kecilkan semua  

Teks -- Amsal 31:1-31 (TB)

Tampilkan Strong
Konteks
Amsal-amsal untuk Lemuel dari ibunya
31:1 Inilah perkataan Lemuel, raja Masa, yang diajarkan ibunya kepadanya. 31:2 Apa yang akan kukatakan, anakku, anak kandungku, anak nazarku? 31:3 Jangan berikan kekuatanmu kepada perempuan, dan jalanmu kepada perempuan-perempuan yang membinasakan raja-raja. 31:4 Tidaklah pantas bagi raja, hai Lemuel, tidaklah pantas bagi raja meminum anggur, ataupun bagi para pembesar mengingini minuman keras, 31:5 jangan sampai karena minum ia melupakan apa yang telah ditetapkan, dan membengkokkan hak orang-orang yang tertindas. 31:6 Berikanlah minuman keras itu kepada orang yang akan binasa, dan anggur itu kepada yang susah hati. 31:7 Biarlah ia minum dan melupakan kemiskinannya, dan tidak lagi mengingat kesusahannya. 31:8 Bukalah mulutmu untuk orang yang bisu, untuk hak semua orang yang merana. 31:9 Bukalah mulutmu, ambillah keputusan secara adil dan berikanlah kepada yang tertindas dan yang miskin hak mereka.
Puji-pujian untuk isteri yang cakap
31:10 Isteri yang cakap siapakah akan mendapatkannya? Ia lebih berharga dari pada permata. 31:11 Hati suaminya percaya kepadanya, suaminya tidak akan kekurangan keuntungan. 31:12 Ia berbuat baik kepada suaminya dan tidak berbuat jahat sepanjang umurnya. 31:13 Ia mencari bulu domba dan rami, dan senang bekerja dengan tangannya. 31:14 Ia serupa kapal-kapal saudagar, dari jauh ia mendatangkan makanannya. 31:15 Ia bangun kalau masih malam, lalu menyediakan makanan untuk seisi rumahnya, dan membagi-bagikan tugas kepada pelayan-pelayannya perempuan. 31:16 Ia membeli sebuah ladang yang diingininya, dan dari hasil tangannya kebun anggur ditanaminya. 31:17 Ia mengikat pinggangnya dengan kekuatan, ia menguatkan lengannya. 31:18 Ia tahu bahwa pendapatannya menguntungkan, pada malam hari pelitanya tidak padam. 31:19 Tangannya ditaruhnya pada jentera, jari-jarinya memegang pemintal. 31:20 Ia memberikan tangannya kepada yang tertindas, mengulurkan tangannya kepada yang miskin. 31:21 Ia tidak takut kepada salju untuk seisi rumahnya, karena seluruh isi rumahnya berpakaian rangkap. 31:22 Ia membuat bagi dirinya permadani, lenan halus dan kain ungu pakaiannya. 31:23 Suaminya dikenal di pintu gerbang, kalau ia duduk bersama-sama para tua-tua negeri. 31:24 Ia membuat pakaian dari lenan, dan menjualnya, ia menyerahkan ikat pinggang kepada pedagang. 31:25 Pakaiannya adalah kekuatan dan kemuliaan, ia tertawa tentang hari depan. 31:26 Ia membuka mulutnya dengan hikmat, pengajaran yang lemah lembut ada di lidahnya. 31:27 Ia mengawasi segala perbuatan rumah tangganya, makanan kemalasan tidak dimakannya. 31:28 Anak-anaknya bangun, dan menyebutnya berbahagia, pula suaminya memuji dia: 31:29 Banyak wanita telah berbuat baik, tetapi kau melebihi mereka semua. 31:30 Kemolekan adalah bohong dan kecantikan adalah sia-sia, tetapi isteri yang takut akan TUHAN dipuji-puji. 31:31 Berilah kepadanya bagian dari hasil tangannya, biarlah perbuatannya memuji dia di pintu-pintu gerbang!
Paralel   Ref. Silang (TSK)   Ref. Silang (FULL)   ITL  

Nama Orang, Nama Tempat, Topik/Tema Kamus

Nama Orang dan Nama Tempat:
 · Lemuel a wise king of the Arabian tribe of Massa
 · Masa an encampment


Topik/Tema Kamus: Amsal, Kitab | Peribahasa | Wanita | Perempuan | Isteri | Niaga, Perniagaan | Raja | Anggur | Kerja, Bekerja Keras | Air Anggur | Orang Tua | Nazar | Pintu Gerbang | Sidang, Persidangan Pengadilan | Tangan | Ikat Pinggang | Pelita | Buah, Buahan | Bijaksana, Kebijaksanaan | Sia-Sia, Kesia-Sian | selebihnya
Daftar Isi

Catatan Kata/Frasa
Full Life , Jerusalem , Ende , Ref. Silang FULL

Catatan Rentang Ayat
Matthew Henry , SH , Topik Teologia

kecilkan semua
Tafsiran/Catatan -- Catatan Kata/Frasa (per frasa)

Full Life: Ams 31:4-5 - TIDAKLAH PANTAS BAGI RAJA MEMINUM ANGGUR. Nas : Ams 31:4-5 Allah memiliki standar yang tinggi sekali bagi para raja dan pemimpin umat-Nya, khususnya mengenai minum anggur yang difermentasi ...

Nas : Ams 31:4-5

Allah memiliki standar yang tinggi sekali bagi para raja dan pemimpin umat-Nya, khususnya mengenai minum anggur yang difermentasi dan minuman memabukkan.

