kecilkan semua  

Teks -- Markus 10:1-52 (TB)

Tampilkan Strong
Konteks
Perceraian
10:1 Dari situ Yesus berangkat ke daerah Yudea dan ke daerah seberang sungai Yordan dan di situpun orang banyak datang mengerumuni Dia; dan seperti biasa Ia mengajar mereka pula. 10:2 Maka datanglah orang-orang Farisi, dan untuk mencobai Yesus mereka bertanya kepada-Nya: "Apakah seorang suami diperbolehkan menceraikan isterinya?" 10:3 Tetapi jawab-Nya kepada mereka: "Apa perintah Musa kepada kamu?" 10:4 Jawab mereka: "Musa memberi izin untuk menceraikannya dengan membuat surat cerai." 10:5 Lalu kata Yesus kepada mereka: "Justru karena ketegaran hatimulah maka Musa menuliskan perintah ini untuk kamu. 10:6 Sebab pada awal dunia, Allah menjadikan mereka laki-laki dan perempuan, 10:7 sebab itu laki-laki akan meninggalkan ayahnya dan ibunya dan bersatu dengan isterinya, 10:8 sehingga keduanya itu menjadi satu daging. Demikianlah mereka bukan lagi dua, melainkan satu. 10:9 Karena itu, apa yang telah dipersatukan Allah, tidak boleh diceraikan manusia." 10:10 Ketika mereka sudah di rumah, murid-murid itu bertanya pula kepada Yesus tentang hal itu. 10:11 Lalu kata-Nya kepada mereka: "Barangsiapa menceraikan isterinya lalu kawin dengan perempuan lain, ia hidup dalam perzinahan terhadap isterinya itu. 10:12 Dan jika si isteri menceraikan suaminya dan kawin dengan laki-laki lain, ia berbuat zinah."
Yesus memberkati anak-anak
10:13 Lalu orang membawa anak-anak kecil kepada Yesus, supaya Ia menjamah mereka; akan tetapi murid-murid-Nya memarahi orang-orang itu. 10:14 Ketika Yesus melihat hal itu, Ia marah dan berkata kepada mereka: "Biarkan anak-anak itu datang kepada-Ku, jangan menghalang-halangi mereka, sebab orang-orang yang seperti itulah yang empunya Kerajaan Allah. 10:15 Aku berkata kepadamu: Sesungguhnya barangsiapa tidak menyambut Kerajaan Allah seperti seorang anak kecil, ia tidak akan masuk ke dalamnya." 10:16 Lalu Ia memeluk anak-anak itu dan sambil meletakkan tangan-Nya atas mereka Ia memberkati mereka.
Orang kaya sukar masuk Kerajaan Allah
10:17 Pada waktu Yesus berangkat untuk meneruskan perjalanan-Nya, datanglah seorang berlari-lari mendapatkan Dia dan sambil bertelut di hadapan-Nya ia bertanya: "Guru yang baik, apa yang harus kuperbuat untuk memperoleh hidup yang kekal?" 10:18 Jawab Yesus: "Mengapa kaukatakan Aku baik? Tak seorangpun yang baik selain dari pada Allah saja. 10:19 Engkau tentu mengetahui segala perintah Allah: Jangan membunuh, jangan berzinah, jangan mencuri, jangan mengucapkan saksi dusta, jangan mengurangi hak orang, hormatilah ayahmu dan ibumu!" 10:20 Lalu kata orang itu kepada-Nya: "Guru, semuanya itu telah kuturuti sejak masa mudaku." 10:21 Tetapi Yesus memandang dia dan menaruh kasih kepadanya, lalu berkata kepadanya: "Hanya satu lagi kekuranganmu: pergilah, juallah apa yang kaumiliki dan berikanlah itu kepada orang-orang miskin, maka engkau akan beroleh harta di sorga, kemudian datanglah ke mari dan ikutlah Aku." 10:22 Mendengar perkataan itu ia menjadi kecewa, lalu pergi dengan sedih, sebab banyak hartanya. 10:23 Lalu Yesus memandang murid-murid-Nya di sekeliling-Nya dan berkata kepada mereka: "Alangkah sukarnya orang yang beruang masuk ke dalam Kerajaan Allah." 10:24 Murid-murid-Nya tercengang mendengar perkataan-Nya itu. Tetapi Yesus menyambung lagi: "Anak-anak-Ku, alangkah sukarnya masuk ke dalam Kerajaan Allah. 10:25 Lebih mudah seekor unta melewati lobang jarum dari pada seorang kaya masuk ke dalam Kerajaan Allah." 10:26 Mereka makin gempar dan berkata seorang kepada yang lain: "Jika demikian, siapakah yang dapat diselamatkan?" 10:27 Yesus memandang mereka dan berkata: "Bagi manusia hal itu tidak mungkin, tetapi bukan demikian bagi Allah. Sebab segala sesuatu adalah mungkin bagi Allah."
Upah mengikut Yesus
10:28 Berkatalah Petrus kepada Yesus: "Kami ini telah meninggalkan segala sesuatu dan mengikut Engkau!" 10:29 Jawab Yesus: "Aku berkata kepadamu, sesungguhnya setiap orang yang karena Aku dan karena Injil meninggalkan rumahnya, saudaranya laki-laki atau saudaranya perempuan, ibunya atau bapanya, anak-anaknya atau ladangnya, 10:30 orang itu sekarang pada masa ini juga akan menerima kembali seratus kali lipat: rumah, saudara laki-laki, saudara perempuan, ibu, anak dan ladang, sekalipun disertai berbagai penganiayaan, dan pada zaman yang akan datang ia akan menerima hidup yang kekal. 10:31 Tetapi banyak orang yang terdahulu akan menjadi yang terakhir dan yang terakhir akan menjadi yang terdahulu."
Pemberitahuan ketiga tentang penderitaan Yesus
10:32 Yesus dan murid-murid-Nya sedang dalam perjalanan ke Yerusalem dan Yesus berjalan di depan. Murid-murid merasa cemas dan juga orang-orang yang mengikuti Dia dari belakang merasa takut. Sekali lagi Yesus memanggil kedua belas murid-Nya dan Ia mulai mengatakan kepada mereka apa yang akan terjadi atas diri-Nya, 10:33 kata-Nya: "Sekarang kita pergi ke Yerusalem dan Anak Manusia akan diserahkan kepada imam-imam kepala dan ahli-ahli Taurat, dan mereka akan menjatuhi Dia hukuman mati. Dan mereka akan menyerahkan Dia kepada bangsa-bangsa yang tidak mengenal Allah, 10:34 dan Ia akan diolok-olokkan, diludahi, disesah dan dibunuh, dan sesudah tiga hari Ia akan bangkit."
Permintaan Yakobus dan Yohanes Bukan memerintah melainkan melayani
10:35 Lalu Yakobus dan Yohanes, anak-anak Zebedeus, mendekati Yesus dan berkata kepada-Nya: "Guru, kami harap supaya Engkau kiranya mengabulkan suatu permintaan kami!" 10:36 Jawab-Nya kepada mereka: "Apa yang kamu kehendaki Aku perbuat bagimu?" 10:37 Lalu kata mereka: "Perkenankanlah kami duduk dalam kemuliaan-Mu kelak, yang seorang lagi di sebelah kanan-Mu dan yang seorang di sebelah kiri-Mu." 10:38 Tetapi kata Yesus kepada mereka: "Kamu tidak tahu apa yang kamu minta. Dapatkah kamu meminum cawan yang harus Kuminum dan dibaptis dengan baptisan yang harus Kuterima?" 10:39 Jawab mereka: "Kami dapat." Yesus berkata kepada mereka: "Memang, kamu akan meminum cawan yang harus Kuminum dan akan dibaptis dengan baptisan yang harus Kuterima. 10:40 Tetapi hal duduk di sebelah kanan-Ku atau di sebelah kiri-Ku, Aku tidak berhak memberikannya. Itu akan diberikan kepada orang-orang bagi siapa itu telah disediakan." 10:41 Mendengar itu kesepuluh murid yang lain menjadi marah kepada Yakobus dan Yohanes. 10:42 Tetapi Yesus memanggil mereka lalu berkata: "Kamu tahu, bahwa mereka yang disebut pemerintah bangsa-bangsa memerintah rakyatnya dengan tangan besi, dan pembesar-pembesarnya menjalankan kuasanya dengan keras atas mereka. 10:43 Tidaklah demikian di antara kamu. Barangsiapa ingin menjadi besar di antara kamu, hendaklah ia menjadi pelayanmu, 10:44 dan barangsiapa ingin menjadi yang terkemuka di antara kamu, hendaklah ia menjadi hamba untuk semuanya. 10:45 Karena Anak Manusia juga datang bukan untuk dilayani, melainkan untuk melayani dan untuk memberikan nyawa-Nya menjadi tebusan bagi banyak orang."
Yesus menyembuhkan Bartimeus
10:46 Lalu tibalah Yesus dan murid-murid-Nya di Yerikho. Dan ketika Yesus keluar dari Yerikho, bersama-sama dengan murid-murid-Nya dan orang banyak yang berbondong-bondong, ada seorang pengemis yang buta, bernama Bartimeus, anak Timeus, duduk di pinggir jalan. 10:47 Ketika didengarnya, bahwa itu adalah Yesus orang Nazaret, mulailah ia berseru: "Yesus, Anak Daud, kasihanilah aku!" 10:48 Banyak orang menegornya supaya ia diam. Namun semakin keras ia berseru: "Anak Daud, kasihanilah aku!" 10:49 Lalu Yesus berhenti dan berkata: "Panggillah dia!" Mereka memanggil orang buta itu dan berkata kepadanya: "Kuatkan hatimu, berdirilah, Ia memanggil engkau." 10:50 Lalu ia menanggalkan jubahnya, ia segera berdiri dan pergi mendapatkan Yesus. 10:51 Tanya Yesus kepadanya: "Apa yang kaukehendaki supaya Aku perbuat bagimu?" Jawab orang buta itu: "Rabuni, supaya aku dapat melihat!" 10:52 Lalu kata Yesus kepadanya: "Pergilah, imanmu telah menyelamatkan engkau!" Pada saat itu juga melihatlah ia, lalu ia mengikuti Yesus dalam perjalanan-Nya.
Paralel   Ref. Silang (TSK)   Ref. Silang (FULL)   ITL  

