kecilkan semua  

Teks -- Amsal 4:1-27 (TB)

Tampilkan Strong
Konteks
Nasihat untuk mencari hikmat
4:1 Dengarkanlah, hai anak-anak, didikan seorang ayah, dan perhatikanlah supaya engkau beroleh pengertian, 4:2 karena aku memberikan ilmu yang baik kepadamu; janganlah meninggalkan petunjukku. 4:3 Karena ketika aku masih tinggal di rumah ayahku sebagai anak, lemah dan sebagai anak tunggal bagi ibuku, 4:4 aku diajari ayahku, katanya kepadaku: "Biarlah hatimu memegang perkataanku; berpeganglah pada petunjuk-petunjukku, maka engkau akan hidup. 4:5 Perolehlah hikmat, perolehlah pengertian, jangan lupa, dan jangan menyimpang dari perkataan mulutku. 4:6 Janganlah meninggalkan hikmat itu, maka engkau akan dipeliharanya, kasihilah dia, maka engkau akan dijaganya. 4:7 Permulaan hikmat ialah: perolehlah hikmat dan dengan segala yang kauperoleh perolehlah pengertian. 4:8 Junjunglah dia, maka engkau akan ditinggikannya; engkau akan dijadikan terhormat, apabila engkau memeluknya. 4:9 Ia akan mengenakan karangan bunga yang indah di kepalamu, mahkota yang indah akan dikaruniakannya kepadamu." 4:10 Hai anakku, dengarkanlah dan terimalah perkataanku, supaya tahun hidupmu menjadi banyak. 4:11 Aku mengajarkan jalan hikmat kepadamu, aku memimpin engkau di jalan yang lurus. 4:12 Bila engkau berjalan langkahmu tidak akan terhambat, bila engkau berlari engkau tidak akan tersandung. 4:13 Berpeganglah pada didikan, janganlah melepaskannya, peliharalah dia, karena dialah hidupmu. 4:14 Janganlah menempuh jalan orang fasik, dan janganlah mengikuti jalan orang jahat. 4:15 Jauhilah jalan itu, janganlah melaluinya, menyimpanglah dari padanya dan jalanlah terus. 4:16 Karena mereka tidak dapat tidur, bila tidak berbuat jahat; kantuk mereka lenyap, bila mereka tidak membuat orang tersandung; 4:17 karena mereka makan roti kefasikan, dan minum anggur kelaliman. 4:18 Tetapi jalan orang benar itu seperti cahaya fajar, yang kian bertambah terang sampai rembang tengah hari. 4:19 Jalan orang fasik itu seperti kegelapan; mereka tidak tahu apa yang menyebabkan mereka tersandung. 4:20 Hai anakku, perhatikanlah perkataanku, arahkanlah telingamu kepada ucapanku; 4:21 janganlah semuanya itu menjauh dari matamu, simpanlah itu di lubuk hatimu. 4:22 Karena itulah yang menjadi kehidupan bagi mereka yang mendapatkannya dan kesembuhan bagi seluruh tubuh mereka. 4:23 Jagalah hatimu dengan segala kewaspadaan, karena dari situlah terpancar kehidupan. 4:24 Buanglah mulut serong dari padamu dan jauhkanlah bibir yang dolak-dalik dari padamu. 4:25 Biarlah matamu memandang terus ke depan dan tatapan matamu tetap ke muka. 4:26 Tempuhlah jalan yang rata dan hendaklah tetap segala jalanmu. 4:27 Janganlah menyimpang ke kanan atau ke kiri, jauhkanlah kakimu dari kejahatan.
Paralel   Ref. Silang (TSK)   Ref. Silang (FULL)   ITL  
Daftar Isi

Catatan Kata/Frasa
Full Life , Jerusalem , Ende , Ref. Silang FULL

Catatan Rentang Ayat
Matthew Henry , SH , Topik Teologia

kecilkan semua
Tafsiran/Catatan -- Catatan Kata/Frasa (per frasa)

Full Life: Ams 4:1-4 - DENGARKANLAH, HAI ANAK-ANAK, DIDIKAN SEORANG AYAH. Nas : Ams 4:1-4 Salomo telah belajar tentang jalan-jalan Allah dari ayahnya dan kini ia meneruskan pengarahan itu kepada anak-anaknya. Allah ingin ...

Nas : Ams 4:1-4

Salomo telah belajar tentang jalan-jalan Allah dari ayahnya dan kini ia meneruskan pengarahan itu kepada anak-anaknya. Allah ingin agar kesalehan dan pengabdian sungguh-sungguh kepada jalan-jalan-Nya diajarkan terutama melalui pengajaran orang-tua dan teladan di rumah, dan bukan dengan mengalihkan tanggung jawab secara menyeluruh kepada program pendidikan gerejani (Ul 6:7;

lihat art. ORANG-TUA DAN ANAK-ANAK).

Full Life: Ams 4:5 - PEROLEHLAH HIKMAT, PEROLEHLAH PENGERTIAN. Nas : Ams 4:5 Hikmat Allah adalah penting untuk hidup yang berarti dan saleh (ayat Ams 4:20-22; 3:21-22). Oleh karena itu, kita harus terutama seka...

Nas : Ams 4:5

Hikmat Allah adalah penting untuk hidup yang berarti dan saleh (ayat Ams 4:20-22; 3:21-22). Oleh karena itu, kita harus terutama sekali mencari hikmat. Akan tetapi, mendapat hikmat semacam itu tidak gampang karena hanya diberikan kepada mereka yang dengan tekun bersedia membayar harganya. Hikmat disalurkan melalui dua jalur.