  1. 1) Bahasa Ibraninya secara harfiah mengatakan, "Janganlah ada yang minum." Ayat ini sama sekali tidak memberi peluang untuk minum secara terbatas

    (lihat cat. --> Ams 20:1;

    lihat cat. --> Ams 23:29-35;

    [atau ref. Ams 20:1; 23:29-35]

    lihat art. ANGGUR PADA ZAMAN PERJANJIAN LAMA).

  2. 2) Alasan raja dan pemimpin tidak boleh minum minuman memabukkan ialah bahwa mereka mungkin akan melupakan apa yang ditetapkan hukum; minuman semacam itu akan melemahkan moral mereka dan menyebabkan mereka tidak menaati hukum Allah dan memutarbalikkan keadilan. Ayat ini membuat para rabi Yahudi menetapkan bahwa seorang hakim yang minum renuth (yaitu, segelas anggur) "tidak diizinkan duduk dalam sidang pengadilan, atau di sekolah, atau dalam keadaan yang serupa tidak diizinkan untuk mengajar" (Koplowitz, Midrush, yayin, hal.30).
  3. 3) Prinsip yang sama di dalam PL diterapkan pada para imam dan suku Lewi yang melayani di hadapan Allah untuk umat Israel (Im 10:8-11;

    lihat cat. --> Im 10:9).

    [atau ref. Im 10:9]

  4. 4) Semua orang percaya PB dianggap sebagai raja dan imam yang memerintah kerajaan rohani Allah (1Pet 2:9). Oleh karena itu, standar Allah bagi raja dan imam mengenai minuman yang memabukkan juga berlaku kepada kita (lih. Bil 6:1-3;

    lihat cat. --> Ef 5:18;

    lihat cat. --> 1Tim 3:3).

    [atau ref. Ef 5:18; 1Tim 3:3]

Full Life: Ams 31:6-7 - BERIKANLAH MINUMAN KERAS ITU KEPADA ORANG YANG AKAN BINASA. Nas : Ams 31:6-7 Mustahil penulis yang diilhamkan bermaksud membenarkan atau memerintahkan orang untuk mabuk sebagai upaya melupakan kesulitan-kesu...

Nas : Ams 31:6-7

Mustahil penulis yang diilhamkan bermaksud membenarkan atau memerintahkan orang untuk mabuk sebagai upaya melupakan kesulitan-kesulitan hidup menjelang kematian. Jawaban Allah bagi penderitaan ialah berbalik kepada Dia di dalam doa, bukan minuman yang memabukkan (pasal Mazm 12:1-9; Mazm 25:1-22; 30:1-13; 34:1-23).

  1. 1) Kata-kata ini boleh dipandang sebagai ungkapan ejekan bahwa minuman memabukkan adalah bagi mereka yang sudah menghancurkan hidup mereka dan tanpa harapan lagi, berbeda dengan raja dan pemimpin bijaksana yang harus berpantang sama sekali (ayat Ams 31:4-5).
  2. 2) Ayat Ams 31:8-9 menyusul dengan tindakan yang patut diambil terhadap mereka yang menderita karena haknya dilanggar (bd. ayat Ams 31:5): orang benar harus membela hak-hak orang tertindas. Menganjurkan kemabukan untuk menolong mereka melupakan kesukaran mereka tidak akan menyelesaikan persoalan, tetapi hanya menciptakan yang baru. Berusaha mengurangi persoalan dengan menjadi mabuk mungkin merupakan cara dunia tetapi bukan cara Allah.

Full Life: Ams 31:10-31 - ISTRI YANG CAKAP. Nas : Ams 31:10-31 Ayat-ayat ini melukiskan istri dan ibu yang ideal. Seluruh hidupnya berkisar pada ketakutan yang menghormat kepada Allah (ayat A...

Nas : Ams 31:10-31

Ayat-ayat ini melukiskan istri dan ibu yang ideal. Seluruh hidupnya berkisar pada ketakutan yang menghormat kepada Allah (ayat Ams 31:30), belas kasihan bagi mereka yang mengalami kekurangan (ayat Ams 31:19-20), serta kesetiaan dan kasih kepada keluarga mereka (ayat Ams 31:27). Semua cita-cita yang diajukan di sini mungkin tidak akan digenapi dalam seorang istri atau ibu, tetapi setiap istri bisa berusaha untuk melayani Allah, keluarga, dan sesamanya dengan kemampuan dan sumber-sumber daya yang diberikan Allah kepadanya

(lihat cat. --> Ef 5:22;

lihat cat. --> 1Tim 2:15).

[atau ref. Ef 5:22; 1Tim 2:15]

Jerusalem: Ams 31:1 - raja Masa Dalam naskah Ibrani tertulis: raja, ucapan ilahi, bdk Ams 30:1+. Tetapi ini oleh para ahli umumnya diperbaiki menjadi: raja Masa. Adapun Masa itu iala...

Dalam naskah Ibrani tertulis: raja, ucapan ilahi, bdk Ams 30:1+. Tetapi ini oleh para ahli umumnya diperbaiki menjadi: raja Masa. Adapun Masa itu ialah nama sebuah suku keturunan Ismael (Arab) di bagian utara wilayah Arabia, Kej 25:14. Hikmat "orang di sebelah timur", bdk Ayu 1:3+, memang terkenal, 1Ra 4:30; Yer 49:7; Ayu 2:11+.

Jerusalem: Ams 31:3 - yang membinasakan raja-raja Dalam naskah Ibrani tertulis: untuk membinasakan raja. Dengan memperbaiki kata Ibrani yang diterjemahkan dengan "jalan" orang juga dapat menterjemahka...