Nama Orang, Nama Tempat, Topik/Tema Kamus

Nama Orang dan Nama Tempat:
 · Bartimeus a man who was a blind beggar in Jericho and who received his sight
 · Daud a son of Jesse of Judah; king of Israel,son of Jesse of Judah; king of Israel
 · Farisi a religious group or sect of the Jews
 · Musa a son of Amram; the Levite who led Israel out of Egypt and gave them The Law of Moses,a Levite who led Israel out of Egypt and gave them the law
 · Nazaret a town in lower Galilee about halfway between the Sea of Galilee and the Mediterranean Sea
 · Petrus a man who was a leader among the twelve apostles and wrote the two epistles of Peter
 · Rabuni a title given to teachers and others of an exalted position
 · Timeus the father of the Bartimaeus who was healed of blindness by Jesus
 · wilayah bangsa-bangsa lain a non-Jewish person
 · Yahudi the Jewish religion/beliefs
 · Yakobus a son of Zebedee; brother of John; an apostle,a son of Alpheus; an apostle,a brother of Jesus; writer of the epistle of James,the father (or brother) of the apostle Judas
 · Yerikho a town five miles west of the Jordan and 15 miles northeast of Jerusalem,a town of Benjamin 11 km NW of the mouth of the Jordan River
 · Yerusalem the capital city of Israel,a town; the capital of Israel near the southern border of Benjamin
 · Yohanes a son of Zebedee; younger brother of James; the beloved disciple of Christ,a relative of Annas the high priest,a son of Mary the sister of Barnabas, and surnamed Mark,the father of Simon Peter
 · Yordan the river that flows from Lake Galilee to the Dead Sea,a river that begins at Mt. Hermon, flows south through Lake Galilee and on to its end at the Dead Sea 175 km away (by air)
 · Yudea a region that roughly corresponded to the earlier kingdom of Judah
 · Zebedeus the father of James and John, who were two of the twelve apostles


Topik/Tema Kamus: Yesus | Markus, Injil | Yohanes | Cerai, Perceraian | Yohanes (Rasul) | Perbuatan Ajaib Yesus | Yohanes, Injil | Perkawinan | Kaya, Kekayaan | Nabi | Suami | Dekalog | Anak | Yakobus | Rabi | Kemiskinan | Diaken | Penting, Mementingkan Diri Sendiri | Jalan Raya | Injil | selebihnya
Daftar Isi

Catatan Kata/Frasa
Full Life , BIS , Jerusalem , Ende , Ref. Silang FULL

Catatan Rentang Ayat
Matthew Henry , SH , Utley , Topik Teologia

kecilkan semua
Tafsiran/Catatan -- Catatan Kata/Frasa (per frasa)

Full Life: Mrk 10:11 - HIDUP DALAM PERZINAHAN. Nas : Mr 10:11 Orang yang menceraikan pasangannya karena alasan yang bukan alkitabiah lalu menikah kembali, ia berdosa kepada Tuhan karena melakuka...

Nas : Mr 10:11

Orang yang menceraikan pasangannya karena alasan yang bukan alkitabiah lalu menikah kembali, ia berdosa kepada Tuhan karena melakukan perzinahan (Mal 2:14;

lihat cat. --> Mat 19:9;

[atau ref. Mat 19:9]

1Kor 7:15). Dengan kata lain, surat perceraian belum tentu diakui sebagai benar atau sah oleh Allah hanya karena pemerintah (atau hukum manusia) mengesahkannya.

Full Life: Mrk 10:14 - KERAJAAN ALLAH. Nas : Mr 10:14 Markus menggunakan istilah "Kerajaan Allah" sedangkan Matius pada umumnya memakai ungkapan yang lebih disenangi oleh orang Yahudi ya...

Nas : Mr 10:14

Markus menggunakan istilah "Kerajaan Allah" sedangkan Matius pada umumnya memakai ungkapan yang lebih disenangi oleh orang Yahudi yaitu "Kerajaan Sorga". Sekalipun demikian, artinya sama saja. Bandingkan ayat-ayat berikut yang sama:

Mat 4:17 dengan Mr 1:15;

Mat 5:3 dengan Luk 6:20;

Mat 11:11 dengan Luk 7:28;

Mat 10:7 dengan Luk 10:9.

(Lihat art. KERAJAAN ALLAH).

Full Life: Mrk 10:15 - SEPERTI SEORANG ANAK KECIL. Nas : Mr 10:15 Menerima Kerajaan Allah seperti seorang anak kecil berarti menerimanya dengan sikap yang polos, rendah hati, penuh keyakinan dan sun...

Nas : Mr 10:15

Menerima Kerajaan Allah seperti seorang anak kecil berarti menerimanya dengan sikap yang polos, rendah hati, penuh keyakinan dan sungguh-sungguh sehingga meninggalkan dosa serta menerima Kristus sebagai Tuhan dan Juruselamat dan Allah selaku Bapa sorgawi

(lihat cat. --> Mat 18:3).

[atau ref. Mat 18:3]

Full Life: Mrk 10:16 - LALU ... MEMBERKATI MEREKA. Nas : Mr 10:16 Kristus sangat memperhatikan keselamatan dan pembinaan rohani anak-anak. Orang-tua Kristen harus menggunakan setiap sarana yang ters...

Nas : Mr 10:16

Kristus sangat memperhatikan keselamatan dan pembinaan rohani anak-anak. Orang-tua Kristen harus menggunakan setiap sarana yang tersedia untuk menuntun anak mereka kepada Kristus, karena Ia rindu untuk menerima, mengasihi, dan memberkati mereka (ayat Mr 10:13-16;

lihat art. ORANG-TUA DAN ANAK-ANAK).

Full Life: Mrk 10:23 - ORANG YANG BERUANG. Nas : Mr 10:23 Lihat art. KEKAYAAN DAN KEMISKINAN).

Nas : Mr 10:23

Lihat art. KEKAYAAN DAN KEMISKINAN).

Full Life: Mrk 10:30 - MENERIMA ... SERATUS KALI LIPAT. Nas : Mr 10:30 Pahala yang dijanjikan di sini jangan ditafsirkan secara harfiah. Sebaliknya, berkat-berkat dan sukacita yang terkandung dalam hubun...

Nas : Mr 10:30

Pahala yang dijanjikan di sini jangan ditafsirkan secara harfiah. Sebaliknya, berkat-berkat dan sukacita yang terkandung dalam hubungan-hubungan yang tercatat di sini akan dinikmati oleh seorang murid yang setia berkorban demi Kristus.

Full Life: Mrk 10:31 - YANG TERDAHULU MENJADI YANG TERAKHIR. Nas : Mr 10:31 Lihat cat. --> Mat 19:30. [atau ref. Mat 19:30]

Nas : Mr 10:31

Lihat cat. --> Mat 19:30.

[atau ref. Mat 19:30]

Full Life: Mrk 10:43 - BARANGSIAPA INGIN MENJADI BESAR. Nas : Mr 10:43 Kebesaran yang sejati bukanlah soal kepemimpinan, kekuasaan, atau prestasi perorangan yang tinggi (ayat Mr 10:42), melainkan sikap h...

Nas : Mr 10:43

Kebesaran yang sejati bukanlah soal kepemimpinan, kekuasaan, atau prestasi perorangan yang tinggi (ayat Mr 10:42), melainkan sikap hati yang dengan sungguh-sungguh ingin hidup bagi Allah dan bagi sesama manusia. Kita harus sedemikian mengabdi kepada Tuhan sehingga kita menyatu dengan kehendak-Nya di dunia tanpa menginginkan kemuliaan, kedudukan atau pahala kebendaan. Melaksanakan kehendak Allah, menuntun orang kepada keselamatan di dalam Kristus serta menyenangkan hati Allah merupakan upah dari mereka yang betul-betul besar

(lihat cat. --> Luk 22:24-30;

[atau ref. Luk 22:24-30]

mengenai kebesaran di Luk 22:24-30).

Full Life: Mrk 10:45 - MENJADI TEBUSAN. Nas : Mr 10:45 Lihat cat. --> Mat 20:28; dan lihat cat. --> Rom 3:25 [atau ref. Mat 20:28; Rom 3:25] mengenai makna kemat...

