Alkitab SABDA
alkitab.sabda.org

Versi:

Mazmur 109:25

109:25 Aku telah menjadi cela bagi mereka; melihat aku, mereka menggelengkan kepalanya.

Amsal 27:10

27:10 Jangan kautinggalkan temanmu dan teman ayahmu. Jangan datang di rumah saudaramu pada waktu engkau malang. Lebih baik tetangga yang dekat dari pada saudara yang jauh.

Kisah Para Rasul 18:17

18:17 Maka orang itu semua menyerbu Sostenes, kepala rumah ibadat, lalu memukulinya di depan pengadilan itu; tetapi Galio sama sekali tidak menghiraukan hal itu.

Kisah Para Rasul 18:2

18:2 Di Korintus ia berjumpa dengan seorang Yahudi bernama Akwila, yang berasal dari Pontus. Ia baru datang dari Italia dengan Priskila, isterinya, karena kaisar Klaudius telah memerintahkan, supaya semua orang Yahudi meninggalkan Roma. Paulus singgah ke rumah mereka.

Titus 3:2

3:2 Janganlah mereka memfitnah, janganlah mereka bertengkar, hendaklah mereka selalu ramah dan bersikap lemah lembut terhadap semua orang.

Sumber: http://alkitab.sabda.org/passage.php?passage=Ps 109:25,Pr 27:10,Ac 18:17,2Ti 3:2
Copyright © 2005-2024 Yayasan Lembaga SABDA (YLSA)