TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Kisah Para Rasul 4:30

Konteks
4:30 Ulurkanlah tangan-Mu untuk menyembuhkan orang, dan adakanlah tanda-tanda dan mujizat-mujizat 1  h  oleh nama Yesus, Hamba-Mu yang kudus. i "

Markus 16:17-18

Konteks
16:17 Tanda-tanda b  ini akan menyertai 2  orang-orang yang percaya: mereka akan mengusir setan-setan c  demi nama-Ku, mereka akan berbicara dalam bahasa-bahasa yang baru d  bagi mereka, 16:18 mereka akan memegang ular 3 , e  dan sekalipun mereka minum racun maut, mereka tidak akan mendapat celaka; mereka akan meletakkan tangannya f  atas orang sakit, dan orang itu akan sembuh."

Lukas 5:17

Konteks
Orang lumpuh disembuhkan
5:17 Pada suatu hari ketika Yesus mengajar, ada beberapa orang Farisi dan ahli Taurat j  duduk mendengarkan-Nya. Mereka datang dari semua desa di Galilea dan Yudea dan dari Yerusalem. Kuasa Tuhan menyertai Dia, sehingga Ia dapat menyembuhkan orang sakit. k 

Lukas 9:11

Konteks
9:11 Akan tetapi orang banyak mengetahuinya, lalu mengikuti Dia. Ia menerima mereka dan berkata-kata kepada mereka tentang Kerajaan Allah x  dan Ia menyembuhkan orang-orang yang memerlukan penyembuhan.

Lukas 9:1

Konteks
Yesus mengutus kedua belas murid
9:1 Maka Yesus memanggil kedua belas murid-Nya, lalu memberikan tenaga dan kuasa kepada mereka untuk menguasai setan-setan 4  k  dan untuk menyembuhkan penyakit-penyakit. l 

Kolose 1:9

Konteks
1:9 5 Sebab itu sejak waktu kami mendengarnya, q  kami tiada berhenti-henti berdoa untuk kamu 6 . r  Kami meminta, supaya kamu menerima segala hikmat dan pengertian s  yang benar, untuk mengetahui kehendak t  Tuhan dengan sempurna,

Yakobus 5:16

Konteks
5:16 Karena itu hendaklah kamu saling mengaku dosamu q  dan saling mendoakan, supaya kamu sembuh 7 . r  Doa orang yang benar, bila dengan yakin didoakan, sangat besar kuasanya 8 . s 
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[4:30]  1 Full Life : MENYEMBUHKAN ... ADAKANLAH TANDA-TANDA DAN MUJIZAT-MUJIZAT.

Nas : Kis 4:30

Berkhotbah dan mengadakan mukjizat berjalan bersama-sama (Kis 3:1-10; 4:8-22,29-33; 5:12-16; 6:7-8; 8:6 dst; Kis 15:12; 20:7 dst). Mukjizat merupakan tanda-tanda yang dengannya Kristus meneguhkan ucapan para saksi (Kis 14:3; bd. Mr 16:20).

  1. 1) "Tanda-tanda" pada umumnya menunjuk kepada perbuatan yang dilakukan untuk menegaskan kehadiran kuasa ilahi, memberi peringatan atau memperkuat iman.
  2. 2) "Mujizat-mujizat" menunjuk kepada peristiwa-peristiwa luar biasa yang membuat seorang pengamat kagum. Perhatikan bahwa gereja sedang berdoa agar kesembuhan, tanda-tanda, dan mukjizat-mukjizat akan terjadi. Gereja masa kini perlu berdoa dengan sungguh-sungguh supaya Allah akan meneguhkan Injil dengan kuasa besar, mukjizat dan kasih karunia berlimpah-limpah (ayat Kis 4:33). Hanyalah bila kita memberitakan Injil dalam kuasa PB, barulah kita akan dapat menjangkau generasi yang hilang ini bagi Kristus.

[16:17]  2 Full Life : TANDA-TANDA INI AKAN MENYERTAI.

Nas : Mr 16:17

Lihat art. TANDA-TANDA ORANG PERCAYA.

[16:18]  3 Full Life : MEMEGANG ULAR.

Nas : Mr 16:18

Memegang ular atau minum racun tidak boleh merupakan upacara agama dan dijadikan ujian untuk membuktikan kerohanian seseorang. Ini adalah janji yang diberikan kepada orang percaya yang menghadapi bahaya semacam itu ketika melayani Kristus. Adalah dosa untuk mencobai Allah dengan sengaja mendatangkan mara bahaya atas diri sendiri (Mat 4:5-7; 10:23; Mat 24:16-18).

[9:1]  4 Full Life : KUASA ... UNTUK MENGUASAI SETAN-SETAN.

Nas : Luk 9:1

Lihat cat. --> Mat 10:1.

[atau ref. Mat 10:1]

[1:9]  5 Full Life : MENGETAHUI KEHENDAK TUHAN.