Nas : Mr 10:45

Lihat cat. --> Mat 20:28; dan

lihat cat. --> Rom 3:25

[atau ref. Mat 20:28; Rom 3:25]

mengenai makna kematian Kristus bagi umat manusia.

BIS: Mrk 10:7 - dan bersatu dengan istrinya Dalam beberapa naskah kuno tidak ada: dan bersatu dengan istrinya.

Dalam beberapa naskah kuno tidak ada: dan bersatu dengan istrinya.

BIS: Mrk 10:11 - terhadap istrinya yang pertama itu terhadap istrinya yang pertama itu: atau dengan wanita itu.

terhadap istrinya yang pertama itu: atau dengan wanita itu.

Jerusalem: Mrk 10:7 - dan bersatu dengan isterinya Bagian kalimat ini tidak terdapat dalam banyak naskah. Kiranya berasal dari Mat 19:5 dan Kej 2:24.

Bagian kalimat ini tidak terdapat dalam banyak naskah. Kiranya berasal dari Mat 19:5 dan Kej 2:24.

Jerusalem: Mrk 10:24 - tercengang Kekayaan dan kesejahteraan umumnya dianggap sebagai tanda kerelaan Allah, khususnya dalam sastra Hikmat Israel.

Kekayaan dan kesejahteraan umumnya dianggap sebagai tanda kerelaan Allah, khususnya dalam sastra Hikmat Israel.

Jerusalem: Mrk 10:37 - dalam kemuliaanMu Ialah: bila Engkau tampil sebagai Raja Mesias yang menang.

Ialah: bila Engkau tampil sebagai Raja Mesias yang menang.

Jerusalem: Mrk 10:38 - baptisan Sama seperti cawan, bdk Mar 14:36, demikianpun baptisan ini melambangkan penderitaan yang sudah mendekat; sesuai dengan arti pertama kata Yunani Yesus...

Sama seperti cawan, bdk Mar 14:36, demikianpun baptisan ini melambangkan penderitaan yang sudah mendekat; sesuai dengan arti pertama kata Yunani Yesus akan "dicemplungkan" ke dalam jurang penderitaan.

Jerusalem: Mrk 10:51 - Rabuni Kata Aram yang berarti: guruku, atau: guru. bdk Yoh 20:16.

Kata Aram yang berarti: guruku, atau: guru. bdk Yoh 20:16.

Ende: Mrk 10:2-12 - -- Bdl. Mat 19:1-12 dan lih. Tjatatan disitu. Perhatikanlah, bahwa sjarat "ketjuali kalau berzinah" tidak terdapat dalam Mk. Djuga tidak dalam Lk.

Bdl. Mat 19:1-12 dan lih. Tjatatan disitu. Perhatikanlah, bahwa sjarat "ketjuali kalau berzinah" tidak terdapat dalam Mk. Djuga tidak dalam Lk.

Ende: Mrk 10:24 - Murid-murid heran Mereka heran sebab kemakmuran dan kekajaan oleh orang Jahudi umumnja dipandang sebagai gandjaran dan berkat dari Allah.

Mereka heran sebab kemakmuran dan kekajaan oleh orang Jahudi umumnja dipandang sebagai gandjaran dan berkat dari Allah.

Ende: Mrk 10:25 - Melalui lubang djarum Ungkapan ini merupakan satu peribahasa berlebih-lebihan untuk menekankan betapa sukarnja hal orang-orang kaja menerima tjita-tjita Keradjaan Allah.

Ungkapan ini merupakan satu peribahasa berlebih-lebihan untuk menekankan betapa sukarnja hal orang-orang kaja menerima tjita-tjita Keradjaan Allah.

Ende: Mrk 10:30 - Seratus kali ganda.... didunia ini Ini djangan dimengerti dalam arti kebendaan. Harta benda dan kenikmatan duniawi jang dikurbankan untuk kepentingan-kepentingan rohani-abadi, didunia i...

Ini djangan dimengerti dalam arti kebendaan. Harta benda dan kenikmatan duniawi jang dikurbankan untuk kepentingan-kepentingan rohani-abadi, didunia ini sudah diganti dengan perasaan bahagia ataskodrati, jang nilainja "seratus kali ganda" melebihi segala kenikmatan serba duniawi.

Ende: Mrk 10:32 - Orang-orang jang mengikut Djadi selain para rasul banjak murid lain lagi mengikutiNja dengan perasaan keragu-raguan jang sama.

Djadi selain para rasul banjak murid lain lagi mengikutiNja dengan perasaan keragu-raguan jang sama.

Ende: Mrk 10:37 - Dalam kemuliaanMu kelak Murid-murid itu tentu sadja masih mengharap bahwa Jesus sebagai Mesias-Radja akan bersemajam diatas tachta keradjaan Israel baru jang megah-mulia, dan...

Murid-murid itu tentu sadja masih mengharap bahwa Jesus sebagai Mesias-Radja akan bersemajam diatas tachta keradjaan Israel baru jang megah-mulia, dan mereka akan memperoleh kedudukan jang tinggi didalam pemerintahan keradjaan itu. Masih demikian lemah pengertian kedua murid terkemuka itu tentang hakekat Keradjaan Allah dan tjita-tjitanja.

Ende: Mrk 10:38 - Piala Ini dalam bahasa kiasan orang Jahudi mendjadi pelambang penderitaan.

Ini dalam bahasa kiasan orang Jahudi mendjadi pelambang penderitaan.

Ende: Mrk 10:38 - Permandian disini berarti sengsara Jesus. Istilah Junani untuk "dipermandikan" sebenarnja berarti "ditenggelamkan". Demikian Jesus seolah-olah akan ditenggelamka...

disini berarti sengsara Jesus. Istilah Junani untuk "dipermandikan" sebenarnja berarti "ditenggelamkan". Demikian Jesus seolah-olah akan ditenggelamkan kedalam suatu kolam kesengsaraan jang ngeri.

Ref. Silang FULL: Mrk 10:1 - sungai Yordan // mengajar mereka · sungai Yordan: Mr 1:5; Yoh 10:40; 11:7 · mengajar mereka: Mat 4:23; Mat 4:23; Mr 2:13; 4:2; 6:6,34

· sungai Yordan: Mr 1:5; Yoh 10:40; 11:7

· mengajar mereka: Mat 4:23; [Lihat FULL. Mat 4:23]; Mr 2:13; 4:2; 6:6,34

Ref. Silang FULL: Mrk 10:2 - orang-orang Farisi · orang-orang Farisi: Mr 2:16

· orang-orang Farisi: Mr 2:16

Ref. Silang FULL: Mrk 10:4 - untuk menceraikannya · untuk menceraikannya: Ul 24:1-4; Mat 5:31

· untuk menceraikannya: Ul 24:1-4; Mat 5:31

Ref. Silang FULL: Mrk 10:5 - karena ketegaran · karena ketegaran: Mazm 95:8; Ibr 3:15

· karena ketegaran: Mazm 95:8; Ibr 3:15

Ref. Silang FULL: Mrk 10:6 - dan perempuan · dan perempuan: Kej 1:27; 5:2

· dan perempuan: Kej 1:27; 5:2

Ref. Silang FULL: Mrk 10:8 - satu daging · satu daging: Kej 2:24; 1Kor 6:16

· satu daging: Kej 2:24; 1Kor 6:16

Ref. Silang FULL: Mrk 10:11 - terhadap isterinya · terhadap isterinya: Luk 16:18; Luk 16:18

· terhadap isterinya: Luk 16:18; [Lihat FULL. Luk 16:18]

Ref. Silang FULL: Mrk 10:12 - berbuat zinah · berbuat zinah: Rom 7:3; 1Kor 7:10,11

· berbuat zinah: Rom 7:3; 1Kor 7:10,11

Ref. Silang FULL: Mrk 10:14 - seperti itulah · seperti itulah: Mat 25:34; Mat 25:34

· seperti itulah: Mat 25:34; [Lihat FULL. Mat 25:34]

Ref. Silang FULL: Mrk 10:15 - ke dalamnya · ke dalamnya: Mat 18:3

· ke dalamnya: Mat 18:3

Ref. Silang FULL: Mrk 10:16 - Ia memeluk · Ia memeluk: Mr 9:36

· Ia memeluk: Mr 9:36

Ref. Silang FULL: Mrk 10:17 - sambil bertelut // yang kekal · sambil bertelut: Mr 1:40 · yang kekal: Luk 10:25; Kis 20:32; Kis 20:32

· sambil bertelut: Mr 1:40

· yang kekal: Luk 10:25; Kis 20:32; [Lihat FULL. Kis 20:32]

Ref. Silang FULL: Mrk 10:19 - dan ibumu · dan ibumu: Kel 20:12-16; Ul 5:16-20

· dan ibumu: Kel 20:12-16; Ul 5:16-20

Ref. Silang FULL: Mrk 10:21 - orang-orang miskin // di sorga // ikutlah Aku · orang-orang miskin: Kis 2:45; Kis 2:45 · di sorga: Mat 6:20; Luk 12:33 · ikutlah Aku: Mat 4:19; Mat 4:19

· orang-orang miskin: Kis 2:45; [Lihat FULL. Kis 2:45]

