TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

1 Raja-raja 3:1

Konteks
Doa Salomo memohon hikmat
3:1 Lalu Salomo menjadi menantu Firaun, raja Mesir; ia mengambil m  anak n  Firaun, dan membawanya ke kota Daud, o  sampai ia selesai mendirikan istananya p  dan rumah TUHAN dan tembok sekeliling Yerusalem.

1 Raja-raja 7:8

Konteks
7:8 Dan gedung kediamannya sendiri, di pelataran yang lain, lebih ke sebelah dalam lagi dari balai itu, adalah sama buatannya. Dan bagi anak Firaun, yang diambil Salomo menjadi isterinya, g  dibuatnya juga sebuah gedung sama dengan balai itu.

1 Raja-raja 9:24

Konteks
9:24 Segera sesudah anak f  Firaun pindah dari kota Daud ke rumah yang telah didirikan Salomo baginya, Salomopun mendirikan Milo. g 

1 Raja-raja 11:1

Konteks
Salomo jatuh ke dalam penyembahan berhala
11:1 Adapun raja Salomo mencintai banyak perempuan q  asing 1 . Di samping anak Firaun ia mencintai perempuan-perempuan Moab, Amon, r  Edom, Sidon dan Het,
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[11:1]  1 Full Life : SALOMO MENCINTAI BANYAK PEREMPUAN ASING.

Nas : 1Raj 11:1

Pasal 1Raj 11:1-43 menguraikan kemerosotan rohani Salomo dan berbagai akibatnya.

  1. 1) Salomo mulai sebagai orang yang mengasihi Tuhan, berjalan menurut ketetapan-ketetapan Allah dan membangun bait-Nya (1Raj 3:3; 6:1). Ia mengalami kasih, kasih karunia, dan keselamatan Allah; kepadanya diberikan pengertian rohani yang khusus (1Raj 3:10-14; 2Sam 12:24), dan ia menulis sebagian Alkitab di bawah ilham Roh Kudus

    (lihat cat. --> 1Raj 4:29-34).

    [atau ref. 1Raj 4:29-34]

  2. 2) Sekalipun demikian, hati Salomo mengeras akibat tipu daya dosa dan berbalik dari Tuhan untuk menyembah dewa-dewa lain; ia membangkitkan murka Tuhan dan oleh karena itu dihukum oleh Allah (ayat 1Raj 11:1-13; Ul 29:14-21; 30:15-20; Ibr 3:12-14).
  3. 3) Kesalahan Salomo yang fatal ialah berusaha mencari kuasa, keberhasilam, kekayaan, pemuasan nafsu dengan jalan berkompromi dengan dan bertoleransi terhadap penyembahan berhala dan dosa. Salomo mencari
    1. (a) persekutuan-persekutuan yang tidak kudus dengan bangsa-bangsa asing (Tirus, 1Raj 9:10-14; Mesir, 1Raj 3:1; 10:28-29; dan bangsa-bangsa lainnya, 1Raj 9:25-10:13),
    2. (b) banyak istri dan gundik untuk memeteraikan persekutuan-persekutuan itu (ayat 1Raj 11:1-8;

      lihat cat. --> 1Raj 11:2 selanjutnya;

      lihat cat. --> Kej 29:28), dan

      [atau ref. 1Raj 11:2; Kej 29:28]

    3. (c) lebih banyak kekayaan dan kemuliaan (1Raj 10:14-19; bd. 1Tim 6:9).
  4. 4) Bacalah Ul 17:14-20 mengenai perintah-perintah Allah bagi raja-raja tentang bersekutu dengan orang asing, memperoleh kuda-kuda dari Mesir, beristri banyak, dan mengumpulkan banyak perak dan emas. Alkitab sama sekali tidak mengatakan bahwa Salomo pernah bertobat dari dosa-dosanya itu

    (lihat cat. --> 1Raj 11:43).

    [atau ref. 1Raj 11:43]



TIP #32: Gunakan Pencarian Khusus untuk melakukan pencarian Teks Alkitab, Tafsiran/Catatan, Studi Kamus, Ilustrasi, Artikel, Ref. Silang, Leksikon, Pertanyaan-Pertanyaan, Gambar, Himne, Topikal. Anda juga dapat mencari bahan-bahan yang berkaitan dengan ayat-ayat yang anda inginkan melalui pencarian Referensi Ayat. [SEMUA]
dibuat dalam 0.03 detik
dipersembahkan oleh YLSA