Dalam naskah Ibrani tertulis: untuk membinasakan raja. Dengan memperbaiki kata Ibrani yang diterjemahkan dengan "jalan" orang juga dapat menterjemahkan lambungmu (bahasa halus yang artinya alat-alat kelamin).

Jerusalem: Ams 31:4 - meminum anggur Para penduduk padang gurun lazimnya menekankan bahwa air anggur (minuman keras) merosotkan akhlak, bdk bani Rekhab, Yer 35; agama Islam dan orang Arab...

Para penduduk padang gurun lazimnya menekankan bahwa air anggur (minuman keras) merosotkan akhlak, bdk bani Rekhab, Yer 35; agama Islam dan orang Arab di masa ini.

Jerusalem: Ams 31:10 - Isteri yang cakap Sajak berikut, Ams 31:10-31, tersusun menurut abjad Ibrani, bdk Maz 9:1-10:18+; Maz 25:1-22; 34:1-22; 37:1-40; 111:1-10; 112:1-10; 119:1-176; 145:1-21...

Sajak berikut, Ams 31:10-31, tersusun menurut abjad Ibrani, bdk Maz 9:1-10:18+; Maz 25:1-22; 34:1-22; 37:1-40; 111:1-10; 112:1-10; 119:1-176; 145:1-21; Rat 1:1-4:22; Nah 1:2-8; Sir 51:13-29 (Ibrani). Tiap-tiap ayat (atau bait) mulai dengan huruf tertentu dari abjad Ibrani, mulai dengan huruf pertama, sehingga sajak menuruti semua huruf sampai abjad habis. Mengenai penafsiran sajak Ams 31:1-31 Ini bdk Ams 30+; Ams 5:15+. Bdk Ams 11:16; 12:4; 18:22; 19:14 dan Sir 7:19

Jerusalem: Ams 31:10 - yang cakap Harafiah: yang kuat. Begitu diungkapkan beberapa ciri khas. Isteri itu cakap dan tangkas dalam mengurus rumah tangganya; iapun berbudi, bijak dan baji...

Harafiah: yang kuat. Begitu diungkapkan beberapa ciri khas. Isteri itu cakap dan tangkas dalam mengurus rumah tangganya; iapun berbudi, bijak dan bajik: pendeknya isteri itu adalah isteri dan nyonya rumah yang dicita-citakan.

Jerusalem: Ams 31:15 - dan membagi-bagikan tugas.... Larik ini agaknya sebuah sisipan, sebab mengganggu irama sajak.

Larik ini agaknya sebuah sisipan, sebab mengganggu irama sajak.

Jerusalem: Ams 31:23 - di pintu gerbang Bdk Ams 22:22+.

Bdk Ams 22:22+.

Jerusalem: Ams 31:25 - tertawa tentang hari depan Artinya dengan kepercayaan dan keyakinan penuh ia menghadap masa mendatang bagi isi rumahnya dan juga masa depan yang ditentukan Allah untuk memberi g...

Artinya dengan kepercayaan dan keyakinan penuh ia menghadap masa mendatang bagi isi rumahnya dan juga masa depan yang ditentukan Allah untuk memberi ganjaran.

Jerusalem: Ams 31:30 - yang takut akan TUHAN Rupanya sajak ini pernah diartikan sebagai puji-pujian bagi hikmat-kebijaksanaan yang diperorangkan, bdk Ams 8:22+. Pengertian semacam itu agaknya ter...

Rupanya sajak ini pernah diartikan sebagai puji-pujian bagi hikmat-kebijaksanaan yang diperorangkan, bdk Ams 8:22+. Pengertian semacam itu agaknya terungkap dalam terjemahan Yunani yang mengalihbahasakan Ams 31:30 sbb: tetapi isteri yang bijak akan dipuji; takut akan TUHAN, itulah yang perlu dibanggakan. Tafsiran inilah rupanya sebabnya mengapa sajak yang indah ini dijadikan kata penutup kitab Amsal.

Ende: Ams 31:1 - Massa ialah suatu suku-bangsa disebelah Arabia Utara. Suku-bangsa jang kafir itu keturunan Ismail (Kej 24:14). Lemuel ialah seorang radja bangsa tadi. Beber...

ialah suatu suku-bangsa disebelah Arabia Utara. Suku-bangsa jang kafir itu keturunan Ismail (Kej 24:14). Lemuel ialah seorang radja bangsa tadi. Beberapa nasihat, jang diterimanja dari ibunja, dikumpulkan dan dimasukkan kedalam Kitab Sutji Israil.

Ref. Silang FULL: Ams 31:1 - Inilah perkataan · Inilah perkataan: Ams 22:17; Ams 22:17

· Inilah perkataan: Ams 22:17; [Lihat FULL. Ams 22:17]

Ref. Silang FULL: Ams 31:2 - anak nazarku · anak nazarku: Hak 11:30; Hak 11:30

· anak nazarku: Hak 11:30; [Lihat FULL. Hak 11:30]

Ref. Silang FULL: Ams 31:3 - membinasakan raja-raja · membinasakan raja-raja: Ul 17:17; Ul 17:17; 1Raj 11:3; 1Raj 11:3; Ams 5:1-14

· membinasakan raja-raja: Ul 17:17; [Lihat FULL. Ul 17:17]; 1Raj 11:3; [Lihat FULL. 1Raj 11:3]; Ams 5:1-14

Ref. Silang FULL: Ams 31:4 - meminum anggur · meminum anggur: Ams 20:1; Ams 20:1; Pengkh 10:16-17; Yes 5:22