· di sorga: Mat 6:20; Luk 12:33

· ikutlah Aku: Mat 4:19; [Lihat FULL. Mat 4:19]

Ref. Silang FULL: Mrk 10:23 - yang beruang · yang beruang: Mazm 52:9; 62:11; Mr 4:19; 1Tim 6:9,10,17

Ref. Silang FULL: Mrk 10:24 - Kerajaan Allah · Kerajaan Allah: Mat 7:13,14; Yoh 3:5

· Kerajaan Allah: Mat 7:13,14; Yoh 3:5

Ref. Silang FULL: Mrk 10:25 - Kerajaan Allah · Kerajaan Allah: Luk 12:16-20; 16:19-31

· Kerajaan Allah: Luk 12:16-20; 16:19-31

Ref. Silang FULL: Mrk 10:27 - bagi Allah · bagi Allah: Mat 19:26; Mat 19:26

· bagi Allah: Mat 19:26; [Lihat FULL. Mat 19:26]

Ref. Silang FULL: Mrk 10:28 - mengikut Engkau · mengikut Engkau: Mat 4:19; Mat 4:19

· mengikut Engkau: Mat 4:19; [Lihat FULL. Mat 4:19]

Ref. Silang FULL: Mrk 10:30 - kali lipat // akan datang // yang kekal · kali lipat: Mat 6:33 · akan datang: Mat 12:32; Mat 12:32 · yang kekal: Mat 25:46; Mat 25:46

· kali lipat: Mat 6:33

· akan datang: Mat 12:32; [Lihat FULL. Mat 12:32]

· yang kekal: Mat 25:46; [Lihat FULL. Mat 25:46]

Ref. Silang FULL: Mrk 10:31 - yang terdahulu · yang terdahulu: Mat 19:30; Mat 19:30

· yang terdahulu: Mat 19:30; [Lihat FULL. Mat 19:30]

Ref. Silang FULL: Mrk 10:32 - belas murid-Nya · belas murid-Nya: Mr 3:16-19

· belas murid-Nya: Mr 3:16-19

Ref. Silang FULL: Mrk 10:33 - ke Yerusalem // Anak Manusia // ahli-ahli Taurat · ke Yerusalem: Luk 9:51; Luk 9:51 · Anak Manusia: Mat 8:20; Mat 8:20 · ahli-ahli Taurat: Mat 27:1,2

· ke Yerusalem: Luk 9:51; [Lihat FULL. Luk 9:51]

· Anak Manusia: Mat 8:20; [Lihat FULL. Mat 8:20]

· ahli-ahli Taurat: Mat 27:1,2

Ref. Silang FULL: Mrk 10:34 - diludahi, disesah // dan dibunuh // tiga hari // akan bangkit · diludahi, disesah: Mat 16:21; Mat 16:21 · dan dibunuh: Kis 2:23; 3:13 · tiga hari: Mat 16:21; Mat 16:21 · akan bangkit: ...

· diludahi, disesah: Mat 16:21; [Lihat FULL. Mat 16:21]

· dan dibunuh: Kis 2:23; 3:13

· tiga hari: Mat 16:21; [Lihat FULL. Mat 16:21]

· akan bangkit: Mat 16:21; [Lihat FULL. Mat 16:21]

Ref. Silang FULL: Mrk 10:37 - dalam kemuliaan-Mu · dalam kemuliaan-Mu: Mat 19:28

· dalam kemuliaan-Mu: Mat 19:28

Ref. Silang FULL: Mrk 10:38 - kamu minta // meminum cawan // harus Kuterima · kamu minta: Ayub 38:2 · meminum cawan: Mat 20:22; Mat 20:22 · harus Kuterima: Luk 12:50

· kamu minta: Ayub 38:2

· meminum cawan: Mat 20:22; [Lihat FULL. Mat 20:22]

· harus Kuterima: Luk 12:50

Ref. Silang FULL: Mrk 10:39 - harus Kuterima · harus Kuterima: Kis 12:2; Wahy 1:9

· harus Kuterima: Kis 12:2; Wahy 1:9

Ref. Silang FULL: Mrk 10:43 - menjadi pelayanmu · menjadi pelayanmu: Mr 9:35; Mr 9:35

· menjadi pelayanmu: Mr 9:35; [Lihat FULL. Mr 9:35]

Ref. Silang FULL: Mrk 10:45 - untuk melayani // banyak orang · untuk melayani: Mat 20:28; Mat 20:28 · banyak orang: Mat 20:28; Mat 20:28

· untuk melayani: Mat 20:28; [Lihat FULL. Mat 20:28]

· banyak orang: Mat 20:28; [Lihat FULL. Mat 20:28]

Ref. Silang FULL: Mrk 10:47 - orang Nazaret // Anak Daud · orang Nazaret: Mr 1:24; Mr 1:24 · Anak Daud: Mat 9:27; Mat 9:27

· orang Nazaret: Mr 1:24; [Lihat FULL. Mr 1:24]

· Anak Daud: Mat 9:27; [Lihat FULL. Mat 9:27]

Ref. Silang FULL: Mrk 10:51 - Rabuni · Rabuni: Mat 23:7; Mat 23:7

· Rabuni: Mat 23:7; [Lihat FULL. Mat 23:7]

Ref. Silang FULL: Mrk 10:52 - telah menyelamatkan // ia mengikuti · telah menyelamatkan: Mat 9:22; Mat 9:22 · ia mengikuti: Mat 4:19; Mat 4:19

· telah menyelamatkan: Mat 9:22; [Lihat FULL. Mat 9:22]

· ia mengikuti: Mat 4:19; [Lihat FULL. Mat 4:19]

buka semua
Tafsiran/Catatan -- Catatan Rentang Ayat

Matthew Henry: Mrk 10:1-12 - Pengajaran mengenai Perceraian Dalam pasal ini, diceritakan tentang: I. Perdebatan Kristus dengan orang Farisi mengenai perceraian (ay. 1-12). II. Penghiburan yang Ia beri...

Matthew Henry: Mrk 10:13-16 - Kasih Kristus kepada Anak-anak Kasih Kristus kepada Anak-anak (10:13-16) Kejadian di atas menunjukkan pembawaan yang ramah dan lembut dalam memperhatikan anak-anak kecil, yang me...

Matthew Henry: Mrk 10:17-31 - Pengharapan Seorang Muda yang Tidak Dapat Masuk Sorga Pengharapan Seorang Muda yang Tidak Dapat Masuk Sorga (10:17-31) I. Di sini kita menyaksikan suatu pertemuan yang memberikan pengharapan antara Kri...

Matthew Henry: Mrk 10:32-45 - Pemberitahuan Yesus tentang Penderitaan-Nya Pemberitahuan Yesus tentang Penderitaan-Nya (10:32-45) Di sini diceritakan tentang: I. Pemberitahuan Kristus mengenai penderitaan-Nya sendiri; ...

Matthew Henry: Mrk 10:46-52 - Bartimeus Disembuhkan Bartimeus Disembuhkan (10:46-52) Kutipan cerita ini cocok dengan yang terdapat dalam Matius 20:29 dst. Hanya saja dalam Matius diceritakan ada dua ...

SH: Mrk 10:1-12 - Cita-cita Allah (Selasa, 25 Maret 2003) Cita-cita Allah Salah satu topik penting yang terus dibicarakan dan diperdebatkan di kalangan Kristen adalah perceraian. Dari dulu, gereja ...

SH: Mrk 10:1-12 - Bercerai kita runtuh (Selasa, 10 Maret 2009) Bercerai kita runtuh Berita perceraian sering meramaikan program infotainment di televisi kita. Muncullah anggapan bahwa kaum selebritis doyan k...

SH: Mrk 10:1-12 - Katakan tidak pada perceraian! (Jumat, 24 Februari 2012) Katakan tidak pada perceraian! Di pasal 1-9 kita mengikuti perjalanan pelayanan Yesus di Galilea dan di sekitarnya. Mulai pasal 10 perjalanan pelayan...

SH: Mrk 10:1-16 - Farisi vs Anak Kecil (Kamis, 18 Februari 2016) Farisi vs Anak Kecil Ada orang yang merasa dirinya berhikmat, namun perilakunya tidak terpuji. Ada pula orang yang tidak berpengetahuan tinggi, tetap...

SH: Mrk 10:1-12 - Cita-cita dan Cinta Allah (Rabu, 21 Februari 2018) Cita-cita dan Cinta Allah Hukum Yahudi mengenai perceraian bersumber pada Ulangan 24:1. Dalam pemahaman Yahudi, perempuan dianggap sebagai "benda". I...

SH: Mrk 10:1-12 - Eksklusivitas Pernikahan Kristen (Rabu, 21 Februari 2024) Eksklusivitas Pernikahan Kristen Pernikahan Kristen adalah ikatan yang kudus dan eksklusif. Namun, pada kenyataannya, pernikahan Kristen juga diperha...

SH: Mrk 10:13-16 - Anak berhak atas kabar keselamatan (Rabu, 26 Maret 2003) Anak berhak atas kabar keselamatan Di tengah perbincangan Yesus dengan para murid tentang ketidakmengertian mereka terhadap topik perceraian, pa...