  1. 1) Pendidikan. Melalui pendidikan seorang akan mengalami perubahan rohani yang mencakup hal berbalik dari kejahatan menuju kepada pengenalan akan Allah. Hubungan pribadi dengan Allah menjadi langkah pertama dalam memperoleh hikmat sejati. Orang percaya harus takut akan Tuhan dan membenci kejahatan (Ams 8:13; 9:10).
  2. 2) Pengabdian. Hikmat adalah untuk orang yang mengerti nilainya dan karena itu mencarinya dengan tekun (Ams 8:17). Orang yang bijaksana belajar dari ajaran (Ams 9:9) dan didikan Allah (Ams 3:11), menerima perintah-perintah Allah (Ams 10:8), mendengarkan nasihat rohani orang-tua dan sesama (ayat Ams 4:1; 13:10), serta menghargai hikmat itu sebagai lebih berharga daripada perak, emas, atau batu permata (Ams 3:14-15; 23:23). Yesus Kristus adalah perwujudan unggul dari hikmat Allah (1Kor 1:30; Kol 2:2-3); jadi, nasihat PL ini adalah sama dengan panggilan untuk menyerahkan kehidupan kita kepada Yesus Kristus. Kita harus berbalik dari dosa dan diri sendiri serta menuju Dia, mengorbankan segala sesuatu yang perlu untuk mengikuti Dia sebagai murid-Nya (Mat 13:44-46; Luk 14:33).

Full Life: Ams 4:13 - KARENA DIALAH HIDUPMU. Nas : Ams 4:13 Di dalam kitab Amsal hikmat membawa hidup dan adalah hidup. Untuk hidup sebagaimana direncanakan Allah menghasilkan (1) hidup y...

Nas : Ams 4:13

Di dalam kitab Amsal hikmat membawa hidup dan adalah hidup. Untuk hidup sebagaimana direncanakan Allah menghasilkan

  1. (1) hidup yang baik dan penuh sukacita (Ams 15:23,27),
  2. (2) biasanya hidup jasmani menjadi lebih panjang (ayat Ams 4:10; Ams 3:2; 9:11),
  3. (3) memiliki hidup yang moral dan rohani (Ams 8:35; 9:6; 10:16; Ams 19:23), dan
  4. (4) harapan untuk hidup setelah kematian (bd. Ams 11:7 dengan Ams 14:32). Kristus, yang menjadi hikmat kita

    (lihat cat. --> Ams 4:13 sebelumnya)

    [atau ref. Ams 4:13]

    adalah penggenapan cita-cita hikmat PL ini; kini Dia adalah hidup kita (Yoh 5:40; 11:25; 14:6), dan orang yang memiliki Anak memiliki hidup (1Yoh 5:12).

Full Life: Ams 4:23 - JAGALAH HATIMU. Nas : Ams 4:23 Hati adalah sumber keinginan dan keputusan (lihat art. HATI). Mengikut Allah dan mengenal jalan-jalan-Nya meliputi suatu ...

Nas : Ams 4:23

Hati adalah sumber keinginan dan keputusan

(lihat art. HATI).

Mengikut Allah dan mengenal jalan-jalan-Nya meliputi suatu keputusan teguh untuk tetap mengabdi kepada-Nya, mencari dahulu kerajaan-Nya dan kebenaran-Nya (Mat 6:33). Jikalau kita menemukan bahwa dahaga dan lapar akan Allah dan kerajaan-Nya sedang menurun, kita harus menilai kembali prioritas kita, dengan jujur mengakui kesuaman kita, dan dengan sungguh-sungguh berdoa memohon kerinduan baru akan Allah dan perkenan-Nya. Lalai dalam menjaga hati kita akan mengakibatkan kita menyimpang dari jalan yang aman dan terjebak dalam jerat pembinasaan (bd. Ams 7:24-27); menjaga hati kita melebihi segala sesuatu menghasilkan hidup yang mantap pada jalan yang rata karena perkenan dan kasih karunia-Nya (ayat Ams 4:25-27).

Jerusalem: Ams 4:7 - perolehlah hikmat Maksudnya: awal mula dalam hal mempraktekkan hikmat-kebijaksanaan ialah: keyakinan bahwa orang wajib mengusahakannya dan bahwa daya-upaya dan berkorba...

Maksudnya: awal mula dalam hal mempraktekkan hikmat-kebijaksanaan ialah: keyakinan bahwa orang wajib mengusahakannya dan bahwa daya-upaya dan berkorban adalah perlu.

Jerusalem: Ams 4:8 - Junjunglah dia Terjemahan lain: Rangkullah dia atau: pagarilah dia.

Terjemahan lain: Rangkullah dia atau: pagarilah dia.

Jerusalem: Ams 4:18 - cahaya Fajar Mengenai cahaya, terang sebagai lambang kebahagiaan dan kesejahteraan, bdk Maz 17:15+; Yoh 8:12+.

Mengenai cahaya, terang sebagai lambang kebahagiaan dan kesejahteraan, bdk Maz 17:15+; Yoh 8:12+.

Jerusalem: Ams 4:19 - Jalan... Mengenai ajaran tentang "dua jalan" bdk Maz 1+; Ams 9:13+.

Mengenai ajaran tentang "dua jalan" bdk Maz 1+; Ams 9:13+.

