kecilkan semua  

Teks -- Yehezkiel 14:1-23 (TB)

Tampilkan Strong
Konteks
Hukuman terhadap penyembah berhala-berhala
14:1 Sesudah itu datanglah kepadaku beberapa orang dari tua-tua Israel dan duduk di hadapanku. 14:2 Maka datanglah firman TUHAN kepadaku: 14:3 "Hai anak manusia, orang-orang ini menjunjung berhala-berhala mereka dalam hatinya dan menempatkan di hadapan mereka batu sandungan, yang menjatuhkan mereka ke dalam kesalahan. Apakah Aku mau mereka meminta petunjuk dari pada-Ku? 14:4 Oleh sebab itu berbicaralah kepada mereka dan katakan: Beginilah firman Tuhan ALLAH: Setiap orang dari kaum Israel yang menjunjung berhala-berhalanya dalam hatinya dan menempatkan di hadapannya batu sandungan yang menjatuhkannya ke dalam kesalahan, lalu datang menemui nabi -- Aku, TUHAN sendiri akan menjawab dia oleh karena berhala-berhalanya yang banyak itu, 14:5 supaya Aku memikat hati kaum Israel, yang seluruhnya sudah menyimpang dari pada-Ku dengan mengikuti segala berhala-berhala mereka. 14:6 Oleh karena itu katakanlah kepada kaum Israel: Beginilah firman Tuhan ALLAH: Bertobatlah dan berpalinglah dari berhala-berhalamu dan palingkanlah mukamu dari segala perbuatan-perbuatanmu yang keji. 14:7 Karena setiap orang, baik dari kaum Israel maupun dari orang-orang asing yang tinggal di tengah-tengah Israel, yang menyimpang dari pada-Ku dan menjunjung berhala-berhalanya dalam hatinya dan menempatkan di hadapannya batu sandungan, yang menjatuhkannya ke dalam kesalahan, lalu datang menemui nabi untuk meminta petunjuk dari pada-Ku baginya -- Aku, TUHAN sendiri akan menjawab dia. 14:8 Aku sendiri akan menentang orang itu dan Aku akan membuat dia menjadi lambang dan kiasan dan melenyapkannya dari tengah-tengah umat-Ku. Dan kamu akan mengetahui bahwa Akulah TUHAN. 14:9 Jikalau nabi itu membiarkan dirinya tergoda dengan mengatakan suatu ucapan -- Aku, TUHAN yang menggoda nabi itu -- maka Aku akan mengacungkan tangan-Ku melawan dia dan memunahkannya dari tengah-tengah umat-Ku Israel. 14:10 Mereka akan menanggung kesalahannya sendiri, baik yang meminta petunjuk maupun nabi, 14:11 supaya kaum Israel jangan lagi sesat dari pada-Ku dan jangan lagi menajiskan dirinya dengan segala pelanggaran mereka; dengan demikian mereka akan menjadi umat-Ku dan Aku akan menjadi Allah mereka, demikianlah firman Tuhan ALLAH."
Hukuman tidak tertegahkan lagi
14:12 Kemudian datanglah firman TUHAN kepadaku: 14:13 "Hai anak manusia, kalau sesuatu negeri berdosa kepada-Ku dengan berobah setia dan Aku mengacungkan tangan-Ku melawannya dengan memusnahkan persediaan makanannya dan mendatangkan kelaparan atasnya dan melenyapkan dari negeri itu manusia dan binatang, 14:14 biarpun di tengah-tengahnya berada ketiga orang ini, yaitu Nuh, Daniel dan Ayub, mereka akan menyelamatkan hanya nyawanya sendiri karena kebenaran mereka, demikianlah firman Tuhan ALLAH. 14:15 Atau jikalau Aku membuat binatang buas berkeliaran di negeri itu, yang memunahkan penduduknya, sehingga negeri itu menjadi sunyi sepi, dan tidak seorangpun berani melintasinya karena binatang buas itu, 14:16 dan biarpun di tengah-tengahnya berada ketiga orang tadi, demi Aku yang hidup, demikianlah firman Tuhan ALLAH, mereka tidak akan menyelamatkan baik anak-anak lelaki maupun anak-anak perempuan; hanya mereka sendiri akan diselamatkan, tetapi negeri itu akan menjadi sunyi sepi. 14:17 Atau jikalau Aku membawa pedang atas negeri itu dan Aku berfirman: Hai pedang, jelajahilah negeri itu!, dan Aku melenyapkan dari negeri itu manusia dan binatang, 14:18 dan biarpun di tengah-tengahnya berada ketiga orang tadi, demi Aku yang hidup, demikianlah firman Tuhan ALLAH, mereka tidak akan menyelamatkan baik anak-anak lelaki maupun anak-anak perempuan, tetapi hanya mereka sendiri akan diselamatkan. 14:19 Atau jikalau Aku mendatangkan sampar atas negeri itu dan Aku mencurahkan amarah-Ku atasnya sehingga darah mengalir dengan melenyapkan dari negeri itu manusia dan binatang, 14:20 dan biarpun Nuh, Daniel dan Ayub berada di tengah-tengahnya, demi Aku yang hidup, demikianlah firman Tuhan ALLAH, mereka tidak akan menyelamatkan baik anak laki-laki maupun anak perempuan, melainkan mereka akan menyelamatkan hanya nyawanya sendiri karena kebenaran mereka. 14:21 Ya, beginilah firman Tuhan ALLAH: Jauh lebih dari itu, kalau Aku mendatangkan keempat hukuman-Ku yang berat-berat, yaitu pedang, kelaparan, binatang buas dan sampar, atas Yerusalem untuk melenyapkan dari padanya manusia dan binatang! 14:22 Tetapi sungguh, akan tertinggal di sana orang yang terluput, yang mengiring ke luar anak-anak lelaki dan perempuan; lihat, mereka akan datang kepadamu dan kamu akan melihat tingkah laku mereka dan kamu akan merasa terhibur tentang malapetaka yang Kudatangkan atas Yerusalem, ya tentang segala-galanya yang Kudatangkan atasnya. 14:23 Mereka akan menghibur kamu, kalau kamu melihat tingkah lakunya, dan kamu akan mengetahui bahwa bukan tanpa alasan Kuperbuat segala sesuatu yang Kuperbuat atas Yerusalem, demikianlah firman Tuhan ALLAH."
Paralel   Ref. Silang (TSK)   Ref. Silang (FULL)   ITL  

