Alkitab SABDA
alkitab.sabda.org

Mikha 5:14

5:14 (5-13) Aku akan menyentakkan tiang-tiang berhalamu dari tengah-tengahmu dan akan memunahkan berhalamu;

Ulangan 12:2

12:2 Kamu harus memusnahkan sama sekali segala tempat, di mana bangsa-bangsa yang daerahnya kamu duduki itu beribadah kepada allah mereka, yakni di gunung-gunung yang tinggi, di bukit-bukit dan di bawah setiap pohon yang rimbun.

Ulangan 12:2

12:2 Kamu harus memusnahkan sama sekali segala tempat, di mana bangsa-bangsa yang daerahnya kamu duduki itu beribadah kepada allah mereka, yakni di gunung-gunung yang tinggi, di bukit-bukit dan di bawah setiap pohon yang rimbun.

Kisah Para Rasul 17:9-10

17:9 Tetapi setelah mereka mendapat jaminan dari Yason dan dari saudara-saudara lain, merekapun dilepaskan.
Paulus dan Silas di Berea
17:10 Tetapi pada malam itu juga segera saudara-saudara di situ menyuruh Paulus dan Silas berangkat ke Berea. Setibanya di situ pergilah mereka ke rumah ibadat orang Yahudi.

Kisah Para Rasul 21:3-7

21:3 Kemudian tampak Siprus di sebelah kiri, tetapi kami melewatinya dan menuju ke Siria. Akhirnya tibalah kami di Tirus, sebab muatan kapal harus dibongkar di kota itu. 21:4 Di situ kami mengunjungi murid-murid dan tinggal di situ tujuh hari lamanya. Oleh bisikan Roh murid-murid itu menasihati Paulus, supaya ia jangan pergi ke Yerusalem. 21:5 Tetapi setelah lewat waktunya, kami berangkat meneruskan perjalanan kami. Murid-murid semua dengan isteri dan anak-anak mereka mengantar kami sampai ke luar kota; dan di tepi pantai kami berlutut dan berdoa. 21:6 Sesudah minta diri kami naik ke kapal, dan mereka pulang ke rumah. 21:7 Dari Tirus kami tiba di Ptolemais dan di situ berakhirlah pelayaran kami. Kami memberi salam kepada saudara-saudara dan tinggal satu hari di antara mereka.

Kisah Para Rasul 21:2

21:2 Di Patara kami mendapat kapal, yang hendak menyeberang ke Fenisia. Kami naik kapal itu, lalu bertolak.

Kisah Para Rasul 28:4

28:4 Ketika orang-orang itu melihat ular itu terpaut pada tangan Paulus, mereka berkata seorang kepada yang lain: "Orang ini sudah pasti seorang pembunuh, sebab, meskipun ia telah luput dari laut, ia tidak dibiarkan hidup oleh Dewi Keadilan."

Yeremia 17:2

17:2 sebagai peringatan terhadap mereka! --Mezbah-mezbah mereka dan tiang-tiang berhala mereka memang ada di samping pohon yang rimbun di atas bukit yang tinggi,

Full Life: MEMUSNAHKAN SAMA SEKALI SEGALA TEMPAT.

Nas : Ul 12:2

Bangsa Israel diperintahkan untuk memusnahkan semua tempat penyembahan bangsa-bangsa kafir dan menyembah Allah saja di tempat yang telah Dia tentukan dan sesuai dengan cara yang diperintahkan oleh-Nya (ayat Ul 12:12-15). Membiarkan mezbah penyembahan kafir begitu saja akan menggoda bangsa Israel untuk melakukan penyembahan tersebut.

Full Life: MEMUSNAHKAN SAMA SEKALI SEGALA TEMPAT.

Nas : Ul 12:2

Bangsa Israel diperintahkan untuk memusnahkan semua tempat penyembahan bangsa-bangsa kafir dan menyembah Allah saja di tempat yang telah Dia tentukan dan sesuai dengan cara yang diperintahkan oleh-Nya (ayat Ul 12:12-15). Membiarkan mezbah penyembahan kafir begitu saja akan menggoda bangsa Israel untuk melakukan penyembahan tersebut.

Full Life: OLEH BISIKAN ROH MURID-MURID ITU MENASIHATI PAULUS SUPAYA IA JANGAN PERGI KE YERUSALEM.

Nas : Kis 21:4

"Oleh bisikan Roh" artinya "karena apa yang dikatakan Roh." Roh Kudus tidak menghalangi Paulus pergi ke Yerusalem, karena Allah menghendaki dia pergi (lih. ayat Kis 21:14; 23:11). Namun, Allah sedang memberikan peringatan kepada Paulus bahwa banyak penderitaan menunggu dia di sana. Kemungkinan Roh mengatakan yang sama di Tirus seperti di Kaisarea (ayat Kis 21:8-14). Akan tetapi, Paulus sudah menghitung harganya dan tetap bersedia mati bagi Injil (ayat Kis 21:10-14).


Sumber: http://alkitab.sabda.org/passage.php?passage=Mic 5:14,De 12:2,2Ki 17:9,10 21:3-7,2Ch 28:4,Jer 17:2
Copyright © 2005-2024 Yayasan Lembaga SABDA (YLSA)