Ende: Ams 4:3 - -- Maksudnja: iapun, jakni guru kebidjaksanaan, menerima adjaran dari nenek-mojang. Adjaran kebidjaksanaan adalah suatu warisan, jang patut dipelihara da...

Maksudnja: iapun, jakni guru kebidjaksanaan, menerima adjaran dari nenek-mojang. Adjaran kebidjaksanaan adalah suatu warisan, jang patut dipelihara dan disampaikan kepada keturunan.

Ende: Ams 4:7 - -- Awal-mula kebidjaksanaan ialah bahwasanja orang tahu menghargainja, lalu pun tersedia pula mengurbankan semuanja untuk memperolehnja.

Awal-mula kebidjaksanaan ialah bahwasanja orang tahu menghargainja, lalu pun tersedia pula mengurbankan semuanja untuk memperolehnja.

Ende: Ams 4:22 - kehidupan -- kesembuhan artinja semua matjam kebahagiaan, termasuk umur hidup jang pandjang dan kesedjahteraan.

artinja semua matjam kebahagiaan, termasuk umur hidup jang pandjang dan kesedjahteraan.

Ende: Ams 4:22 - daging ialah manusia seutuhnja, tetapi chususnja kedjasmaniannja, manusia dipandang sedjauh ia fana dan lemah adanja.Djadi "daging" itu bukan tubuhnja sadja.

ialah manusia seutuhnja, tetapi chususnja kedjasmaniannja, manusia dipandang sedjauh ia fana dan lemah adanja.Djadi "daging" itu bukan tubuhnja sadja.

Ref. Silang FULL: Ams 4:1 - hai anak-anak // didikan // beroleh pengertian · hai anak-anak: Ams 1:8; Ams 1:8 · didikan: Ams 19:20 · beroleh pengertian: Ayub 8:10; Ayub 8:10

· hai anak-anak: Ams 1:8; [Lihat FULL. Ams 1:8]

· didikan: Ams 19:20

· beroleh pengertian: Ayub 8:10; [Lihat FULL. Ayub 8:10]

Ref. Silang FULL: Ams 4:4 - hatimu memegang // akan hidup · hatimu memegang: 1Raj 9:4; 1Raj 9:4 · akan hidup: Ams 7:2

· hatimu memegang: 1Raj 9:4; [Lihat FULL. 1Raj 9:4]

· akan hidup: Ams 7:2

Ref. Silang FULL: Ams 4:5 - Perolehlah hikmat · Perolehlah hikmat: Ams 2:12; Ams 2:12; Ams 3:13-18

· Perolehlah hikmat: Ams 2:12; [Lihat FULL. Ams 2:12]; Ams 3:13-18

Ref. Silang FULL: Ams 4:6 - akan dipeliharanya // akan dijaganya · akan dipeliharanya: 2Tes 2:10 · akan dijaganya: Ams 2:11; Ams 2:11

· akan dipeliharanya: 2Tes 2:10

· akan dijaganya: Ams 2:11; [Lihat FULL. Ams 2:11]

Ref. Silang FULL: Ams 4:7 - yang kauperoleh // perolehlah pengertian · yang kauperoleh: Mat 13:44-46 · perolehlah pengertian: Ams 23:23

· yang kauperoleh: Mat 13:44-46

· perolehlah pengertian: Ams 23:23

Ref. Silang FULL: Ams 4:8 - engkau · engkau: Ams 3:18; Ams 3:18

· engkau: Ams 3:18; [Lihat FULL. Ams 3:18]

Ref. Silang FULL: Ams 4:9 - yang indah · yang indah: Ams 1:8-9; Ams 1:8; Ams 1:9

· yang indah: Ams 1:8-9; [Lihat FULL. Ams 1:8]; [Lihat FULL. Ams 1:9]

Ref. Silang FULL: Ams 4:10 - Hai anakku // menjadi banyak · Hai anakku: Mazm 34:12-17; Ams 1:8-9 · menjadi banyak: Ul 11:21; Ul 11:21

· Hai anakku: Mazm 34:12-17; Ams 1:8-9

· menjadi banyak: Ul 11:21; [Lihat FULL. Ul 11:21]

Ref. Silang FULL: Ams 4:11 - Aku mengajarkan // di jalan · Aku mengajarkan: 1Sam 12:23; 1Sam 12:23 · di jalan: 2Sam 22:37; Mazm 5:9

· Aku mengajarkan: 1Sam 12:23; [Lihat FULL. 1Sam 12:23]

· di jalan: 2Sam 22:37; Mazm 5:9

Ref. Silang FULL: Ams 4:12 - akan tersandung · akan tersandung: Ayub 18:7; Ayub 18:7; Ams 3:23

· akan tersandung: Ayub 18:7; [Lihat FULL. Ayub 18:7]; Ams 3:23

Ref. Silang FULL: Ams 4:13 - dialah hidupmu · dialah hidupmu: Ams 3:22; Ams 3:22

· dialah hidupmu: Ams 3:22; [Lihat FULL. Ams 3:22]

Ref. Silang FULL: Ams 4:14 - orang jahat · orang jahat: Mazm 1:1; Ams 1:15; Ams 1:15

· orang jahat: Mazm 1:1; Ams 1:15; [Lihat FULL. Ams 1:15]

Ref. Silang FULL: Ams 4:16 - berbuat jahat · berbuat jahat: Mazm 36:5; Mi 7:3

· berbuat jahat: Mazm 36:5; Mi 7:3

Ref. Silang FULL: Ams 4:17 - anggur kelaliman · anggur kelaliman: Kej 49:5; Mazm 73:6; Ams 1:10-19; 14:22; Yes 59:6; Yer 22:3; Hab 1:2; Mal 2:16

Ref. Silang FULL: Ams 4:18 - orang benar // cahaya fajar // tengah hari · orang benar: Ayub 17:9 · cahaya fajar: Ayub 22:28; Ayub 22:28 · tengah hari: 2Sam 23:4; 2Sam 23:4; Dan 12:3; Mat 5:14; Yoh 8:12...