· meminum anggur: Ams 20:1; [Lihat FULL. Ams 20:1]; Pengkh 10:16-17; Yes 5:22

Ref. Silang FULL: Ams 31:5 - karena minum // telah ditetapkan · karena minum: 1Raj 16:9; 1Raj 16:9 · telah ditetapkan: Ams 16:12; Ams 16:12

· karena minum: 1Raj 16:9; [Lihat FULL. 1Raj 16:9]

· telah ditetapkan: Ams 16:12; [Lihat FULL. Ams 16:12]

Ref. Silang FULL: Ams 31:6 - binasa, dan anggur · binasa, dan anggur: Kej 14:18; Kej 14:18

· binasa, dan anggur: Kej 14:18; [Lihat FULL. Kej 14:18]

Ref. Silang FULL: Ams 31:7 - ia minum · ia minum: Est 1:10; Est 1:10

· ia minum: Est 1:10; [Lihat FULL. Est 1:10]

Ref. Silang FULL: Ams 31:8 - Bukalah mulutmu · Bukalah mulutmu: 1Sam 19:4; 1Sam 19:4

· Bukalah mulutmu: 1Sam 19:4; [Lihat FULL. 1Sam 19:4]

Ref. Silang FULL: Ams 31:9 - yang miskin · yang miskin: Ams 24:23; Ams 24:23; Ams 29:7

· yang miskin: Ams 24:23; [Lihat FULL. Ams 24:23]; Ams 29:7

Ref. Silang FULL: Ams 31:10 - yang cakap // akan mendapatkannya · yang cakap: Rut 3:11; Rut 3:11; Ams 18:22; Ams 18:22 · akan mendapatkannya: Ams 8:35

· yang cakap: Rut 3:11; [Lihat FULL. Rut 3:11]; Ams 18:22; [Lihat FULL. Ams 18:22]

· akan mendapatkannya: Ams 8:35

Ref. Silang FULL: Ams 31:11 - Hati suaminya // kekurangan keuntungan · Hati suaminya: Kej 2:18; Kej 2:18 · kekurangan keuntungan: Ams 12:4; Ams 12:4

· Hati suaminya: Kej 2:18; [Lihat FULL. Kej 2:18]

· kekurangan keuntungan: Ams 12:4; [Lihat FULL. Ams 12:4]

Ref. Silang FULL: Ams 31:13 - dengan tangannya · dengan tangannya: 1Tim 2:9-10

· dengan tangannya: 1Tim 2:9-10

Ref. Silang FULL: Ams 31:20 - yang miskin · yang miskin: Ul 15:11

· yang miskin: Ul 15:11

Ref. Silang FULL: Ams 31:23 - para tua-tua · para tua-tua: Kel 3:16; Kel 3:16

· para tua-tua: Kel 3:16; [Lihat FULL. Kel 3:16]

Ref. Silang FULL: Ams 31:26 - di lidahnya · di lidahnya: Ams 10:31; Ams 10:31

· di lidahnya: Ams 10:31; [Lihat FULL. Ams 10:31]

Ref. Silang FULL: Ams 31:31 - perbuatannya memuji · perbuatannya memuji: Ams 11:16

· perbuatannya memuji: Ams 11:16

buka semua
Tafsiran/Catatan -- Catatan Rentang Ayat

Matthew Henry: Ams 31:1-9 - -- Pasal ini ditambahkan kepada amsal-amsal Salomo, sebab, menurut dugaan sebagian orang, amsal ini ditulis oleh orang yang sama, dengan anggapan bahw...

Matthew Henry: Ams 31:10-31 - --Istri yang Cakap (31:10-31) Penggambaran tentang istri yang cakap ini dimaksudkan untuk menunjukkan kepada para perempuan, harus menjadi istri sepe...

SH: Ams 31:1-9 - Nasihat ibu bagi seorang raja (Kamis, 9 November 2000) Nasihat ibu bagi seorang raja Seorang pemimpin yang bijaksana, adil, arif, dan benar menjadi dambaan setiap orang yang dipimpinnya. Kehidupan s...

SH: Ams 31:1-9 - Nasihat untuk pemimpin (Jumat, 23 November 2007) Nasihat untuk pemimpin Perikop pendek ini merupakan kumpulan nasihat yang ditujukan kepada seorang raja. Sebagai orang yang dipercaya memimpin s...

SH: Ams 31:1-9 - Hikmat Seorang Pemimpin (Selasa, 15 Desember 2015) Hikmat Seorang Pemimpin Nas hari ini merupakan nasihat seorang ibu kepada anaknya, yang adalah raja Lemuel. Sama seperti raja Agur yang memberikan Am...

SH: Ams 31:1-9 - Ajaran bagi Pemimpin (Selasa, 30 Mei 2023) Ajaran bagi Pemimpin Masihkah kita ingat semua ajaran orang tua kita? Bagi Raja Lemuel, ia tak hanya mengingat, tetapi juga menuliskannya. Inilah yan...

SH: Ams 31:1-9 - Pentingnya Pemimpin yang Disiplin (Jumat, 8 September 2023) Pentingnya Pemimpin yang Disiplin Kesejahteraan suatu kerajaan sangat bergantung pada kepemimpinan rajanya. Karena itu, seorang raja harus memimpin d...

SH: Ams 31:10-31 - Istri yang cakap, keagungan suaminya (Jumat, 10 November 2000) Istri yang cakap, keagungan suaminya Nilai-nilai seorang istri yang cakap dari zaman ke zaman tidak berubah. Ribuan tahun lampau ketika Amsal i...

