kecilkan semua  

Teks -- Bilangan 15:1-41 (TB)

Tampilkan Strong
Konteks
Korban api-apian
15:1 TUHAN berfirman kepada Musa: 15:2 "Berbicaralah kepada orang Israel dan katakanlah kepada mereka: Apabila kamu masuk ke negeri yang akan Kuberikan kepadamu menjadi tempat kediamanmu, 15:3 dan kamu hendak mempersembahkan korban api-apian bagi TUHAN, dari lembu sapi atau kambing domba, baik korban bakaran atau korban sembelihan, baik untuk membayar suatu nazar khusus, atau sebagai persembahan sukarela atau pada waktu perayaan-perayaanmu, dan dengan demikian menyediakan bau yang menyenangkan bagi TUHAN, 15:4 maka orang yang mempersembahkan persembahannya itu kepada TUHAN, haruslah mempersembahkan sebagai korban sajian sepersepuluh efa tepung yang terbaik, diolah dengan seperempat hin minyak. 15:5 Dan beserta korban bakaran atau korban sembelihan itu engkau harus juga mempersembahkan seperempat hin anggur sebagai korban curahan, untuk setiap ekor domba yang dipersembahkan. 15:6 Tetapi jikalau persembahanmu itu seekor domba jantan, engkau harus mempersembahkan sebagai korban sajian dua persepuluh efa tepung yang terbaik, diolah dengan sepertiga hin minyak, 15:7 dan sebagai korban curahan haruslah kaupersembahkan sepertiga hin anggur, menjadi bau yang menyenangkan bagi TUHAN. 15:8 Dan apabila engkau mengolah seekor lembu, sebagai korban bakaran atau sebagai korban sembelihan, baik untuk membayar suatu nazar khusus maupun sebagai korban keselamatan bagi TUHAN, 15:9 maka beserta lembu itu haruslah dipersembahkan sebagai korban sajian tiga persepuluh efa tepung yang terbaik, diolah dengan setengah hin minyak, 15:10 dan sebagai korban curahan haruslah kaupersembahkan setengah hin anggur. Itulah korban api-apian yang baunya menyenangkan bagi TUHAN. 15:11 Demikianlah harus diperbuat untuk setiap ekor lembu dan untuk setiap ekor domba jantan dan untuk setiap ekor domba atau kambing. 15:12 Berapapun jumlah hewan yang kamu olah, untuk setiap hewan itu harus kamu perbuat demikian juga. 15:13 Setiap orang Israel asli haruslah berbuat demikian, apabila ia mempersembahkan korban api-apian yang baunya menyenangkan bagi TUHAN. 15:14 Dan apabila seorang asing telah menetap padamu, atau seorang lain yang tinggal di antara kamu atau di antara keturunanmu kelak, hendak mempersembahkan korban api-apian yang baunya menyenangkan bagi TUHAN, maka seperti yang kamu perbuat, demikianlah harus diperbuatnya. 15:15 Mengenai jemaah itu, haruslah ada satu ketetapan bagi kamu dan bagi orang asing yang tinggal padamu; itulah suatu ketetapan untuk selama-lamanya bagi kamu turun-temurun: kamu dan orang asing haruslah sama di hadapan TUHAN. 15:16 Satu hukum dan satu peraturan berlaku bagi kamu dan bagi orang asing yang tinggal padamu." 15:17 Lagi berfirmanlah TUHAN kepada Musa: 15:18 "Berbicaralah kepada orang Israel dan katakanlah kepada mereka: Apabila kamu masuk ke negeri, ke mana kamu akan Kubawa, 15:19 maka apabila kamu makan roti hasil negeri itu haruslah kamu mempersembahkan persembahan khusus bagi TUHAN. 15:20 Tepung jelaimu yang mula-mula haruslah kamu persembahkan sebagai persembahan khusus berupa roti bundar; sama seperti persembahan khusus dari hasil tempat pengirikanmu, demikianlah harus kamu mempersembahkannya. 15:21 Dari tepung jelaimu yang mula-mula haruslah kamu menyerahkan persembahan khusus kepada TUHAN, turun-temurun."
Dosa yang tidak disengaja
15:22 "Apabila kamu dengan tidak sengaja melalaikan salah satu dari segala perintah ini, yang telah difirmankan TUHAN kepada Musa, 15:23 yakni dari segala yang diperintahkan TUHAN kepadamu dengan perantaraan Musa, mulai dari hari TUHAN memberikan perintah-perintah-Nya dan seterusnya turun-temurun, 15:24 dan apabila hal itu diperbuat di luar pengetahuan umat ini, tidak dengan sengaja, maka haruslah segenap umat mengolah seekor lembu jantan muda sebagai korban bakaran menjadi bau yang menyenangkan bagi TUHAN, serta dengan korban sajiannya dan korban curahannya, sesuai dengan peraturan; juga seekor kambing jantan sebagai korban penghapus dosa. 15:25 Maka haruslah imam mengadakan pendamaian bagi segenap umat Israel, sehingga mereka beroleh pengampunan, sebab hal itu terjadi tidak dengan sengaja, dan karena mereka telah membawa persembahan-persembahan mereka sebagai korban api-apian bagi TUHAN, juga korban penghapus dosa mereka di hadapan TUHAN, karena hal yang tidak disengaja itu. 15:26 Segenap umat Israel akan beroleh pengampunan, juga orang asing yang tinggal di tengah-tengahmu, karena hal itu dilakukan oleh seluruh bangsa itu dengan tidak sengaja. 15:27 Apabila satu orang saja berbuat dosa dengan tidak sengaja, maka haruslah ia mempersembahkan kambing betina berumur setahun sebagai korban penghapus dosa; 15:28 dan imam haruslah mengadakan pendamaian di hadapan TUHAN bagi orang yang dengan tidak sengaja berbuat dosa itu, sehingga orang itu beroleh pengampunan karena telah diadakan pendamaian baginya. 15:29 Baik bagi orang Israel asli maupun bagi orang asing yang tinggal di tengah-tengah kamu, satu hukum saja berlaku bagi mereka berkenaan dengan orang yang berbuat dosa dengan tidak sengaja. 15:30 Tetapi orang yang berbuat sesuatu dengan sengaja, baik orang Israel asli, baik orang asing, orang itu menjadi penista TUHAN, ia harus dilenyapkan dari tengah-tengah bangsanya, 15:31 sebab ia telah memandang hina terhadap firman TUHAN dan merombak perintah-Nya; pastilah orang itu dilenyapkan, kesalahannya akan tertimpa atasnya."
Orang yang melanggar peraturan Sabat
15:32 Ketika orang Israel ada di padang gurun, didapati merekalah seorang yang mengumpulkan kayu api pada hari Sabat. 15:33 Lalu orang-orang yang mendapati dia sedang mengumpulkan kayu api itu, menghadapkan dia kepada Musa dan Harun dan segenap umat itu. 15:34 Orang itu dimasukkan dalam tahanan, oleh karena belum ditentukan apa yang harus dilakukan kepadanya. 15:35 Lalu berfirmanlah TUHAN kepada Musa: "Orang itu pastilah dihukum mati; segenap umat Israel harus melontari dia dengan batu di luar tempat perkemahan." 15:36 Lalu segenap umat menggiring dia ke luar tempat perkemahan, kemudian dia dilontari dengan batu, sehingga ia mati, seperti yang difirmankan TUHAN kepada Musa.
Jumbai peringatan
15:37 TUHAN berfirman kepada Musa: 15:38 "Berbicaralah kepada orang Israel dan katakanlah kepada mereka, bahwa mereka harus membuat jumbai-jumbai pada punca baju mereka, turun-temurun, dan dalam jumbai-jumbai punca itu haruslah dibubuh benang ungu kebiru-biruan. 15:39 Maka jumbai itu akan mengingatkan kamu, apabila kamu melihatnya, kepada segala perintah TUHAN, sehingga kamu melakukannya dan tidak lagi menuruti hatimu atau matamu sendiri, seperti biasa kamu perbuat dalam ketidaksetiaanmu terhadap TUHAN. 15:40 Maksudnya supaya kamu mengingat dan melakukan segala perintah-Ku dan menjadi kudus bagi Allahmu. 15:41 Akulah TUHAN, Allahmu, yang telah membawa kamu keluar dari tanah Mesir, supaya Aku menjadi Allah bagimu; Akulah TUHAN, Allahmu."
Paralel   Ref. Silang (TSK)   Ref. Silang (FULL)   ITL  