· orang benar: Ayub 17:9

· cahaya fajar: Ayub 22:28; [Lihat FULL. Ayub 22:28]

· tengah hari: 2Sam 23:4; [Lihat FULL. 2Sam 23:4]; Dan 12:3; Mat 5:14; Yoh 8:12; Fili 2:15

Ref. Silang FULL: Ams 4:19 - seperti kegelapan // mereka tersandung · seperti kegelapan: Ams 2:13; Ams 2:13 · mereka tersandung: Ul 32:35; Ul 32:35; Ayub 3:23; Ayub 3:23; Ams 13:9; Yes 8:15; Yes 8:15

· seperti kegelapan: Ams 2:13; [Lihat FULL. Ams 2:13]

· mereka tersandung: Ul 32:35; [Lihat FULL. Ul 32:35]; Ayub 3:23; [Lihat FULL. Ayub 3:23]; Ams 13:9; Yes 8:15; [Lihat FULL. Yes 8:15]

Ref. Silang FULL: Ams 4:20 - Hai anakku // kepada ucapanku · Hai anakku: Mazm 34:12-17; Ams 1:8-9 · kepada ucapanku: Ams 5:1

· Hai anakku: Mazm 34:12-17; Ams 1:8-9

· kepada ucapanku: Ams 5:1

Ref. Silang FULL: Ams 4:21 - dari matamu · dari matamu: Ams 3:21

· dari matamu: Ams 3:21

Ref. Silang FULL: Ams 4:22 - seluruh tubuh · seluruh tubuh: Ams 3:8; Ams 3:8

· seluruh tubuh: Ams 3:8; [Lihat FULL. Ams 3:8]

Ref. Silang FULL: Ams 4:23 - Jagalah // terpancar kehidupan · Jagalah: 2Raj 10:31; 2Raj 10:31 · terpancar kehidupan: Ams 10:11; Luk 6:45

· Jagalah: 2Raj 10:31; [Lihat FULL. 2Raj 10:31]

· terpancar kehidupan: Ams 10:11; Luk 6:45

Ref. Silang FULL: Ams 4:25 - Biarlah matamu · Biarlah matamu: Ayub 31:1; Ayub 31:1

· Biarlah matamu: Ayub 31:1; [Lihat FULL. Ayub 31:1]

Ref. Silang FULL: Ams 4:26 - Tempuhlah · Tempuhlah: Ibr 12:13%&

· Tempuhlah: Ibr 12:13%&

Ref. Silang FULL: Ams 4:27 - ke kiri · ke kiri: Im 10:11; Im 10:11; Ul 5:32; Ul 5:32

· ke kiri: Im 10:11; [Lihat FULL. Im 10:11]; Ul 5:32; [Lihat FULL. Ul 5:32]

buka semua
Tafsiran/Catatan -- Catatan Rentang Ayat

Matthew Henry: Ams 4:1-13 - -- Ketika hal-hal yang berkenaan dengan Allah harus diajarkan, maka ketetapan demi ketetapan, baris demi baris harus diajarkan dengan telaten, bukan h...

Matthew Henry: Ams 4:14-19 - --Peringatan mengenai Pergaulan Buruk (4:14-19) Beberapa orang menganggap bahwa didikan Daud bagi Salomo, yang dimulai di ayat 4, berlanjut sampai ak...

Matthew Henry: Ams 4:20-27 - --Didikan Orangtua (4:20-27) Setelah memperingatkan kita supaya tidak berbuat jahat, di sini Salomo mengajari kita untuk berbuat baik. Tidak cukup ba...

SH: Ams 4:1-14 - Nasihat mencari hikmat (Senin, 26 Juli 1999) Nasihat mencari hikmat Hikmat itu sedemikian sangat penting, sehingga sampai disejajarkan dengan makna hidup seseorang. Tidak ada satu orang ...

SH: Ams 4:1-27 - Hati sebagai pusat pengendalian sikap (Sabtu, 22 November 2003) Hati sebagai pusat pengendalian sikap Tubuh manusia memuat sekitar 100.000 gen. Uniknya, setiap gen memiliki fungsi sebagai mengendali semua akt...

SH: Ams 4:1-9 - Warisan nilai (Rabu, 14 September 2011) Warisan nilai Ada pepatah, "Gajah mati meninggalkan gading, harimau mati meninggalkan belang, manusia mati meninggalkan nama." Pepatah ini berbicara ...

SH: Ams 4:1-9 - Hidup dalam Didikan Keluarga (Selasa, 2 Agustus 2022) Hidup dalam Didikan Keluarga Ki Hajar Dewantara, Bapak Pendidikan Nasional Indonesia, mengenalkan pendidikan anak melalui wadah Tri Pusat Pendidikan,...