SH: Ams 31:10-31 - Panggilan mulia istri berhikmat (Sabtu, 24 November 2007) Panggilan mulia istri berhikmat Perikop terakhir Amsal ini sangat indah dalam dua hal. Struktur perikop ini adalah akrostik, setiap baris dimula...

SH: Ams 31:10-31 - Isteri yang Takut akan Allah (Rabu, 16 Desember 2015) Isteri yang Takut akan Allah Salah satu fungsi isteri adalah penolong bagi suami. Ia memiliki peran dan pengaruh besar dalam keluarga. Jika di ayat 3...

SH: Ams 31:10-31 - Wanita: Istri yang Cakap (Rabu, 31 Mei 2023) Wanita: Istri yang Cakap Ada pepatah yang berkata bahwa di balik seorang pria yang berhasil, ada seorang wanita yang kuat. Namun, jangan lupa bahwa h...

SH: Ams 31:10-31 - Istri Pembawa Berkat (Sabtu, 9 September 2023) Istri Pembawa Berkat Allah menciptakan istri sebagai penolong (Kej. 2:18). Dengan demikian, tugas utama seorang istri adalah menolong suami untuk mel...

Topik Teologia: Ams 31:10 - -- Umat Manusia: Wanita Wanita sebagai Anggota Masyarakat

Topik Teologia: Ams 31:11 - -- Umat Manusia: Wanita Wanita sebagai Anggota Masyarakat Wanita yang Bijak Rut 3:11 Ams 31:10-31 Kehidupan Kristen: Tanggung ...

Topik Teologia: Ams 31:13 - -- Umat Manusia Pada Umumnya Manusia sebagai Suatu Kesatuan Hidup Keutuhan Manusia Direpresentasikan oleh Tangan Kej 31:42 Ula 33:...

Topik Teologia: Ams 31:17 - -- Umat Manusia Pada Umumnya Unsur-unsur Pembentuk Keindividualitas Manusia Bagian dari Tubuh Manusia sebagai Aspek Moral Kemanusiaan ...

Topik Teologia: Ams 31:20 - -- Umat Manusia: Wanita Wanita sebagai Anggota Masyarakat Wanita yang Bijak Rut 3:11 Ams 31:10-31 Kehidupan Kristen: Tanggung ...

Topik Teologia: Ams 31:28 - -- Umat Manusia: Wanita Wanita sebagai Anggota Masyarakat Kehidupan Kristen: Tanggung Jawab Terhadap Sesama dan Alam Tanggung Jawab Terhadap Se...

Topik Teologia: Ams 31:29 - -- Umat Manusia: Wanita Wanita sebagai Anggota Masyarakat Kehidupan Kristen: Tanggung Jawab Terhadap Sesama dan Alam Tanggung Jawab Terhada...

Topik Teologia: Ams 31:30 - -- Umat Manusia: Wanita Wanita sebagai Anggota Masyarakat Kehidupan Kristen: Tanggung Jawab Terhadap Sesama dan Alam Tanggung Jawab Terhadap Se...

buka semua
Pendahuluan / Garis Besar

Full Life: Amsal (Pendahuluan Kitab) Penulis : Salomo dan Orang Lain Tema : Hikmat untuk Hidup dengan Benar Tanggal Penulisan: Sekitar 970-700 SM Latar Belakang PL...

Full Life: Amsal (Garis Besar) Garis Besar I. Prolog: Maksud dan Tema-Tema Amsal (Ams 1:1-7) II. Tiga Belas Ajaran Hikmat bagi Kaum Muda (Ams 1...

Matthew Henry: Amsal (Pendahuluan Kitab) Di hadapan kita sekarang kita dapati, I. Seorang penulis baru, atau lebih tepatnya seorang juru tulis, atau sebuah pena (kalau Anda mau mengataka...

Jerusalem: Amsal (Pendahuluan Kitab) KITAB AMSAL PENGANTAR Kitab Amsal adalah karya yang paling jelas memperlihatkan apa itu sastera kebijaksanaan di Israel (bdk Pengantar umum dari kitab...

Ende: Amsal (Pendahuluan Kitab) AMSAL SULAIMAN PENDAHULUAN Bagian2 tertua dari kesusasteraan Kebidjaksanaan Hibrani dengan djelasnja terdapat dalam kitab jang berdjudul "Amsal Sulaim...

BIS: Amsal (Pendahuluan Kitab) AMSAL PENGANTAR Buku Amsal adalah suatu kumpulan ajaran tentang cara hidup yang baik. Ajaran-ajaran itu diungkapkan dalam bentuk petuah, peribahasa

AMSAL

PENGANTAR

Buku Amsal adalah suatu kumpulan ajaran tentang cara hidup yang baik. Ajaran-ajaran itu diungkapkan dalam bentuk petuah, peribahasa dan pepatah. Kebanyakan di antaranya menyangkut persoalan-persoalan yang timbul dalam hidup sehari-hari. Buku ini mulai dengan peringatan ini, "Untuk memperoleh pengetahuan, orang harus pertama-tama mempunyai rasa hormat dan takut kepada TUHAN." Selain tentang cara-cara hidup yang baik, buku ini mengajar orang untuk memakai pikiran sehat dan bersopan santun. Peribahasanya banyak dan menunjukkan betapa dalamnya pengetahuan guru- guru Israel zaman dahulu mengenai sikap dan tindakan orang bijaksana dalam keadaan-keadaan tertentu. Petuah-petuah itu menyangkut berbagai bidang, termasuk hubungan dalam keluarga, urusan dagang, sopan santun dalam pergaulan, perlunya menguasai diri. Kecuali itu, buku ini banyak juga mengemukakan sifat-sifat yang baik, seperti misalnya: rendah hati, sabar, menghargai orang miskin dan setia kepada kawan.

