Lihat definisi kata "Balsam" dalam Studi Kata
Daftar Isi
KECIL: Balsam
ENSIKLOPEDIA: BALSAM

Balsam

Balsam [kecil]

TB- Sejenis damar harum yang sangat mahal. Dipakai untuk memelihara kecantikan dan sebagai obat, juga untuk mempersiapkan jenazah orang untuk penguburan.

BIS- Sejenis damar harum yang sangat mahal. Dipakai untuk memelihara kecantikan dan sebagai obat, juga untuk mempersiapkan jenazah untuk penguburan.

BALSAM [ensiklopedia]

(tseri, tsori, LXX rhetine). Hasil dari Gilead, nama daerah yg agak kabur luasnya. Balsam diekspor ke Mesir (Kej 37:25; 43:11) dan ke Tirus (Yeh 27:17). Digunakan untuk khasiat penyembuhan (Yer 46:11) dan sering sebagai perias wajah; juga dipakai untuk melambangkan kelepasan dari kesedihan bangsa (Yer 8:22; 51:8).

Mungkin balsam adalah sejenis getah atau rempah-rempah yg harum. Tapi anti asli dari kata ini tidak terang dan tidak dapat disamakan dengan tanaman apa pun di Gilead. Namun dikatakan bahwa balsam adalah sama dengan yg dibuat oleh biarawan-biarawan di Yerikho, dari buah zaqqum (Balanites aegyptiaca). Ada yg mengatakan, bahwa tsori dalam Kej 37:25 adalah mastich, suatu hasil dari Pistacia lentiscus yg di Palestina dipakai untuk menyembuhkan, dan oleh bangsa Arab dipakai untuk mengharumkan kopi, kembang gula dan sebagai permen karet. Penulis-penulis kuno memakai kata 'balsam' untuk yg sekarang diketahui sebagai balsam Mekkah commiphora gileadensis, yg masih dimasukkan di Mesir dari negara Arab. Ibrani neko't (Kej 37:25; 43:11) mungkin air yg keluar dari tunas tanaman kecil yg berduri, astragalus gummifer, yg tumbuh di lereng-lereng kering di Iran dan Turki, anggota jenis kacang. JDD/RS


Lihat definisi kata "Balsam" dalam Studi Kata



TIP #07: Klik ikon untuk mendengarkan pasal yang sedang Anda tampilkan. [SEMUA]
dibuat dalam 0.08 detik
dipersembahkan oleh YLSA