya kumakan daging buruan masakan anakku, agar aku memberkati n  engkau." Jadi didekatkannyalah makanan itu kepada ayahnya, lalu ia makan, dibawanya juga anggur kepadanya, lalu ia minum. 27:26 Berkatalah Ishak, ayahnya, kepadanya: "Datanglah dekat-dekat dan ciumlah aku, anakku." 27:27 Lalu datanglah Yakub dekat-dekat dan diciumnyalah o  ayahnya. p  Ketika Ishak mencium bau pakaian q  Yakub, diberkatinyalah dia, katanya: "Sesungguhnya bau anakku adalah sebagai bau padang yang diberkati r  TUHAN. 27:28 Allah akan memberikan kepadamu embun s  yang dari langit dan tanah-tanah gemuk t  di bumi dan gandum u  serta anggur v  berlimpah-limpah. 27:29 Bangsa-bangsa akan takluk kepadamu, w  dan suku-suku bangsa akan sujud kepadamu; x  jadilah tuan atas saudara-saudaramu, dan anak-anak ibumu akan sujud kepadamu. Siapa yang mengutuk engkau, terkutuklah ia, dan siapa yang memberkati engkau, diberkatilah ia. y " 27:30 Setelah Ishak selesai memberkati Yakub, dan baru saja Yakub keluar meninggalkan Ishak, ayahnya, pulanglah Esau, kakaknya, dari berburu. 27:31 Ia juga menyediakan makanan yang enak, lalu membawanya kepada ayahnya. Katanya kepada ayahnya: "Bapa, bangunlah dan makan daging buruan masakan anakmu, agar engkau memberkati aku. z " 27:32 Tetapi kata Ishak, ayahnya, kepadanya: "Siapakah engkau a  ini?" Sahutnya: "Akulah anakmu, anak sulungmu, Esau. b " 27:33 Lalu terkejutlah Ishak dengan sangat serta berkata: "Siapakah gerangan dia, yang memburu binatang itu dan yang telah membawanya kepadaku? c  Aku telah memakan semuanya, sebelum engkau datang, dan telah memberkati dia; dan dia akan tetap orang yang diberkati. d " 27:34 Sesudah Esau mendengar perkataan ayahnya itu, meraung-raunglah e  ia dengan sangat keras dalam kepedihan hatinya serta berkata kepada ayahnya: "Berkatilah f  aku ini juga, ya bapa!" 27:35 Jawab ayahnya: "Adikmu telah datang dengan tipu daya g  dan telah merampas berkat h  yang untukmu itu." 27:36 Kata Esau: "Bukankah tepat namanya Yakub, i  karena ia telah dua kali menipu j  aku. Hak kesulunganku k  telah dirampasnya, dan sekarang dirampasnya pula berkat l  yang untukku." Lalu katanya: "Apakah bapa tidak mempunyai berkat lain bagiku?" 27:37 Lalu Ishak menjawab Esau, katanya: "Sesungguhnya telah kuangkat dia menjadi tuan atas engkau, dan segala saudaranya telah kuberikan kepadanya menjadi hambanya, dan telah kubekali dia dengan gandum dan anggur; m  maka kepadamu, apa lagi yang dapat kuperbuat, ya anakku?" 27:38 Kata Esau kepada ayahnya: "Hanya berkat yang satu itukah ada padamu, ya bapa? Berkatilah aku ini juga, ya bapa!" Dan dengan suara keras menangislah n  Esau 9 . 27:39 Lalu Ishak, ayahnya, menjawabnya: o  "Sesungguhnya tempat kediamanmu akan jauh dari tanah-tanah gemuk di bumi dan jauh dari embun p  dari langit di atas. q  27:40 Engkau akan hidup dari pedangmu dan engkau akan menjadi hamba r  adikmu. s  Tetapi akan terjadi kelak, apabila engkau berusaha sungguh-sungguh, maka engkau akan melemparkan kuk itu dari tengkukmu. t "
Yakub lari ke Mesopotamia
27:41 Esau menaruh dendam u  kepada Yakub v  karena berkat yang telah diberikan oleh ayahnya kepadanya, lalu ia berkata kepada dirinya sendiri: "Hari-hari berkabung w  karena kematian ayahku itu tidak akan lama lagi; pada waktu itulah Yakub, x  adikku, akan kubunuh. y "