SH: Mrk 10:13-16 - Seperti anak-anak (Rabu, 11 Maret 2009) Seperti anak-anak Perhatian terhadap anak-anak di zaman modern ini sudah cukup baik. Orang tua masa kini mengupayakan pendidikan yang terbaik ba...

SH: Mrk 10:13-16 - Yesus memberkati anak-anak (Sabtu, 25 Februari 2012) Yesus memberkati anak-anak Mengapa para murid marah kepada orang tua yang hendak membawa anak-anak mereka untuk dijamah Yesus? Bisa jadi karena para ...

SH: Mrk 10:13-16 - Anak dan Orangtua Ilahi (Kamis, 22 Februari 2018) Anak dan Orangtua Ilahi Banyak orangtua mendambakan anak-anaknya bertumbuh dengan perkembangan rohani yang baik. Berbudi pekerti luhur, memiliki keta...

SH: Mrk 10:13-16 - Bukan Urusan Orang Dewasa Saja! (Kamis, 22 Februari 2024) Bukan Urusan Orang Dewasa Saja! Apa pentingnya waktu bermain bersama anak dibandingkan dengan bisnis bernilai besar? Apa pentingnya kunjungan anak ke...

SH: Mrk 10:17-31 - Demi dan karena Kristus (Kamis, 27 Maret 2003) Demi dan karena Kristus Bila dipandang dari perspektif manusia, keberadaan orang kaya itu pasti mengundang decak kagum orang-orang sekitarnya. ...

SH: Mrk 10:17-27 - Bukan karena harta (Kamis, 12 Maret 2009) Bukan karena harta "... Meskipun saya susah, menderita dalam dunia, saya mau ikut Yesus sampai s'lama-lamanya." Bagi Anda yang biasa menggunakan...

SH: Mrk 10:17-27 - Buang berhala 'harta' (Senin, 27 Februari 2012) Buang berhala 'harta' Apa kekurangan orang kaya dalam bacaan kita hari ini? Dia seorang yang kaya raya (22). Dia seorang yang saleh (19-20). Paling t...

SH: Mrk 10:17-27 - Siapakah yang Diselamatkan? (Jumat, 19 Februari 2016) Siapakah yang Diselamatkan? Ada orang yang merasa dirinya cukup baik sehingga layak memperoleh promosi jabatan. Saat ditantang apakah ia rela kehilan...

SH: Mrk 10:17-27 - Kekayaan Semata Anugerah (Jumat, 23 Februari 2018) Kekayaan Semata Anugerah Kesulitan untuk meninggalkan harta adalah sikap batin manusia yang cenderung melihat bahwa tujuan hidup adalah harta benda y...

SH: Mrk 10:17-27 - Kepuasan Rohani (Jumat, 23 Februari 2024) Kepuasan Rohani Berita tentang mukjizat dan pengajaran Yesus telah tersebar luas. Banyak orang ingin bertanya jawab dengan-Nya, termasuk seorang kaya...

SH: Mrk 10:28-31 - Akan dihargai (Jumat, 13 Maret 2009) Akan dihargai Bila si orang kaya tidak bersedia melepas hartanya untuk mengikut Yesus, maka para murid telah meninggalkan segala sesuatu demi ...

SH: Mrk 10:28-31 - Tidak sia-sia membuang semua (Selasa, 28 Februari 2012) Tidak sia-sia membuang semua Berbeda dengan si orang kaya dalam bacaan sebelum ini, Petrus mewakili para rasul menyatakan telah meninggalkan segala s...

SH: Mrk 10:28-34 - Upah Seratus Kali Lipat (Sabtu, 20 Februari 2016) Upah Seratus Kali Lipat Tidak sedikit orang berharap dengan mengikut Yesus maka kehidupannya pasti diberkati, berkelimpahan, dan sebagainya. Kenyataa...

SH: Mrk 10:28-34 - Baca Gali Alkitab 7 (Sabtu, 20 Februari 2016) Baca Gali Alkitab 7 Apa saja yang Anda baca? 1. Apa pertanyaan Petrus kepada Yesus (28)? 2. Apa jawaban Yesus kepada Petrus (29-30)? 3. Apa kesimp...

SH: Mrk 10:28-31 - Do Ut Des (Sabtu, 24 Februari 2018) Do Ut Des Do ut Des (Latin) berarti aku memberi supaya aku diberi. Hukum ini tampaknya lazim dalam hubungan transaksional. Bahkan dalam relasi manusi...

SH: Mrk 10:28-31 - Meninggalkan Zona Nyaman (Sabtu, 24 Februari 2024) Meninggalkan Zona Nyaman Keluarga yang harmonis adalah tempat ternyaman, bagian yang menjadi kenangan indah sepanjang hidup. Maka, tak gampang jika p...

SH: Mrk 10:32-45 - Ada apa dengan Yerusalem? (Jumat, 28 Maret 2003) Ada apa dengan Yerusalem? Yerusalem, adalah kota yang disebut-sebut Yesus dalam pemberitaan-Nya sebagai kota penggenapan rencana keselamatan Allah. D...

SH: Mrk 10:32-45 - Kemuliaan salib dan pelayanan (Minggu, 15 Maret 2009) Kemuliaan salib dan pelayanan Kedudukan dan kemewahan telah menjadi ukuran keberhasilan seseorang. Tak heran jika banyak orang berusaha memperol...

SH: Mrk 10:32-34 - Keprihatinan Tuhan Yesus (Rabu, 29 Februari 2012) Keprihatinan Tuhan Yesus Apa yang menyebabkan para murid cemas dan orang-orang yang mengikuti Yesus takut dalam perjalanan ke Yerusalem? Pasti bukan ...

SH: Mrk 10:32-34 - Menghidupi Penderitaan (Minggu, 25 Februari 2018) Menghidupi Penderitaan Seberapa menakutkankah penderitaan bagi kita? Banyak orang menjalani hidup dengan penuh ketakutan karena ia menganggap penderi...

SH: Mrk 10:32-34 - Tuhan Selalu Berjalan di Depan (Minggu, 25 Februari 2024) Tuhan Selalu Berjalan di Depan Pernahkah tangan Anda tertusuk duri mawar? Bayangkan jika Anda ditantang untuk menggenggam dahan mawar berduri. Bukank...

SH: Mrk 10:35-45 - Ambisi kehambaan (Kamis, 1 Maret 2012) Ambisi kehambaan Profil Yakobus dan Yohanes mewakili banyak orang yang berjuang merebut kursi utama dalam suatu organisasi politik, pemerintahan, bah...

SH: Mrk 10:35-45 - Permintaan Kedudukan? (Senin, 22 Februari 2016) Permintaan Kedudukan? Bagaimana bila seseorang berada dalam kondisi kritis, lalu seseorang yang bukan pewaris langsung datang meminta jatah hak waris...

SH: Mrk 10:35-45 - Menjadi Pembesar (Senin, 26 Februari 2018) Menjadi Pembesar Kita bisa menduga Yesus menangis kecewa, ketika Yakobus dan Yohanes dengan bebasnya mengutarakan ambisi mereka untuk memperoleh kedu...

SH: Mrk 10:35-45 - Melayani Sepanjang Hayat (Senin, 26 Februari 2024) Melayani Sepanjang Hayat Pangkat dan kedudukan adalah incaran banyak orang. Itulah yang menjadi standar kesuksesan, yang dikejar tanpa peduli apa pun...

SH: Mrk 10:46-52 - Bartimeus (Sabtu, 29 Maret 2003) Bartimeus Buta, miskin, sendiri, hidup dari belas kasihan orang lain. Begitulah gambaran tentang Bartimeus yang dipaparkan oleh Markus. Dal...

SH: Mrk 10:46-52 - Iman memampukan melihat (Senin, 16 Maret 2009) Iman memampukan melihat Setiap orang pasti mempunyai harapan dalam hidupnya. Bisa berupa kehidupan yang layak, kedudukan atau karier yang mantap...

SH: Mrk 10:46-52 - Anugerah: buta jadi melihat (Jumat, 2 Maret 2012) Anugerah: buta jadi melihat John Calvin menyatakan bahwa anugerah Tuhan diberikan kepada manusia yang berada dalam kondisi total berdosa agar diselam...

SH: Mrk 10:46-52 - Iman yang Menyelamatkan (Selasa, 23 Februari 2016) Iman yang Menyelamatkan Seorang pengemis buta yang tidak berharga di mata masyarakat, tetapi ia mengenal Yesus dengan tepat. Dia memanggil Yesus deng...

SH: Mrk 10:46-52 - Buta Jasmani, Tak Berarti Buta Rohani (Selasa, 27 Februari 2018) Buta Jasmani, Tak Berarti Buta Rohani Sementara bergumul dengan kedegilan murid-murid-Nya yang terus bertanya tentang kedudukan, permohonan mendapat ...

SH: Mrk 10:46-52 - Berani Beda karena Benar (Selasa, 27 Februari 2024) Berani Beda karena Benar Harta diidentikkan dengan berkat Allah pada masa itu, demikian juga kesehatan. Karena itu, muncul persepsi bahwa orang yang ...

Utley: Mrk 10:1 - --NASKAH NASB (UPDATED): Mr 10:11 Dari situ Yesus berangkat ke daerah Yudea dan ke daerah seberang sungai Yordan dan di situpun orang banyak datang meng...