Nama Orang, Nama Tempat, Topik/Tema Kamus

Nama Orang dan Nama Tempat:
 · anak Israel a citizen of Israel.,a member of the nation of Israel
 · Anak perempuan Israel a citizen of Israel.,a member of the nation of Israel
 · Ayub a man whose story is told in the book of Job,a man from the land of Uz in Edom
 · bangsa Israel the nation that descended from Jacob, whom God named Israel; the Jewish people,son of Isaac son of Abraham; founder of the nation of Israel,the nation of Israel under Moses, Joshua and the judges,the kingdom of Israel under King Saul,the northern tribes under Ish-Bosheth & Abner,the Kingdom of Israel as united under David and Solomon,the Northern Kingdom as divided from Judah, Simeon and Benjamin,the post exile Jewish community; the re-established Israel,the post exile lay community; Israelites other than Levites,Israel in general as in the Psalms and the prophets,the phrase "All Israel",the phrase "Assembly of (United) Israel",the phrase "Border(s) of Israel",the phrase "Children of Israel",the phrase "Congregation of Israel",the phrase "Descendants" or "Offspring of Israel",the phrase "Elders of Israel",the phrase "God of Israel",the phrase "Hill country of Israel",the phrase "Holy One of Israel",the phrase "House of Israel",the phrases "Judge(d) Israel; judge(s) of Israel",the phrase "King of Israel",the phrase "King over Israel",the phrase "Kings of Israel",the phrase "Land of Israel",the phrase "Leaders in/of Israel; take the lead in Israel",the phrase "Man of Israel",the phrase "Men of Israel",the phrase "Mountains of Israel",the phrase "O house of Israel",the phrase "O Israel",the phrase "His people Israel",the phrase "My people Israel",the phrase "Thy people Israel",the phrase "People of Israel",the phrase "Prince(s) in/of/over Israel",the phrase "Reign over Israel",the phrase "Shepherd(s) of Israel",the phrase "Sons of Israel",the phrase "Territory of Israel",the phrase "Throne in/over/of Israel",the phrase "Tribes of Israel",the phrase "Virgin of Israel"
 · Daniel the prophet who wrote the book of Daniel,son of David and Abigail,head of clan (Ithamar Levi) who pledged to obey God's law,prophet who wrote the book of Daniel
 · Israel a citizen of Israel.,a member of the nation of Israel
 · kaum Israel the nation that descended from Jacob, whom God named Israel; the Jewish people,son of Isaac son of Abraham; founder of the nation of Israel,the nation of Israel under Moses, Joshua and the judges,the kingdom of Israel under King Saul,the northern tribes under Ish-Bosheth & Abner,the Kingdom of Israel as united under David and Solomon,the Northern Kingdom as divided from Judah, Simeon and Benjamin,the post exile Jewish community; the re-established Israel,the post exile lay community; Israelites other than Levites,Israel in general as in the Psalms and the prophets,the phrase "All Israel",the phrase "Assembly of (United) Israel",the phrase "Border(s) of Israel",the phrase "Children of Israel",the phrase "Congregation of Israel",the phrase "Descendants" or "Offspring of Israel",the phrase "Elders of Israel",the phrase "God of Israel",the phrase "Hill country of Israel",the phrase "Holy One of Israel",the phrase "House of Israel",the phrases "Judge(d) Israel; judge(s) of Israel",the phrase "King of Israel",the phrase "King over Israel",the phrase "Kings of Israel",the phrase "Land of Israel",the phrase "Leaders in/of Israel; take the lead in Israel",the phrase "Man of Israel",the phrase "Men of Israel",the phrase "Mountains of Israel",the phrase "O house of Israel",the phrase "O Israel",the phrase "His people Israel",the phrase "My people Israel",the phrase "Thy people Israel",the phrase "People of Israel",the phrase "Prince(s) in/of/over Israel",the phrase "Reign over Israel",the phrase "Shepherd(s) of Israel",the phrase "Sons of Israel",the phrase "Territory of Israel",the phrase "Throne in/over/of Israel",the phrase "Tribes of Israel",the phrase "Virgin of Israel"
 · Nuh a son of Lamech and the father of Shem, Ham, and Japheth,son of Lamech; builder of the ark,daughter of Zelophehad
 · orang Israel a citizen of Israel.,a member of the nation of Israel
 · orang-orang Israel a citizen of Israel.,a member of the nation of Israel
 · seorang Ismael a citizen of Israel.,a member of the nation of Israel
 · seorang Israel a citizen of Israel.,a member of the nation of Israel
 · suku Israel the nation that descended from Jacob, whom God named Israel; the Jewish people,son of Isaac son of Abraham; founder of the nation of Israel,the nation of Israel under Moses, Joshua and the judges,the kingdom of Israel under King Saul,the northern tribes under Ish-Bosheth & Abner,the Kingdom of Israel as united under David and Solomon,the Northern Kingdom as divided from Judah, Simeon and Benjamin,the post exile Jewish community; the re-established Israel,the post exile lay community; Israelites other than Levites,Israel in general as in the Psalms and the prophets,the phrase "All Israel",the phrase "Assembly of (United) Israel",the phrase "Border(s) of Israel",the phrase "Children of Israel",the phrase "Congregation of Israel",the phrase "Descendants" or "Offspring of Israel",the phrase "Elders of Israel",the phrase "God of Israel",the phrase "Hill country of Israel",the phrase "Holy One of Israel",the phrase "House of Israel",the phrases "Judge(d) Israel; judge(s) of Israel",the phrase "King of Israel",the phrase "King over Israel",the phrase "Kings of Israel",the phrase "Land of Israel",the phrase "Leaders in/of Israel; take the lead in Israel",the phrase "Man of Israel",the phrase "Men of Israel",the phrase "Mountains of Israel",the phrase "O house of Israel",the phrase "O Israel",the phrase "His people Israel",the phrase "My people Israel",the phrase "Thy people Israel",the phrase "People of Israel",the phrase "Prince(s) in/of/over Israel",the phrase "Reign over Israel",the phrase "Shepherd(s) of Israel",the phrase "Sons of Israel",the phrase "Territory of Israel",the phrase "Throne in/over/of Israel",the phrase "Tribes of Israel",the phrase "Virgin of Israel"
 · umat Israel the nation that descended from Jacob, whom God named Israel; the Jewish people,son of Isaac son of Abraham; founder of the nation of Israel,the nation of Israel under Moses, Joshua and the judges,the kingdom of Israel under King Saul,the northern tribes under Ish-Bosheth & Abner,the Kingdom of Israel as united under David and Solomon,the Northern Kingdom as divided from Judah, Simeon and Benjamin,the post exile Jewish community; the re-established Israel,the post exile lay community; Israelites other than Levites,Israel in general as in the Psalms and the prophets,the phrase "All Israel",the phrase "Assembly of (United) Israel",the phrase "Border(s) of Israel",the phrase "Children of Israel",the phrase "Congregation of Israel",the phrase "Descendants" or "Offspring of Israel",the phrase "Elders of Israel",the phrase "God of Israel",the phrase "Hill country of Israel",the phrase "Holy One of Israel",the phrase "House of Israel",the phrases "Judge(d) Israel; judge(s) of Israel",the phrase "King of Israel",the phrase "King over Israel",the phrase "Kings of Israel",the phrase "Land of Israel",the phrase "Leaders in/of Israel; take the lead in Israel",the phrase "Man of Israel",the phrase "Men of Israel",the phrase "Mountains of Israel",the phrase "O house of Israel",the phrase "O Israel",the phrase "His people Israel",the phrase "My people Israel",the phrase "Thy people Israel",the phrase "People of Israel",the phrase "Prince(s) in/of/over Israel",the phrase "Reign over Israel",the phrase "Shepherd(s) of Israel",the phrase "Sons of Israel",the phrase "Territory of Israel",the phrase "Throne in/over/of Israel",the phrase "Tribes of Israel",the phrase "Virgin of Israel"
 · Yakub the second so of a pair of twins born to Isaac and Rebeccaa; ancestor of the 12 tribes of Israel,the nation of Israel,a person, male,son of Isaac; Israel the man and nation
 · Yerusalem the capital city of Israel,a town; the capital of Israel near the southern border of Benjamin


Topik/Tema Kamus: Yehezkiel | Ayub | Sembah, Penyembahan Berhala | Nuh | Sakit | Nabi Palsu | Sifat Hati Yang Tidak Dibarui | Susah, Kesusahan Dijadikan Faedah | Hibur, Penghiburan Di Dalam Kesusahan | Daniel | Ugarit | Wabah Atau Sampar | Tobat, Pertobatan | Lapar, Kelaparan | Sinagoga | Dosa Suatu Bangsa | Mualaf | Pedang | selebihnya
Daftar Isi

Catatan Kata/Frasa
Full Life , BIS , Jerusalem , Ende , Endetn , Ref. Silang FULL

Catatan Rentang Ayat
Matthew Henry , SH , Topik Teologia , TFTWMS

kecilkan semua
Tafsiran/Catatan -- Catatan Kata/Frasa (per frasa)

Full Life: Yeh 14:3 - BERHALA-BERHALA MEREKA DALAM HATINYA. Nas : Yeh 14:3 Para tua-tua Israel (ayat Yeh 14:1) bersalah karena menyembah berhala di dalam hati mereka, yaitu, mereka tidak setia kepada Allah d...

Nas : Yeh 14:3

Para tua-tua Israel (ayat Yeh 14:1) bersalah karena menyembah berhala di dalam hati mereka, yaitu, mereka tidak setia kepada Allah dan firman-Nya. Mereka dengan angkuh menolak kehendak Allah dan mendambakan jalan hidup fasik; karena itu, Allah menolak untuk menuntun mereka dengan menjawab doa-doa mereka. Dengan cara yang sama, orang yang dewasa ini mengharapkan bimbingan dari Allah tidak akan memperoleh pertolongan Roh-Nya apabila hati mereka penuh dengan keinginan fasik akan hal-hal berdosa dari dunia ini

(lihat art. SIFAT PENYEMBAHAN BERHALA).

Full Life: Yeh 14:7 - MENYIMPANG DARI PADA-KU. Nas : Yeh 14:7 Orang percaya yang meninggalkan Allah untuk mengejar kehidupan yang berdosa dan amoral sambil mencari juga ketenangan religius, kepa...

Nas : Yeh 14:7

Orang percaya yang meninggalkan Allah untuk mengejar kehidupan yang berdosa dan amoral sambil mencari juga ketenangan religius, kepastian dan bimbingan Allah, telah menjadikan Dia musuh mereka (ayat Yeh 14:8); Ia akan menghakimi dan menghukum orang semacam itu. Mereka seharusnya bertobat dan meninggalkan kehidupan berdosa mereka atau meninggalkan persekutuan orang percaya

(lihat cat. --> 1Kor 5:5;

lihat cat. --> 1Kor 11:27).

[atau ref. 1Kor 5:5; 11:27]

Full Life: Yeh 14:9-10 - NABI ITU ... MEMUNAHKANNYA. Nas : Yeh 14:9-10 Allah akan membinasakan setiap nabi yang membiarkan, mendukung atau mendorong penyembahan berhala Israel. Demikian pula, para pen...

Nas : Yeh 14:9-10

Allah akan membinasakan setiap nabi yang membiarkan, mendukung atau mendorong penyembahan berhala Israel. Demikian pula, para pendeta dari gereja yang membiarkan anggota jemaat yang tunasusila dan menolak untuk mengecam kefasikan mereka dengan mengucilkannya dari jemaat

(lihat cat. --> Yeh 14:7 sebelumnya)

[atau ref. Yeh 14:7]

akan dinyatakan sama bersalah dengan anggota munafik tersebut.

Full Life: Yeh 14:14 - NUH, DANIEL, DAN AYUB. Nas : Yeh 14:14 Hukuman yang akan datang atas Yerusalem demikian pasti sehingga bahkan ketiga hamba Allah yang dikenal karena kebenaran mereka ini ...

Nas : Yeh 14:14

Hukuman yang akan datang atas Yerusalem demikian pasti sehingga bahkan ketiga hamba Allah yang dikenal karena kebenaran mereka ini (Kej 6:9; Ayub 1:1,8; 2:3; Dan 6:4-5,22) tidak dapat melepaskan seorang pun dengan doa syafaat mereka.