Kejadian 32:3--33:16

Konteks
32:3 Sesudah itu Yakub menyuruh utusannya v  berjalan lebih dahulu mendapatkan Esau, w  kakaknya, ke tanah Seir, x  daerah Edom. y  32:4 Ia memerintahkan kepada mereka: "Beginilah kamu katakan kepada tuanku, z  kepada Esau: Beginilah kata hambamu a  Yakub: Aku telah tinggal pada Laban b  sebagai orang asing dan diam di situ selama ini. 32:5 Aku telah mempunyai lembu sapi, keledai dan kambing domba, budak laki-laki dan perempuan, c  dan aku menyuruh memberitahukan hal ini kepada tuanku, d  supaya aku mendapat kasihmu. e " 32:6 Kemudian pulanglah para utusan itu kepada Yakub dan berkata: "Kami telah sampai kepada kakakmu, kepada Esau, dan iapun sedang di jalan menemui engkau, diiringi f  oleh empat ratus orang." 32:7 Lalu sangat takutlah g  Yakub dan merasa sesak hati; h  maka dibaginyalah i  orang-orangnya yang bersama-sama dengan dia, kambing dombanya, lembu sapi dan untanya menjadi dua pasukan. 32:8 Sebab pikirnya: "Jika Esau datang menyerang pasukan yang satu, sehingga terpukul kalah, maka pasukan yang tinggal akan terluput." 32:9 Kemudian berkatalah Yakub: "Ya Allah nenekku Abraham 10  j  dan Allah ayahku Ishak, k  ya TUHAN, yang telah berfirman kepadaku: Pulanglah ke negerimu serta kepada sanak saudaramu dan Aku akan berbuat baik kepadamu l -- 32:10 sekali-kali aku tidak layak untuk menerima segala kasih dan kesetiaan m  yang Engkau tunjukkan kepada hamba-Mu ini, sebab aku membawa hanya tongkatku n  ini waktu aku menyeberangi sungai Yordan ini, tetapi sekarang telah menjadi dua pasukan. o  32:11 Lepaskanlah kiranya aku dari tangan kakakku, dari tangan Esau, sebab aku takut p  kepadanya, jangan-jangan ia datang membunuh aku, q  juga ibu-ibu dengan anak-anaknya. r  32:12 Bukankah Engkau telah berfirman: Tentu Aku akan berbuat baik kepadamu dan menjadikan keturunanmu sebagai pasir s  di laut, yang karena banyaknya tidak dapat dihitung. t " 32:13 Lalu bermalamlah ia di sana pada malam itu. Kemudian diambilnyalah dari apa yang ada padanya suatu persembahan u  untuk Esau, kakaknya, 32:14 yaitu dua ratus kambing betina dan dua puluh kambing jantan, dua ratus domba betina dan dua puluh domba jantan, v  32:15 tiga puluh unta yang sedang menyusui beserta anak-anaknya, empat puluh lembu betina dan sepuluh lembu jantan, dua puluh keledai betina dan sepuluh keledai jantan. w  32:16 Diserahkannyalah semuanya itu kepada budak-budaknya untuk dijaga, tiap-tiap kumpulan tersendiri, dan ia berkata kepada mereka: "Berjalanlah kamu lebih dahulu dan jagalah supaya ada jarak antara kumpulan x  yang satu dengan kumpulan yang lain." 32:17 Diperintahkannyalah kepada yang paling di muka: "Apabila Esau, kakakku, bertemu dengan engkau dan bertanya kepadamu: Siapakah tuanmu? dan ke manakah engkau pergi? dan milik siapakah ternak yang di depanmu itu? -- 32:18 jawablah: milik hambamu y  Yakub; inilah persembahan z  yang dikirim kepada tuanku Esau, dan Yakub sendiripun ada di belakang kami." 32:19 Begitulah diperintahkannya baik kepada yang kedua maupun kepada yang ketiga dan kepada sekalian orang yang berjalan menggiring kumpulan hewan itu, katanya: "Seperti perkataanku tadilah kamu katakan kepada Esau, apabila kamu berjumpa dengan dia; 32:20 dan kamu harus mengatakan juga: Hambamu a  Yakub sendiri ada di belakang kami." Sebab pikir Yakub: "Baiklah aku mendamaikan hatinya dengan persembahan b  yang diantarkan lebih dahulu, c  kemudian barulah aku akan melihat mukanya; mungkin ia akan menerima aku d  dengan baik." 32:21 Jadi persembahan e  itu diantarkan lebih dahulu, tetapi ia sendiri bermalam pada malam itu di tempat perkemahannya.
Pergumulan Yakub dengan Allah
