TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

1 Raja-raja 13:1-6

Konteks
Abdi Allah dari Yehuda
13:1 Sedang Yerobeam berdiri di atas mezbah itu sambil membakar korban, maka atas perintah TUHAN datanglah seorang abdi Allah v  dari Yehuda ke Betel. w  13:2 Lalu atas perintah TUHAN berserulah orang itu terhadap mezbah itu, katanya: "Hai mezbah, hai mezbah! Beginilah firman TUHAN: Bahwasanya seorang anak akan lahir pada keluarga Daud, Yosia 1  x  namanya; ia akan menyembelih di atasmu imam-imam bukit pengorbanan y  yang membakar korban di atasmu, juga tulang-tulang manusia akan dibakar di atasmu." 13:3 Pada waktu itu juga ia memberitahukan suatu tanda z  ajaib, katanya: "Inilah tanda ajaib, bahwa TUHAN telah berfirman: Bahwasanya mezbah itu akan pecah, sehingga tercurah abu yang di atasnya." 13:4 Demi raja Yerobeam mendengar perkataan abdi Allah yang diserukannya terhadap mezbah di Betel itu, ia mengulurkan tangannya dari atas mezbah dan berkata: "Tangkaplah dia!" Tetapi tangan yang diulurkannya terhadap orang itu menjadi kejang, sehingga tidak dapat ditariknya kembali. 13:5 Mezbah itupun pecahlah, sehingga abu yang di atasnya tercurah, sesuai dengan tanda ajaib yang diberitahukan abdi Allah itu atas perintah TUHAN. 13:6 Lalu berbicaralah raja dan berkata kepada abdi Allah itu: "Mohonkanlah a  belas kasihan TUHAN, Allahmu, dan berdoalah untukku, supaya tanganku dapat kembali." Dan abdi Allah itu memohonkan belas kasihan TUHAN, maka tangan raja itu dapat kembali dan menjadi seperti semula.
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[13:2]  1 Full Life : YOSIA.

Nas : 1Raj 13:2

Nubuat ini diucapkan sekitar 300 tahun sebelum Yosia lahir. Untuk penggenapan nubuat ini lih. 2Raj 23:15-20.



TIP #15: Gunakan tautan Nomor Strong untuk mempelajari teks asli Ibrani dan Yunani. [SEMUA]
dibuat dalam 0.04 detik
dipersembahkan oleh YLSA