Full Life: Yeh 14:16 - MEREKA TIDAK AKAN MENYELAMATKAN BAIK ANAK-ANAK LELAKI ... ANAK-ANAK PEREMPUAN. Nas : Yeh 14:16 Suasana moral Yehuda telah menjadi demikian buruk sehingga doa-doa orang benar seperti Nuh, Daniel dan Ayub tidak akan memadai untu...

Nas : Yeh 14:16

Suasana moral Yehuda telah menjadi demikian buruk sehingga doa-doa orang benar seperti Nuh, Daniel dan Ayub tidak akan memadai untuk menyelamatkan keturunan mereka pun. Orang percaya harus amat waspada mengenai lingkungan sosial dan pendidikan di mana mereka menempatkan anak-anaknya; lingkungan itu bisa demikian fasik sehingga baik kehidupan benar kita maupun doa kita yang sungguh-sungguh tidak akan mampu menuntun mereka untuk menerima Kristus sebagai Tuhan dan Juruselamat mereka.

BIS: Yeh 14:14 - Danel Danel: Kemungkinan besar seorang pahlawan dalam kesusasteraan Kanaan kuno. Dia terkenal karena kesalehannya. Danel bukan pahlawan dalam buku Daniel.

Danel: Kemungkinan besar seorang pahlawan dalam kesusasteraan Kanaan kuno. Dia terkenal karena kesalehannya. Danel bukan pahlawan dalam buku Daniel.

Jerusalem: Yeh 14:1 - datanglah kepadaku... Bdk Yeh 20:1-4

Jerusalem: Yeh 14:7 - orang-orang asing Menurut hukum Yeh 47:22 orang-orang asing yang menetapkan di negeri bangsa Israel, bdk Kel 12:48+. mempunyai hak (dan kewajiban) sama seperti orang pr...

Menurut hukum Yeh 47:22 orang-orang asing yang menetapkan di negeri bangsa Israel, bdk Kel 12:48+. mempunyai hak (dan kewajiban) sama seperti orang pribumi

Jerusalem: Yeh 14:7 - Aku... akan menjawab dia Melalui nabinya Tuhan tidak melayani orang Israel yang tidak setia, yang datang meminta petunjuk Allah dari nabi Yehezkiel. Tetapi Tuhan sendiri langs...

Melalui nabinya Tuhan tidak melayani orang Israel yang tidak setia, yang datang meminta petunjuk Allah dari nabi Yehezkiel. Tetapi Tuhan sendiri langsung akan menjawab, yaitu dengan menimpakan hukuman pada mereka.

Jerusalem: Yeh 14:9 - Aku... yang menggoda Maksudnya ialah: jika nabi itu ternyata mengalah dalam godaan itu, maka Tuhan sendiri yang mengizinkan ia mengalah, oleh karena Tuhan sudah memutuskan...

Maksudnya ialah: jika nabi itu ternyata mengalah dalam godaan itu, maka Tuhan sendiri yang mengizinkan ia mengalah, oleh karena Tuhan sudah memutuskan membinasakan nabi itu.

Jerusalem: Yeh 14:12 - firman TUHAN bagian kitab Yehezkiel yang berikut, Yeh 14:1-23, bersama dengan bab 18 mengutarakan sesuatu yang merupakan suatu langkah maju yang amat penting dalam...

bagian kitab Yehezkiel yang berikut, Yeh 14:1-23, bersama dengan bab 18 mengutarakan sesuatu yang merupakan suatu langkah maju yang amat penting dalam ajaran akhlak yang tercantum dalam Perjanjian Lama.Nas-nas yang lebih tua terutama memandang manusia sebagai sebagian suatu keluarga atau suku dan kemudian sebagai anggota suatu bangsa, Nuh, Kej 6:18 diselamatkan bersama dengan seluruh keluarganya: Abraham dipanggil Tuhan, Kej 12 dan ia membawa segenap sukunya ke negeri Kanaan. Pikiran kolektip itupun diterapkan dalam hal tanggungjawab dan pembalasan. Abraham meminta doa bagi kota Sodom, Kej 18:22-33. Bukan maksudnya supaya orang benar dipisahkan dari yang fasik, lalu diselamatkan, tetapi maksudnya supaya melalui kesetiakawanan terbalik orang benar menyelamatkan orang jahat dari hukum yang sewajarnya menimpa mereka. Dianggap wajar sekali bahwa sebuah kota atau negeri secara menyeluruh dihukum, orang benar bersama-sama dengan orang fasik; wajar pulalah bahwa anak-anak diperlakukan sesuai dengan kelakuan orang tuanya, Kel 20:5; Ula 5:9; 7:9; bdk Yer 31:29; Yeh 18:2. Tetapi pemberitaan para nabi tidak dapat tidak meletakkan tekanan pada masing-masing orang secara perorangan. Begitu mereka membetulkan prinsip-prinsip lama itu. Nabi Yeremia, Yer 31:29-30, hanya mengharapkan bahwa di masa mendatang kesetiakawanan keturunan-keturunan dalam hal kesalahan dan pembalasan dilampaui. Tetapi kitab Ula 24:16; bdk 2Ra 14:6, sudah menentang kebiasaan bahwa anak dihukum oleh karena dosa orang tuanya. Melalui penglihatan-penglihatan yang tercantum dalam Yeh 14:8-10 nabi Yehezkiel menjadi yakin bahwa hukuman yang dijatuhkan pada Yerusalem dikarenakan dosa-dosa penduduknya sekarang. Lalu nabi Yehezkiel menjadi pendekar dan pengajar dalam hal pertanggungjawaban perorangan. Keselamatan dan kebinasaan manusia tidak bergantung pada nenek moyangnya, bahkan tidak ditentukan oleh kelakuan orang sendiri dahulu. Hanya sikap hatinya sekarang saja diperhitungkan Tuhan. Pandangan Yehezkiel yang terlalu perorangan itu pada gilirannya dibetulkan oleh prinsip kesetiakawanan yang terungkap dalam Nyanyian Hamba Tuhan yang keempat. Yes 52:13-53:12; bdk Yes 42:1+. Selebihnya kalau dianggap hanya berlaku dalam rangka dunia ini prinsip pertanggungjawab dan rangka dunia ini prinsip pertanggunganjawab dan pembalasan perorangan yang diajarkan Yehezkiel ternyata berlawanan dengan pengalaman sehari-hari (karena itu ajaran itu dibantah oleh penulis kitab Ayub). Pertentangan antara ajaran dan pengalaman tsb pada gilirannya menghasilkan suatu kemajuan baru lagi, yaitu kemajuan yang dibawa oleh pewahyu mengenai pembalasan di dunia akhirat (bdk Pengantar bagi kitab-kitab Kebijaksanaan). Perjanjian Baru, khususnya Paulus, melandaskan pengharapan Kristen pada kesetiakawanan manusia dengan Kristen yang dibangkitkan, yang terjalin melalui kepercayaan. Begitu dipertahankan dan dipersatukan pertanggungjawaban dan pembalasan perorangan yang diperjuangkan nabi Yehezkiel dan kesetiakawanan umat manusia (yang diciptakan dan diselamatkan Tuhan) dalam dosa dan dalam penebusan.

Jerusalem: Yeh 14:14 - Nuh, Daniel dan Ayub Ketiga tokoh ini sangat digemari rakyat di kawasan timur dahulu dan dikenal baik-baik dalam tradisi Israel juga. Nuh tampil dalam kisah yang tercantum...

Ketiga tokoh ini sangat digemari rakyat di kawasan timur dahulu dan dikenal baik-baik dalam tradisi Israel juga. Nuh tampil dalam kisah yang tercantum dalam Kej 6-9; kisah mengenai Ayub menjadi pangkal kitab Ayub (yang berupa sajak). Hanya Daniel yang disebut di sini tidak tampil lagi dalam Alkitab (Kitab Daniel tidak berpangkal dengan tokoh ini). Tetapi dengan nama Daniel tokoh ini tampil dalam sajak-sajak yang ditemukan di Ras-Syamra (kota Ugarit dahulu). Ia dipuji sebagai seorang yang benar dan berhikmat.

Ende: Yeh 14:3 - batu sandungan kesalahannja ialah berhala jang menjebabkan kesalahannja. Mereka sendiri menempatkan itu dihadapan dirinja sendiri, sehingga djatuh, bersalah, karena kesalahannja ...

ialah berhala jang menjebabkan kesalahannja. Mereka sendiri menempatkan itu dihadapan dirinja sendiri, sehingga djatuh, bersalah, karena kesalahannja sendiri sadja. Maka kesalahan kaum2 tua itu lebih besar lagi.

Ende: Yeh 14:4 - -- Jahwe sudah mendjawab sebelum orang2 itu menanjai. Keras sekali djawaban itu, oleh karena penjembahan berhala orang2 itu.(Lih.aj.7-8)(Yeh 14:7-8).

Jahwe sudah mendjawab sebelum orang2 itu menanjai. Keras sekali djawaban itu, oleh karena penjembahan berhala orang2 itu.(Lih.aj.7-8)(Yeh 14:7-8).