Nama Orang, Nama Tempat, Topik/Tema Kamus

Nama Orang dan Nama Tempat:
 · anak Israel a citizen of Israel.,a member of the nation of Israel
 · Anak perempuan Israel a citizen of Israel.,a member of the nation of Israel
 · bangsa Israel the nation that descended from Jacob, whom God named Israel; the Jewish people,son of Isaac son of Abraham; founder of the nation of Israel,the nation of Israel under Moses, Joshua and the judges,the kingdom of Israel under King Saul,the northern tribes under Ish-Bosheth & Abner,the Kingdom of Israel as united under David and Solomon,the Northern Kingdom as divided from Judah, Simeon and Benjamin,the post exile Jewish community; the re-established Israel,the post exile lay community; Israelites other than Levites,Israel in general as in the Psalms and the prophets,the phrase "All Israel",the phrase "Assembly of (United) Israel",the phrase "Border(s) of Israel",the phrase "Children of Israel",the phrase "Congregation of Israel",the phrase "Descendants" or "Offspring of Israel",the phrase "Elders of Israel",the phrase "God of Israel",the phrase "Hill country of Israel",the phrase "Holy One of Israel",the phrase "House of Israel",the phrases "Judge(d) Israel; judge(s) of Israel",the phrase "King of Israel",the phrase "King over Israel",the phrase "Kings of Israel",the phrase "Land of Israel",the phrase "Leaders in/of Israel; take the lead in Israel",the phrase "Man of Israel",the phrase "Men of Israel",the phrase "Mountains of Israel",the phrase "O house of Israel",the phrase "O Israel",the phrase "His people Israel",the phrase "My people Israel",the phrase "Thy people Israel",the phrase "People of Israel",the phrase "Prince(s) in/of/over Israel",the phrase "Reign over Israel",the phrase "Shepherd(s) of Israel",the phrase "Sons of Israel",the phrase "Territory of Israel",the phrase "Throne in/over/of Israel",the phrase "Tribes of Israel",the phrase "Virgin of Israel"
 · Harun a son of Amram; brother of Moses,son of Amram (Kohath Levi); patriarch of Israel's priests,the clan or priestly line founded by Aaron
 · Israel a citizen of Israel.,a member of the nation of Israel
 · kaum Israel the nation that descended from Jacob, whom God named Israel; the Jewish people,son of Isaac son of Abraham; founder of the nation of Israel,the nation of Israel under Moses, Joshua and the judges,the kingdom of Israel under King Saul,the northern tribes under Ish-Bosheth & Abner,the Kingdom of Israel as united under David and Solomon,the Northern Kingdom as divided from Judah, Simeon and Benjamin,the post exile Jewish community; the re-established Israel,the post exile lay community; Israelites other than Levites,Israel in general as in the Psalms and the prophets,the phrase "All Israel",the phrase "Assembly of (United) Israel",the phrase "Border(s) of Israel",the phrase "Children of Israel",the phrase "Congregation of Israel",the phrase "Descendants" or "Offspring of Israel",the phrase "Elders of Israel",the phrase "God of Israel",the phrase "Hill country of Israel",the phrase "Holy One of Israel",the phrase "House of Israel",the phrases "Judge(d) Israel; judge(s) of Israel",the phrase "King of Israel",the phrase "King over Israel",the phrase "Kings of Israel",the phrase "Land of Israel",the phrase "Leaders in/of Israel; take the lead in Israel",the phrase "Man of Israel",the phrase "Men of Israel",the phrase "Mountains of Israel",the phrase "O house of Israel",the phrase "O Israel",the phrase "His people Israel",the phrase "My people Israel",the phrase "Thy people Israel",the phrase "People of Israel",the phrase "Prince(s) in/of/over Israel",the phrase "Reign over Israel",the phrase "Shepherd(s) of Israel",the phrase "Sons of Israel",the phrase "Territory of Israel",the phrase "Throne in/over/of Israel",the phrase "Tribes of Israel",the phrase "Virgin of Israel"
 · Mesir descendants of Mizraim
 · Musa a son of Amram; the Levite who led Israel out of Egypt and gave them The Law of Moses,a Levite who led Israel out of Egypt and gave them the law
 · orang Israel a citizen of Israel.,a member of the nation of Israel
 · orang-orang Israel a citizen of Israel.,a member of the nation of Israel
 · seorang Ismael a citizen of Israel.,a member of the nation of Israel
 · seorang Israel a citizen of Israel.,a member of the nation of Israel
 · suku Israel the nation that descended from Jacob, whom God named Israel; the Jewish people,son of Isaac son of Abraham; founder of the nation of Israel,the nation of Israel under Moses, Joshua and the judges,the kingdom of Israel under King Saul,the northern tribes under Ish-Bosheth & Abner,the Kingdom of Israel as united under David and Solomon,the Northern Kingdom as divided from Judah, Simeon and Benjamin,the post exile Jewish community; the re-established Israel,the post exile lay community; Israelites other than Levites,Israel in general as in the Psalms and the prophets,the phrase "All Israel",the phrase "Assembly of (United) Israel",the phrase "Border(s) of Israel",the phrase "Children of Israel",the phrase "Congregation of Israel",the phrase "Descendants" or "Offspring of Israel",the phrase "Elders of Israel",the phrase "God of Israel",the phrase "Hill country of Israel",the phrase "Holy One of Israel",the phrase "House of Israel",the phrases "Judge(d) Israel; judge(s) of Israel",the phrase "King of Israel",the phrase "King over Israel",the phrase "Kings of Israel",the phrase "Land of Israel",the phrase "Leaders in/of Israel; take the lead in Israel",the phrase "Man of Israel",the phrase "Men of Israel",the phrase "Mountains of Israel",the phrase "O house of Israel",the phrase "O Israel",the phrase "His people Israel",the phrase "My people Israel",the phrase "Thy people Israel",the phrase "People of Israel",the phrase "Prince(s) in/of/over Israel",the phrase "Reign over Israel",the phrase "Shepherd(s) of Israel",the phrase "Sons of Israel",the phrase "Territory of Israel",the phrase "Throne in/over/of Israel",the phrase "Tribes of Israel",the phrase "Virgin of Israel"
 · umat Israel the nation that descended from Jacob, whom God named Israel; the Jewish people,son of Isaac son of Abraham; founder of the nation of Israel,the nation of Israel under Moses, Joshua and the judges,the kingdom of Israel under King Saul,the northern tribes under Ish-Bosheth & Abner,the Kingdom of Israel as united under David and Solomon,the Northern Kingdom as divided from Judah, Simeon and Benjamin,the post exile Jewish community; the re-established Israel,the post exile lay community; Israelites other than Levites,Israel in general as in the Psalms and the prophets,the phrase "All Israel",the phrase "Assembly of (United) Israel",the phrase "Border(s) of Israel",the phrase "Children of Israel",the phrase "Congregation of Israel",the phrase "Descendants" or "Offspring of Israel",the phrase "Elders of Israel",the phrase "God of Israel",the phrase "Hill country of Israel",the phrase "Holy One of Israel",the phrase "House of Israel",the phrases "Judge(d) Israel; judge(s) of Israel",the phrase "King of Israel",the phrase "King over Israel",the phrase "Kings of Israel",the phrase "Land of Israel",the phrase "Leaders in/of Israel; take the lead in Israel",the phrase "Man of Israel",the phrase "Men of Israel",the phrase "Mountains of Israel",the phrase "O house of Israel",the phrase "O Israel",the phrase "His people Israel",the phrase "My people Israel",the phrase "Thy people Israel",the phrase "People of Israel",the phrase "Prince(s) in/of/over Israel",the phrase "Reign over Israel",the phrase "Shepherd(s) of Israel",the phrase "Sons of Israel",the phrase "Territory of Israel",the phrase "Throne in/over/of Israel",the phrase "Tribes of Israel",the phrase "Virgin of Israel"
 · Yakub the second so of a pair of twins born to Isaac and Rebeccaa; ancestor of the 12 tribes of Israel,the nation of Israel,a person, male,son of Isaac; Israel the man and nation


