TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

2 Korintus 1:15--2:4

Konteks
1:15 Berdasarkan keyakinan ini aku pernah merencanakan untuk mengunjungi kamu a  dahulu, supaya kamu boleh menerima kasih karunia untuk kedua kalinya. b  1:16 Kemudian aku mau meneruskan perjalananku c  ke Makedonia, d  lalu dari Makedonia kembali lagi kepada kamu, supaya kamu menolong aku dalam perjalananku e  ke Yudea. f  1:17 Jadi, adakah aku bertindak serampangan dalam merencanakan hal ini? Atau adakah aku membuat rencanaku itu menurut keinginanku sendiri, g  sehingga padaku serentak terdapat "ya" dan "tidak"? 1:18 Demi Allah yang setia, h  janji kami kepada kamu bukanlah serentak "ya" dan "tidak". 1:19 Karena Yesus Kristus, Anak Allah, i  yang telah kami beritakan di tengah-tengah kamu, yaitu olehku dan oleh Silwanus j  dan Timotius, k  bukanlah "ya" dan "tidak", tetapi sebaliknya di dalam Dia hanya ada l  "ya". 1:20 Sebab Kristus adalah "ya" bagi semua janji m  Allah. Itulah sebabnya oleh Dia kita mengatakan "Amin 1  n " untuk memuliakan Allah. o  1:21 Sebab Dia yang telah meneguhkan p  kami bersama-sama dengan kamu di dalam Kristus, adalah Allah yang telah mengurapi, q  1:22 memeteraikan r  tanda milik-Nya atas kita dan yang memberikan Roh Kudus di dalam hati kita sebagai jaminan 2  dari semua yang telah disediakan s  untuk kita. 1:23 Tetapi aku memanggil Allah sebagai saksiku t --Ia mengenal aku--,bahwa sebabnya aku tidak datang ke Korintus ialah untuk menyayangkan kamu. u  1:24 Bukan karena kami mau memerintahkan v  apa yang harus kamu percayai, karena kamu berdiri teguh w  dalam imanmu. Sebaliknya, kami mau turut bekerja untuk sukacitamu. 2:1 Aku telah mengambil keputusan di dalam hatiku, bahwa aku tidak akan datang lagi kepadamu x  dalam dukacita. 2:2 Sebab, jika aku mendukakan hatimu, y  siapa lagi yang dapat membuat aku menjadi gembira selain dia yang berdukacita karena aku. 2:3 Dan justru itulah maksud suratku z  ini, yaitu supaya jika aku datang, jangan aku berdukacita a  oleh mereka, yang harus membuat aku menjadi gembira. Sebab aku yakin b  tentang kamu semua, bahwa sukacitaku adalah juga sukacitamu. 2:4 Aku menulis kepada kamu c  dengan hati yang sangat cemas dan sesak 3  dan dengan mencucurkan banyak air mata, bukan supaya kamu bersedih hati, tetapi supaya kamu tahu betapa besarnya kasihku kepada kamu semua.
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[1:20]  1 Full Life : AMIN.

Nas : 2Kor 1:20

Kata penutup "Amin" dalam doa dan pemberitaan orang Kristen mengungkapkan keyakinan akan kasih dan kesetiaan Allah serta kepastian janji-janji-Nya. Itulah suara iman, yang meneguhkan lagi dan menyatu diri dengan kebenaran Injil Kristus yang tak tergoyahkan itu. Dalam kitab Wahy 3:14, Tuhan Yesus disebut sebagai "Amin".

[1:22]  2 Full Life : ROH KUDUS DI DALAM HATI KITA SEBAGAI JAMINAN.

Nas : 2Kor 1:22

Paulus menguraikan empat aspek karya Allah dalam diri orang percaya melalui Roh Kudus.

  1. 1) Roh Kudus menetapkan orang percaya dan menolong mereka bertekun dalam kehidupan iman mereka

    (lihat cat. --> 1Pet 1:5).

    [atau ref. 1Pet 1:5]

  2. 2) Roh mengurapi orang percaya supaya memberikan mereka kuasa untuk bersaksi

    (lihat cat. --> Kis 1:8),

    [atau ref. Kis 1:8]

    untuk melakukan pekerjaan Kristus (Yes 61:1; Mat 10:19-20; Yoh 14:12; Kis 10:38) dan untuk mengetahui kebenaran (1Yoh 2:20).
  3. 3) Roh adalah meterai yang resmi dari kemilikan Allah, yang menandakan orang percaya sebagai milik-Nya sendiri dan menghasilkan sifat yang saleh dalam kepribadian manusiawi mereka (bd. 2Kor 3:18; Gal 5:22; Ef 1:13).
  4. 4) Roh adalah suatu "jaminan" yang tinggal di dalam, yaitu jaminan dan "angsuran pertama" bagi orang percaya yang menyatakan bahwa suatu kehidupan yang lebih mulia bersama Kristus akan datang pada masa depan (2Kor 5:5; Rom 8:23;

    lihat cat. --> Ef 1:13-14).

    [atau ref. Ef 1:13-14]

[2:4]  3 Full Life : DENGAN HATI YANG SANGAT CEMAS DAN SESAK.

Nas : 2Kor 2:4

Salah satu kualifikasi yang penting bagi pekerja Kristen ialah memiliki hati yang mengasihi dan peka, yang meneteskan air mata ketika menyaksikan umat Allah menyimpang dari jalan kebenaran ke dalam dosa dan kesalahan (bd. Mazm 126:5-6;

lihat cat. --> Mr 9:24;

lihat cat. --> Luk 19:41;

lihat cat. --> Yoh 11:35;

lihat cat. --> Kis 20:19).

[atau ref. Mr 9:24; Luk 19:41; Yoh 11:35; Kis 20:19]



TIP #15: Gunakan tautan Nomor Strong untuk mempelajari teks asli Ibrani dan Yunani. [SEMUA]
dibuat dalam 0.03 detik
dipersembahkan oleh YLSA