SH: Ams 4:10-27 - Berpegang pada hikmat (Kamis, 15 September 2011) Berpegang pada hikmat Hikmat dihasilkan melalui suatu keputusan yang diikuti disiplin seumur hidup. Tidak mengherankan dalam teks hari ini kita melih...

SH: Ams 4:10-27 - Hidup dalam Hikmat Allah (Rabu, 3 Agustus 2022) Hidup dalam Hikmat Allah Setiap orang tentu memiliki harapan dapat hidup panjang umur, bahagia, sejahtera, dan mulia. Akan tetapi, pada kenyataannya,...

SH: Ams 4:15-27 - Dua tema besar (Selasa, 27 Juli 1999) Dua tema besar Peringatan bagi orang yang berjalan di jalan orang fasik dan berkat bagi yang berjalan di jalan benar merupakan dua tema besar ...

Topik Teologia: Ams 4:4 - -- Umat Manusia Pada Umumnya Hati sebagai Tempat Intelegensia Ula 30:14 Hak 5:15-16 1Ra 3:9 Neh 5:7 Ayu 8:10 Ayu 17:11 Maz...

Topik Teologia: Ams 4:14 - -- Umat Manusia Pada Umumnya Manusia sebagai Suatu Kesatuan Hidup Keutuhan Manusia Direpresentasikan oleh Kaki Ayu 28:4 Maz 36:12 ...

Topik Teologia: Ams 4:16 - -- Dosa Kejahatan Dalam Keinginan Kej 6:5 Ayu 20:12-13 Maz 36:1-5 Ams 4:16-17 Yer 16:12 Yoh 3:19-20 Para Pendosa Bersekong...

Topik Teologia: Ams 4:17 - -- Dosa Kejahatan Dalam Keinginan Kej 6:5 Ayu 20:12-13 Maz 36:1-5 Ams 4:16-17 Yer 16:12 Yoh 3:19-20 Para Pendosa Keras dan...

Topik Teologia: Ams 4:19 - -- Pekerjaan-Pekerjaan Allah Pemeliharaan Allah Pemeliharaan dan Kejahatan Penghukuman Temporal Atas Orang-orang Fasik Peme...

Topik Teologia: Ams 4:20 - -- Umat Manusia Pada Umumnya Unsur-unsur Pembentuk Keindividualitas Manusia Bagian dari Tubuh Manusia sebagai Aspek Moral Kemanusiaan ...

Topik Teologia: Ams 4:22 - -- Umat Manusia Pada Umumnya Flesh adalah Substansi Jasmaniah Ima 13:38 Ima 17:15-16 Bil 8:7 2Ra 6:30 Ayu 4:15 Ayu 14:22 Ayu 21:6 ...

buka semua
Pendahuluan / Garis Besar

Full Life: Amsal (Pendahuluan Kitab) Penulis : Salomo dan Orang Lain Tema : Hikmat untuk Hidup dengan Benar Tanggal Penulisan: Sekitar 970-700 SM Latar Belakang PL...

Full Life: Amsal (Garis Besar) Garis Besar I. Prolog: Maksud dan Tema-Tema Amsal (Ams 1:1-7) II. Tiga Belas Ajaran Hikmat bagi Kaum Muda (Ams 1...

Matthew Henry: Amsal (Pendahuluan Kitab) Di hadapan kita sekarang kita dapati, I. Seorang penulis baru, atau lebih tepatnya seorang juru tulis, atau sebuah pena (kalau Anda mau mengataka...

Jerusalem: Amsal (Pendahuluan Kitab) KITAB AMSAL PENGANTAR Kitab Amsal adalah karya yang paling jelas memperlihatkan apa itu sastera kebijaksanaan di Israel (bdk Pengantar umum dari kitab...

Ende: Amsal (Pendahuluan Kitab) AMSAL SULAIMAN PENDAHULUAN Bagian2 tertua dari kesusasteraan Kebidjaksanaan Hibrani dengan djelasnja terdapat dalam kitab jang berdjudul "Amsal Sulaim...

BIS: Amsal (Pendahuluan Kitab) AMSAL PENGANTAR Buku Amsal adalah suatu kumpulan ajaran tentang cara hidup yang baik. Ajaran-ajaran itu diungkapkan dalam bentuk petuah, peribahasa

AMSAL

PENGANTAR

Buku Amsal adalah suatu kumpulan ajaran tentang cara hidup yang baik. Ajaran-ajaran itu diungkapkan dalam bentuk petuah, peribahasa dan pepatah. Kebanyakan di antaranya menyangkut persoalan-persoalan yang timbul dalam hidup sehari-hari. Buku ini mulai dengan peringatan ini, "Untuk memperoleh pengetahuan, orang harus pertama-tama mempunyai rasa hormat dan takut kepada TUHAN." Selain tentang cara-cara hidup yang baik, buku ini mengajar orang untuk memakai pikiran sehat dan bersopan santun. Peribahasanya banyak dan menunjukkan betapa dalamnya pengetahuan guru- guru Israel zaman dahulu mengenai sikap dan tindakan orang bijaksana dalam keadaan-keadaan tertentu. Petuah-petuah itu menyangkut berbagai bidang, termasuk hubungan dalam keluarga, urusan dagang, sopan santun dalam pergaulan, perlunya menguasai diri. Kecuali itu, buku ini banyak juga mengemukakan sifat-sifat yang baik, seperti misalnya: rendah hati, sabar, menghargai orang miskin dan setia kepada kawan.