Ende: Yeh 14:9 - -- Jahwe sendiri "mengelabui" nabi palsu itu. Ia membuat dia mengutjap nubuat jang menipu. Segala apa achirnja berasal dari Allah. Demikianlah pandangan ...

Jahwe sendiri "mengelabui" nabi palsu itu. Ia membuat dia mengutjap nubuat jang menipu. Segala apa achirnja berasal dari Allah. Demikianlah pandangan Perdjandjian Lama, jang belum membedakan antara apa jang dibiarkan Allah dengan apa jang dibuatNja.

Ende: Yeh 14:12-20 - -- Adjaran jang terpendam dalam bagian ini penting sekali Perdjandjian Lama dan merupakan suatu kemadjuan besar. Pertanggungan djawab Kolektip diganti de...

Adjaran jang terpendam dalam bagian ini penting sekali Perdjandjian Lama dan merupakan suatu kemadjuan besar. Pertanggungan djawab Kolektip diganti dengan pertanggungan djawab pribadi dan perseorangan. Akan ganti masjarakat (keluarga, suku, bangsa) tampillah diri manusia; kepribadian manusia sendiri dihargai sebagai unsur jang memutuskan. Adjaran itu lalu djuga penting berkenaan dengan perkembangan selandjutnja. Kenjataan didunia ini kan sangat berlawanan dengan adjaran tsb. bila orang membataskan pandangannja pada dunia ini; banjak orang harus menderita karena kesalahan orang lain. Untuk lalu mempertahankan adjaran perihal pertanggungandjawab pribadi itu orang harus mentjari diluar dunia ini, untuk mendapat keseimbangan. Derita (tanpa salah) didunia ini tidak boleh hanja berharga negatip sadja, tapi haruslah ada nilai positip padanja untuk nasib manusia jang terachir jang njata tidak terdapat didunia ini sehingga harus didunia lain.

Ende: Yeh 14:14 - -- Noah, Daniel Ijob adalah jang dalam hikajat rakjat sangat populer didjaman dulu. Populerita itu meninggalkan bekasnja dalam Kitab Sutji pula. Dalam Ki...

Noah, Daniel Ijob adalah jang dalam hikajat rakjat sangat populer didjaman dulu. Populerita itu meninggalkan bekasnja dalam Kitab Sutji pula. Dalam Kitab kedjadian Noah memegang peranannja, nama Ijob dibubuhi pada sebuah kitab dan Daniel (Danel) memegang peranannja dalam kitab Daniel, sekiranja tokoh Daniel ini boleh disamakan dengan Daniel dari Kitab Jeheskiel. Ada ahli jang menjangkal persamaannja.

Ende: Yeh 14:22 - -- Kaum buangan akan "dihibur", oleh karena mereka sekarang mengerti, bahwa keruntuhan Jerusjalem sungguh2 hukuman karena kesalahan penduduknja. Bila All...

Kaum buangan akan "dihibur", oleh karena mereka sekarang mengerti, bahwa keruntuhan Jerusjalem sungguh2 hukuman karena kesalahan penduduknja. Bila Allah jang adil menghukum orang jang salah, maka tentu sadja Ia akan menjelamatkan jang tidak bersalah. Adjaran si nabi (Yeh 14:12-20) dibenarkan kenjataan.

Endetn: Yeh 14:1 - menghadap diperbaiki menurut terdjemahan2 kuno. Naskah Hibrani pakai mufrad.

diperbaiki menurut terdjemahan2 kuno. Naskah Hibrani pakai mufrad.

Endetn: Yeh 14:4 - dengan diperbaiki. Tertulis: "(bitjarakanlah) mereka". "Akulah", diperbaiki sedikit. Tertulis: "Aku... didalamnja".

diperbaiki. Tertulis: "(bitjarakanlah) mereka". "Akulah", diperbaiki sedikit. Tertulis: "Aku... didalamnja".

Endetn: Yeh 14:15 - Ataupun diperbaiki menurut aj. Yeh 14:17 dan Yeh 14:19. Tertulis: "djikalau".

diperbaiki menurut aj. Yeh 14:17 dan Yeh 14:19. Tertulis: "djikalau".

Endetn: Yeh 14:16 - (dan) ditambahkan menurut terdjemahan Junani dan Syriah.

ditambahkan menurut terdjemahan Junani dan Syriah.

Ref. Silang FULL: Yeh 14:1 - di hadapanku · di hadapanku: Yeh 8:1; Yeh 8:1; Yeh 20:1

· di hadapanku: Yeh 8:1; [Lihat FULL. Yeh 8:1]; Yeh 20:1

Ref. Silang FULL: Yeh 14:3 - dalam hatinya // batu sandungan // dari pada-Ku · dalam hatinya: Yeh 6:4; Yeh 6:4 · batu sandungan: Yeh 14:7; Yeh 14:7; Yeh 7:19; Yeh 7:19 · dari pada-Ku: Yes 1:15; Yeh 20:31

· dalam hatinya: Yeh 6:4; [Lihat FULL. Yeh 6:4]

· batu sandungan: Yeh 14:7; [Lihat FULL. Yeh 14:7]; Yeh 7:19; [Lihat FULL. Yeh 7:19]

· dari pada-Ku: Yes 1:15; Yeh 20:31

Ref. Silang FULL: Yeh 14:5 - sudah menyimpang // segala berhala-berhala · sudah menyimpang: Ul 32:15; Ul 32:15; Yeh 16:45; Hos 5:6; Za 11:8 · segala berhala-berhala: Yer 2:11

· sudah menyimpang: Ul 32:15; [Lihat FULL. Ul 32:15]; Yeh 16:45; Hos 5:6; Za 11:8

· segala berhala-berhala: Yer 2:11

Ref. Silang FULL: Yeh 14:6 - Allah: Bertobatlah // segala perbuatan-perbuatanmu · Allah: Bertobatlah: Neh 1:9; Yer 3:12; Yer 3:12; Yer 35:15; Yer 35:15 · segala perbuatan-perbuatanmu: Yes 2:20; Yes 2:20; Yes 30:22...

· Allah: Bertobatlah: Neh 1:9; Yer 3:12; [Lihat FULL. Yer 3:12]; Yer 35:15; [Lihat FULL. Yer 35:15]

· segala perbuatan-perbuatanmu: Yes 2:20; [Lihat FULL. Yes 2:20]; Yes 30:22; [Lihat FULL. Yes 30:22]

Ref. Silang FULL: Yeh 14:7 - orang-orang asing // batu sandungan // meminta petunjuk · orang-orang asing: Kel 12:48; 20:10 · batu sandungan: Yeh 14:3; Yes 8:14; Yes 8:14; Hos 4:5; 5:5 · meminta petunjuk: Kej 25:22;...

· orang-orang asing: Kel 12:48; 20:10

· batu sandungan: Yeh 14:3; Yes 8:14; [Lihat FULL. Yes 8:14]; Hos 4:5; 5:5

· meminta petunjuk: Kej 25:22; [Lihat FULL. Kej 25:22]

Ref. Silang FULL: Yeh 14:8 - akan menentang // menjadi lambang // dan kiasan // Akulah Tuhan · akan menentang: Yeh 15:7 · menjadi lambang: Bil 16:38; Bil 16:38 · dan kiasan: Mazm 102:9; Mazm 102:9; Yeh 5:15; Yeh 5:15 &midd...

· akan menentang: Yeh 15:7

· menjadi lambang: Bil 16:38; [Lihat FULL. Bil 16:38]

· dan kiasan: Mazm 102:9; [Lihat FULL. Mazm 102:9]; Yeh 5:15; [Lihat FULL. Yeh 5:15]

· Akulah Tuhan: Yer 42:20; [Lihat FULL. Yer 42:20]

Ref. Silang FULL: Yeh 14:9 - Jikalau nabi // dirinya tergoda // umat-Ku Israel · Jikalau nabi: Yer 14:15; Yer 14:15 · dirinya tergoda: Yes 63:17; Yer 4:10 · umat-Ku Israel: 1Raj 22:23; 2Taw 18:22; 2Taw 18:22;...

· Jikalau nabi: Yer 14:15; [Lihat FULL. Yer 14:15]

· dirinya tergoda: Yes 63:17; Yer 4:10

· umat-Ku Israel: 1Raj 22:23; 2Taw 18:22; [Lihat FULL. 2Taw 18:22]; Za 13:3

Ref. Silang FULL: Yeh 14:11 - lagi sesat // menjadi umat-Ku // Tuhan Allah · lagi sesat: Yeh 48:11 · menjadi umat-Ku: Yes 51:16; Yes 51:16 · Tuhan Allah: Yeh 11:19-20; Yeh 11:19; Yeh 11:20; Yeh 37:23

· lagi sesat: Yeh 48:11

· menjadi umat-Ku: Yes 51:16; [Lihat FULL. Yes 51:16]

· Tuhan Allah: Yeh 11:19-20; [Lihat FULL. Yeh 11:19]; [Lihat FULL. Yeh 11:20]; Yeh 37:23

Ref. Silang FULL: Yeh 14:13 - negeri berdosa // persediaan makanannya // dan binatang · negeri berdosa: Ams 13:21; Ams 13:21 · persediaan makanannya: Im 26:26; Im 26:26 · dan binatang: Yeh 5:16; Yeh 5:16; Yeh 6:14;...

