Alkitab SABDA
alkitab.sabda.org

Yosua 2:12

2:12 Maka sekarang, bersumpahlah kiranya demi TUHAN, bahwa karena aku telah berlaku ramah terhadapmu, kamu juga akan berlaku ramah terhadap kaum keluargaku; dan berikanlah kepadaku suatu tanda yang dapat dipercaya,

Yosua 6:23

6:23 Lalu masuklah kedua pengintai muda itu dan membawa ke luar Rahab dan ayahnya, ibunya, saudara-saudaranya dan semua orang yang bersama-sama dengan dia, bahkan seluruh kaumnya dibawa mereka ke luar, lalu mereka menunjukkan kepadanya tempat tinggal di luar perkemahan orang Israel.

Yosua 6:25

6:25 Demikianlah Rahab, perempuan sundal itu dan keluarganya serta semua orang yang bersama-sama dengan dia dibiarkan hidup oleh Yosua. Maka diamlah perempuan itu di tengah-tengah orang Israel sampai sekarang, karena ia telah menyembunyikan orang suruhan yang disuruh Yosua mengintai Yerikho.

Yosua 15:18

15:18 Ketika perempuan itu tiba, dibujuknya suaminya untuk meminta ladang kepada ayahnya. Maka turunlah perempuan itu dari keledainya, lalu berkatalah Kaleb kepadanya: "Ada apa?"

Yosua 17:4

17:4 Mereka datang menghadap imam Eleazar, dan menghadap Yosua bin Nun, serta para pemimpin, dan berkata: "TUHAN telah memerintahkan kepada Musa untuk memberikan milik pusaka kepada kami di tengah-tengah saudara-saudara kami." Sebab itu diberikannya kepada mereka, milik pusaka di tengah-tengah saudara-saudara ayah mereka, sesuai dengan titah TUHAN.

Yosua 21:1

Kota-kota orang Lewi
21:1 Kemudian datanglah para kepala kaum keluarga orang Lewi menghadap imam Eleazar, menghadap Yosua bin Nun, dan menghadap para kepala kaum keluarga di antara suku-suku orang Israel

Full Life: TUHAN TELAH MEMERINTAHKAN KEPADA MUSA.

Nas : Yos 17:4

Ayat ini dengan jelas menunjukkan bahwa umat itu mengganggap Pentateukh sebagai Firman Allah yang harus ditaati sampai ke bagian kecil-kecil. Firman Allah yang tertulis, dinyatakan kepada Musa, merupakan kekuasaan tertinggi bagi seluruh umat Allah, termasuk imam Eleazar dan Yosua (ayat Yos 17:4).


Sumber: http://alkitab.sabda.org/passage.php?passage=Yos 2:12 6:23 6:25 15:18 17:4 21:1
Copyright © 2005-2024 Yayasan Lembaga SABDA (YLSA)