Topik/Tema Kamus: Bilangan, Kitab | Korban | Sembah, Persembahan Makanan | Sembah, Persembahan Curahan | Minyak | Air Anggur | Sembah, Persembahan | Jalan, Perjalanan Israel Melalui | Sulung, Buah | Hari Sabat | Rumbai | Jemaah Israel | Korban Unjukan Atau Korban Khusus | Hukuman | Roti | Perintah, Pemerintahan Allah (Teokrasi) | Dosa | Angkuh, Meninggikan Diri | Baju Luar | Pakaian | selebihnya
Daftar Isi

Catatan Kata/Frasa
Full Life , Jerusalem , Ende , Ref. Silang FULL

Catatan Rentang Ayat
Matthew Henry , SH , Topik Teologia

kecilkan semua
Tafsiran/Catatan -- Catatan Kata/Frasa (per frasa)

Full Life: Bil 15:31 - MEMANDANG HINA ... FIRMAN TUHAN. Nas : Bil 15:31 Allah membedakan antara dosa yang tidak disengaja (ayat Bil 15:22-29) dengan dosa-dosa yang disengaja, yaitu dosa yang dengan keras...

Nas : Bil 15:31

Allah membedakan antara dosa yang tidak disengaja (ayat Bil 15:22-29) dengan dosa-dosa yang disengaja, yaitu dosa yang dengan keras kepala dibuat untuk menentang Dia dan firman-Nya (ayat Bil 15:30-31). Dosa yang tidak sengaja memerlukan pendamaian (ayat Bil 15:24-28) walaupun tidak memisahkan orang tersebut dari umat pilihan Allah. Akan tetapi, dosa yang disengaja dan menentang, memisahkan seorang dari umat Allah dan dari penebusan yang disediakan bagi mereka (ayat Bil 15:30-31; lih. 1Yoh 3:15).

Jerusalem: Bil 15:1 - TUHAN berfirman Mulailah kembali tradisi Para Imam. Bagian inti bagian ini, Bil 15:1-19:22, ialah ceritera mengenai pemberontakan Korah, Datan dan Abiram. Ceritera it...

Mulailah kembali tradisi Para Imam. Bagian inti bagian ini, Bil 15:1-19:22, ialah ceritera mengenai pemberontakan Korah, Datan dan Abiram. Ceritera itu menekankan bahwa kewibawaan dalam jemaat berasal dari Allah, dan iapun membela keutamaan Harun. Pada bagian inti itu ditambahkan berbagai hukum dan kejadian.

Jerusalem: Bil 15:31 - pastilah .... Hukum ini (Bil 15:29-31) penting sekali. Nampaknya dosa yang disengaja tidak dapat diampuni. Tetapi masih kurang jelas kapan sebuah dosa adalah diseng...

Hukum ini (Bil 15:29-31) penting sekali. Nampaknya dosa yang disengaja tidak dapat diampuni. Tetapi masih kurang jelas kapan sebuah dosa adalah disengaja.

Jerusalem: Bil 15:38 - jumbai-jumbai Jumbai dengan benang ungu kebiru-biruan (benang itu penting sekali bagi pakaian ibadat) bermaksud mengingatkan bahwa jemaat Israel adalah jemaat yang ...

Jumbai dengan benang ungu kebiru-biruan (benang itu penting sekali bagi pakaian ibadat) bermaksud mengingatkan bahwa jemaat Israel adalah jemaat yang kudus. Pada gambar orang Farisi dari zaman dahulu dan menurut Ula 22:12 jumbai-jumbai semacam itu dipasang pada kelim baju sekeliling. Di zaman Yahudi jumbai-jumbai itu hanya dipasang pada ujung-ujung saja. Yesus menyesuaikan diri dengan adat itu, Mat 9:20 tetapi Ia mengecam mereka yang berperaga dengan jumbai-jumbai itu. Mat 23:5. Bil 15:37-41 menjadi bagian pertama dalam doa Yahudi yang disebut Syema, Ula 6:4+.

Ende: Bil 15:1--19:22 - -- Bagian ini memuat sederetan peraturan (Bil 15:1-41) jang melengkapi Lv 1-3 (Ima 1:1-3:17) dan tidak bersangkutan dengan apa jang sudah dikisahkan atau...

Bagian ini memuat sederetan peraturan (Bil 15:1-41) jang melengkapi Lv 1-3 (Ima 1:1-3:17) dan tidak bersangkutan dengan apa jang sudah dikisahkan atau dengan jang menjusul. Lalu ditjeritakan dengan pandjang lebar pemberontakan Datan dan Abiram serta Korah (Bil 16:1-18:7). Kisah jang terachir ini terpenting, oleh karena meneguhkan kewibawaan keimanan (Harun) dan politik Musa dalam umat jang terantjam oleh Korah serta Datan dan Abiram. Menjusullah peraturan mengenai hak para imam dan kaum Levita (Bil 18:8- 19:10) dan lagi ditambahkan beberapa aturan dan upatjara lain lagi (Bil 19:11-21).

Ende: Bil 15:2 - Setelah kamu tiba djadi aturan ini tidak berlaku digurun tapi di Palestina sadja. Kiranja baru didjaman itu muntjul.

djadi aturan ini tidak berlaku digurun tapi di Palestina sadja. Kiranja baru didjaman itu muntjul.

Ende: Bil 15:4 - -- Tentang efa dan hin lih. Lv 19:36(Ima 19:36).

Tentang efa dan hin lih. Lv 19:36(Ima 19:36).

Ende: Bil 15:15 - -- Hukum tidak mengenal diskriminasi. Taurat Musa sering menekankan kesamaan hak warganegara dan kaum perantau.

Hukum tidak mengenal diskriminasi. Taurat Musa sering menekankan kesamaan hak warganegara dan kaum perantau.

Ende: Bil 15:17-21 - -- Roti ini mendjadi bagian imam.

Roti ini mendjadi bagian imam.

Ende: Bil 15:23 - -- Ajat ini menegaskan, bahwa semua hukum sama kewibawaannja, entah berasal dari Musa entah tidak. Keterangan jang sedemikian itu penting untuk mengenali...

Ajat ini menegaskan, bahwa semua hukum sama kewibawaannja, entah berasal dari Musa entah tidak. Keterangan jang sedemikian itu penting untuk mengenali djadinja Taurat Musa.

Ende: Bil 15:30-31 - -- Rupa-rupanja bagi dosa sedemikian tidak ada pengampunan (juridis).

Rupa-rupanja bagi dosa sedemikian tidak ada pengampunan (juridis).

Ref. Silang FULL: Bil 15:2 - Kuberikan kepadamu · Kuberikan kepadamu: Im 23:10; Im 23:10

· Kuberikan kepadamu: Im 23:10; [Lihat FULL. Im 23:10]

Ref. Silang FULL: Bil 15:3 - kambing domba // korban bakaran // persembahan sukarela // waktu perayaan-perayaanmu // bagi Tuhan · kambing domba: Im 1:2; Im 1:2 · korban bakaran: Im 1:3; Bil 28:13 · persembahan sukarela: Im 7:16; Im 7:16; Ezr 1:4; Ezr 1:4 &m...