Isi

  1.  Hikmat diagungkan
    Ams 1:1-9:18
  2.  Petuah-petuah Salomo
    Ams 10:1-29:27
  3.  Ucapan-ucapan Agur
    Ams 30:1-33
  4.  Ucapan-ucapan Lemuel
    Ams 31:1-9
  5.  Pujian kepada istri yang berbudi
    Ams 31:10-31

Ajaran: Amsal (Pendahuluan Kitab) Tujuan Supaya anggota kelompok mengerti seluruh Kitab Amsal yang mengajarkan asas-asas dari kehidupan yang dijalankan dengan hikmat dan penuh rasa t

Tujuan

Supaya anggota kelompok mengerti seluruh Kitab Amsal yang mengajarkan asas-asas dari kehidupan yang dijalankan dengan hikmat dan penuh rasa takut kepada Tuhan. Pelajaran ini dapat mendorong mereka untuk melaksanakannya.

Pendahuluan

Penulis : Kitab Amsal ditulis oleh beberapa orang, tetapi penulis yang terbanyak adalah raja Salomo. Sedangkan penulis-penulis lainnya adalah Agur dan ibu raja Lemuel.

Isi Kitab: Kitab Amsal terdiri dari 31 pasal. Kitab Amsal berisikan kata-kata hikmat yang mengajarkan asas-asas dari kehidupan yang dijalankan dengan penuh rasa takut kepada Tuhan.

I. Ajaran-ajaran utama dalam Kitab Amsal

  1. Pasal 1 (Ams 1:1-7).

    Tujuan Amsal-Amsal

    Amsal memberi pengetahuan akan hikmat. Amsal memberikan kepandaian. Amsal memberikan kejujuran. Amsal memberikan pengetahuan tentang takut akan Tuhan.

  2. Pasal 1-9 (Ams 1:8-9:18).

    Amsal tentang hikmat

    Bagian ini berisikan ajaran tentang pentingnya seorang muda mencari hikmat.

    Pendalaman

    1. Bacalah pasal Ams 2:1-22. Jelaskanlah cara mencari hikmat dan kepentingannya.
    2. Apakah berkatnya bagi seorang yang berhikmat? (pasal 3; Ams 3:1-35).
  3. Pasal 10-24 (Ams 10:1-24:34).

    Amsal-Amsal Salomo sebagai anjuran supaya berakal budi

    Bagian ini menjelaskan tentang tindakan orang yang berakal budi dan yang tidak berakal budi, serta segala suatu akibat dari tindakan tersebut.

    Pendalaman

    1. Bacalah pasal Ams 15:21-24. Apakah yang dikatakan tentang kesukaan orang yang tida berakal budi? Dan ke manakah jalan orang yang berakal budi?
    2. Bacalah pasal Ams 23:17-18. Apakah akibatnya jikalau seseorang takut akan Tuhan?
  4. Pasal 25-29 (Ams 25:1-29:27).

    Amsal-Amsal Salomo yang dikumpulkan pegawai raja Hizkia Bagian ini menjelaskan tentang cara mengatasi kesombongan.

    Pendalaman

    Bacalah pasal Ams 27:1-2; 29:23. Apakah yang dikatakan tentang cara mengatasi kesombongan?

  5. Pasal 30-31 (Ams 30:1-31:31).

    Amsal Agur bin Yake dan Ibu Raja Lemuel

    Amsal ini berbicara mengenai doa dan ajaran hidup, serta tabiat seorang istri yang baik.

    Pendalaman

    1. Apakah yang menjadi perisai bagi seorang dalam hidup? Dan bagaimanakah hidup yang baik itu? (pasal Ams 30:5-9).
    2. Bagaimanakah tabiat seorang istri yang baik? (pasal Ams 31:10-31).

II. Kesimpulan/penerapan

  1. Kitab Amsal mengajarkan tentang kehidupan di dala kebenaran, keadilan dan kejujuran.
  2. Kitab Amsal mengajarkan arti dan tujuan dari kehidupan manusia.
  3. Kitab Amsal mengajarkan kemuliaan dari seorang istri yang bijaksana.
  4. Kitab Amsal mengajarkan akibat-akibat dari kemalasan.
  5. Kitab Amsal mengajarkan bahwa pengetahuan yang tidak diserta dengan takut akan Allah merupakan suatu hal yang tidak berguna.
  6. Kitab Amsal membuat seorang yang tidak berpengalaman di dala kehidupan dapat mempunyai pengetahuan akan arti dan tujuan kehidupan.

Pertanyaan-pertanyaan yang Dapat Digunakan untuk Tanya Jawab

  1. Siapakah penulis Kitab Amsal?
  2. Apakah tujuan Kitab Amsal?
  3. Apakah permulaan dari segala pengetahuan/hikmat? (Ams 1:7).
  4. Apakah kegunaan mempelajari Kitab Amsal ini bagi seseorang?

Intisari: Amsal (Pendahuluan Kitab) Jadilah bijaksana! KITAB KEBIJAKSANAANAmsal merupakan hasil karya beberapa penulis, tiga di antaranya dikenal dengan nama -- Salomo, Agur dan Lemuel.

Jadilah bijaksana!