· negeri berdosa: Ams 13:21; [Lihat FULL. Ams 13:21]

· persediaan makanannya: Im 26:26; [Lihat FULL. Im 26:26]

· dan binatang: Yeh 5:16; [Lihat FULL. Yeh 5:16]; Yeh 6:14; 15:8

Ref. Silang FULL: Yeh 14:14 - yaitu Nuh // Daniel // dan Ayub // karena kebenaran · yaitu Nuh: Kej 6:8 · Daniel: Yeh 14:20; Yeh 28:3; Dan 1:6; 6:14 · dan Ayub: Ayub 1:1; Ayub 1:1 · karena kebenaran: Kej 6...

· yaitu Nuh: Kej 6:8

· Daniel: Yeh 14:20; Yeh 28:3; Dan 1:6; 6:14

· dan Ayub: Ayub 1:1; [Lihat FULL. Ayub 1:1]

· karena kebenaran: Kej 6:9; [Lihat FULL. Kej 6:9]; Ayub 42:9; [Lihat FULL. Ayub 42:9]; Yer 15:1; Yeh 3:19; [Lihat FULL. Yeh 3:19]; Yeh 18:20

Ref. Silang FULL: Yeh 14:15 - binatang buas // binatang buas · binatang buas: Yeh 5:17 · binatang buas: Im 26:22; Im 26:22

· binatang buas: Yeh 5:17

· binatang buas: Im 26:22; [Lihat FULL. Im 26:22]

Ref. Silang FULL: Yeh 14:16 - sunyi sepi · sunyi sepi: Kej 19:29; Kej 19:29; Yeh 18:20

· sunyi sepi: Kej 19:29; [Lihat FULL. Kej 19:29]; Yeh 18:20

Ref. Silang FULL: Yeh 14:17 - membawa pedang // dan binatang · membawa pedang: Im 26:25; Im 26:25; Yer 25:27; Yer 25:27; Yer 42:16; Yer 42:16 · dan binatang: Yeh 25:13; Zef 1:3

· membawa pedang: Im 26:25; [Lihat FULL. Im 26:25]; Yer 25:27; [Lihat FULL. Yer 25:27]; Yer 42:16; [Lihat FULL. Yer 42:16]

· dan binatang: Yeh 25:13; Zef 1:3

Ref. Silang FULL: Yeh 14:19 - mencurahkan amarah-Ku // sehingga darah // dan binatang · mencurahkan amarah-Ku: Yeh 7:8; Yeh 7:8 · sehingga darah: Yes 34:3; Yes 34:3 · dan binatang: Yer 14:12; Yeh 38:22

· mencurahkan amarah-Ku: Yeh 7:8; [Lihat FULL. Yeh 7:8]

· sehingga darah: Yes 34:3; [Lihat FULL. Yes 34:3]

· dan binatang: Yer 14:12; Yeh 38:22

Ref. Silang FULL: Yeh 14:20 - karena kebenaran · karena kebenaran: Yeh 14:14; Yeh 14:14

· karena kebenaran: Yeh 14:14; [Lihat FULL. Yeh 14:14]

Ref. Silang FULL: Yeh 14:21 - keempat hukuman-Ku // yaitu pedang // kelaparan // dan sampar // dan binatang · keempat hukuman-Ku: Bil 33:4; Bil 33:4 · yaitu pedang: Yes 31:8; 34:6; 66:16; Yeh 21:3,19 · kelaparan: 2Sam 24:13; 2Sam 24:13 &...

· keempat hukuman-Ku: Bil 33:4; [Lihat FULL. Bil 33:4]

· yaitu pedang: Yes 31:8; 34:6; 66:16; Yeh 21:3,19

· kelaparan: 2Sam 24:13; [Lihat FULL. 2Sam 24:13]

· dan sampar: Yer 14:12; [Lihat FULL. Yer 14:12]; Yer 27:8

· dan binatang: Yer 15:3; [Lihat FULL. Yer 15:3]; Yeh 5:17; [Lihat FULL. Yeh 5:17]; Yeh 33:27; Am 4:6-10; Wahy 6:8

Ref. Silang FULL: Yeh 14:22 - yang terluput // ke luar // tingkah laku // merasa terhibur · yang terluput: Yer 41:16; Yer 41:16 · ke luar: Yeh 12:16; Yeh 12:16 · tingkah laku: Yeh 20:43 · merasa terhibur: Yeh 31:...

· yang terluput: Yer 41:16; [Lihat FULL. Yer 41:16]

· ke luar: Yeh 12:16; [Lihat FULL. Yeh 12:16]

· tingkah laku: Yeh 20:43

· merasa terhibur: Yeh 31:16; 32:31

Ref. Silang FULL: Yeh 14:23 - Tuhan Allah · Tuhan Allah: Yer 22:8-9; Yer 22:8; Yer 22:9; Yeh 8:6-18; Yeh 9:9; Yeh 9:9

· Tuhan Allah: Yer 22:8-9; [Lihat FULL. Yer 22:8]; [Lihat FULL. Yer 22:9]; Yeh 8:6-18; Yeh 9:9; [Lihat FULL. Yeh 9:9]

buka semua
Tafsiran/Catatan -- Catatan Rentang Ayat

Matthew Henry: Yeh 14:1-11 - Tua-tua Israel Dihardik; Pembicaraan Sang Nabi dengan Tua-tua Israel Mendengarkan Firman Tuhan dan berdoa adalah dua perintah agung Allah. Dengan melakukannya, kita memberi penghormatan kepada Allah dan boleh berh...

Matthew Henry: Yeh 1:1-3 - Penglihatan Yehezkiel yang Pertama di Tepi Sungai Kebar Dalam pasal ini kita mendapati, I. Keadaan-keadaan biasa di seputar nubuat yang akan disampaikan, waktu disampaikannya (ay. 1), tempat ...

Matthew Henry: Yeh 14:12-23 - Penghancuran Bangsa Itu Ditetapkan; Berbagai Penghakiman Ilahi; Suatu Sisa Diluputkan Penghancuran Bangsa Itu Ditetapkan; Berbagai Penghakiman Ilahi; Suatu Sisa Diluputkan (14:12-23) Ayat-ayat di atas bertujuan untuk menunjukkan, ...

SH: Yeh 14:1-11 - Allah bukanlah alternatif (Minggu, 29 Juli 2001) Allah bukanlah alternatif Apa pun karakteristik dosa para pemimpin Yehuda yang ada di Yerusalem, yang sangat jelas adalah Allah tidak lagi menempati...

SH: Yeh 14:1-11 - Kembali setia pada-Nya (Selasa 14 Oktober 2008) Kembali setia pada-Nya Mengapa ketidaksetiaan sangat menyakiti hati? Orang yang dalam hubungan cinta sangat mengharapkan mendapatkan cinta yang ...

SH: Yeh 14:1-11 - Berhala di dalam Hati (Rabu, 3 Agustus 2016) Berhala di dalam Hati Bagaimana mungkin orang berharap kepada seseorang bila dalam hatinya sudah memiliki orang lain sebagai pegangannya? Demikianla...

SH: Yeh 14:1-11 - Di Hadapan Allah Yang Mahatahu (Jumat, 24 Desember 2021) Di Hadapan Allah Yang Mahatahu Hati seorang manusia hanya dapat dipahami oleh dirinya sendiri. Isinya sangat rahasia dan tidak ada yang tahu. Ketika ...

SH: Yeh 14:12-23 - Terlalu terlambat, kereta penghukuman sudah berjalan (Senin, 30 Juli 2001) Terlalu terlambat, kereta penghukuman sudah berjalan Ketika berita bahwa penghukuman atas Yerusalem yang tidak dapat dielakkan diutarakan kepada ban...

SH: Yeh 14:12-23 - Harus bertobat! (Rabu 15 Oktober 2008) Harus bertobat! Peringatan yang Tuhan sampaikan lewat Yehezkiel kepada umat Israel secara berulang-ulang menunjukkan hal yang meminta perhatian ...

SH: Yeh 14:12-23 - Nuh, Daniel, dan Ayub (Kamis, 4 Agustus 2016) Nuh, Daniel, dan Ayub Abraham pernah tawar-menawar dengan TUHAN agar tempat di mana Lot tinggal tidak dihukum atau diselamatkan karena hitungan orang...

SH: Yeh 14:12-23 - Tanggung Sendiri (Minggu, 10 September 2023) Tanggung Sendiri Ada ungkapan, "Berani berbuat, berani bertanggung jawab". Ungkapan itu berarti seseorang harus menanggung sendiri akibat dari perbua...

Topik Teologia: Yeh 14:3 - -- Dosa Dosa-dosa Terhadap Allah Dosa-dosa Pencemaran Tempat Suci Penyembahan Berhala Penyembah Berhala akan Dihakimi ...

Topik Teologia: Yeh 14:5 - -- Umat Manusia Pada Umumnya Unsur-unsur Pembentuk Keindividualitas Manusia Bagian dari Tubuh Manusia sebagai Aspek Moral Kemanusiaan ...

Topik Teologia: Yeh 14:6 - -- Dosa Kebutuhan Pertobatan Universal 1Ra 8:46-48 Yeh 14:6-8 Mar 1:15 Luk 24:47 Yoh 3:3-5 Kis 17:30 2Ko 5:14-15,20-21 Penye...