· kambing domba: Im 1:2; [Lihat FULL. Im 1:2]

· korban bakaran: Im 1:3; Bil 28:13

· persembahan sukarela: Im 7:16; [Lihat FULL. Im 7:16]; Ezr 1:4; [Lihat FULL. Ezr 1:4]

· waktu perayaan-perayaanmu: Im 23:1-44

· bagi Tuhan: Bil 15:24; Im 1:9; [Lihat FULL. Im 1:9]

Ref. Silang FULL: Bil 15:4 - korban sajian // efa tepung · korban sajian: Im 6:14; Im 6:14 · efa tepung: Kel 16:36; Kel 16:36

· korban sajian: Im 6:14; [Lihat FULL. Im 6:14]

· efa tepung: Kel 16:36; [Lihat FULL. Kel 16:36]

Ref. Silang FULL: Bil 15:5 - korban sembelihan // hin anggur // korban curahan · korban sembelihan: Im 3:7; Im 3:7 · hin anggur: Im 10:9; Im 10:9 · korban curahan: Kej 35:14; Kej 35:14

· korban sembelihan: Im 3:7; [Lihat FULL. Im 3:7]

· hin anggur: Im 10:9; [Lihat FULL. Im 10:9]

· korban curahan: Kej 35:14; [Lihat FULL. Kej 35:14]

Ref. Silang FULL: Bil 15:6 - domba jantan // korban sajian // persepuluh efa // hin minyak · domba jantan: Im 5:15; Im 5:15 · korban sajian: Bil 28:12; 29:14 · persepuluh efa: Im 23:13; Im 23:13 · hin minyak: Yeh ...

· domba jantan: Im 5:15; [Lihat FULL. Im 5:15]

· korban sajian: Bil 28:12; 29:14

· persepuluh efa: Im 23:13; [Lihat FULL. Im 23:13]

· hin minyak: Yeh 46:14

Ref. Silang FULL: Bil 15:7 - korban curahan // hin anggur // bagi Tuhan · korban curahan: Im 23:13; Bil 28:14; 29:18 · hin anggur: Bil 15:5 · bagi Tuhan: Im 1:9; Im 1:9

· korban curahan: Im 23:13; Bil 28:14; 29:18

· hin anggur: Bil 15:5

· bagi Tuhan: Im 1:9; [Lihat FULL. Im 1:9]

Ref. Silang FULL: Bil 15:8 - seekor lembu // suatu nazar // korban keselamatan · seekor lembu: Kel 12:5; Kel 12:5; Im 1:5; Im 1:5 · suatu nazar: Im 22:18; Im 22:18 · korban keselamatan: Im 3:6; Im 3:6

· seekor lembu: Kel 12:5; [Lihat FULL. Kel 12:5]; Im 1:5; [Lihat FULL. Im 1:5]

· suatu nazar: Im 22:18; [Lihat FULL. Im 22:18]

· korban keselamatan: Im 3:6; [Lihat FULL. Im 3:6]

Ref. Silang FULL: Bil 15:9 - korban sajian // persepuluh efa · korban sajian: Im 2:1 · persepuluh efa: Im 14:10; Im 14:10

· korban sajian: Im 2:1

· persepuluh efa: Im 14:10; [Lihat FULL. Im 14:10]

Ref. Silang FULL: Bil 15:10 - korban curahan // hin anggur // bagi Tuhan · korban curahan: Im 23:13 · hin anggur: Bil 28:14 · bagi Tuhan: Im 1:9

· korban curahan: Im 23:13

· hin anggur: Bil 28:14

· bagi Tuhan: Im 1:9

Ref. Silang FULL: Bil 15:12 - kamu perbuat · kamu perbuat: Ezr 7:17

· kamu perbuat: Ezr 7:17

Ref. Silang FULL: Bil 15:13 - Israel asli // bagi Tuhan · Israel asli: Im 16:29; Im 16:29 · bagi Tuhan: Im 1:9

· Israel asli: Im 16:29; [Lihat FULL. Im 16:29]

· bagi Tuhan: Im 1:9

Ref. Silang FULL: Bil 15:14 - seorang asing // keturunanmu kelak // hendak mempersembahkan // korban api-apian · seorang asing: Kel 12:19,43; Kel 12:19; Kel 12:43; Kel 22:21; Kel 22:21 · keturunanmu kelak: Im 3:17; Bil 10:8 · hendak mempe...

· seorang asing: Kel 12:19,43; [Lihat FULL. Kel 12:19]; [Lihat FULL. Kel 12:43]; Kel 22:21; [Lihat FULL. Kel 22:21]

· keturunanmu kelak: Im 3:17; Bil 10:8

· hendak mempersembahkan: Im 22:18; [Lihat FULL. Im 22:18]

· korban api-apian: Bil 15:25

Ref. Silang FULL: Bil 15:15 - kamu turun-temurun · kamu turun-temurun: Bil 15:14,21

· kamu turun-temurun: Bil 15:14,21

Ref. Silang FULL: Bil 15:16 - tinggal padamu · tinggal padamu: Kel 12:49; Im 22:18; Im 22:18; Bil 9:14

· tinggal padamu: Kel 12:49; Im 22:18; [Lihat FULL. Im 22:18]; Bil 9:14

Ref. Silang FULL: Bil 15:18 - akan Kubawa · akan Kubawa: Im 23:10; Im 23:10

· akan Kubawa: Im 23:10; [Lihat FULL. Im 23:10]

Ref. Silang FULL: Bil 15:19 - hasil negeri // bagi Tuhan · hasil negeri: Yos 5:11,12 · bagi Tuhan: Bil 18:8

· hasil negeri: Yos 5:11,12

· bagi Tuhan: Bil 18:8

Ref. Silang FULL: Bil 15:20 - Tepung jelaimu // tempat pengirikanmu // tempat pengirikanmu · Tepung jelaimu: Im 23:14; Im 23:14 · tempat pengirikanmu: Im 2:14; Im 2:14; Bil 18:27; Bil 18:27 · tempat pengirikanmu: Kej 50:...

· Tepung jelaimu: Im 23:14; [Lihat FULL. Im 23:14]

· tempat pengirikanmu: Im 2:14; [Lihat FULL. Im 2:14]; Bil 18:27; [Lihat FULL. Bil 18:27]

· tempat pengirikanmu: Kej 50:10; [Lihat FULL. Kej 50:10]

Ref. Silang FULL: Bil 15:21 - tepung jelaimu // Tuhan, turun-temurun · tepung jelaimu: Yeh 44:30; Rom 11:16 · Tuhan, turun-temurun: Im 23:14; Im 23:14

· tepung jelaimu: Yeh 44:30; Rom 11:16

· Tuhan, turun-temurun: Im 23:14; [Lihat FULL. Im 23:14]

Ref. Silang FULL: Bil 15:22 - kepada Musa · kepada Musa: Im 4:2; Im 4:2

· kepada Musa: Im 4:2; [Lihat FULL. Im 4:2]

Ref. Silang FULL: Bil 15:23 - seterusnya turun-temurun · seterusnya turun-temurun: Bil 15:21

· seterusnya turun-temurun: Bil 15:21

Ref. Silang FULL: Bil 15:24 - luar pengetahuan // dengan sengaja // korban bakaran // bagi Tuhan // korban sajiannya // korban curahannya // penghapus dosa · luar pengetahuan: Im 5:15; Im 5:15 · dengan sengaja: Bil 15:25,26 · korban bakaran: Im 4:14 · bagi Tuhan: Bil 15:3; Bil ...

· luar pengetahuan: Im 5:15; [Lihat FULL. Im 5:15]

· dengan sengaja: Bil 15:25,26

· korban bakaran: Im 4:14

· bagi Tuhan: Bil 15:3; [Lihat FULL. Bil 15:3]

· korban sajiannya: Im 2:1

· korban curahannya: Im 23:13; Bil 6:15

· penghapus dosa: Im 4:3

Ref. Silang FULL: Bil 15:25 - beroleh pengampunan // dengan sengaja // korban api-apian // penghapus dosa · beroleh pengampunan: Im 4:20; Rom 3:25; Rom 3:25 · dengan sengaja: Bil 15:22,; Bil 24; Bil 24 · korban api-apian: Bil 15:14 &...

