TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Kejadian 24:12

Konteks
24:12 Lalu berkatalah ia: "TUHAN 1 , Allah tuanku Abraham, f  buatlah kiranya tercapai tujuanku g  pada hari ini, tunjukkanlah kasih setia-Mu h  kepada tuanku Abraham.

Kejadian 39:21

Konteks
39:21 Tetapi TUHAN menyertai k  Yusuf 2  dan melimpahkan kasih setia-Nya l  kepadanya, dan membuat Yusuf kesayangan bagi kepala penjara m  itu.

Kejadian 40:14

Konteks
40:14 Tetapi, ingatlah kepadaku, l  apabila keadaanmu telah baik nanti, tunjukkanlah terima kasihmu m  kepadaku dengan menceritakan hal ihwalku kepada Firaun n  dan tolonglah keluarkan aku dari rumah ini.

Kejadian 47:29

Konteks
47:29 Ketika hampir waktunya bahwa Israel h  akan mati, i  dipanggilnyalah anaknya, Yusuf, dan berkata kepadanya: "Jika aku mendapat kasihmu, j  letakkanlah kiranya tanganmu di bawah pangkal pahaku, k  dan bersumpahlah, bahwa engkau akan menunjukkan kasih l  dan setia m  kepadaku: Janganlah kiranya kuburkan aku di Mesir,
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[24:12]  1 Full Life : LALU BERKATALAH IA, "TUHAN, ... "

Nas : Kej 24:12

(versi Inggris NIV -- Lalu berdoalah ia, " ... "). Hamba Abraham (mungkin Eliezer, Kej 15:2) adalah seorang saleh yang mencari Tuhan melalui doa. Cerita ini menunjukkan bahwa setiap langkah perjalanannya ditandai dengan memohon berkat dan bimbingan Allah (bd. 1Tes 5:17). Perhatikan pula bahwa setelah Ribka memberi jawaban yang baik, dia langsung memuji Tuhan (ayat Kej 24:26-27). Doa dan iman hamba ini kepada Allah menunjukkan bahwa iman Abraham yang taat bukan dimilikinya sendiri; iman yang taat itu juga aktif di dalam kehidupan anggota lain dalam rumah tangganya.

[39:21]  2 Full Life : TUHAN MENYERTAI YUSUF.

Nas : Kej 39:21

Empat kali dalam pasal Kej 39:1-23 dikatakan bahwa "Tuhan menyertai Yusuf" (ayat Kej 39:2,3,21,23). Karena Yusuf menghormati Allah, Allah menghormati Yusuf. Mereka yang takut akan Allah dan mengakui Dia dalam segala hal memiliki janji bahwa Allah akan meluruskan semua jalannya (Ams 3:5-7).



TIP #19: Centang "Pencarian Tepat" pada Pencarian Universal untuk pencarian teks alkitab tanpa keluarga katanya. [SEMUA]
dibuat dalam 0.03 detik
dipersembahkan oleh YLSA