Topik Teologia: Yeh 14:7 - -- Dosa Kebutuhan Pertobatan Universal 1Ra 8:46-48 Yeh 14:6-8 Mar 1:15 Luk 24:47 Yoh 3:3-5 Kis 17:30 2Ko 5:14-15,20-21 Penye...

TFTWMS: Yeh 7:21--21:32 - Yeh 7:21, 22 21 Yeh 7:21, 22 21 Aku akan menyerahkannya menjadi rampasan di tangan orang-orang asing dan menjadi jarahan bagi orang-orang fasik di bumi ini, dan mere...

TFTWMS: Yeh 14:1-3 - Yehezkiel 14:1-3 Yehezkiel 14:1-3 Sesudah itu datanglah kepadaku beberapa orang dari tua-tua Israel dan duduk di hadapanku. Maka datanglah firman ALLAH kepadaku: &qu...

TFTWMS: Yeh 14:4-5 - Yehezkiel 14:4, 5 Yehezkiel 14:4, 5 "Oleh sebab itu berbicaralah kepada mereka dan katakan: Beginilah firman Tuhan ALLAH: Setiap orang dari kaum Israel yang menj...

TFTWMS: Yeh 14:6-8 - Yehezkiel 14:6-8 Yehezkiel 14:6-8 "Oleh karena itu katakanlah kepada kaum Israel: Beginilah firman Tuhan ALLAH: Bertobatlah dan berpalinglah dari berhala-berhal...

TFTWMS: Yeh 14:9-11 - Yehezkiel 14:9-11 Yehezkiel 14:9-11 "Jikalau nabi itu membiarkan dirinya tergoda dengan mengatakan suatu ucapan— Aku, TUHAN yang menggoda nabi itu--maka Aku ak...

TFTWMS: Yeh 14:12-14 - Yehezkiel 14:12-14 Yehezkiel 14:12-14 Kemudian datanglah firman TUHAN kepadaku: "Hai anak manusia, kalau sesuatu negeri berdosa kepada-Ku dengan berobah setia dan...

TFTWMS: Yeh 14:15-16 - Yehezkiel 14:15, 16 Yehezkiel 14:15, 16 "Atau jikalau Aku membuat binatang buas berkeliaran di negeri itu, yang memunahkan penduduknya, sehingga negeri itu menjadi...

TFTWMS: Yeh 14:17-18 - Yehezkiel 14:17, 18 Yehezkiel 14:17, 18 Atau jikalau Aku membawa pedang atas negeri itu dan Aku berfirman: Hai pedang, jelajahilah negeri itu!, dan Aku melenyapkan dari...

TFTWMS: Yeh 14:19-20 - Yehezkiel 14:19, 20 Yehezkiel 14:19, 20 "Atau jikalau Aku mendatangkan sampar atas negeri itu dan Aku mencurahkan amarah-Ku atasnya sehingga darah mengalir dengan ...

TFTWMS: Yeh 14:21-23 - Yehezkiel 14:21-23 Yehezkiel 14:21-23 Ya, beginilah firman Tuhan ALLAH: Jauh lebih dari itu, kalau Aku mendatangkan keempat hukuman-Ku yang berat-berat, yaitu pedang, ...

buka semua
Pendahuluan / Garis Besar

Full Life: Yehezkiel (Pendahuluan Kitab) Penulis : Yehezkiel Tema : Hukuman dan Kemuliaan Allah Tanggal Penulisan: 590-570 SM Latar Belakang Latar belakang sejarah Kit...

Full Life: Yehezkiel (Garis Besar) Garis Besar I. Panggilan dan Penugasan Yehezkiel (Yeh 1:1-3:27) A. Penglihatan Tentang Kemuliaan Allah ...

Jerusalem: Yehezkiel (Pendahuluan Kitab) YEHEZKIEL Berbeda dengan kitab Yeremia, kitab Yehezkiel tampaknya sebuah kitab yang tersusun rapih. Sesudah pendahuluan, Yeh 1-3, yang berisikan kisah...

Ende: Yehezkiel (Pendahuluan Kitab) JEHESKIEL PENDAHULUAN Diantara para tokoh kenabian di Israil Jeheskiel (artinja: Allah menguatkan, ataupun: Semoga Allah mengguatkan, jakni anak ini) ...

Ende: Yehezkiel (Pendahuluan Kitab) PENGANTAR KITAB PARA NABI PENDAHULUAN Kitab para nabi, jang terdjemahan Indonesianja kami sadjikan bersama ini, memuat sedjumlah tulisan kenabian, jak...

TFTWMS: Yehezkiel (Pendahuluan Kitab) yehezkiel 14 ~ komentari Akibat Akan Menimpa Nabi-nabi palsu tidak akan ada jika tidak punya pendengar. Sayangnya, kaum itu telah memperhatikan da...

TFTWMS: Yehezkiel (Pendahuluan Kitab) SETIAP ORANG HARUS MEMILIH(Yehezkiel 14) Ketika orang memisahkan diri dari kebenaran Allah, mereka mendapatkan jenis khotbah dan ajaran yang mereka i...

TFTWMS: Yehezkiel (Pendahuluan Kitab) BERDASARKAN BERHALA DI HATI SESEORANG (Yehezkiel 14:1-14) Allah menjawab manusia sesuai dengan berhala di hati mereka. Apa yang ada di dalam hati me...

TFTWMS: Yehezkiel (Garis Besar) Catatan Akhir: 1 Francis Brown, S. R. Driver, and Charles A. Briggs, A Hebrew and English Lexicon of the Old Testament (London: Oxford, Clarendon P...

BIS: Yehezkiel (Pendahuluan Kitab) YEHEZKIEL PENGANTAR Nabi Yehezkiel tinggal dalam pembuangan di Babel, baik sebelum, maupun sesudah jatuhnya Yerusalem pada tahun 586 Sebelum Masehi.

YEHEZKIEL

PENGANTAR

Nabi Yehezkiel tinggal dalam pembuangan di Babel, baik sebelum, maupun sesudah jatuhnya Yerusalem pada tahun 586 Sebelum Masehi. Pesannya ditujukan kepada orang-orang yang dibuang di Babel dan mereka yang tinggal di Yerusalem. Buku Yehezkiel dibagi dalam empat bagian yang penting yaitu:

  1. (1) Peringatan kepada umat Israel bahwa Allah akan menghakimi mereka dan bahwa Yerusalem akan jatuh dan hancur.
  2. (2) Pesan dari TUHAN bahwa Ia akan menghakimi bangsa-bangsa yang menindas dan menyesatkan umat-Nya.
  3. (3) Penghiburan bagi Israel setelah jatuhnya Yerusalem, dan janji tentang masa depan yang cerah.
  4. (4) Gambaran Yehezkiel tentang Rumah TUHAN dan bangsa yang diperbaharui.

Yehezkiel adalah orang yang teguh imannya dan hebat daya khayalnya. Sebagian besar dari pesannya didapatnya melalui penglihatan-penglihatan, dan dinyatakannya dengan perbuatan yang merupakan lambang yang jelas bagi bangsa Israel. Yehezkiel menekankan perlunya pembaharuan hati dan jiwa, serta tanggung jawab setiap orang atas dosa-dosanya sendiri. Ia juga menyatakan harapannya akan pembaharuan hidup bagi bangsa Israel. Sebagai imam dan juga selaku nabi, Yehezkiel memberi perhatian khusus kepada Rumah TUHAN dan pentingnya hidup menurut kehendak TUHAN.

Isi

  1.  Yehezkiel dipanggil menjadi nabi
    Yeh 1:1-3:27
  2.  Pesan-pesan tentang hukuman bagi Yerusalem
    Yeh 4:1-24:27
  3.  Penghakiman Allah terhadap bangsa-bangsa
    Yeh 25:1-32:32
  4.  Janji Allah kepada umat-Nya
    Yeh 33:1-37:28
  5.  Pesan tentang hukuman bagi Gog
    Yeh 38:1-39:29
  6.  Penglihatan tentang Rumah TUHAN dan tanah Israel di kemudian hari
    Yeh 40:1-48:35

Ajaran: Yehezkiel (Pendahuluan Kitab) Tujuan Supaya dengan mengenal isi Kitab Yehezkiel, anggota jemaat dapat mengerti dan yakin bahwa Allah yang memilih bangsa Israel sebagai umat pilih

Tujuan

Supaya dengan mengenal isi Kitab Yehezkiel, anggota jemaat dapat mengerti dan yakin bahwa Allah yang memilih bangsa Israel sebagai umat pilihan-Nya, adalah Allah yang dikenal dalam Tuhan Yesus Kristus, yaitu Allah Yang Mahakuasa dan yang mempunyai rencana yang indah dalam kehidupan seseorang.

Pendahuluan

Penulis : Nabi Yehezkiel.

Isi Kitab: Kitab Yehezkiel terdiri dari 48 pasal. Isi Kitab ini merupakan pemberitaan tentang keadaan masa depan bangsa Israel dan bangsa- bangsa lain.

I. Ajaran-ajaran utama dalam Kitab Yehezkiel

  1. Pasal 1-3 (Yeh 1:1-3:27).

    Allah memanggil Yehezkiel menjadi hambanya

    1. Allah memperlihatkan kemuliaan-Nya kepada Yehezkie (pasal 1; Yeh 1-28).
    2. Allah memberikan tugas kepada Yehezkiel dalam melayani-Ny (pasal 2-3; Yeh 2:1-3:27).