Isi

  1.  Hikmat diagungkan
    Ams 1:1-9:18
  2.  Petuah-petuah Salomo
    Ams 10:1-29:27
  3.  Ucapan-ucapan Agur
    Ams 30:1-33
  4.  Ucapan-ucapan Lemuel
    Ams 31:1-9
  5.  Pujian kepada istri yang berbudi
    Ams 31:10-31

Ajaran: Amsal (Pendahuluan Kitab) Tujuan Supaya anggota kelompok mengerti seluruh Kitab Amsal yang mengajarkan asas-asas dari kehidupan yang dijalankan dengan hikmat dan penuh rasa t

Tujuan

Supaya anggota kelompok mengerti seluruh Kitab Amsal yang mengajarkan asas-asas dari kehidupan yang dijalankan dengan hikmat dan penuh rasa takut kepada Tuhan. Pelajaran ini dapat mendorong mereka untuk melaksanakannya.

Pendahuluan

Penulis : Kitab Amsal ditulis oleh beberapa orang, tetapi penulis yang terbanyak adalah raja Salomo. Sedangkan penulis-penulis lainnya adalah Agur dan ibu raja Lemuel.

Isi Kitab: Kitab Amsal terdiri dari 31 pasal. Kitab Amsal berisikan kata-kata hikmat yang mengajarkan asas-asas dari kehidupan yang dijalankan dengan penuh rasa takut kepada Tuhan.

I. Ajaran-ajaran utama dalam Kitab Amsal

  1. Pasal 1 (Ams 1:1-7).

    Tujuan Amsal-Amsal

    Amsal memberi pengetahuan akan hikmat. Amsal memberikan kepandaian. Amsal memberikan kejujuran. Amsal memberikan pengetahuan tentang takut akan Tuhan.

  2. Pasal 1-9 (Ams 1:8-9:18).

    Amsal tentang hikmat

    Bagian ini berisikan ajaran tentang pentingnya seorang muda mencari hikmat.

    Pendalaman

    1. Bacalah pasal Ams 2:1-22. Jelaskanlah cara mencari hikmat dan kepentingannya.
    2. Apakah berkatnya bagi seorang yang berhikmat? (pasal 3; Ams 3:1-35).
  3. Pasal 10-24 (Ams 10:1-24:34).

    Amsal-Amsal Salomo sebagai anjuran supaya berakal budi

    Bagian ini menjelaskan tentang tindakan orang yang berakal budi dan yang tidak berakal budi, serta segala suatu akibat dari tindakan tersebut.

    Pendalaman

    1. Bacalah pasal Ams 15:21-24. Apakah yang dikatakan tentang kesukaan orang yang tida berakal budi? Dan ke manakah jalan orang yang berakal budi?
    2. Bacalah pasal Ams 23:17-18. Apakah akibatnya jikalau seseorang takut akan Tuhan?
  4. Pasal 25-29 (Ams 25:1-29:27).

    Amsal-Amsal Salomo yang dikumpulkan pegawai raja Hizkia Bagian ini menjelaskan tentang cara mengatasi kesombongan.

    Pendalaman

    Bacalah pasal Ams 27:1-2; 29:23. Apakah yang dikatakan tentang cara mengatasi kesombongan?

  5. Pasal 30-31 (Ams 30:1-31:31).

    Amsal Agur bin Yake dan Ibu Raja Lemuel

    Amsal ini berbicara mengenai doa dan ajaran hidup, serta tabiat seorang istri yang baik.

    Pendalaman

    1. Apakah yang menjadi perisai bagi seorang dalam hidup? Dan bagaimanakah hidup yang baik itu? (pasal Ams 30:5-9).
    2. Bagaimanakah tabiat seorang istri yang baik? (pasal Ams 31:10-31).

II. Kesimpulan/penerapan

  1. Kitab Amsal mengajarkan tentang kehidupan di dala kebenaran, keadilan dan kejujuran.
  2. Kitab Amsal mengajarkan arti dan tujuan dari kehidupan manusia.
  3. Kitab Amsal mengajarkan kemuliaan dari seorang istri yang bijaksana.
  4. Kitab Amsal mengajarkan akibat-akibat dari kemalasan.
  5. Kitab Amsal mengajarkan bahwa pengetahuan yang tidak diserta dengan takut akan Allah merupakan suatu hal yang tidak berguna.
  6. Kitab Amsal membuat seorang yang tidak berpengalaman di dala kehidupan dapat mempunyai pengetahuan akan arti dan tujuan kehidupan.

Pertanyaan-pertanyaan yang Dapat Digunakan untuk Tanya Jawab

  1. Siapakah penulis Kitab Amsal?
  2. Apakah tujuan Kitab Amsal?
  3. Apakah permulaan dari segala pengetahuan/hikmat? (Ams 1:7).
  4. Apakah kegunaan mempelajari Kitab Amsal ini bagi seseorang?

Intisari: Amsal (Pendahuluan Kitab) Jadilah bijaksana! KITAB KEBIJAKSANAANAmsal merupakan hasil karya beberapa penulis, tiga di antaranya dikenal dengan nama -- Salomo, Agur dan Lemuel.

Jadilah bijaksana!