32:22 Pada malam itu Yakub bangun dan ia membawa kedua isterinya, kedua budaknya perempuan dan kesebelas anaknya, f  dan menyeberang di tempat penyeberangan sungai Yabok. g  32:23 Sesudah ia menyeberangkan mereka, ia menyeberangkan juga segala miliknya. h  32:24 Lalu tinggallah Yakub seorang diri. i  Dan seorang laki-laki j  bergulat dengan dia 11  sampai fajar menyingsing. 32:25 Ketika orang itu melihat, bahwa ia tidak dapat mengalahkannya, ia memukul sendi pangkal paha k  Yakub, sehingga sendi pangkal paha itu terpelecok, ketika ia bergulat dengan orang itu. 32:26 Lalu kata orang itu: "Biarkanlah aku pergi, karena fajar telah menyingsing." Sahut Yakub: "Aku tidak akan membiarkan engkau pergi, jika engkau tidak memberkati aku. l " 32:27 Bertanyalah orang itu kepadanya: "Siapakah namamu?" Sahutnya: "Yakub. m " 32:28 Lalu kata orang itu: "Namamu n  tidak akan disebutkan lagi Yakub, tetapi Israel 12 , o  sebab engkau telah bergumul melawan Allah dan manusia, dan engkau menang. p " 32:29 Bertanyalah Yakub: "Katakanlah juga namamu. q " Tetapi sahutnya: "Mengapa engkau menanyakan namaku? r " Lalu diberkatinyalah s  Yakub di situ 13 . 32:30 Yakub menamai tempat itu Pniel, sebab katanya: "Aku telah melihat Allah berhadapan muka, t  tetapi nyawaku tertolong!" 32:31 Lalu tampaklah kepadanya matahari terbit, ketika ia telah melewati Pniel; u  dan Yakub pincang karena pangkal pahanya. 32:32 Itulah sebabnya sampai sekarang orang Israel tidak memakan daging yang menutupi sendi pangkal paha, v  karena Dia telah memukul sendi pangkal paha Yakub, pada otot pangkal pahanya.
Yakub berbaik kembali dengan Esau
33:1 Yakubpun melayangkan pandangnya, lalu dilihatnyalah Esau datang dengan diiringi oleh empat ratus orang. w  Maka diserahkannyalah sebagian dari anak-anak itu kepada Lea dan sebagian kepada Rahel serta kepada kedua budak perempuan itu. x  33:2 Ia menempatkan budak-budak perempuan itu beserta anak-anak y  mereka di muka, Lea beserta anak-anaknya di belakang mereka, dan Rahel beserta Yusuf z  di belakang sekali. 33:3 Dan ia sendiri berjalan di depan mereka dan ia sujud sampai ke tanah a  tujuh kali, b  hingga ia sampai ke dekat kakaknya itu. 33:4 Tetapi Esau c  berlari mendapatkan dia, didekapnya dia, dipeluk lehernya dan diciumnya dia, d  lalu bertangis-tangisanlah e  mereka 14 . 33:5 Kemudian Esau melayangkan pandangnya, dilihatnyalah perempuan-perempuan dan anak-anak itu, lalu ia bertanya: "Siapakah orang-orang yang beserta engkau itu?" Jawab Yakub: "Anak-anak yang telah dikaruniakan Allah kepada hambamu ini. f " 33:6 Sesudah itu mendekatlah budak-budak perempuan itu beserta anak-anaknya, g  lalu mereka sujud. h  33:7 Mendekat jugalah Lea beserta anak-anaknya, i  dan merekapun sujud. j  Kemudian mendekatlah Yusuf beserta Rahel, k  dan mereka juga sujud. 33:8 Berkatalah Esau: "Apakah maksudmu dengan seluruh pasukan, yang telah bertemu l  dengan aku tadi?" Jawabnya: "Untuk mendapat kasih tuanku. m " 33:9 Tetapi kata Esau: "Aku mempunyai banyak, n  adikku; peganglah apa yang ada padamu." 33:10 Tetapi kata Yakub: "Janganlah kiranya demikian; jikalau aku telah mendapat kasihmu, o  terimalah persembahanku p  ini dari tanganku, karena memang melihat mukamu adalah bagiku serasa melihat wajah Allah, q  dan engkaupun berkenan r  menyambut aku. 33:11 Terimalah kiranya pemberian s  tanda salamku ini, yang telah kubawa kepadamu, sebab Allah telah memberi karunia kepadaku t  dan akupun mempunyai segala-galanya. u " Lalu dibujuk-bujuknyalah Esau, sehingga diterimanya. v  33:12 Kata Esau: "Baiklah kita berangkat berjalan terus; aku akan menyertai engkau." 33:13 Tetapi Yakub berkata kepadanya: "Tuanku w  maklum, bahwa anak-anak ini masih kurang kuat, dan bahwa beserta aku ada kambing domba dan lembu sapi yang masih menyusui, x  jika diburu-buru, satu hari saja, maka seluruh kumpulan binatang itu akan mati. 33:14 Biarlah kiranya tuanku berjalan lebih dahulu dari hambamu ini dan aku mau dengan hati-hati beringsut maju menurut langkah hewan, y  yang berjalan di depanku dan menurut langkah anak-anak, sampai aku tiba pada tuanku di Seir. z " 33:15 Lalu kata Esau: "Kalau begitu, baiklah kutinggalkan padamu beberapa orang dari pengiringku." Tetapi Yakub berkata: "Tidak usah demikian! Biarlah aku mendapat kasih tuanku a  saja." 33:16 Jadi pulanglah Esau pada hari itu berjalan ke Seir. b 