· beroleh pengampunan: Im 4:20; Rom 3:25; [Lihat FULL. Rom 3:25]

· dengan sengaja: Bil 15:22,; Bil 24; [Lihat FULL. Bil 24]

· korban api-apian: Bil 15:14

· penghapus dosa: Im 4:3

Ref. Silang FULL: Bil 15:26 - tidak sengaja · tidak sengaja: Bil 15:24; Bil 15:24

· tidak sengaja: Bil 15:24; [Lihat FULL. Bil 15:24]

Ref. Silang FULL: Bil 15:27 - tidak sengaja // penghapus dosa · tidak sengaja: Im 4:27 · penghapus dosa: Im 4:3; Bil 6:14

· tidak sengaja: Im 4:27

· penghapus dosa: Im 4:3; Bil 6:14

Ref. Silang FULL: Bil 15:28 - mengadakan pendamaian // beroleh pengampunan · mengadakan pendamaian: Bil 8:12; 28:22 · beroleh pengampunan: Im 4:20

· mengadakan pendamaian: Bil 8:12; 28:22

· beroleh pengampunan: Im 4:20

Ref. Silang FULL: Bil 15:29 - orang asing · orang asing: Kel 12:49; Kel 12:49

· orang asing: Kel 12:49; [Lihat FULL. Kel 12:49]

Ref. Silang FULL: Bil 15:30 - dengan sengaja // orang asing // penista Tuhan // tengah-tengah bangsanya · dengan sengaja: Bil 14:40-44; Ul 1:43; 17:13; Mazm 19:14 · orang asing: Bil 15:14 · penista Tuhan: 2Raj 19:6,20; Yes 37:6,23; Y...

· dengan sengaja: Bil 14:40-44; Ul 1:43; 17:13; Mazm 19:14

· orang asing: Bil 15:14

· penista Tuhan: 2Raj 19:6,20; Yes 37:6,23; Yeh 20:27

· tengah-tengah bangsanya: Kej 17:14; [Lihat FULL. Kej 17:14]; Ayub 31:22; [Lihat FULL. Ayub 31:22]

Ref. Silang FULL: Bil 15:31 - memandang hina // merombak perintah-Nya // tertimpa atasnya · memandang hina: Bil 14:11; Bil 14:11 · merombak perintah-Nya: 1Sam 15:23,26; 2Sam 11:27; 12:9; Mazm 119:126; Ams 13:13 · tertim...

· memandang hina: Bil 14:11; [Lihat FULL. Bil 14:11]

· merombak perintah-Nya: 1Sam 15:23,26; 2Sam 11:27; 12:9; Mazm 119:126; Ams 13:13

· tertimpa atasnya: Im 5:1; [Lihat FULL. Im 5:1]; Yeh 18:20

Ref. Silang FULL: Bil 15:32 - padang gurun // hari Sabat · padang gurun: Bil 12:16; Bil 12:16 · hari Sabat: Kel 31:14,15; 35:2,3

· padang gurun: Bil 12:16; [Lihat FULL. Bil 12:16]

· hari Sabat: Kel 31:14,15; 35:2,3

Ref. Silang FULL: Bil 15:34 - dilakukan kepadanya · dilakukan kepadanya: Bil 9:8

· dilakukan kepadanya: Bil 9:8

Ref. Silang FULL: Bil 15:35 - dihukum mati // tempat perkemahan · dihukum mati: Kel 31:14,15 · tempat perkemahan: Im 20:2; Im 20:2; Luk 4:29; Kis 7:58

· dihukum mati: Kel 31:14,15

· tempat perkemahan: Im 20:2; [Lihat FULL. Im 20:2]; Luk 4:29; Kis 7:58

Ref. Silang FULL: Bil 15:36 - dengan batu // ia mati // kepada Musa · dengan batu: Im 20:2; Im 20:2 · ia mati: Kel 31:14; Kel 31:14 · kepada Musa: Yer 17:21

· dengan batu: Im 20:2; [Lihat FULL. Im 20:2]

· ia mati: Kel 31:14; [Lihat FULL. Kel 31:14]

· kepada Musa: Yer 17:21

Ref. Silang FULL: Bil 15:38 - punca baju // mereka, turun-temurun · punca baju: Ul 22:12; Mat 23:5 · mereka, turun-temurun: Im 3:17; Bil 10:8

· punca baju: Ul 22:12; Mat 23:5

· mereka, turun-temurun: Im 3:17; Bil 10:8

Ref. Silang FULL: Bil 15:39 - akan mengingatkan // menuruti hatimu // menuruti hatimu · akan mengingatkan: Ul 4:23; 6:12; Mazm 73:27 · menuruti hatimu: Im 17:7; Im 17:7; Hak 2:17; Mazm 106:39; Yer 3:2; Hos 4:12 · me...

· akan mengingatkan: Ul 4:23; 6:12; Mazm 73:27

· menuruti hatimu: Im 17:7; [Lihat FULL. Im 17:7]; Hak 2:17; Mazm 106:39; Yer 3:2; Hos 4:12

· menuruti hatimu: Mazm 78:37; Yer 7:24; Yeh 20:16

Ref. Silang FULL: Bil 15:40 - segala perintah-Ku // bagi Allahmu · segala perintah-Ku: Kej 26:5; Kej 26:5; Ul 11:13; Mazm 103:18; 119:56 · bagi Allahmu: Im 11:44; Im 11:44; Rom 12:1; Kol 1:22; 1Pet 1:1...

· segala perintah-Ku: Kej 26:5; [Lihat FULL. Kej 26:5]; Ul 11:13; Mazm 103:18; 119:56

· bagi Allahmu: Im 11:44; [Lihat FULL. Im 11:44]; Rom 12:1; Kol 1:22; 1Pet 1:15

Ref. Silang FULL: Bil 15:41 - menjadi Allah // Tuhan, Allahmu · menjadi Allah: Kej 17:7; Kej 17:7 · Tuhan, Allahmu: Kel 20:2; Kel 20:2

· menjadi Allah: Kej 17:7; [Lihat FULL. Kej 17:7]

· Tuhan, Allahmu: Kel 20:2; [Lihat FULL. Kel 20:2]

buka semua
Tafsiran/Catatan -- Catatan Rentang Ayat

Matthew Henry: Bil 15:1-21 - Hukum-hukum Mengenai Berbagai Korban Pasal ini, yang sebagian besar membahas tentang korban dan persembahan, tersisip di antara kisah tentang dua pemberontakan, pemberontakan yang satu...

Matthew Henry: Bil 15:22-29 - Korban-korban untuk Dosa yang Tidak Disengaja Korban-korban untuk Dosa yang Tidak Disengaja (15:22-29) Kita mendapati di sini hukum mengenai korban untuk dosa-dosa yang diperbuat dengan tidak s...

Matthew Henry: Bil 15:30-36 - Hukuman bagi Orang-orang yang Sengaja Berdosa Hukuman bagi Orang-orang yang Sengaja Berdosa (15:30-36) Di sini kita mendapati, I. Hukuman umum yang dijatuhkan atas orang-orang yang berdo...

Matthew Henry: Bil 15:37-41 - Hukum Mengenai Jumbai-jumbai Hukum Mengenai Jumbai-jumbai (15:37-41) Hukum yang baru saja diberikan telah menyediakan pengampunan bagi dosa yang dilakukan dengan tidak sengaja ...

SH: Bil 15:1-21 - Umat diingatkan kembali (Selasa, 26 Oktober 1999) Umat diingatkan kembali Prinsip ibadah dalam memberikan korban persembahan kepada Allah dalam kehidupan bangsa Israel sangat kompleks: pert...

SH: Bil 15:1-21 - Persembahan yang menyenangkan Tuhan (Senin, 9 Juli 2007) Persembahan yang menyenangkan Tuhan Allah sungguh baik. Sesudah pemberontakan Israel yang membuat Dia murka, Allah menegaskan aturan persembahan...