    Pendalaman

    Bacalah pasal Yeh 2:1-7. Apakah tugas Yehezkiel? Dan orang-orang macam apakah yang ia layani?

  2. Pasal 4-24 (Yeh 4:1-24:27).

    Pemberitaan tentang penghukuman yang akan dialami oleh bangsa Israel

    1. Perumpamaan-perumpamaan tentang penghukuman yang aka dialami bangsa Israel (pasal 3-7; Yeh 3:1-7:27).
    2. Pemberitaan tentang penglihatan Yehezkiel atas dos bangsa Israel (pasal 8-11; Yeh 8:1-11:25).
    3. Pemberitaan tentang penghakiman yang akan dialami bangs Israel (pasal 12-19; Yeh 12:1-19:14).
    4. Gambaran tentang dosa-dosa daripada bangsa Israe (pasal 20-24; Yeh 20:1-24:27).

    Pendalaman

    Bacalah pasal Yeh 24:1-11. Apakah sebabnya penghukuman akan dialami oleh orang-orang Israel?

  3. Pasal 25-32 (Yeh 25:1-32:32).

    Pemberitaan tentang keadaan masa depan bangsa-bangsa

    Pendalaman

    Sebab-sebab bangsa-bangsa lain dihukum: Amon Yeh 25:1-3. Moab Yeh 25:8. Edom Yeh 25:12. Filistin Yeh 25:15. Tirus Yeh 26:1-2. Sidon Yeh 28:20-22. Mesir dan Firaun Yeh 29:1-3.

  4. Pasal 33-39 (Yeh 33:1-39:29).

    Pemberitaan akan pembaharuan yang akan diterima bangsa Israel setelah penghakiman

    Pendalaman

    Bacalah pasal Yeh 36:1-10. Apakah pendapat saudara tentang ayat 9 (Yeh 36:9)?

  5. Pasal 40-48 (Yeh 40:1-48:35).

    Pemberitaan tentang keadaan masa depan dari zaman baru

    1. Pemberitahuan tentang ukuran dari pada Bait Alla (pasal 40-42; Yeh 40:1-42:20).
    2. Petunjuk-petunjuk dalam ibada (pasal 43-46; Yeh 43:1-46:24).
    3. Pemberitahuan tentang keadaan dan pembagian tana (pasal 47-48; Yeh 47:1-48:35).

    Pendalaman

    Bacalah pasal 48:35; Yeh 48:35. Siapakah yang akan memerintah secara langsung dalam zaman baru itu?

II. Kesimpulan/penerapan

  1. Panggilan atas Yehezkiel untuk menjadi pemberita Firman Allah, mengajarkan bahwa Allah juga memanggil setiap orang percaya untuk bersaksi tentang Kristus.

  2. Tuntutan Allah terhadap tanggung jawab Yehezkiel dalam pemberitaannya, mengajarkan juga bahwa Allah menuntut pertanggungjawaban setiap orang Kristen dalam hal memberitakan Injil.

  3. Pemberitaan tentang keadaan masa depan bangsa Israel dan bangsa-bangsa lain telah digenapi, membuktikan bahwa apa yang dikatakan oleh Firman Allah itu benar.

  4. Apabila kehidupan di dalam zaman yang baru penuh dengan persekutuan, maka sudah selayaknyalah setiap orang percaya untuk memulai hidup dengan penuh persekutuan di dunia ini.

Pertanyaan-pertanyaan yang Dapat Digunakan untuk Tanya Jawab

  1. Siapakah penulis Kitab Yehezkiel?
  2. Apakah isi Kitab Yehezkiel?
  3. Untuk apakah Yehezkiel dipanggil Allah?
  4. Pelajaran apakah yang saudara terima setelah mempelajar Kitab Yehezkiel?

Intisari: Yehezkiel (Pendahuluan Kitab) Laporan seorang penjaga LATAR BELAKANGDalam tahun 597 SM raja Babel, Nebukadnezar mengangkut raja Yoyakim ke Babel bersama dengan sepuluh ribu pendud

Laporan seorang penjaga

LATAR BELAKANG
Dalam tahun 597 SM raja Babel, Nebukadnezar mengangkut raja Yoyakim ke Babel bersama dengan sepuluh ribu penduduk utama bangsa Israel. Pemerintahan boneka yang ditinggalkannya di Yerusalem memberontak, dan dalam tahun 587 SM Nebukadnezar menghancurkan seluruh kota dan mengangkut lebih banyak penduduk ke pembuangan.

PENULIS
Diperkirakan bahwa kitab Yehezkiel disusun oleh beberapa pengarang atau ditulis lama sesudah pengarangnya meninggal, tetapi pemakaian kata ganti orang pertama, waktu yang tepat, data pribadi yang diberikan secara rinci, dan gaya penulisan yang sama dalam keseluruhan kitab merupakan indikasi kuat bahwa Yehezkiel sendiri yang memastikan bahwa semua nubuatannya ditulis dan menjelang akhir hidupnya ia menyusunnya dengan cermaat ke dalam bentuk buku. Yehezkiel dibesarkan di Yehuda dan boleh jadi pada masa remajanya ia dipengaruhi oleh pembaruan raja Yosia dan nubuatan Yeremia. Dia seorang imam yang dibuang ke Babel pada tahun 597 SM, kemungkinan bersama-sama dengan raja Yoyakim, dan tulisannya sangat dipengaruhi oleh latar belakang keimamannya. Dalam pembuangan ia bermukim di Tel-Abib di tepi sungai Kedar. Lima tahun kemudian, pada waktu ia berumur tiga puluh tahun, ia mendapat penglihatan dari Tuhan dan dipanggil menjadi nabi. Dia mungkin saja mempunyai kedudukan penting (Yeh 8:1; 14:1), walaupun kebanyakan orang menolak peringatannya (Yeh 3:25), atau tidak menganggapnya denganserius (Yeh 33:30-32).

ISI KITAB
Dalam kitab Yehezkiel, kita dapat membaca kisah kehidupan nabi itu dan nubuat-nubuatnya yang mencakup kurun waktu mulai dari tahun 597 sampai 570 SM. Kitab Yehezkiel terbagi dalam empat bagian penting. Pasal Yeh 1-24 khususnya berisi nubuatan yang diberikan sebelum tahun 587 SM pada waktu Yehezkiel memperhadapkan umat dengan dosa mereka, serta menunjukkan bahwa kejatuhan Yerusalem tidak dapat dihindari dan merupakan dosa yang sepatutnya mereka terima. Pasal Yeh 25:1-32:32 merupakan nubuatan tentang penghakiman terhadap bangsa- bangsa yang ada di sekeliling Yerusalem. Pasal Yeh 33:1-39:29 ditulis setelah kejatuhan Yerusalem dan Yehezkiel mendorong orang-orang buangan untuk bertobat dari dosa-dosa lama mereka, dan menjadi anggota masyarakat baru yang menyerahkan diri untuk melayani Tuhan. Bagian akhir berisi harapan tentang kembalinya bangsa Israel dari pembuatan sampai padda akhir zaman, dan berisi penglihatan Yehezkiel tentang Yerusalem baru. Kita akan lebih banyak belajar dari kitab Yehezkiel jika kita melihatnya sebagai pesan kepada suatu bangsa yang istimewa, yang sungguh-sungguh memerlukan pertolongan dalam suatu keadaan yang nyata.

Pesan

1. Sifat Allah
Rakyat yang berada dalam pembuangan mungkin saja tergoda untuk meragukan kuasa Tuhan. Yehezkiel sangat ingin memberitakan kebesaran Tuhan dalam situasi yang jelas sangat tidak menguntungkan sekalipun.
o Allah itu penuh kemuliaan dan mengagumkan. Yeh 1:25-28; 3:23
o Allah itu kudus. Yeh 5:11; 36:23
o Allah berkuasa di mana-mana. Yeh 3:12-27; 5:5
o Allah berkuasa atas segala bangsa. Yeh 25:1-32:32
o Allah itu adil. Yeh 18:25; 33:20
o Allah memimpin dan menunjukkan jalan bagi umat-Nya. Yeh 2:2; 11:1,5
o Allah bertindak agar umat-Nya mengenal Dia. Yeh 6:7, 14; 20:38
o Allah memelihara umat-Nya seperti seorang gembala yang baik. Yeh 34:11-16
o Allah memberikan hidup baru. Yeh 36:25-32

2. Bahaya dosa
Pesan Yehezkiel mengenai kematian dan hukuman kelihatannya keras dan tidak berperasaan apabila kita berpikir tentang rakyat yang sedang menderita di pembuangan, tetapi hal itu penting untuk membuat mereka mengerti bahwa pembuangan itu merupakan hukuman. Dengan maksud untuk mempermalukan mereka sampai mereka bertobat, Yehezkiel menganggap mereka busuk sampai ke akar-akarnya.
o Mereka telah mempermalukan nama Allah. Yeh 20:9; 36:20
o Mereka telah mencemarkan rumah Allah. Yeh 5:11; 23:38
o Mereka pemuja berhala. Yeh 20:7,18; 22:4
o Mereka mengambil bagian dalam upacara mengurbankan anak-anak. Yeh 20:26,31
o Mereka mengabaikan hukum. Yeh 44:6-8
o Mereka menekan orang miskin. Yeh 22:7,12