KITAB KEBIJAKSANAAN
Amsal merupakan hasil karya beberapa penulis, tiga di antaranya dikenal dengan nama -- Salomo, Agur dan Lemuel. Paling sedikit satu bagian dari kitab ini ditulis oleh orang yang tidak dikenal. Kitab ini kebanyakan berisi petuah-petuah Salomo (Ams 10:1-22:16; 25:1-29:27). Dia dikenal sebagai penulis 3.000 Amsal dan 1.005 lagu-lagu (1Ra 4:31-32). Kitab ini berisi hasil penelitian lengkap yang telah dikumpulkan oleh Salomo dan para penulis lainnya dari berbagai sumber, ditambah dengan pengalaman hidup mereka sendiri. Tujuan dari kitab ini jelas terangkum dalam pembukaannya (Ams 1:2-6). Penekanan yang sering diulang-ulang dalam kitab ini adalah takut akan Tuhan.

APAKAH AMSAL ITU?
Pengajaran dengan memakai Amsal merupakan salah satu cara mengajar yang paling kuno di dunia ini. Dalam pengajaran seperti itu dipakai kalimat-kalimat sederhana, yang mudah diingat dan diturunkan dari generasi ke generasi. Salomo adalah seorang yang mepunyai keahlian dalam berbagai bidang. Dia bukan hanya seorang raja, tetapi juga seorang filsuf yang mempunyai kemampuan intuisi dan pengertian yang luar biasa, dan ia juga seorang ilmuwan murni. Tetapi sayang, dalam kehidupan pribadinya, ia tidak selalu hidup sesuai dengan hikmat yang diketahuinya.

HIKMAT DARI ALLAH
Dalam Amsal, hikmat dikatakan sudah ada bersama Allah sepanjang zaman. Hikmat dipersonifikasikan sehingga seringkali dianggap pelambang Kristus (Ams 8:23-31; lihat Yoh 1:2; Ibr 1:2; Kol 2:3). Dijelaskan bahwa hikmat tersedia bagi semua orang. Orang yang bijaksana adalah mereka yang tanggap pada perintah Allah, sedangkan orang yang bodoh mengabaikannya. Hikmat sangat penting di dalam dunia kehidupan (Ams 4:7).

BENTUK
Banyak usaha dilakukan untuk menganalisis Kitab Amsal. Beberapa komentator mengemukakan tiga bagian yang ditandai dengan judul 'amsal salomo' (Ams 1:1; 10:1; 25:1). Selanjutnya ada pendapat bahwa amsal dengan kata ganti orang kedua adalah amsal yang diperuntukkan bagi Salomo yang diajarkan oleh guru-gurunya, sedangkan amsal dengan kata ganti orang ketiga adalah amsal yang dibuat oleh Salomo sendiri. Namun demikian, hal ini sukar dipastikan.

Pesan

Pesan yang terkandung dalam Amsal tidak dapat disingkat seperti yang mungkin dilakukan dengan kitab-kitab lain dalam Alkitab. Sebaiknya kita melihat isinya berdasarkan pokok bahasan yang berbeda-beda, yang dapat kita lihat di sana-sini dalam seluruh kitab. Ajaran-ajaran berikut diajarkan dengan jelas:
o Hikmat merupakan hal utama yang harus kita cari. Ams 1:20-33; 2:1-22; 3:1-35; 4:1-27; 8:1-36; 22:17-24:34
o Jalan orang bodoh -- orang yang mengabaikan kehendak Allah -- adalah jalan menuju bencana. Ams 1:7; 12:16,23; 14:9; 15:20; 17:24; 18:2,6,7; 28:26
o Kemalasan jelas akan membawa aib. Ams 6:6,9; 19:15; 13:4; 15:19; 19:24; 20:4; 21:25; 22:13; 24:30; 26:13,16
o Kawan sejati bernilai tinggi. Ams 17:7; 18:24; 27:6,17
o Kata-kata bukan pengganti perbuatan. Ams 26: 20-28
o Kestabilan masyarakat bermula dari kehidupan keluarga yang sehat. Ams 10:1; 13:1,24; 17:21,25; 19:13,18,27; 20:11; 22:6, 15; 23:13-16, 19-28; 28:7,24; 29:15,17; 30:11,17
o Kehidupan yang saleh diberkati Allah, sebaliknya kehidupan yang jahat membawa aib dan kematian. Ams 3:25; 5:4; 11:29; 14:12

Penerapan

1. Jangan menjadi orang bodoh!
Masalah hikmat dan kebodohan mewarnai seluruh isi Amsal. Penuh hikmat berarti hidup sesuai dengan standar yang ditentukan Allah, bodoh berarti hidup dengan mengabaikan Allah dan hidup hanya diri sendiri. Upah bagi kehidupan orang yang penuh hikmat adalah berkat, tetapi kehidupan orang bodoh akan berakhir dalam kematian dan kebinasaan.

2. Hati-hati dengan kata-katamu
Amsal banyak berbicara mengenai manfaat pembicaraan. Kata-kata mempunyai potensi besar untuk hal-hal yang baik ataupun yang jahat. Orang yang bijaksana dapat mengendalikan lidahnya untuk menghindari gosip atau sanjungan yang sia-sia.

3. Menjalankan kehidupan berkeluarga secara serius
Stabilitas suatu negara ditentukan oleh kualitas kehidupan keluarga dalam negara itu. Para orang tua mempunyai tanggungjawab terhadap anak-anak mereka. Perzinahan adalah dosa.