Utley: Mrk 10:2-9 - --NASKAH NASB (UPDATED): Mr 10:2-92 Maka datanglah orang-orang Farisi, dan untuk mencobai Yesus mereka bertanya kepada-Nya: "Apakah seorang suami diperb...

Utley: Mrk 10:10-12 - --NASKAH NASB (UPDATED): Mr 10:10-1210 Ketika mereka sudah di rumah, murid-murid itu bertanya pula kepada Yesus tentang hal itu. 11 Lalu kata-Nya kepada...

Utley: Mrk 10:13-16 - --NASKAH NASB (UPDATED): Mr 10:13-1613 Lalu orang membawa anak-anak kecil kepada Yesus, supaya Ia menjamah mereka; akan tetapi murid-murid- Nya memarahi...

Utley: Mrk 10:17-22 - --NASKAH NASB (UPDATED): Mr 10:17-2217 Pada waktu Yesus berangkat untuk meneruskan perjalanan-Nya, datanglah seorang berlari-lari mendapatkan Dia dan sa...

Utley: Mrk 10:23-27 - --NASKAH NASB (UPDATED): Mr 10:23-2723 Lalu Yesus memandang murid-murid-Nya di sekeliling-Nya dan berkata kepada mereka: "Alangkah sukarnya orang yang b...

Utley: Mrk 10:28-31 - --NASKAH NASB (UPDATED): Mr 10:28-3128 Berkatalah Petrus kepada Yesus: "Kami ini telah meninggalkan segala sesuatu dan mengikut Engkau!" 29 Jawab Yesus:...

Utley: Mrk 10:32-34 - --NASKAH NASB (UPDATED): Mr 10:32-3432 Yesus dan murid-murid-Nya sedang dalam perjalanan ke Yerusalem dan Yesus berjalan di depan. Murid- murid merasa c...

Utley: Mrk 10:35-40 - --NASKAH NASB (UPDATED): Mr 10:35-4035 Lalu Yakobus dan Yohanes, anak-anak Zebedeus, mendekati Yesus dan berkata kepada-Nya: "Guru, kami harap supaya En...

Utley: Mrk 10:41-45 - --NASKAH NASB (UPDATED): Mr 10:41-4541 Mendengar itu kesepuluh murid yang lain menjadi marah kepada Yakobus dan Yohanes. 42 Tetapi Yesus memanggil merek...

Utley: Mrk 10:46-52 - --NASKAH NASB (UPDATED): Mr 10:46-5246 Lalu tibalah Yesus dan murid-murid-Nya di Yerikho. Dan ketika Yesus keluar dari Yerikho, bersama-sama dengan muri...

Topik Teologia: Mrk 10:2 - -- Wahyu Allah Wahyu Khusus Pandangan Yesus Atas Perjanjian Lama Kristus Menegaskan Historitas Perjanjian Lama Historitas T...

Topik Teologia: Mrk 10:5 - -- Wahyu Allah Wahyu Khusus Umat Manusia: Wanita Wanita dan Peranannya Dalam Agama Wanita Dalam Pelayanan Yesus Wanita-wanita...

Topik Teologia: Mrk 10:6 - -- Pekerjaan-Pekerjaan Allah Urutan Penciptaan Allah Urutan Ciptaan Penciptaan Umat Manusia Manusia Diciptakan sebagai Laki...

Topik Teologia: Mrk 10:7 - -- Wahyu Allah Wahyu Khusus Pandangan Yesus Atas Perjanjian Lama Kristus Menegaskan Historitas Perjanjian Lama Historitas K...

Topik Teologia: Mrk 10:10 - -- Umat Manusia: Wanita Wanita dan Peranannya Dalam Agama Wanita Dalam Pelayanan Yesus Wanita-wanita Dalam Pengajaran Yesus ...

Topik Teologia: Mrk 10:11 - -- Umat Manusia: Wanita Wanita dan Peranannya Dalam Agama Wanita Dalam Pelayanan Yesus Wanita-wanita Dalam Pengajaran Yesus ...

Topik Teologia: Mrk 10:17 - -- Yesus Kristus Kemanusiaan Kristus

Topik Teologia: Mrk 10:18 - -- Allah yang Berpribadi Atribut-Atribut Allah Allah itu Baik Kej 1:31 Kel 33:19 2Ta 5:13 2Ta 6:41 2Ta 30:18 Maz 25:7-8 Maz 31:20 ...

Topik Teologia: Mrk 10:19 - -- Yesus Kristus Kemanusiaan Kristus Kristus Memiliki Natur Intelektual Manusia Yesus Sangat Tanggap Dia Memahami Pikiran O...

Topik Teologia: Mrk 10:20 - -- Yesus Kristus Kemanusiaan Kristus Kristus Memiliki Natur Intelektual Manusia Yesus Sangat Tanggap Dia Memahami Pikiran O...

Topik Teologia: Mrk 10:21 - -- Yesus Kristus Kemanusiaan Kristus Eskatologi Surga Natur Surga Surga adalah Tempat di Mana Orang Percaya akan Tinggal ...

Topik Teologia: Mrk 10:27 - -- Allah yang Berpribadi Pribadi Allah Nama Allah Nama-nama Tunggal Allah Allah (Yun.: Theos) Mat 1:23 Mat 5:8-9 Mat 23:22 ...

Topik Teologia: Mrk 10:28 - -- Kehidupan Kristen: Tanggung Jawab kepada Allah Beriman kepada Allah Percaya kepada Allah dan Percayailah Dia Hakikat Iman ...

Topik Teologia: Mrk 10:38 - -- Dosa Dosa-dosa Roh Dosa-dosa Pemanjaan / Penyenangan Did Ambisi 2Ra 14:8-10 Maz 49:12-14 Yes 5:8 Hab 2:5-6 Mat 4:8-10...

Topik Teologia: Mrk 10:42 - -- Dosa Dosa-dosa Roh Dosa-dosa Pemanjaan / Penyenangan Did Ambisi 2Ra 14:8-10 Maz 49:12-14 Yes 5:8 Hab 2:5-6 Mat 4:8-10...

Topik Teologia: Mrk 10:45 - -- Yesus Kristus Kemanusiaan Kristus Kristus Memiliki Natur Moral Manusia Yesus Konsisten Dia Lemah Lembut Y...

Topik Teologia: Mrk 10:47 - -- Yesus Kristus Kemanusiaan Kristus Kristus Memiliki Tubuh Manusia Yesus Memiliki Nama Manusia Anak Daud Mat 12:23 Mat 21:...

Topik Teologia: Mrk 10:51 - -- Yesus Kristus Kemanusiaan Kristus Kristus Memiliki Tubuh Manusia Yesus Memiliki Nama Manusia Rabi Mat 23:8 Mar 10:51 Yoh...

buka semua
Pendahuluan / Garis Besar

Full Life: Markus (Pendahuluan Kitab) Penulis : Markus Tema : Yesus, Sang Putra-Hamba Tanggal Penulisan: 55-65 M Latar Belakang Di antara keempat Injil, Injil Marku...

Full Life: Markus (Garis Besar) Garis Besar I. Persiapan untuk Pelayanan Yesus (Mr 1:1-13) A. Pelayanan Yohanes Pembaptis (Mr 1:2-8)...

Matthew Henry: Markus (Pendahuluan Kitab) Kita telah mendengar bukti yang diberikan oleh saksi pertama mengenai ajaran dan mujizat Yesus Tuhan kita. Sekarang di sini hadir saksi lain lagi yang...

Jerusalem: Markus (Pendahuluan Kitab) INJIL-INJIL SINOPTIK PENGANTAR Ada empat kitab dalam Perjanjian Baru yang berisikan "Kabar Yang Baik" (demikianlah arti kata "Euaggelio...

Jerusalem: Markus (Pendahuluan Kitab) Injil Karangan Markus Rangka Mrk adalah paling tidak sistematik. Pembukaan injil merangkum pewartaan oleh Yohanes Pembaptis, baptisan Yesus dan pencob...

Ende: Markus (Pendahuluan Kitab) INDJIL JESUS KRISTUS KARANGAN MARKUS KATA PENGANTAR Tentang Pengarang Jang dari semula terkenal sebagai pengarang "Indjil kedua", ialah Markus, jang d...

BIS: Markus (Pendahuluan Kitab) KABAR BAIK YANG DISAMPAIKAN OLEH MARKUS PENGANTAR Buku Kabar Baik oleh Markus dimulai dengan pernyataan: "Inilah Kabar Baik tentang Yesus Kristus, A

KABAR BAIK YANG DISAMPAIKAN OLEH MARKUS

PENGANTAR

Buku Kabar Baik oleh Markus dimulai dengan pernyataan: "Inilah Kabar Baik tentang Yesus Kristus, Anak Allah". Dalam Kabar Baik itu Yesus ditampilkan sebagai seorang yang banyak bertindak dan yang berwibawa. Kewibawaan-Nya nyata dalam cara Ia mengajar, dalam kuasa-Nya terhadap roh-roh jahat, dan dalam mengampuni dosa. Yesus menampilkan diri-Nya sebagai Anak Manusia yang memberikan nyawa-Nya supaya manusia dibebaskan dari dosa.

