Alkitab SABDA
alkitab.sabda.org

Yesaya 40:11

40:11 Seperti seorang gembala Ia menggembalakan kawanan ternak-Nya dan menghimpunkannya dengan tangan-Nya; anak-anak domba dipangku-Nya, induk-induk domba dituntun-Nya dengan hati-hati.

Yeremia 31:10

31:10 Dengarlah firman TUHAN, hai bangsa-bangsa, beritahukanlah itu di tanah-tanah pesisir yang jauh, katakanlah: Dia yang telah menyerakkan Israel akan mengumpulkannya kembali, dan menjaganya seperti gembala terhadap kawanan dombanya!

Zakharia 10:3

Pembebasan Israel dari kuasa-kuasa asing
10:3 "Terhadap para gembala akan bangkit murka-Ku dan terhadap kepala-kepala kawanan kambing Aku akan mengadakan pembalasan, sebab TUHAN semesta alam memperhatikan kawanan ternak-Nya, yakni kaum Yehuda, dan membuat mereka sebagai kuda keagungan-Nya dalam pertempuran.

Lukas 19:10

19:10 Sebab Anak Manusia datang untuk mencari dan menyelamatkan yang hilang."

Full Life: MENGHIMPUNKANNYA DENGAN TANGAN-NYA; ANAK-ANAK DOMBA.

Nas : Yes 40:11

Allah dilukiskan sebagai seorang gembala yang mengangkat seekor anak domba supaya melindungi dan membawanya dekat di hatinya (bd. Mat 6:24-34). Walaupun Allah mahakuasa (ayat Yes 40:10) dan bangsa-bangsa dianggap-Nya seperti debu (ayat Yes 40:15), Dia masih memperhatikan setiap domba-Nya secara pribadi. Jangan sekali-kali kita berpikir bahwa Allah demikian agung sehingga mengabaikan keperluan dan persoalan pribadi seorang percaya.


Sumber: http://alkitab.sabda.org/passage.php?passage=Yes 40:11,Yer 31:10,Za 10:3,Luk 19:10
Copyright © 2005-2024 Yayasan Lembaga SABDA (YLSA)