Nas : Kol 1:9

Pengetahuan akan kehendak Allah adalah akibat dari berdoa dan tetap tinggal dalam Firman-Nya dan dalam persekutuan dengan Dia. Hanya pengetahuan seperti ini yang menghasilkan hikmat dan pengertian rohani serta mengubah hati dan kehidupan kita (ayat Kol 1:9-11;

lihat cat. --> Fili 1:9).

[atau ref. Fili 1:9]

[1:9]  6 Full Life : KAMI TIADA BERHENTI-HENTI BERDOA UNTUK KAMU.

Nas : Kol 1:9-12

Inilah salah satu dari keempat doa terkenal rasul Paulus di PB, yang diucapkan dengan ilham Roh (tiga yang lain adalah Ef 1:16-19; 3:14-19; Fili 1:9-11). Dari doa-doa ini kita belajar bagaimana mendoakan orang lain, seperti anak-anak kita, sahabat, saudara seiman, utusan gerejawi, gembala sidang, dll. Kita harus berdoa agar mereka dapat

  1. (1) mengerti kehendak Allah,
  2. (2) memperoleh hikmat rohani,
  3. (3) hidup suci serta berkenan kepada Tuhan,
  4. (4) berbuah bagi Kristus,
  5. (5) dikuatkan secara rohani oleh Roh Kudus,
  6. (6) bertekun dalam iman dan kebenaran,
  7. (7) mengucap syukur kepada Bapa,
  8. (8) hidup terus dalam pengharapan akan sorga,
  9. (9) mengalami keakraban Kristus,
  10. (10) mengenali kasih Kristus,
  11. (11) dipenuhi kepenuhan Allah,
  12. (12) menunjukkan kasih dan kebaikan hati kepada orang lain,
  13. (13) membedakan yang jahat,
  14. (14) bersungguh-sungguh dan hidup tak bercela, dan
  15. (15) dengan keinginan yang amat besar menantikan kedatangan Tuhan kembali.

[5:16]  7 Full Life : MENGAKU DOSA ... SALING MENDOAKAN ... SEMBUH.

Nas : Yak 5:16

Ayat ini memberikan suatu alasan yang penting mengapa kesembuhan sering kali tidak ada dalam masyarakat Kristen. Dosa harus diakui kepada orang lain dan doa yang sungguh-sungguh bagi satu sama lain harus dipanjatkan kepada Allah. Dosa dalam gereja menghalangi doa orang percaya serta merintangi kuasa penyembuhan Allah dinyatakan dalam jemaat.

[5:16]  8 Full Life : DOA ORANG YANG BENAR ... SANGAT BESAR KUASANYA.

Nas : Yak 5:16

Doa orang benar

  1. (1) mendekatkan mereka kepada Allah (Ibr 7:25);
  2. (2) membuka jalan bagi kehidupan penuh dengan Roh (Luk 11:13; Kis 1:14);
  3. (3) mendatangkan kuasa untuk melayani (Kis 1:8; 4:31,33) dan pengabdian Kristen (Ef 1:19);
  4. (4) membangun secara rohani (Yud 1:20);
  5. (5) memberikan wawasan mengenai pemeliharaan Kristus (Ef 1:16-19);
  6. (6) menolong mereka mengalahkan Iblis (Dan 10:12-13; Ef 6:12-13,18);
  7. (7) menjelaskan kehendak Allah bagi mereka (Mazm 32:6-8; Ams 3:5-6; Mr 1:35-39);
  8. (8) memungkinkan mereka menerima karunia-karunia rohani (1Kor 14:1);
  9. (9) menuntun mereka kepada persekutuan dengan Allah (Mat 6:9; Yoh 7:37; 14:16);
  10. (10) membawa kasih karunia, kemurahan, dan sejahtera (Fili 4:6-7; Ibr 4:16);
  11. (11) membawa yang terhilang kepada Kristus (ayat Yak 5:20);
  12. (12) memberikan hikmat, penyataan, dan pengenalan akan Kristus (Ef 1:16-17);
  13. (13) membawa kesembuhan (ayat Yak 5:15);
  14. (14) meloloskan mereka dari kesukaran (Mazm 34:5-8; Fili 1:19);
  15. (15) memuliakan Allah dengan pujian dan pengucapan syukur (Mazm 100:4);
  16. (16) menjadikan kehadiran Kristus nyata bagi mereka (bd. Wahy 3:20);
  17. (17) memastikan mereka akan keselamatan akhir dan syafaat Kristus bagi mereka (Ibr 7:25;

    lihat art. BERDOA DENGAN EFEKTIF).



TIP #03: Coba gunakan operator (AND, OR, NOT, ALL, ANY) untuk menyaring pencarian Anda. [SEMUA]
dibuat dalam 0.05 detik
dipersembahkan oleh YLSA