Cerita tentang Yesus dalam buku ini disampaikan secara hidup dan terus terang. Perbuatan-perbuatan-Nya lebih banyak ditekankan daripada perkataan dan ajaran-Nya. Setelah kata-kata pendahuluan yang singkat mengenai Yohanes Pembaptis dan mengenai baptisan Yesus serta cobaan terhadap diri-Nya, buku Markus ini langsung menceritakan pelayanan Yesus, khususnya tentang penyembuhan-penyembuhan yang dilakukan-Nya dan tentang pengajaran-Nya. Pasal-pasal terakhir memuat cerita tentang peristiwa-peristiwa yang terjadi pada minggu terakhir dalam hidup Tuhan Yesus di dunia ini, terutama tentang penyaliban diri-Nya dan kebangkitan-Nya dari kematian.

Kedua bagian akhir dari buku Markus, yang dimasukkan dalam tanda kurung besar, umumnya dianggap bukan tulisan penulis buku Markus, melainkan seorang yang lain.

Isi

  1.  Pendahuluan
    Mr 1:1-13
  2.  Pelayanan Yesus di tengah-tengah masyarakat di Galilea
    Mr 1:14-9:50
  3.  Dari Galilea ke Yerusalem
    Mr 10:1-52
  4.  Minggu terakhir di Yerusalem dan sekitarnya
    Mr 11:1-15:47
  5.  Kebangkitan Yesus
    Mr 16:1-8
  6.  Penampakan dan terangkatnya Yesus ke surga
    Mr 16:9-20

Ajaran: Markus (Pendahuluan Kitab) Tujuan Supaya dengan mengenal isi kitab Injil Markus orang-orang Kristen mengerti, bahwa Yesus Kristus adalah Mesias, Juruselamat, Raja yang dijanji

Tujuan

Supaya dengan mengenal isi kitab Injil Markus orang-orang Kristen mengerti, bahwa Yesus Kristus adalah Mesias, Juruselamat, Raja yang dijanjikan, yang diutus Allah sebagai penggenapan nubuatan para nabi dalam kitab Perjanjian Lama.

Pendahuluan

Penulis : Rasul Markus.

Tahun : Sekitar tahun 50 Masehi.

Penerima : Orang-orang Kristen dari bangsa bukan Yahudi. (Dan juga setiap orang yang percaya kepada Tuhan Yesus).

Isi Kitab: Injil Markus terdiri dari 16 pasal. Injil Markus menunjukkan bagaimana Yesus Kristus, sebagai hamba yang setia, sibuk dengan pelayanan-Nya. Dalam Injil ini Tuhan Yesus dilukiskan sebagai hamba yang setia.

I. Ajaran-ajaran utama dalam Kitab Injil Markus

  1. Pasal 1-10 (Mr 1:1-10:52).

    Hamba yang setia ini melaksanakan tugas pelayanannya

    1. Bacalah pasal Mr 1:35. Nats ini menceritakan bagaimana Hamba itu memulai pelayanan/tugas-Ny dengan berdoa. Hal ini juga mengajarkan agar setiap orang percay selalu memulai tugas dan pekerjaannya dengan memohon pimpinan Tuha atau berdoa. _Tanyakan_: Apakah saudara sering berdoa/sudahkah anda berdoa?
    2. Bacalah pasal Mr 10:45. Nats ini menyatakan bahwa Hamba itu datang bukanlah untuk dilayani tetapi untuk melayani dengan menyerahkan nyawa-Nya menjadi tebusa dosa manusia. Hal ini mengajarkan kepada setiap orang Kristen untu memberikan pelayanan kepada Allah, yaitu dengan memberitakan Injil da melayani di dalam gereja.
  2. Pasal 11-15 (Mr 11:1-15:47).

    Hamba yang setia memberikan dirinya mengalami penderitaan dan kematian dalam melaksanakan tugasnya

    Nats ini menjelaskan bagaimana Hamba itu melayani dengan penuh kesetiaan, walaupun harus mengalami penderitaan bahkan sampai kematian.

    Pendalaman

    1. Bacalah pasal Mr 14:32-41. (Khususnya ayat 36). Ayat ini menceritakan bagaimana Hamba yang setia itu berdoa dan memohonkan keinginan-Nya, tetapi akhirnya Ia mengatakan agar kehendak yang mengutus-Nya saja yang jadi. Ini mengajarkan kepada setiap orang yang percaya, agar dalam doanya selalu meminta kehendak Allah saja yang jadi. _Tanyakan_: Bagaimanakah doa saudara kepada Allah?
    2. Tuhan Yesus setia melayani kehendak Bapa, bahkan sampai mati di kayu salib dan bangkit dari kematian. Teladan apakah yang harus ada pada kita sebagai murid-murid-Nya?
  3. Pasal 16 (Mr 16:1-20). Hamba yang setia dipermuliakan Nats ini menceritakan tentang Hamba yang setia itu memperoleh kemuliaan melalui kebangkitan-Nya dari kematian.

    Pendalaman

    Bacalah pasal Mr 16:1-19. Nats ini menjelaskan tentang Hamba yang setia itu membuktikan kebangkitan-Nya. Ini mengajarkan kepada orang percaya bahwa Yesus Kristus benar-benar bangkit dari kematian-Nya.

    _Tanyakan_: Kepada siapakah Tuhan Yesus menampakkan diri setelah kebangkitan-Nya?

II. Kesimpulan

Melalui Injil Markus dibuktikan bahwa Yesus Kristus adalah Hamba Allah yang memberikan diri-Nya sebagai korban atas dosa-dosa manusia.

Pertanyaan-pertanyaan yang Dapat Digunakan untuk Tanya Jawab

  1. Siapakah penulis Injil Markus?
  2. Apakah pokok pengajaran Injil Markus?
  3. Untuk apakah Yesus Kristus datang ke dunia ini?
  4. Pelajaran rohani apakah yang saudara terima dar mempelajari Injil Markus?

Intisari: Markus (Pendahuluan Kitab) Buku pegangan guru Kristen SIAPAKAH YOHANES MARKUS?1. Dia adalah kemenakan Barnabas (Kol 4:10).2. Dia tinggal di Yerusalem bersama ibunya, Maria (Kis

Buku pegangan guru Kristen

SIAPAKAH YOHANES MARKUS?
1. Dia adalah kemenakan Barnabas (Kol 4:10).
2. Dia tinggal di Yerusalem bersama ibunya, Maria (Kis 12:12). Jemaat berkumpul di rumahnya.
3. Dia pergi bersama Paulus dan kemenakannya pada perjalanan misi yang pertama (Kis 13:5).
4. Markus meninggalkan teman-temannya setelah beberapa waktu berada di Siprus (tanah kelahiran Barnabas, Kis 4:36), mungkin karena ia tidak setuju atas tindakan Paulus yang mengambil alih pimpinan.
5. Dia kembali ke Yerusalem (Kis 13:13).
6. Di Yerusalem ia memperoleh banyak kesempatan untuk berbicara dengan Petrus.
7. Kemungkinan besar Petruslah yang membuat Markus percaya kepada Yesus; Petrus menyebutnya 'Markus anakku', dalam 1Petrus 5:13.
8. Secara umum diakui bahwa Markus menulis kabar baik tentang Yesus sesuai dengan apa yang didengarnya dari Petrus.
9. Ada yang berpendapat bahwa Markus adalah anak muda yang disebut-sebut dalam Markus 14:51, 52, tetapi hal ini tidak dapat dibuktikan.

WAKTU PENULISAN.
Injil Markus mungkin merupakan Injil yang paling awal ditulis, yaitu antara tahun 65 dan 70 M, sebelum Bait Allah di Yerusalem dihancurkan. Tampaknya baik Matius maupun Lukas telah memakai Injil Markus untuk penulisan Injil mereka.

MISTERI INJIL MARKUS.
Markus memperlihatkan pada kita Yesus yang mempunyai rahasia. Dalam Injil Markus kita mendapatkan Yesus tanpa publisitas...
1. Roh jahat diperintahkan-Nya untuk diam (Mar 1:25, 34; 3:12).
2. Mereka yang sudah disembuhkan oleh Yesus dilarang menceritakan pengalaman mereka (Mar 1:44; 5:43; 7:36).
3. Pengikut Yesus sendiri diperintahkan untuk tidak menceritakan ke pada orang lain bahwa Ia adalah Mesias (Mar 8:30).
4. Dan Yesus memberitahukan para pengikut-Nya secara pribadi tentang 'rahasia Kerajaan Allah' (Mar 4:10-12).

Lalu, bagaimana kita menafsirkan maksud rahasia ini? Masalah yang dihadapi Yesus ialah bahwa orang Yahudi mempunyai pemahaman yang salah mengenai Mesias. Karena Yesus menentang pemahaman mereka yang salah, maka kita:

1. Tidak menerima pemahaman tersebut, karena pendapat umum tentang Mesias bersifat politis dan manusiawi, bukannya spiritual dan Ilahi.
2. Tidak menolak, karena Yesus benar-benar adalah Mesias; banyak mukjizat dilakukan-Nya (paling tidak ada 17 mukjizat yang dicatat oleh Markus) merupakan bukti kebenaran ini.
3. Tetapi, merumuskan kembali pemahaman tersebut, karena Yesus harus menunjukkan kepada mereka bahwa Ia adalah Mesias yang melayani, menyelamatkan dan menderita, yang sepenuhnya manusia tetapi juga sepenuhnya Allah.