SH: Bil 15:1-41 - Bukti belas kasih Tuhan (Kamis, 23 April 2015) Bukti belas kasih Tuhan Sepintas pasal 15 tidak nyambung dengan pasal 14. Namun, bagian yang memaparkan ulang berbagai hukum ritual untuk dilaksanaka...

SH: Bil 15:1-21 - Bersyukur Adalah Penyembahan (Senin, 4 Mei 2020) Bersyukur Adalah Penyembahan Salah satu praktik rohani yang mungkin klise adalah bersyukur. Tidak jarang rasa syukur kita hanya dilandaskan pada jawa...

SH: Bil 15:22-41 - Melakukan perintah Tuhan, bukan keinginan sendiri (Rabu, 27 Oktober 1999) Melakukan perintah Tuhan, bukan keinginan sendiri Allah yang setia mengasihi adalah Allah yang adil dan berdaulat penuh. Dosa diurus-Nya dengan ...

SH: Bil 15:22-41 - Sengaja atau tidak? (Selasa, 10 Juli 2007) Sengaja atau tidak? Segala peraturan tentang persembahan korban yang disampaikan Musa kepada Israel bukan dimaksudkan untuk memberi mereka kesem...

SH: Bil 15:22-31 - Kasih Tuhan Tidak Kompromi atas Dosa (Selasa, 5 Mei 2020) Kasih Tuhan Tidak Kompromi atas Dosa Dalam ibadah gereja, ada doa pengakuan dosa yang menuntut introspeksi kita secara mendalam. Doa tersebut mendoro...

SH: Bil 15:32-36 - Percaya pada Esensi Kebaikan Tuhan (Rabu, 6 Mei 2020) Percaya pada Esensi Kebaikan Tuhan Prof. Richard Dawkins, seorang ateis militan, sering mengkritik konsep ketuhanan Kristen. Baginya, karakter Allah ...

SH: Bil 15:37-41 - Disiplin Diri (Kamis, 7 Mei 2020) Disiplin Diri Manusia mempunyai sifat dasar tidak suka diatur dan mau melakukan kehendaknya sendiri. Banyak peraturan yang dibuat justru dilanggar. D...

Topik Teologia: Bil 15:22 - -- Keselamatan Kematian Kristus sebagai Tindakan Penyelamatan Kematian Kristus adalah Penebusan yang Sempurna Prapernyataan Perjanjia...

Topik Teologia: Bil 15:39 - -- Umat Manusia Pada Umumnya Unsur-unsur Pembentuk Keindividualitas Manusia Bagian dari Tubuh Manusia sebagai Aspek Moral Kemanusiaan ...

Topik Teologia: Bil 15:40 - -- Kehidupan Kristen: Tanggung Jawab kepada Allah Mengetahui Allah dan Mengingat-Nya Mengingat Allah Orang Percaya Iiarus Mengingat F...

buka semua
Pendahuluan / Garis Besar

Full Life: Bilangan (Pendahuluan Kitab) Penulis : Musa Tema : Pengembaraan di Padang Gurun Tanggal Penulisan: + 1405 SM Latar Belakang Judul kitab ini muncul pertama ...

Full Life: Bilangan (Garis Besar) Garis Besar I. Allah Mempersiapkan "Angkatan Keluaran" untuk Memperoleh Tanah Perjanjian (Bil 1:1-10:10) A. Persiapan...

Matthew Henry: Bilangan (Pendahuluan Kitab) Nama kelima kitab Musa, yang kita pergunakan di dalam Alkitab, semuanya dipinjam dari Septuaginta, yakni terjemahan Perjanjian Lama ke dalam bahasa...

Jerusalem: Bilangan (Pendahuluan Kitab) PENGANTAR JUDUL-JUDUL, PEMBAGIAN DAN ISI Kelima buku pertama Kitab Suci merupakan suatu kesatuan yang oleh orang-orang Yahudi diberi nama "Hukum&...

Ende: Bilangan (Pendahuluan Kitab) KITAB TJATJAH DJIWA PENDAHULUAN Kitab jang berikut ini diberi berdjudul "Tjatjah Djiwa". Adapun sebabnja ialah tjatjah djiwa umat Israil jang menurut ...

BIS: Bilangan (Pendahuluan Kitab) BILANGAN PENGANTAR Buku Bilangan menceritakan tentang sejarah bangsa Israel selama hampir empat puluh tahun, sejak mereka meninggalkan Gunung Sinai

BILANGAN

PENGANTAR

Buku Bilangan menceritakan tentang sejarah bangsa Israel selama hampir empat puluh tahun, sejak mereka meninggalkan Gunung Sinai sampai tiba di perbatasan timur Kanaan, yaitu negeri yang dijanjikan Allah untuk diberikan kepada mereka. Nama Bilangan diambil dari peristiwa yang paling penting dalam buku ini, yaitu sensus bangsa Israel. Sensus pertama diadakan oleh Musa di Gunung Sinai sebelum bangsa itu berangkat, dan yang kedua ketika mereka berada di wilayah bangsa Moab, di sebelah timur Sungai Yordan, kira-kira satu angkatan kemudian. Dalam waktu antara sensus yang pertama dan sensus yang kedua, bangsa Israel pergi ke Kades-Barnea di perbatasan selatan Kanaan. Dari situ mereka mencoba memasuki negeri Kanaan, tetapi tidak berhasil. Sesudah bertahun-tahun lamanya tinggal di daerah sekitar Kades-Barnea itu, mereka pergi ke wilayah di sebelah timur Sungai Yordan. Sebagian dari bangsa itu menetap di sana, sedangkan yang lain bersiap-siap menyeberangi sungai itu untuk masuk ke negeri Kanaan.

Buku Bilangan adalah kisah tentang suatu bangsa yang seringkali berkecil hati dan takut menghadapi kesukaran-kesukaran. Mereka melanggar perintah Allah dan tak mau menurut kepada Musa yang ditunjuk TUHAN untuk memimpin mereka. Buku ini juga merupakan kisah tentang bagaimana TUHAN dengan setia dan tekun memelihara bangsa-Nya, walaupun mereka itu lemah dan tidak taat. Juga mengisahkan tentang Musa, yang kadang-kadang kurang sabar, tetapi tetap melayani TUHAN dan bangsa Israel dengan tabah.

Isi

  1.  Bangsa Israel bersiap-siap untuk meninggalkan Gunung Sinai
    Bil 1:1-9:23
    1. a. Sensus yang pertama
      Bil 1:1-4:49
    2. b. Berbagai hukum dan peraturan
      Bil 5:1-8:26
    3. c. Paskah yang kedua
      Bil 9:1-23
  2.  Dari Gunung Sinai ke wilayah bangsa Moab
    Bil 10:1-21:35
  3.  Kejadian-kejadian di Moab
    Bil 22:1-32:42
  4.  Ringkasan perjalanan dari Mesir ke Moab
    Bil 33:1-49
  5.  Perintah-perintah sebelum menyeberangi Sungai Yordan
    Bil 33:50-36:13

Ajaran: Bilangan (Pendahuluan Kitab) Tujuan Supaya dengan melihat isi kitab Bilangan, anggota Jemaat dapat mengerti akan kebesaran Allah di dalam mengampuni dan mendisiplin umat-Nya yan

Tujuan

Supaya dengan melihat isi kitab Bilangan, anggota Jemaat dapat mengerti akan kebesaran Allah di dalam mengampuni dan mendisiplin umat-Nya yang jatuh ke dalam dosa.

Pendahuluan

Penulis : Musa.

Isi Kitab: Kitab Bilangan adalah kitab ke 4 dalam urutan kitab. Kitab ini terbagi atas 36 pasal. Isi kitab Bilangan menceritakan tentang perjalanan umat Allah dari gunung Sinai menuju ke Kadesy sampai ke Moab.

I. Ajaran-ajaran utama dalam Kitab Bilangan

  1. Pasal 1-14 (Bil 1:1-14:45).

    Perjalanan umat Allah dari Sinai ke Kadesy Pada saat bangsa ini mulai bergerak dari Sinai menuju Kadesy, mereka mengalami kegoncangan iman. Mereka mulai bersungut-sungut sehingga Tuhan memberikan peringatan berupa api yang merajalela. Setelah itu terjadilah pemberontakan Miryam dan Harun kepada Musa. Tetapi kemudian Allah mengampuni pemberontak-pemberontak itu, setelah mereka bertobat.