Kejadian 35:29

Konteks
35:29 Lalu meninggallah Ishak, ia mati dan dikumpulkan kepada kaum leluhurnya; l  ia tua dan suntuk umur, m  maka Esau dan Yakub, anak-anaknya itu, menguburkan dia. n 
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[25:21]  1 Full Life : BERDOALAH ISHAK KEPADA TUHAN.

Nas : Kej 25:21

Ribka, seperti halnya Sara, mandul selama bertahun-tahun, dan Ishak perlu meminta dari Tuhan anak perjanjian berikutnya yang keturunannya akhirnya akan melahirkan Sang Penebus. Dengan cara ini Allah menekankan prinsip rohani bahwa penebusan, warisan rohani, dan penggenapan perjanjian tidak tercapai melalui cara-cara alami, tetapi melalui kasih karunia dan tindakan Allah sebagai tanggapan terhadap doa dan pencarian Allah. Dengan kata lain, doa merupakan sarana yang dengannya Allah berkenan menyalurkan janji-janji dan berkat-berkat-Nya.

[25:23]  2 Full Life : DUA BANGSA.

Nas : Kej 25:23

Kedua bangsa itu adalah bangsa Israel (keturunan Yakub) dan bangsa Edom (keturunan Esau). Permusuhan dan pertikaian berkepanjangan merupakan ciri khas hubungan kedua bangsa ini (mis. Bil 20:14-21; 2Sam 8:14; Mazm 137:7).

[25:23]  3 Full Life : ANAK YANG TUA AKAN MENJADI HAMBA KEPADA ANAK YANG MUDA.

Nas : Kej 25:23

Biasanya yang muda harus tunduk kepada yang lebih tua. Akan tetapi, dalam kasus ini, Allah membalikkan pola ini. Hal ini menggambarkan prinsip bahwa kedudukan seseorang dalam rancangan penebusan Allah tidak ditentukan oleh perkembangan alami tetapi oleh kasih karunia dan kehendak Allah (bd. Kej 48:13 dst.; 1Sam 16:1; Rom 9:11-12).

[25:26]  4 Full Life : ISHAK BERUMUR ENAM PULUH TAHUN.

Nas : Kej 25:26

Karena Ribka mandul, pasangan ini harus menantikan kedatangan anak yang dijanjikan selama 20 tahun (ayat Kej 25:20). Penggenapan maksud-maksud Allah dalam kehidupan mereka tiba melalui doa dan ketekunan iman

(lihat cat. --> Kej 25:21).

[atau ref. Kej 25:21]

[27:1]  5 Full Life : KETIKA ISHAK SUDAH TUA.

Nas : Kej 27:1

Pasal Kej 27:1-46 menggambarkan Ishak dan keluarganya sedang mencari berkat Allah dengan cara yang tidak halal. Bahwa Ishak lebih menyenangi Esau, bertentangan dengan kehendak Allah, dan penipuan Ribka dan Yakub melebihi manfaat rohani perjanjian Allah. Manakala pekerjaan Allah dilaksanakan dengan cara-cara yang tidak benar, maksud Allah dan semua yang terlibat dirugikan.

