TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

2 Raja-raja 13:14

Konteks
Kejadian menjelang kematian Elisa dan keajaiban dalam kuburnya
13:14 Ketika Elisa menderita sakit 1  yang menyebabkan kematiannya, datanglah Yoas, raja Israel, kepadanya dan menangis oleh karena dia, katanya: "Bapaku, bapaku! Kereta x  Israel dan orang-orangnya yang berkuda 2 !"

2 Raja-raja 13:17

Konteks
13:17 serta berkata: "Bukalah jendela yang di sebelah timur!" Dan ketika dibukanya, berkatalah Elisa: "Panahlah! z " Lalu dipanahnya. Kemudian berkatalah Elisa: "Itulah anak panah kemenangan dari pada TUHAN, anak panah 3  kemenangan terhadap Aram. Engkau akan mengalahkan Aram di Afek a  sampai habis lenyap."

2 Raja-raja 19:15

Konteks
19:15 Hizkia berdoa 4  di hadapan TUHAN dengan berkata: "Ya TUHAN, Allah Israel, yang bertakhta di atas kerubim! e  Hanya Engkau sendirilah f  Allah segala kerajaan di bumi; Engkaulah yang menjadikan langit dan bumi.

2 Raja-raja 19:19

Konteks
19:19 Maka sekarang, ya TUHAN, Allah kami, selamatkanlah l  kiranya kami dari tangannya, supaya segala kerajaan m  di bumi n  mengetahui, bahwa hanya Engkau sendirilah Allah, ya TUHAN 5 ."

2 Raja-raja 19:25

Konteks
19:25 Bukankah telah kaudengar, z  bahwa Aku telah menentukannya dari jauh hari, dan telah merancangnya a  pada zaman purbakala? Sekarang Aku mewujudkannya, bahwa engkau membuat sunyi senyap kota-kota yang berkubu menjadi timbunan batu. b 
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[13:14]  1 Full Life : ELISA MENDERITA SAKIT.

Nas : 2Raj 13:14

Elisa, yang dipakai Allah untuk melaksanakan banyak mukjizat yang menakjubkan, akhirnya mati oleh penyakit. Realitas menunjukkan bahwa tokoh-tokoh iman yang besar mati, dan secara ironis kematian mereka kadang-kadang disebabkan oleh penyakit meskipun mereka sendiri mempunyai pelayanan kesembuhan. Di antara akibat-akibat kejatuhan Adam dan Hawa terdapat penyakit dan kematian; tak seorang pun dibebaskan dari akibatnya.

[13:14]  2 Full Life : KERETA ISRAEL DAN ORANG-ORANGNYA YANG BERKUDA.

Nas : 2Raj 13:14

Raja Yoas mengakui Allah Elisa sebagai pelindung sejati Israel (bd. 2Raj 2:12); ia tahu dengan pasti bahwa dengan kematian Elisa, kekuatan dan perlindungan Israel akan lenyap. Kapan saja ketika tidak ada firman nubuat kepada umat Allah, kematian rohani dan kemurtadan pasti akan terjadi (bd. pasal Yer 21:1-22:30;

lihat art. KARUNIA-KARUNIA PELAYANAN GEREJA).

[13:17]  3 Full Life : JENDELA YANG DI SEBELAH TIMUR ... ANAK PANAH.

Nas : 2Raj 13:17-18

Menembakkan anak panah ke timur (yaitu wilayah yang dikuasai Aram, 2Raj 10:32-33) merupakan tindakan simbolis yang menyatakan bahwa Israel kelak akan mengatasi penindasan Aram; inilah suatu ikrar bahwa Allah akan tetap melindungi Israel. Dengan memukul tanah dengan anak panah hanya tiga kali, Raja Yoas menunjukkan bahwa ia kekurangan semangat, komitmen, dan iman yang diperlukan untuk Allah menggenapi janji-Nya; oleh karena itu, Yoas tidak akan mengalahkan tentara Aram secara total (ayat 2Raj 13:19).

[19:15]  4 Full Life : HIZKIA BERDOA.

Nas : 2Raj 19:15

Hizkia membawa surat tantangan yang menuntut penyerahan Yerusalem, membentangkannya di hadapan Tuhan dan berdoa dengan sungguh-sungguh. Ketika kesulitan melanda kehidupan kita dan situasi tampaknya tidak terkendalikan lagi, kita harus bertindak seperti yang dilakukan Hizkia -- menghampiri Allah di dalam doa yang sungguh-sungguh dan penuh kepercayaan. Allah telah berjanji untuk membebaskan umat-Nya dari tangan musuh-musuh mereka dan tidak membiarkan terjadinya sesuatu yang tidak sesuai dengan kehendak-Nya (Mat 6:25-34); dengan berpegang erat-erat kepada Allah dalam iman dan kepercayaan, kita akan memiliki damai sejahtera-Nya yang memelihara hati dan pikiran kita (Fili 4:6-7).

[19:19]  5 Full Life : HANYA ENGKAU SENDIRILAH ALLAH, YA TUHAN.

Nas : 2Raj 19:19

Doa Hizkia akan kemuliaan Allah dan untuk mempertahankan jalan-jalan dan maksud-maksud-Nya dalam sejarah menyatakan kerinduan tertinggi dari semua orang yang mengasihi Tuhan. Musa (Kel 32:12; Bil 14:13-16; Ul 9:26-29) dan Daud (Mazm 59:14; 83:19) menunjukkan kerinduan ini dalam doa mereka. Selaku orang percaya kita harus memihak kepada Allah sehingga perhatian terutama kita adalah menjunjung reputasi dan kehormatan-Nya (bd. Yoh 17:4-6); doa utama kita hendaknya, "Dikuduskanlah kiranya nama-Mu" (Mat 6:9).



TIP #24: Gunakan Studi Kamus untuk mempelajari dan menyelidiki segala aspek dari 20,000+ istilah/kata. [SEMUA]
dibuat dalam 0.07 detik
dipersembahkan oleh YLSA