KITAB KEBIJAKSANAAN
Amsal merupakan hasil karya beberapa penulis, tiga di antaranya dikenal dengan nama -- Salomo, Agur dan Lemuel. Paling sedikit satu bagian dari kitab ini ditulis oleh orang yang tidak dikenal. Kitab ini kebanyakan berisi petuah-petuah Salomo (Ams 10:1-22:16; 25:1-29:27). Dia dikenal sebagai penulis 3.000 Amsal dan 1.005 lagu-lagu (1Ra 4:31-32). Kitab ini berisi hasil penelitian lengkap yang telah dikumpulkan oleh Salomo dan para penulis lainnya dari berbagai sumber, ditambah dengan pengalaman hidup mereka sendiri. Tujuan dari kitab ini jelas terangkum dalam pembukaannya (Ams 1:2-6). Penekanan yang sering diulang-ulang dalam kitab ini adalah takut akan Tuhan.

APAKAH AMSAL ITU?
Pengajaran dengan memakai Amsal merupakan salah satu cara mengajar yang paling kuno di dunia ini. Dalam pengajaran seperti itu dipakai kalimat-kalimat sederhana, yang mudah diingat dan diturunkan dari generasi ke generasi. Salomo adalah seorang yang mepunyai keahlian dalam berbagai bidang. Dia bukan hanya seorang raja, tetapi juga seorang filsuf yang mempunyai kemampuan intuisi dan pengertian yang luar biasa, dan ia juga seorang ilmuwan murni. Tetapi sayang, dalam kehidupan pribadinya, ia tidak selalu hidup sesuai dengan hikmat yang diketahuinya.

HIKMAT DARI ALLAH
Dalam Amsal, hikmat dikatakan sudah ada bersama Allah sepanjang zaman. Hikmat dipersonifikasikan sehingga seringkali dianggap pelambang Kristus (Ams 8:23-31; lihat Yoh 1:2; Ibr 1:2; Kol 2:3). Dijelaskan bahwa hikmat tersedia bagi semua orang. Orang yang bijaksana adalah mereka yang tanggap pada perintah Allah, sedangkan orang yang bodoh mengabaikannya. Hikmat sangat penting di dalam dunia kehidupan (Ams 4:7).

BENTUK
Banyak usaha dilakukan untuk menganalisis Kitab Amsal. Beberapa komentator mengemukakan tiga bagian yang ditandai dengan judul 'amsal salomo' (Ams 1:1; 10:1; 25:1). Selanjutnya ada pendapat bahwa amsal dengan kata ganti orang kedua adalah amsal yang diperuntukkan bagi Salomo yang diajarkan oleh guru-gurunya, sedangkan amsal dengan kata ganti orang ketiga adalah amsal yang dibuat oleh Salomo sendiri. Namun demikian, hal ini sukar dipastikan.

Pesan

Pesan yang terkandung dalam Amsal tidak dapat disingkat seperti yang mungkin dilakukan dengan kitab-kitab lain dalam Alkitab. Sebaiknya kita melihat isinya berdasarkan pokok bahasan yang berbeda-beda, yang dapat kita lihat di sana-sini dalam seluruh kitab. Ajaran-ajaran berikut diajarkan dengan jelas:
o Hikmat merupakan hal utama yang harus kita cari. Ams 1:20-33; 2:1-22; 3:1-35; 4:1-27; 8:1-36; 22:17-24:34
o Jalan orang bodoh -- orang yang mengabaikan kehendak Allah -- adalah jalan menuju bencana. Ams 1:7; 12:16,23; 14:9; 15:20; 17:24; 18:2,6,7; 28:26
o Kemalasan jelas akan membawa aib. Ams 6:6,9; 19:15; 13:4; 15:19; 19:24; 20:4; 21:25; 22:13; 24:30; 26:13,16
o Kawan sejati bernilai tinggi. Ams 17:7; 18:24; 27:6,17
o Kata-kata bukan pengganti perbuatan. Ams 26: 20-28
o Kestabilan masyarakat bermula dari kehidupan keluarga yang sehat. Ams 10:1; 13:1,24; 17:21,25; 19:13,18,27; 20:11; 22:6, 15; 23:13-16, 19-28; 28:7,24; 29:15,17; 30:11,17
o Kehidupan yang saleh diberkati Allah, sebaliknya kehidupan yang jahat membawa aib dan kematian. Ams 3:25; 5:4; 11:29; 14:12

Penerapan

1. Jangan menjadi orang bodoh!
Masalah hikmat dan kebodohan mewarnai seluruh isi Amsal. Penuh hikmat berarti hidup sesuai dengan standar yang ditentukan Allah, bodoh berarti hidup dengan mengabaikan Allah dan hidup hanya diri sendiri. Upah bagi kehidupan orang yang penuh hikmat adalah berkat, tetapi kehidupan orang bodoh akan berakhir dalam kematian dan kebinasaan.

2. Hati-hati dengan kata-katamu
Amsal banyak berbicara mengenai manfaat pembicaraan. Kata-kata mempunyai potensi besar untuk hal-hal yang baik ataupun yang jahat. Orang yang bijaksana dapat mengendalikan lidahnya untuk menghindari gosip atau sanjungan yang sia-sia.

3. Menjalankan kehidupan berkeluarga secara serius
Stabilitas suatu negara ditentukan oleh kualitas kehidupan keluarga dalam negara itu. Para orang tua mempunyai tanggungjawab terhadap anak-anak mereka. Perzinahan adalah dosa.

4. Bekerja keras
'Dalam tiap jerih payah ada keuntungan' (Ams 14:23). Amsal memberikan banyak peringatan mengenai bahaya kemalasan. Tak ada lagi yang perlu dikatakan mengenai kelambanan.