    Kemudian Tuhan menyuruh Musa mengirim beberapa orang untuk melihat tanah Kanaan yang dijanjikan kepada bangsa Israel dan Musa mengirimkan 12 orang pengintai. Walaupun para pengintai melihat orang-orang raksasa, tetapi 2 orang pengintai, yaitu Kaleb dan Yosua dengan iman mereka percaya bahwa mereka dapat mengalahkannya. Akhir bagian ini, karena takut terhadap orang-orang raksasa itu, maka bangsa Israel mengambil keputusan untuk tidak mentaati perintah Tuhan agar mereka masuk ke daerah Kanaan. Kemudian Tuhan menghukum mereka dengan membiarkan bangsa ini mengembara di padang gurun selama empat puluh tahun.

    Pendalaman

    1. Bacalah pasal Bil 1:1; 10:11-13. Dari manakah bangsa Israel berangkat?
    2. Bacalah pasal Bil 11:1-2. Apakah yang dilakukan oleh umat Israel sehingga mendapa peringatan dari Allah? Apakah saudara sering melakukan hal yang sama?
    3. Bacalah pasal Bil 12:1-16. Mengapakah Musa dipakai Allah? Apakah sebabnya Miryam dan Harun dihukum Allah?
    4. Bacalah pasal Bil 13:1-3,27-33. Ada berapa macam laporan yang disampaikan? Pendapat yang manakah yang sesuai dengan kehendak Tuhan?
    5. Bacalah pasal Bil 14:1-11. Apakah sebabnya bangsa Israel memberontak pada Alla (ayat 11; Bil 14:11)?
    6. Bacalah pasal Bil 14:30-34. Apakah hukuman yang Allah jatuhkan, atas orang-oran yang kurang percaya ini?
  2. Pasal 15-20 (Bil 15:1-20:29).

    Pengembaraan di padang gurun Bangsa Israel tidak dapat segera masuk ke tanah Kanaan yang dijanjikan, karena ketidakpercayaan mereka kepada pimpinan Allah. Karena itu mereka mulai mengembara di padang gurun. Dalam saat-saat pengembaraan ini, Allah tetap mempersiapkan mereka melalui mengulangi segala perintah-Nya dengan tegas, yakni tentang tata kehidupan sebagai umat Allah, yang akan masuk ke tanah perjanjian di Kanaan.

    Pendalaman

    1. Bacalah pasal Bil 15:1-2. Dapatkah saudara melihat dalam ayat tersebut bahw semua ajaran setelah ayat ini, dimaksudkan untu mempersiapkan umat Allah?
    2. Bacalah pasal Bil 20:1-13. Apakah yang menyebabkan Musa marah? Dan apakah akiba kemarahan tersebut atas diri Musa dan Harun?
  3. Pasal 21-36Bil 21:1-36:13.

    Perjalanan dari Kadesy ke Moab Bangsa Israel berhasil membuat perjalanan maju sampai Moab melalui peperangan. Tetapi seseorang bernama Bileam dipanggil oleh Balak, raja dari Moab, supaya mengutuki Israel, namun Tuhan menegur Bileam melalui Imedainya yang berbicara, sehingga Bileam akhirnya memberkati Israel. Akhirnya Yosua dipilih untuk menggantikan Musa untuk memimpin bangsa Israel memasuki tanah perjanjian di Kanaan.

    Pendalaman

    1. Bacalah pasal Bil 22:1-6. Bagaimanakah perasaan pemimpin-pemimpin orang Moab, wakt melihat bangsa Israel? Mengapakah orang Moab memanggil Bileam?
    2. Bacalah pasal Bil 22:21-31. Apakah kejadian yang aneh di sini? Mengapa demikian?
    3. Bacalah pasal Bil 24:1-2,10. Bangsa manakah yang diberkati Allah melalui Bileam?
    4. Bacalah pasal Bil 28:12-20. Siapakah yang dipilih oleh Tuhan untuk menggantikan Musa? Mengapa orang itu yang dipilih?
    5. Bacalah pasal Bil 36:13. Dimanakah bangsa Israel sekarang berada?

II. Kesimpulan/penerapan

  1. Kitab Bilangan mengajarkan kemurahan Allah dalam mengampuni dan menyatakan keadilan Allah terhadap umat-Nya yang berbuat dosa.

  2. Pemberontakan dan ketidaktaatan kepada Allah hanya menghasilkan murka dan hukuman Allah.

  3. Hidup yang berkemenangan, hanya dapat diperoleh dengan iman yang penuh kepercayaan dan ketergantungan terhadap Allah.

Pertanyaan-pertanyaan yang Dapat Digunakan untuk Tanya Jawab

  1. Siapakah penulis Kitab Bilangan?
  2. Apakah isi Kitab Bilangan?
  3. Pelajaran rohani apakah yang saudara dapatkan dar mempelajari Kitab Bilangan?

Intisari: Bilangan (Pendahuluan Kitab) Bangsa Israel di padang gurun MENGENAI APA?Nama kitab ini dalam Alkitab Ibrani berarti "di padang gurun" dan judul itu mencakup semua peristiwa yang

Bangsa Israel di padang gurun

MENGENAI APA?
Nama kitab ini dalam Alkitab Ibrani berarti "di padang gurun" dan judul itu mencakup semua peristiwa yang dilukiskan dalam kitab itu. Judul "Bilangan" dipakai oleh karena kitab itu mencatat "penjumlahan" bangsa itu pada tahun kedua (pasal Bil 1) setelah mereka meninggalkan Mesir dan tahun keempat puluh (pasal Bil 26). Sebagian isi kitab menceritakan pengalaman bangsa Israel selama empat puluh tahun sebelum mereka memasuki Tanah Perjanjian. Dalam banyak hal Bilangan menjadi bacaan yang menyedihkan, oleh karena banyak dari penderitaan bangsa Israel adalah akibat langsung dari ketidaksetiaan dan ketidaktaatan. Orang boleh mengatakan bahwa Bilangan merupakan catatan mengenai kegagalan manusia terhadap kesetiaan ilahi.

APA KESAN KESELURUHAN?
Salah satu cirinya ialah bahwa kitab ini tidak mencoba untuk menyajikan kepada kita suatu narasi penuh atau kisah bersambung yang ketat. Sebagai perbandingan, hanya sedikit yang diceritakan mengenai masa-masa yang dilewati di padang gurun, tetapi peristiwa-peristiwa tertentu ditonjolkan dan digambarkan secara panjang lebar. Kesan keseluruhan ialah bahwa Allah tetap berkuasa melawan pemberhalaan dan imoralitas bangsa Israel. Sebagian Kitab Bilangan bersifat sejarah dan sebagian lagi bersifat undang-undang.

SIAPAKAH TOKOH-TOKOH UTAMA YANG DISEBUT DALAM KITAB BILANGAN?
Sudah jelas bahwa Musa banyak sekali disebut dalam kitab ini -- perhatian Musa terhadap Hobab (Bil 10:29-32); doanya di Tabera (Bil 11:10-15); reaksinya terhadap kecaman (Bil 12); imannya yang kurang (Bil 13); keprihatinannya terhadap kehormatan Allah (Bil 14:13-19); ketidakikutsertaannya masuk ke dalam Tanah Perjanjian (Bil 20:2-13). Harun juga disebut, terutama dalam hubungannya dengan pemberontakan Korah (Bil 16). Miryam, saudara perempuan Musa, juga merupakan salah seorang tokoh dalam kitab ini. Pasal Bil 12 menceritakan bagaimana ia dihukum oleh karena iri hati. Nama-nama lain yang disebut termasuk Yosua dan Kaleb, dua orang mata-mata yang berani percaya kepada Allah dan hanya mereka berdua dari generasi itu yang diizinkan masuk ke Kanaan. Kisah mengenai Bileam dan Balak juga dicatat dalam kitab itu (pasal Bil 22-24).