4. Bekerja keras
'Dalam tiap jerih payah ada keuntungan' (Ams 14:23). Amsal memberikan banyak peringatan mengenai bahaya kemalasan. Tak ada lagi yang perlu dikatakan mengenai kelambanan.

Tema-tema Kunci

1. Kerja
Teks kunci: Ams 6:6-11. Si pemalas membesar-besarkan masalahnya dan tidak melakukan apa-apa (Ams 22:13; 26:13,14; 21:25,26). Perhatikan akibat dari kemalasan (Ams 10:4,5; 12:24; 13:4; 19:15).
Orang yang rajin mengumpulkan kekayaan dengan menggunakan kesempatan yang ada (Ams 10:4,5). Ia diberi tanggung jawab (Ams 12:27) dan menjadi makmur. (Bandingkan Mat 25:24-30; Yoh 9:4; Gal 6:9,10; Efe 5:16).

2. Faedah lidah
Teks kunci: Ams 10:11,13,18-21,31,32. Orang bijaksana berhati-hati dalam menggunakan kata-kata, sedangkan orang bodoh kurang dapat menenggang rasa sehingga menimbulkan sakit hati dan kerugian. (Lihat juga Ams 6:16,18,19; 10:11,19; 11:13; 12:18; 14:23; 15:1; 16:28; 17:9,22; 18:6-8; 20:19; 24:2; 25:11,15,23; 26:20,22,29:11; 31:26. Bandingkan dengan Ams Mat 7:1-1; 12:34-36;15:11,17,18; Yak 3:5-8).

3. Persahabatan
Pasal kunci: Ams 18. sedikit teman akrab lebih baik daripada banyak kenalan. Persahabatan harus dimenangkan; menjalin persahabatan memerlukan temperamen yang baik (Ams 3:29; 25:8,9, 21,22; 24:17,19; 11:12;14:21;21:10;12:26). Seorang sahabat yang baik itu setia dan takpernah meninggalkan (Ams 14:20; 19:4,6,7; 17: 17). Dia juga jujur (Ams 27:6; 29:5). Dia meyakinkan dan mendorong semangat (Ams 17:9,17). Persahabatan sejati memerlukan hikmat dan tenggang rasa (Ams 25:17; 27:14; 26:18,19). Namun demikian, hubungan persahabatan antar manusia selalu mengandung risiko (Ams 2:17; 16:28; 17:9).

4. Kekayaan dan kemiskinan
Pasal kunci: Ams 19. Kekayaan memberikan ke-ntungan-keuntungan yang nyata. Kekayaan memberikan perasaan aman (Ams 10:15; 18:11); membuka berbagai jalan (Ams 18:16); menarik banyak teman (Ams 14:20; 19:4,6). Bersama dengan itu, kekayaan cenderung membuat orang menjadi keras (Ams 18:23) dan memberikannya kekuasaan yang sewenang-wenang (Ams 22:7). Kekayaan menimbulkan percaya diri (Ams 30:8-9). Namun demikian, kekayaan dunia tidaklah kekal (Ams 23:4,5; 27:24). Kekayaan sama sekali tidak dapat membantu pada saat Hari Penghakiman datang (Ams 11:4), sedangkan kocek yang kosong membantu seseorang untuk bergantung sepenuhnya kepada Allah dan hidup dalam kebenaran (Ams 15:16; 28:6). Seorang miskin mungkin saja mempunyai kekayaan yang besar (Ams 13:7; bandingkan dengan Mat 6:19-24; 2Ko 6:10).

Garis Besar Intisari: Amsal (Pendahuluan Kitab) [1] PENDAHULUAN Ams 1:1-7 Ams 1:1Judul Ams 1:2-6Tujuan Amsal Ams 1:7Rahasia [2] BERBAGAI SEGI HIKMAT Ams 1:8-9:18 Ams 1:8-19Kebijaksanaan d

[1] PENDAHULUAN Ams 1:1-7

Ams 1:1Judul
Ams 1:2-6Tujuan Amsal
Ams 1:7Rahasia

[2] BERBAGAI SEGI HIKMAT Ams 1:8-9:18

Ams 1:8-19Kebijaksanaan dalam memilih teman
Ams 1:20-33Tantangan terhadap hikmat
Ams 2:1-22Perlindungan yang diberikan oleh hikmat
Ams 3:1-35Kemakmuran yang diperoleh dari hikmat
Ams 4:1-27Hikmat sepanjang kehidupan
Ams 5:1-23Petuah mengenai perkawinan
Ams 6:1-35Peringatan terhadap kebodohan dan perzinahan
Ams 7:1-27Peringatan terhadap perempuan nakal
Ams 8:1-36Seruan hikmat
Ams 9:1-18Pesta hikmat dan pesta kebodohan

[3] KUMPULAN AMSAL-AMSAL SALOMO Ams 10:1-22:16

[4] PETUAH-PETUAH DARI ORANG BIJAK Ams 22:17-24:34

[5] AMSAL-AMSAL SALOMO LAINNYA Ams 25:1-29:27

[6] PERKATAAN-PERKATAAN AGUR Ams 30:1-33

[7] PERKATAAN-PERKATAAN RAJA LEMUEL Ams 31:1-9

[8] GAMBARAN SEORANG ISTRI YANG CAKAP Ams 31:10-31

Advanced Commentary (Kamus, Lagu-Lagu Himne, Gambar, Ilustrasi Khotbah, Pertanyaan-Pertanyaan, dll)


TIP #13: Klik ikon untuk membuka halaman teks alkitab dalam format PDF. [SEMUA]
dibuat dalam 0.97 detik
dipersembahkan oleh YLSA