Tema-tema Kunci

1. Kerja
Teks kunci: Ams 6:6-11. Si pemalas membesar-besarkan masalahnya dan tidak melakukan apa-apa (Ams 22:13; 26:13,14; 21:25,26). Perhatikan akibat dari kemalasan (Ams 10:4,5; 12:24; 13:4; 19:15).
Orang yang rajin mengumpulkan kekayaan dengan menggunakan kesempatan yang ada (Ams 10:4,5). Ia diberi tanggung jawab (Ams 12:27) dan menjadi makmur. (Bandingkan Mat 25:24-30; Yoh 9:4; Gal 6:9,10; Efe 5:16).

2. Faedah lidah
Teks kunci: Ams 10:11,13,18-21,31,32. Orang bijaksana berhati-hati dalam menggunakan kata-kata, sedangkan orang bodoh kurang dapat menenggang rasa sehingga menimbulkan sakit hati dan kerugian. (Lihat juga Ams 6:16,18,19; 10:11,19; 11:13; 12:18; 14:23; 15:1; 16:28; 17:9,22; 18:6-8; 20:19; 24:2; 25:11,15,23; 26:20,22,29:11; 31:26. Bandingkan dengan Ams Mat 7:1-1; 12:34-36;15:11,17,18; Yak 3:5-8).

3. Persahabatan
Pasal kunci: Ams 18. sedikit teman akrab lebih baik daripada banyak kenalan. Persahabatan harus dimenangkan; menjalin persahabatan memerlukan temperamen yang baik (Ams 3:29; 25:8,9, 21,22; 24:17,19; 11:12;14:21;21:10;12:26). Seorang sahabat yang baik itu setia dan takpernah meninggalkan (Ams 14:20; 19:4,6,7; 17: 17). Dia juga jujur (Ams 27:6; 29:5). Dia meyakinkan dan mendorong semangat (Ams 17:9,17). Persahabatan sejati memerlukan hikmat dan tenggang rasa (Ams 25:17; 27:14; 26:18,19). Namun demikian, hubungan persahabatan antar manusia selalu mengandung risiko (Ams 2:17; 16:28; 17:9).

4. Kekayaan dan kemiskinan
Pasal kunci: Ams 19. Kekayaan memberikan ke-ntungan-keuntungan yang nyata. Kekayaan memberikan perasaan aman (Ams 10:15; 18:11); membuka berbagai jalan (Ams 18:16); menarik banyak teman (Ams 14:20; 19:4,6). Bersama dengan itu, kekayaan cenderung membuat orang menjadi keras (Ams 18:23) dan memberikannya kekuasaan yang sewenang-wenang (Ams 22:7). Kekayaan menimbulkan percaya diri (Ams 30:8-9). Namun demikian, kekayaan dunia tidaklah kekal (Ams 23:4,5; 27:24). Kekayaan sama sekali tidak dapat membantu pada saat Hari Penghakiman datang (Ams 11:4), sedangkan kocek yang kosong membantu seseorang untuk bergantung sepenuhnya kepada Allah dan hidup dalam kebenaran (Ams 15:16; 28:6). Seorang miskin mungkin saja mempunyai kekayaan yang besar (Ams 13:7; bandingkan dengan Mat 6:19-24; 2Ko 6:10).

Garis Besar Intisari: Amsal (Pendahuluan Kitab) [1] PENDAHULUAN Ams 1:1-7 Ams 1:1Judul Ams 1:2-6Tujuan Amsal Ams 1:7Rahasia [2] BERBAGAI SEGI HIKMAT Ams 1:8-9:18 Ams 1:8-19Kebijaksanaan d

[1] PENDAHULUAN Ams 1:1-7

Ams 1:1Judul
Ams 1:2-6Tujuan Amsal
Ams 1:7Rahasia

[2] BERBAGAI SEGI HIKMAT Ams 1:8-9:18

Ams 1:8-19Kebijaksanaan dalam memilih teman
Ams 1:20-33Tantangan terhadap hikmat
Ams 2:1-22Perlindungan yang diberikan oleh hikmat
Ams 3:1-35Kemakmuran yang diperoleh dari hikmat
Ams 4:1-27Hikmat sepanjang kehidupan
Ams 5:1-23Petuah mengenai perkawinan
Ams 6:1-35Peringatan terhadap kebodohan dan perzinahan
Ams 7:1-27Peringatan terhadap perempuan nakal
Ams 8:1-36Seruan hikmat
Ams 9:1-18Pesta hikmat dan pesta kebodohan

[3] KUMPULAN AMSAL-AMSAL SALOMO Ams 10:1-22:16

[4] PETUAH-PETUAH DARI ORANG BIJAK Ams 22:17-24:34

[5] AMSAL-AMSAL SALOMO LAINNYA Ams 25:1-29:27

[6] PERKATAAN-PERKATAAN AGUR Ams 30:1-33

[7] PERKATAAN-PERKATAAN RAJA LEMUEL Ams 31:1-9

[8] GAMBARAN SEORANG ISTRI YANG CAKAP Ams 31:10-31

Advanced Commentary (Kamus, Lagu-Lagu Himne, Gambar, Ilustrasi Khotbah, Pertanyaan-Pertanyaan, dll)


TIP #01: Selamat Datang di Antarmuka dan Sistem Belajar Alkitab SABDA™!! [SEMUA]
dibuat dalam 0.49 detik
dipersembahkan oleh YLSA