APA KESUKARAN-KESUKARAN YANG DIHADAPI?
Para kritikus Alkitab mengajukan sejumlah pertanyaan tentang ketepatan sejarah dan statistik dari kitab ini. Sebagian besar, walaupun tidak semua, dari kitab ini dapat diterima jika kita menyadari bahwa para penulis bangsa Ibrani tidak selalu mengikuti urutan kronologis peristiwa-peristiwa secara ketat. Mereka lebih mementingkan arti dan pentingnya peristiwa.

Pesan

1. Pengaturan yang baik
Bil 1:1-10:10
Pasal-pasal pembukaan menggambarkan situasi bangsa Israel di padang gurun Sinai, termasuk keterangan mengenai sensus, pemilihan imam-imam Lewi dan pentahbisan mereka, peraturan untuk orang nazir dan tata cara penyembahan di Kemah Suci. Penekanan utama ialah pada kekudusan dan kesetiaan Allah.

2. Keluh-kesah dan pemberontakan
Bil 10:11-20:29
Di sini kita menelusuri perjalanan bangsa Israel setelah mereka meninggalkan Gunung Sinai dan mencapai Kades Barnea. Bagian dari kitab ini merupakan kisah sedih yang berisi keluhan yang terus menerus terhadap Allah dan mengenai hukuman yang kemudian dijatuhkan. Lagi-lagi ini merupakan peringatan bagi mereka yang kurang percaya.

3. Kegagalan dan kemenangan
Bil 21:1-36:13
Dalam bagian ketiga kitab itu kita membaca hal-hal yang menggembirakan. Catatan yang menonjol ialah mengenai kemenangan yang diperoleh, walaupun masih ada kegagalan yang perlu dicatat. Kita melihat bahwa Yosua diangkat sebagai pengganti Musa, dan persiapan-persiapan yang dibuat untuk memasuki Tanah Perjanjian. Sementara terus ditekankan mengenai kekudusan Allah, kita juga belajar dari Bilangan bahwa Allah adalah Allah yang tertib. Dengan cara yang sama Allah memberikan petunjuk-petunjuk yang jelas mengenai bagaimana mereka harus menjalani kehidupan dan ibadah mereka. Di bawah perjanjian yang baru hal itu sama pentingnya, yaitu bahwa segala sesuatu harus berlangsung dengan sopan dan teratur (1Ko 14:40).

Penerapan

1. Kita diselamatkan untuk melayani
Dalam Keluaran kita membaca kisah pembebasan bangsa Israel dari perbudakan; dalam Bilangan penekanan terletak pada pelayanan. Hanya orang yang sudah diselamatkan yang dapat sungguh-sungguh menyembah dan melayani Allah yang hidup.

2. Allah adalah Allah yang tertib
Kitab ini berisi banyak hukum dan peraturan yang mengingatkan kita bahwa dalam melayani Allah "segala sesuatu harus berlangsung dengan sopan dan teratur" (1Ko 14:40).

3. Dosa-dosa yang sering dilakukan oleh umat Allah
o Dosa tidak percaya. Kegagalan bangsa Israel untuk masuk ke Tanah Perjanjian disebabkan oleh ketidakpercayaan.
o Dosa pemberontakan. Dalam Bilangan kita membaca beberapa kisah mengenai pemberontakan. Kita semua cenderung terlalu mudah untuk menyerah kepada semangat pemberontakan dan melawan para pemimpin yang dipilih Allah.
o Dosa kecemburuan. Harun dan Miryam, keduanya membuat Allah tidak senang. Hati-hati terhadap kecemburuan.

4. Allah menghargai kesetiaan
Kaleb dan Yosua bertahan sebagai pengikut Allah yang setia dan hanya mereka yang diperbolehkan memasuki Tanah Perjanjian. Secara tragis mudah bagi kita untuk merasa takut menghadapi kesukaran-kesukaran, tetapi iman mengalahkan hal yang tidak mungkin.

Tema-tema Kunci

1. Pemeliharaan Allah
Kita menemukan beberapa ilustrasi dalam Bilangan mengenai bagaimana Allah memenuhi kebutuhan umat-Nya. Contoh: Bil 20:1-11; 21:1-9; 27:1-11, (lihat Bil 36:1-12); Bil 27:12-23; 35:1-5; 35:6-28. Renungkanlah bagaimana cara Allah memenuhi kebutuhan umat-Nya dewasa ini.

2. Ketidaksenangan Allah
Salah satu aspek yang menyedihkan dalam Bilangan ialah kenyataan bahwa Allah sering kali murka kepada umat-Nya. Lihat Bil 11:1-3; 11:33; 12:1-16; 14:20-23; 14:36-38; 16:31-35; 25:1-3. Apa yang diperbuat oleh umat Allah pada masa kini yang membuat Allah sedih?

3. Keteraturan Allah
Allah adalah Allah yang teratur dan tertib. Lihat pasal Bil 1; 2; 3; 4; 26; 32 mengenai penjumlahan umat-Nya, pengaturan perkemahan suku-suku. Lihat juga Bil 7:1-19:14; pasal Bil 15; 18; 19; 28; 29 mengenai tata-cara ibadah.

4. Pimpinan Allah
Patut dicatat bahwa, kendatipun terjadi pembangkangan yang terus menerus, Allah masih memimpin umat-Nya dalam pengembaraan mereka dengan tiang awan dan api (Bil 9:15-23). Sampai saat ini Allah masih memimpin umat-Nya: bagaimana cara Allah melakukannya?

Garis Besar Intisari: Bilangan (Pendahuluan Kitab) [1] ORGANISASI BANGSA ISRAEL Bil 1:1-10:36 Bil 1:1-54Sensus yang diperintahkan oleh Allah Bil 2:1-4:49Pengaturan perkemahan Bil 5:1-6:27Penyucian

[1] ORGANISASI BANGSA ISRAEL Bil 1:1-10:36

Bil 1:1-54Sensus yang diperintahkan oleh Allah
Bil 2:1-4:49Pengaturan perkemahan
Bil 5:1-6:27Penyucian perkemahan
Bil 7:1-9:14Penyembahan dalam Kemah Suci
Bil 9:15-10:36Pimpinan Allah di perkemahan

[2] PENGALAMAN DALAM PERJALANAN Bil 11:1-25:18

Bil 11:1-35Kerusuhan dalam perkemahan
Bil 12:1-16Keluhan terhadap Musa
Bil 13:1-33Penyelidikan ke Kanaan
Bil 14:1-45Pemberontakan di perkemahan
Bil 15:1-41Peraturan-peraturan tambahan
Bil 16:1-17:13Pemberontakan terhadap kepemimpinan Musa
Bil 18:1-19:22Hukum dan peraturan-peraturan
Bil 20:1-21:35Peristiwa-peristiwa di perjalanan
Bil 22:1-24:25Kisah Bileam
Bil 25:1-18Dosa dan hukuman

[3] PENANTIAN MASUK KE TANAH PERJANJIAN Bil 26:1-33:49

Bil 26:1-65Sensus kedua
Bil 27:1-11Anak-anak perempuan Zelafehad
Bil 27:12-23Yosua menggantikan Musa
Bil 28:1-30:16Hukum dan peraturan-peraturan
Bil 31:1-54Penghakiman atas Midian
Bil 32:1-42Penempatan suku-suku Ruben dan Gad
Bil 33:1-49Tinjauan kisah perjalanan

[4] PERSIAPAN UNTUK MEMASUKI KANAAN Bil 33:50-36:13

Advanced Commentary (Kamus, Lagu-Lagu Himne, Gambar, Ilustrasi Khotbah, Pertanyaan-Pertanyaan, dll)


TIP #04: Coba gunakan range (OT dan NT) pada Pencarian Khusus agar pencarian Anda lebih terfokus. [SEMUA]
dibuat dalam 0.66 detik
dipersembahkan oleh YLSA