3. Pentingnya penghakiman
Oleh karena Allah itu adil, maka Israel harus dihukum. Hanya karena kesabaran Tuhan yang besar saja Dia masih dapat mentoleransi bangsa yang sudah bobrok itu sekian lamanya, tetapi Yehezkiel membawa pesan bahwa kesabaran Tuhan terhadap bangsa Israel akhirnya habis juga.
o Penghakiman tidak dapat dihapuskan. Yeh 12:22,27
o Penghakiman tidak dapat dihindari. Yeh 7:4-27; 22:14
o Penghakiman tidak datang "nanti", tetapi "sekarang". Yeh 9:10; 24:14

4. Janji kehidupan baru
Tuhan masih rindu untuk menyelamatkan bangsa Israel. Penghakiman dan pembuangan berarti bahwa dosa mereka dihukum dan sekarang akan ada berita pengampunan. Semua orang ditantang untuk bertobat dan dengan iman bergabung ke dalam komunitas umat Tuhan yang:
o Terbentuk dari orang-orang yang hatinya telah diubahkan oleh Tuhan. Yeh 36:25-27
o Diberi hidup oleh Roh Allah. Yeh 37:5
o Tidak terpecah-belah. Yeh 37:15-17
o Mempunyai perjanjian kekal dengan Allah. Yeh 14:11; 37:23
o Dipimpin oleh Raja Mesias keturunan Daud. Yeh 37:24-28
o Membawa hidup baru kepada dunia. Yeh 47:1-12

Penerapan

Yehezkiel banyak berbicara mengenai kegagalan para penguasa Israel untuk bertindak sebagai wakil Tuhan, dan bangsa Israel gagal untuk hidup sesuai dengan kehendak Allah. Namun demikian, ia juga menunjukkan cara bagaimana menjalani kehidupan.

1. Ciri-ciri manusia yang sudah diperbarui
o Dia dipimpin oleh Tuhan
o Hatinya ditujukan kepada Tuhan
o Tujuan hidupnya untuk memuliakan Tuhan
o Dia dengan penuh sukacita menerima kehendak Tuhan
o Dia dikenal oleh kesucian hatinya dan ketaatannya kepada Tuhan
o Dia hidup dengan perasaan aman, karena tahu Tuhan memeliharanya
o Dia menunjukkan keprihatinannya terhadap sesama

2. Ciri-ciri seorang pemimpin yang baik
o Dia taat kepada Tuhan dalam segala hal
o Dia berpaling kepada Tuhan untuk memperoleh kekuatan
o Dia tekun menjalankan tugasnya
o Dia mengerti orang yang dipimpinnya
o Dia mengambil keputusan berdasarkan keadilan
o Dia tidak takut untuk berbicara

Tema-tema Kunci

1. Kebesaran Allah
Bangsa Israel berpikir bahwa kebesaran Israel adalah sama dengan kebesaran Allah, sehingga Allah tidak akan membiarkan Israel dihancurkan. Pendapat ini salah; Israel sendiri telah mencemarkan nama Allah. Demi untuk kemuliaan-Nya sendiri Allah bertindak, pertama-tama menghukum dan kemudian menyelamatkan. Bacalah Yeh 20:40-44; 28:25,26; 36:16-23; 38:17-23; 39:7,8,25-29. Dengan cara bagaimana orang Kristen dewasa ini mencemarkan nama Allah?

2. Allah memelihara
Allah terus memelihara bangsa Israel, bahkan pada waktu Dia harus menghukum mereka sekalipun. Bacalah: Yeh 11:17; 16:60-63; 28:24-26; 34:11-31; 37:25-27. Bandingkan gambaran Allah sebagai gembala Israel yang terdapat pada pasal Yeh 34, dengan pengajaran mengenai Gembala Agung dalam Yohanes 10:7-18.

3. Tanggung jawab
Setiap orang harus mempertanggungjawabkan segala perbuatannya di hadapan Allah. Bukan keluarga atau keadaan yang akhirnya harus dipersalahkan tentang apa yang terjadi pada seseorang. Ia sendiri yang harus memilih untuk melayani Allah dan terus melayani atau tidak. Baca Yeh 18:1-32; 33:7-20.

4. Penjaga
Yehezkiel menerima panggilan sebagai seorang penjaga atau "pengawas" dengan penuh kesungguhan dan ia memperingatkan bangsanya bahwa penghakiman Allah sudah dekat, dan memberikan kepada mereka kesempatan untuk berbalik serta menerima jalan keselamatan yang Allah sediakan. Carilah ayat-ayat: Yeh 3:12-21; 33:1-9. Dari ayat-ayat di atas dan ayat-ayat lainnya, buatlah daftar mengenai tanggung jawab yang diberikan Allah kepada hamba-hamba-Nya di dunia.

Garis Besar Intisari: Yehezkiel (Pendahuluan Kitab) [1] PANGGILAN YEHEZKIEL Yeh 1:1-3:27 Yeh 1:1-3Waktu terjadinya Yeh 1:4-24Penglihatan mengenai makhluk hidup Yeh 1:25-28Kemuliaan Tuhan Yeh 2:1-3

[1] PANGGILAN YEHEZKIEL Yeh 1:1-3:27

Yeh 1:1-3Waktu terjadinya
Yeh 1:4-24Penglihatan mengenai makhluk hidup
Yeh 1:25-28Kemuliaan Tuhan
Yeh 2:1-3:15Yehezkiel menerima pengutusan
Yeh 3:16-27Ia harus memberi peringatan kepada bangsa Israel

[2] NUBUATAN MENGENAI PENGHAKIMAN ATAS YERUSALEM Yeh 4:1-12:28

Yeh 4:1-5:17Gambaran mengenai pengepungan terhadap Yerusalem
Yeh 6:1-14Nubuatan tentang gunung-gunung Israel
Yeh 7:1-27Kehancuran telah tiba
Yeh 8:1-9:11Pemujaan berhala di Rumah Allah
Yeh 10:1-22Hukuman terhadap pemimpin-pemimpin Israel
Yeh 11:16-25Bangsa Israel yang sudah diperbarui akan kembali
Yeh 12:1-28Gambaran mengenai pembuangan

[3] DOSA-DOSA ISRAEL DAN YERUSALEM Yeh 13:1-24:27

Yeh 13:1-23Nabi-nabi palsu akan dihukum
Yeh 14:1-11Pemuja berhala akan dihukum
Yeh 14:12-23Penghakiman tidak dapat dihindarkan
Yeh 15:1-8Yerusalem seperti kebun anggur yang tak berguna
Yeh 16:1-63Yerusalem sebagai pelacur
Yeh 17:1-24Perumpamaan tentang dua ekor elang dan kebun anggur
Yeh 18:1-32Tanggung jawab pribadi terhadap dosa
Yeh 19:1-14Ratapan untuk dua pangeran Israel
Yeh 20:1-29Masa lalu Israel yang penuh pemberontakan
Yeh 20:30-44Penghakiman dan pemulihan Tuhan
Yeh 20:45-21:32Penghakiman dengan api dan pedang
Yeh 22:1-31Yerusalem sudah berdosa besar
Yeh 23:1-49Israel dan Yehuda merupakan dua kakak beradik yang berdosa
Yeh 24:1-14Yerusalem bagaikan periuk berkarat
Yeh 24:15-27Istri Yehezkiel meninggal

[4] NUBUATAN TENTANG HUKUMAN BAGI BANGSA-BANGSA Yeh 25:1-32:32

Yeh 25:1-7Terhadap Amon
Yeh 25:8-11Terhadap Moab
Yeh 25:12-14Terhadap Edom
Yeh 25:15-17Terhadap bangsa Filistin
Yeh 26:1-28:19Terhadap Tirus
Yeh 28:20-26Terhadap Sidon
Yeh 29:1-32:32Terhadap Mesir

[5] NUBUATAN TENTANG HARI DEPAN Yeh 33:1-39:29

Yeh 33:1-20Yehezkiel, si penjaga
Yeh 33:21-33Penjelasan tentang jatuhnya Yerusalem
Yeh 34:1-31Gembala yang baik menggantikan gembala yang buruk
Yeh 35:1-15Pengkhianatan Edom akan dibalas
Yeh 36:1-14Hidup baru bagi tulang-tulang yang kering
Yeh 37:15-28Bangsa yang dibangkitkan dengan raja yang baru
Yeh 38:1-39:20Nubuatan tentang Gog
Yeh 39:21-29Rencana Tuhan untuk bangsa Israel

[6] GAMBARAN MENGENAI YERUSALEM BARU Yeh 40:1-48:35

Yeh 40:1-42:20Rumah Tuhan yang baru
Yeh 43:1-12Kemuliaan Tuhan kembali ke rumah-Nya
Yeh 43:13-46:24Pengaturan ibadah
Yeh 47:1-12Sungai yang memberi hidup
Yeh 47:13-48:35Pembagian tanah di antara suku-suku
Advanced Commentary (Kamus, Lagu-Lagu Himne, Gambar, Ilustrasi Khotbah, Pertanyaan-Pertanyaan, dll)


TIP #31: Tutup popup dengan arahkan mouse keluar dari popup. Tutup sticky dengan menekan ikon . [SEMUA]
dibuat dalam 1.16 detik
dipersembahkan oleh YLSA