TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Galatia 6:1-10

Konteks
Saling membantulah kamu
6:1 Saudara-saudara, kalaupun seorang kedapatan melakukan suatu pelanggaran, maka kamu yang rohani, d  harus memimpin orang itu ke jalan yang benar e  dalam roh lemah lembut 1 , sambil menjaga dirimu sendiri, supaya kamu juga jangan kena pencobaan. 6:2 Bertolong-tolonganlah menanggung bebanmu 2 ! Demikianlah kamu memenuhi hukum Kristus. f  6:3 Sebab kalau seorang menyangka, bahwa ia berarti, g  padahal ia sama sekali tidak berarti, ia menipu dirinya h  sendiri. 6:4 Baiklah tiap-tiap orang menguji pekerjaannya sendiri; maka ia boleh bermegah melihat keadaannya sendiri i  dan bukan melihat keadaan orang lain. j  6:5 Sebab tiap-tiap orang akan memikul tanggungannya k  sendiri. 6:6 Dan baiklah dia, yang menerima pengajaran dalam Firman, membagi segala sesuatu 3  yang ada padanya dengan orang yang memberikan pengajaran itu. l  6:7 Jangan sesat! m  Allah tidak membiarkan diri-Nya dipermainkan 4 . Karena apa yang ditabur n  orang, itu juga yang akan dituainya. 6:8 Sebab barangsiapa menabur dalam dagingnya, o  ia akan menuai kebinasaan p  dari dagingnya, tetapi barangsiapa menabur dalam Roh, ia akan menuai hidup yang kekal q  dari Roh itu. 6:9 Janganlah kita jemu-jemu berbuat baik, r  karena apabila sudah datang waktunya, kita akan menuai, jika kita tidak menjadi lemah. s  6:10 Karena itu, selama masih ada kesempatan bagi kita, marilah kita berbuat baik t  kepada semua orang, tetapi terutama kepada kawan-kawan kita u  seiman.
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[6:1]  1 Full Life : HARUS MEMIMPIN ... DALAM ROH LEMAH LEMBUT.

Nas : Gal 6:1

Kata "memimpin" dalam bahasa Yun. _katartizo_ berarti "memulihkan". Kata ini dipakai dalam PB untuk membetulkan jaring atau jala (Mat 4:21) atau menyempurnakan watak manusia (2Kor 13:11). Jadi, memulihkan seorang berarti memimpin orang itu kembali kepada pertobatan yang benar dan penyerahan sepenuhnya kepada Kristus dan ajaran-ajaran-Nya. Hal ini mungkin meliputi tindakan disiplin

(lihat cat. --> Mat 13:30)

[atau ref. Mat 13:30]

yang dilaksanakan dengan "lemah lembut".

  1. 1) Paulus tidak berbicara mengenai dosa-dosa serius yang merusak citra jemaat di hadapan umum (bd. 1Kor 5:5). Dosa-dosa semacam itu mungkin memerlukan tindakan pengucilan sementara dari persekutuan jemaat sebelum dipulihkan kembali (1Kor 5:11).
  2. 2) Pemulihan yang disebutkan Paulus di sini tidak menunjuk kepada pemulihan kepada kedudukan pemimpin atau guru dalam gereja. Syarat dan standar bagi mereka yang ingin melayani dalam kedudukan kependetaan meliputi lebih daripada keadaan rohani seseorang sekarang ini. Hal ini menuntut bakti kesetiaan yang tekun terhadap prinsip-prinsip Allah untuk kebenaran supaya mereka dapat menjadi teladan bagi orang percaya (1Tim 4:12;

    lihat art. SYARAT-SYARAT MORAL PENILIK JEMAAT).

[6:2]  2 Full Life : BERTOLONG-TOLONGANLAH MENANGGUNG BEBANMU!

Nas : Gal 6:2

Bertolong-tolongan dalam menanggung beban meliputi menolong orang yang memerlukan bantuan pada saat kesakitan, kesusahan, dan kesulitan keuangan. Mungkin yang dimaksudkan Paulus adalah sokongan para guru dan misionaris

(lihat cat. --> Gal 6:6;

[atau ref. Gal 6:6]

bd. Rom 15:1; 1Kor 9:14). Saling menanggung beban adalah sifat ilahi (Mazm 55:23; 1Pet 5:7).

[6:6]  3 Full Life : MEMBAGI SEGALA SESUATU.

Nas : Gal 6:6-10

Kewajiban semua orang yang diajarkan Firman Allah ialah membantu menyediakan tunjangan materi bagi mereka yang mengajar (1Kor 9:14; 1Tim 5:18). Mereka yang layak disokong adalah para gembala, pekerja, guru, penginjil dan misionaris yang setia (1Kor 9:14; 3Yoh 1:6-8). Menolak memberikan sokongan, jikalau kita mampu, berarti menabur dalam daging serta menuai kehancuran (ayat Gal 6:7-9). Memberi kepada mereka yang melayani Firman termasuk perbuatan baik terhadap mereka yang menjadi anggota keluarga orang beriman (ayat Gal 6:10); "apabila sudah datang waktunya kita akan menuai" (ayat Gal 6:9), baik pahala (Mat 10:41-42) maupun "hidup yang kekal" (ayat Gal 6:8).

[6:7]  4 Full Life : ALLAH TIDAK MEMBIARKAN DIRI-NYA DIPERMAINKAN.

Nas : Gal 6:7

Mereka yang mengaku menjadi pengikut Kristus yang sudah dilahirkan kembali dan dipenuhi Roh (ayat Gal 6:3), sedangkan pada saat yang sama secara sadar menabur untuk memuaskan keinginan daging (Gal 5:19-21), bersalah karena mempermainkan dan menghina Allah. Janganlah kita menipu diri sendiri: orang demikian tidak akan menuai "hidup yang kekal" tetapi "kebinasaan" (ayat Gal 6:8) dan "kematian" (Rom 6:20-23;

lihat cat. --> 1Kor 6:9).

[atau ref. 1Kor 6:9]



TIP #28: Arahkan mouse pada tautan catatan yang terdapat pada teks alkitab untuk melihat catatan ayat tersebut dalam popup. [SEMUA]
dibuat dalam 0.04 detik
dipersembahkan oleh YLSA