[27:4]  6 Full Life : AGAR AKU MEBERKATI ENGKAU.

Nas : Kej 27:4

Berkat kesulungan dan pernyataan lisan sang ayah sah secara hukum dalam hukum Timur Dekat kuno (bd. Kej 49:28-33). Rupanya Ishak telah lupa atau mengabaikan sabda Allah bahwa Esau akan melayani Yakub, adiknya (Kej 25:23). Ishak juga mengabaikan fakta bahwa Esau sudah menikahi dua wanita kafir (bd. Kej 26:34-35). Lagi pula, Ishak tidak berusaha untuk mencari atau mempertimbangkan kehendak Allah dalam hal ini.

[27:6]  7 Full Life : BERKATALAH RIBKA KEPADA YAKUB, ANAKNYA.

Nas : Kej 27:6-17

Ribka dan Yakub berusaha menggenapi maksud-maksud perjanjian Allah dengan cara manipulasi dan penipuan. Mereka sudah tak ingat akan alasan mendasar bagi berkat Allah -- mengadakan umat yang beriman dan benar yang hidup dengan Allah di dalam iman dan ketaatan. Ribka menderita sekali akibat penipuannya karena Yakub harus lari, dan dia tidak pernah melihat anaknya lagi (ayat Kej 27:43; 28:5).

[27:19]  8 Full Life : KATA YAKUB KEPADA AYAHNYA.

Nas : Kej 27:19

Jikalau saja Yakub mempercayai Allah dan menyerahkan hidupnya kepada Tuhan, dia akan memperoleh berkat tersebut pada saatnya Tuhan. Akan tetapi, dia menipu dua kali untuk memperoleh berkat itu dengan caranya sendiri (ayat Kej 27:19-20).

  1. 1) Dia memperoleh apa yang diinginkannya, tetapi harganya sangat mahal. Dia harus lari menyelamatkan diri dan meninggalkan harta milik serta kesenangan hidup di rumahnya. Ia sendiri ditipu (Kej 29:20-25; 31:7; Kej 37:32-36) dan hidup bertahun-tahun dalam pengasingan (Kej 31:41). Sepanjang hidupnya ia mengalami kemalangan demi kemalangan sampai akhirnya ia mengatakan, "Tahun-tahun hidupku itu sedikit saja dan buruk adanya" (Kej 47:9).
  2. 2) Semua tindakan dan pengalaman Yakub harus dipikirkan oleh semua orang yang mengemukakan fakta-fakta yang tidak benar dan menipu orang lain dalam pekerjaan Kerajaan Allah. Keberhasilan rohani hendaknya dicapai dengan cara-cara yang benar, bukan melalui manipulasi dan penipuan.

[27:38]  9 Full Life : DENGAN SUARA KERAS MENANGISLAH ESAU.

Nas : Kej 27:38

Menurut Ibr 12:16-17, Esau kehilangan berkatnya karena dia seorang tidak beriman yang memandang rendah kekudusan berkat kesulungan (bd. Kej 25:31-34). Kini dia mengubah pikirannya dan berusaha mendapatkan berkat itu dengan air mata, namun air matanya itu merupakan air mata kekecewaan dan kemarahan, bukan karena sedih atas pilihan-pilihannya yang berdosa. Pengalaman Esau mengingatkan kita akan pilihan-pilihan salah dalam hidup yang membawa berbagai dampak mengerikan yang tak terelakkan (lih. 2Sam 12:7-14).

[32:9]  10 Full Life : YA ALLAH NENEKKU ABRAHAM.

Nas : Kej 32:9

Yakub ketakutan dan tertekan ketika mendekati wilayah Esau. Apakah dia dan keluarganya akan menderita kekerasan dari Esau karena penipuan Yakub lebih dari dua puluh tahun sebelumnya? Dalam situasi semacam itu Yakub berdoa mohon pertolongan dari Allah. Doa Yakub merupakan pola bagi semua orang percaya yang berada dalam keadaan yang berbahaya.