CIRI-CIRI KHUSUS.
Ini adalah Injil terpendek, padat dan ringkas. Markus mengetengahkan hal-hal penting yang dapat dipakai sebagai bahan acuan langsung. Kata 'segera' ditulis lebih dari empat puluh kali dan rupanya untuk memacu kita dari satu kisah menarik ke kisah menarik berikutnya.

Pesan

1. Yesus: Anak Allah. Markus mulai dengan kata-kata: 'Inilah permulaan Injil tentang Yesus Kristus, Anak Allah.' Mar 1:1

2. Yesus: Anak Manusia. o Markus juga menunjukkan kepada kita kemanusiaan Yesus: o Ia berdukacita. Mar 3:5 o Ia berbelas kasihan terhadap orang banyak. Mar 6:34 o Ia takut dan gentar. Mar 14:33 o Markus memakai sebutan 'Anak Manusia' empat belas kali; sebutan yang paling disukainya untuk Yesus.

3. Kata-kata yang benar-benar diucapkan Yesus. Markus mencatat bagi kita apa yang diingat

Petrus tentang beberapa kata dari bahasa Aram yang dikatakan Yesus:

o 'Talita kum!', Hai anak, bangunlah!' Mar 5:41 o 'Efata!', 'Terbukalah!' Mar 7:34 o 'Eloi, Eloi, lama sabakhtani?', 'Allahku, Allahku, mengapa Engkau meninggalkan Aku?' Mar 15:34

4. Kebaikan Yesus. Markus mencatat apa yang diingat oleh Petrus mengenai kebaikan Yesus yang istimewa kepadanya dan kesadaran Petrus bahwa ia tidak layak menerima semua itu. Petrus membuat Markus tidak menulis ucapan Yesus tentang Petrus sebagai batu karang, karena Petrus ingat saat ia tidak bersikap dianggap sebagai batu karang. (Lihat Mat 16:18, 19).

Penerapan

Markus menunjukkan kepada kita:
1. Pentingnya ajaran yang benar.
o Ajaran itu tidak dapat datang dari roh-roh jahat, bahkan mereka harus takluk
kepada kuasa-Nya.
o Ajaran itu tidak dapat datang dari mereka yang telah disembuhkan, walaupun
mereka sungguh bersyukur.
o Ajaran itu tidak dapat datang dari para rasul, sampai mereka sungguh-sungguh
diperlengkapi.

Ajaran Kristen bukan suatu pengetahuan, tetapi kebijaksanaan Ilahi.

2. Mukjizat merupakan hal yang biasa bagi Allah.
o Markus tidak pernah merasa aneh terhadap mukjizat dan tidak pernah mencoba untuk meremehkannya.
o Mukjizat Yesus menunjuk pada sifat-Nya. Singkirkan mukjizat, maka Anda akan meragukan ketuhanan-Nya.
o Mukjizat selalu dan akan selalu mengagumkan. Berkali-kali Markus mengakhiri suatu kisah tentang mukjizat dengan pengamatannya tentang orang banyak yang menjadi'kagum', 'dipenuhi dengan rasa takjub'.
o Perhatikanlah dengan saksama sejumlah mukjizat dalam pasal 5 yang menunjukkan kuasa Yesus atas
- roh-roh jahat (1-20)
- penyakit (24-34)
- kematian (35-43)

3. Tantangan sering datang dari orang yang taat beragama.
o Para ahli Taurat Mar 2:6
o Orang-orang Farisi Mar 2:24
o Orang-orang Herodian Mar 3:6
o Para imam kepala Mar 11:18
o Orang-orang Saduki Mar 12:18

Tema-tema Kunci

1. Mukjizat Yesus. Buatlah daftar mukjizat yang dicatat dalam Injil Markus. Bandingkanlah daftar ini dengan jumlah perumpamaan yang ditulis dalam Injil Markus. Mengapa Markus sangat menekankan mukjizat Yesus? Mengapa Yesus melakukan Mukjizat? Coba temukan paling sedikit tiga alasan yang jelas.

2. Tanggapan orang banyak. Carilah ayat-ayat yang merupakan komentar Markus tentang kekaguman orang banyak ketika mereka menyaksikan mukjizat Yesus (misalnya Mar 1:27; 2:12; 4:41; 5:15; 6:50 dan seterusnya). Tulislah berbagai reaksi orang banyak dan jelaskan mengapa mereka memberikan reaksi yang berbeda-beda.

3. Sebutan istimewa bagi Yesus. Telitilah dalam Injil Markus dan catatlah sebutan-sebutan istimewa bagi Yesus yang dicatat oleh Markus. Berapa kali ia menggunakan sebutan Anak, Anak-Ku, Anak Allah, Anak Manusia? Siapa yang menggunakan sebutan Anak Manusia? Mengapa? (Pelajarilah Dan. Mar 7:13-28 dengan saksama).

4. Kuasa Yesus. Pelajarilah dengan saksama semua pasal yang menunjuk pada kuasa Yesus: Mar 1;22; 1:27; 2:10; 3:15; 6:7;11:27-33 dan Mar 13:34. Perhatikan secara khusus acuan terakhir ini: 'Sama seperti seorang yang bepergian: Ia meninggalkan rumahnya dan menyerahkan tanggung jawab kepada hamba-hambanya'. Ungkapan terakhir ini berarti 'memberikan kuasa kepada hamba-hambanya'.

Garis Besar Intisari: Markus (Pendahuluan Kitab) [1] PENDAHULUAN Mar 1:1-13 Mar 1:1-11 Yohanes dan Sungai Yordan; Yesus dan Roh Kudus Mar 1:12-13Pencobaan selama empat puluh hari [2]

[1] PENDAHULUAN Mar 1:1-13

Mar 1:1-11 Yohanes dan Sungai Yordan; Yesus dan Roh Kudus
Mar 1:12-13Pencobaan selama empat puluh hari

[2] PULANG DAN PERGI KE GALILEA Mar 1:14-7:23

Mar 1:14-20Pengikut-pengikut Yesus yang pertama
Mar 1:21-45Mukjizat-mukjizat kesembuhan
Mar 2:1-3:6Lima peristiwa pertentangan
Mar 3:7-35Guru dan murid-murid-Nya
Mar 4:1-34Selalu dengan perumpamaan
Mar 4:35-41Siapa gerangan orang ini?
Mar 5:1-43Roh-roh jahat, penyakit dan kematian
Mar 6:1-6Akibat ketidakpercayaan
Mar 6:7-13Kuasa yang menyertai ketaatan
Mar 6:14-29Herodes membunuh Yohanes Pembaptis
Mar 6:30-44Lima roti, dua ikan, lima ribu orang
Mar 6:45-56Berjalan di atas air: mukjizat yang mendahului banyak mukjizat lain
Mar 7:1-23Yang di luar dan yang di dalam

[3] YESUS DI DAERAH UTARA Mar 7:24-9:50

Mar 7:24-30Ke pantai: Tirus dan Sidon
Mar 7:31-37Kesepuluh Kota
Mar 8:1-13Tujuh roti, beberapa ikan dan empat ribu orang
Mar 8:14-21Murid-murid yang bebal
Mar 8:22-26Di Betsaida lagi
Mar 8:27-9:1Lebih ke utara: Kaisarea Filipi
Mar 9:2-13"Kami melihat kemuliaan-Nya": pemuliaan
Mar 9:14-29Tanpa doa berarti tanpa kuasa
Mar 9:30-50Yang besar dan yang kecil

[4] PERJALANAN KE SELATAN Mar 10:1-13:37

Mar 10:1-16Pernikahan, perceraian, anak-anak
Mar 10:17-31Bahaya kemakmuran
Mar 10:32-45Apa artinya menjadi seperti Yesus
Mar 10:46-52Bartimeus Buta di Yerikho
Mar 11:1-19Yesus di Yerusalem: Bait Allah dipersiapkan untuk upacara kurban
Mar 11:20-26Kutuk terhadap pohon yang tidak berbuah
Mar 11:27-12:44Permusuhan: Imam-imam kepala, Ahli Taurat, Tua-tua, orang Farisi, orang Herodian, orang Saduki
Mar 13:1-37Nubuat: sekilas tentang tujuan akhir

[5] PUSAT SEJARAH Mar 14:1-16:8

Mar 14:1-11Di Betania: Domba kurban diurapi
Mar 14:12-25Perjamuan Tuhan
Mar 14:26-42Taman Getsemani: sekilas tentang penderitaan
Mar 14:43-15:15Ditangkap dan diadili
Mar 15:16-47'Disalibkan, mati dan dikuburkan'
Mar 16:1-8'Bangkit kembali dari antara orang mati'

[6] PENUTUP 16:9-20

Mar 16:9-20Misi ke seluruh dunia diamanatkan dan dimulai
Advanced Commentary (Kamus, Lagu-Lagu Himne, Gambar, Ilustrasi Khotbah, Pertanyaan-Pertanyaan, dll)


TIP #26: Perkuat kehidupan spiritual harian Anda dengan Bacaan Alkitab Harian. [SEMUA]
dibuat dalam 1.34 detik
dipersembahkan oleh YLSA