Alkitab SABDA
alkitab.sabda.org

2 Petrus 2:5

2:5 dan jikalau Allah tidak menyayangkan dunia purba, tetapi hanya menyelamatkan Nuh, pemberita kebenaran itu, dengan tujuh orang lain, ketika Ia mendatangkan air bah atas dunia orang-orang yang fasik;

2 Petrus 2:8

2:8 sebab orang benar ini tinggal di tengah-tengah mereka dan setiap hari melihat dan mendengar perbuatan-perbuatan mereka yang jahat itu, sehingga jiwanya yang benar itu tersiksa--

2 Petrus 3:7

3:7 Tetapi oleh firman itu juga langit dan bumi yang sekarang terpelihara dari api dan disimpan untuk hari penghakiman dan kebinasaan orang-orang fasik.

Full Life: JIWANYA YANG BENAR ITU TERSIKSA.

Nas : 2Pet 2:8

Ciri khas yang penting dari umat yang sungguh-sungguh benar ialah bahwa mereka mengasihi kebenaran dan membenci kejahatan

(lihat cat. --> Ibr 1:9).

[atau ref. Ibr 1:9]

Jiwa mereka susah dan tersiksa (ayat 2Pet 2:7-8) oleh dosa, kebejatan, dan kejahatan di dalam dunia

(lihat cat. --> Yeh 9:4;

[atau ref. Yeh 9:4]

Yoh 2:13-17; Kis 17:16).

Full Life: TERPELIHARA DARI API

Nas : 2Pet 3:7

(versi Inggris NIV -- "terpelihara untuk api"). Karena dosa telah mencemarkan langit dan bumi, Allah bertekad untuk membinasakan langit dan bumi sama sekali dengan api (ayat 2Pet 3:7,10,12). Hari ini pasti akan tiba sebagaimana halnya air bah pada zaman Nuh. Campur tangan Allah untuk membersihkan bumi dengan api menunjukkan bahwa Dia tidak akan selamanya membiarkan dosa tidak terhukum.


Sumber: http://alkitab.sabda.org/passage.php?passage=2Ptr 2:5 2:8 3:7
Copyright © 2005-2024 Yayasan Lembaga SABDA (YLSA)