Alkitab SABDA
alkitab.sabda.org

Yesaya 5:24-30

5:24 Sebab itu seperti lidah api memakan jerami, dan seperti rumput kering habis lenyap dalam nyala api, demikian akar-akar mereka akan menjadi busuk, dan kuntumnya akan beterbangan seperti abu, oleh karena mereka telah menolak pengajaran TUHAN semesta alam dan menista firman Yang Mahakudus, Allah Israel.
Bangsa asing sebagai alat murka TUHAN
5:25 Sebab itu bangkitlah murka TUHAN terhadap umat-Nya, diacungkan-Nya tangan-Nya terhadap mereka dan dipukul-Nya mereka; gunung-gunung akan gemetar, dan mayat-mayat mereka akan seperti kotoran di tengah jalan. Sekalipun semuanya ini terjadi, murka-Nya belum surut, dan tangan-Nya masih teracung. 5:26 Ia akan melambaikan panji-panji kepada bangsa yang dari jauh, dan akan bersuit memanggil mereka dari ujung bumi; sesungguhnya mereka akan datang dengan segera, dengan cepat! 5:27 Tiada yang lelah dan tiada yang tersandung di antaranya; mereka tidak terlelap dan tidak tertidur, tidak terlepas ikat pinggangnya dan tali kasutnya tidak terputus; 5:28 anak panahnya ditajamkan, dan segala busurnya dilentur; kuku kudanya keras seperti batu api dan roda keretanya seperti puting beliung. 5:29 Aumnya seperti singa betina, mereka mengaum seperti singa muda; mereka meraung dan menangkap mangsanya, membawanya lari dan tidak ada yang melepaskan. 5:30 Pada hari itu mereka akan diliputi oleh suara seperti suara laut menderu. Jika orang memandang ke bumi, sesungguhnya, ada gelap yang menyesakkan, dan terang menjadi gelap oleh awan-awan!

Full Life: MENOLAK PENGAJARAN TUHAN.

Nas : Yes 5:24

Yesaya mengajarkan doktrin tentang hukuman yang sepadan atas dosa. Menolak hukum-hukum Allah dan menghina firman-Nya akan mengakibatkan orang diserahkan kepada semua akibat dosa mereka dan hukuman ilahi (ayat Yes 5:25; bd. Hos 4:6).

Full Life: BANGSA YANG DARI JAUH.

Nas : Yes 5:26

Yesaya melukiskan pembinasaan Yehuda yang akan datang oleh bangsa yang dari jauh. Pembinasaan itu sudah dekat dan pasti terjadi, dan Yehuda tidak mempunyai kekuatan apa-apa untuk menolak musuh. Pastilah Yesaya bernubuat mengenai penyerbuan Asyur yang tentaranya menjarah Yehuda pada tahun 701 SM dan tentara Babel yang mulai menyerang tahun 605 SM. Allah sering kali memakai bangsa asing untuk menghukum kemurtadan umat-Nya

(lihat cat. --> Mat 5:13).

[atau ref. Mat 5:13]


Sumber: http://alkitab.sabda.org/passage.php?passage=Yes 5:24-30
Copyright © 2005-2024 Yayasan Lembaga SABDA (YLSA)