  1. (1) Yakub mengingatkan Allah akan janji-Nya untuk memberikan perlindungan bagi mereka yang mengikuti kehendak-Nya (ayat Kej 32:9);
  2. (2) dengan menyadari ketidaklayakannya, Yakub mengucapkan rasa syukurnya atas berkat dan pertolongan Allah pada masa lalu (ayat Kej 32:10);
  3. (3) ia berdoa supaya Allah melepaskan dia (ayat Kej 32:11); dan
  4. (4) ia menyatakan alasan pokok untuk memohon perlindungan Allah, yaitu menggenapi maksud perjanjian Allah di dalam hidupnya (ayat Kej 32:12).

[32:24]  11 Full Life : SEORANG LAKI-LAKI BERGULAT DENGAN DIA.

Nas : Kej 32:24

Orang yang bergulat dengan Yakub kemungkinan besar adalah "malaikat Tuhan" (lih. Kej 16:7-11 dst.; Kej 21:17; 22:11; 31:11; Hos 12:5), yang sering kali dihubungkan dengan Allah sendiri (bd. ayat Kej 32:28,30; Hak 6:12-14,22;

lihat cat. --> Kel 3:2).

[atau ref. Kel 3:2]

Sementara Yakub mati-matian bergumul dengan Allah untuk memperoleh berkat yang dijanjikan, Allah mengizinkannya menang (ayat Kej 32:28); tetapi pangkal paha Yakub dicederai Allah (ayat Kej 32:25) sebagai peringatan bahwa Yakub tidak boleh lagi hidup dalam kekuatannya sendiri, tetapi harus bersandar sepenuhnya kepada Allah dan hidup dalam ketergantungan pada-Nya (ayat Kej 32:30-32).

[32:28]  12 Full Life : NAMAMU ... ISRAEL.

Nas : Kej 32:28

Nama Yakub, yang artinya seorang penipu ulung, kini diganti menjadi "Israel" yang artinya "dia bergumul dengan Allah"

(lihat cat. --> Kej 32:29 selanjutnya).

[atau ref. Kej 32:29]

Para pengikut Kristus kadang-kadang disebut "Israel milik Allah" (Gal 6:16) -- yaitu, yang bergumul dengan Allah. Allah tidak ingin umat-Nya bersikap pasif, tetapi ingin agar mereka sungguh-sungguh mencari-Nya untuk memperoleh berkat dan kasih karunia dari-Nya (Mat 5:6; Mat 6:33; 7:7-8; 11:12; Luk 11:5-10).

[32:29]  13 Full Life : DIBERKATINYALAH YAKUB DI SITU.

Nas : Kej 32:29

Pergumulan Yakub dengan Allah sepanjang malam berakibat berkat Allah dalam hidupnya.

  1. 1) Sejak saat itu, Yakub tahu bahwa hidup dan kesejahteraannya tidak tergantung pada akalnya tetapi pada pertolongan, bimbingan, dan berkat Allah. Kemudian hari Allah mengingatkan keturunan Israel akan kebenaran ini, "Bukan dengan keperkasaan dan bukan dengan kekuatan, melainkan dengan Roh-Ku, firman TUHAN semesta alam" (Za 4:6).
  2. 2) Kemenangan dan berkat dalam kehidupan seluruh umat Allah diperoleh dengan cara yang sama. Sekalipun kita mungkin tidak bergumul secara jasmaniah dengan Allah, kita dapat mencari Dia dengan sungguh-sungguh dan dengan gigih di dalam doa (Luk 11:5-10), mengakui dosa-dosa kita dan memohon pengampunan-Nya (Luk 11:4), lapar dan dahaga akan kerajaan-Nya dan kehadiran-Nya (Luk 11:2), merindukan realitas dan kuasa Roh Kudus (Kis 1:8; 2:4), dan mengejar hidup beriman yang sejati dan kebenaran (Mat 6:30-33).

[33:4]  14 Full Life : ESAU ... DICIUMNYA DIA, LALU BERTANGIS-TANGISANLAH MEREKA.

Nas : Kej 33:4

Allah telah menangani Esau dan menempatkan dalam hatinya keinginan untuk berdamai dengan saudaranya. Sikap Esau yang ramah merupakan jawaban Allah terhadap doa Yakub (Kej 32:11).



TIP #16: Tampilan Pasal untuk mengeksplorasi pasal; Tampilan Ayat untuk menganalisa ayat; Multi Ayat/Kutipan untuk menampilkan daftar ayat. [SEMUA]
dibuat dalam 0.04 detik
dipersembahkan oleh YLSA