Alkitab SABDA
alkitab.sabda.org

Versi:

Amsal 17:14

17:14 Memulai pertengkaran adalah seperti membuka jalan air; jadi undurlah sebelum perbantahan mulai.

Amsal 20:18

20:18 Rancangan terlaksana oleh pertimbangan, sebab itu berperanglah dengan siasat.

Amsal 25:8

25:8 jangan terburu-buru kaubuat perkara pengadilan. Karena pada akhirnya apa yang engkau dapat lakukan, kalau sesamamu telah mempermalukan engkau?

Pengkhotbah 10:4

10:4 Jika amarah penguasa menimpa engkau, janganlah meninggalkan tempatmu, karena kesabaran mencegah kesalahan-kesalahan besar.

Yesaya 27:4-5

27:4 kehangatan murka tiada pada-Ku. Sekiranya tampak kepada-Ku puteri malu dan rumput, Aku akan bertindak memeranginya dan akan membakarnya sekaligus, 27:5 kecuali kalau mereka mencari perlindungan kepada-Ku dan mencari damai dengan Aku, ya mencari damai dengan Aku!"

Lukas 14:31-32

14:31 Atau, raja manakah yang kalau mau pergi berperang melawan raja lain tidak duduk dahulu untuk mempertimbangkan, apakah dengan sepuluh ribu orang ia sanggup menghadapi lawan yang mendatanginya dengan dua puluh ribu orang? 14:32 Jikalau tidak, ia akan mengirim utusan selama musuh itu masih jauh untuk menanyakan syarat-syarat perdamaian.

Sumber: http://alkitab.sabda.org/passage.php?passage=Pr 17:14 20:18 25:8,Ec 10:4,Isa 27:4,5,Lu 14:31,32
Copyright © 2005-2024 Yayasan Lembaga SABDA (YLSA)