Apakah Paulus dibebaskan pada persidangannya di hadapan kaisar di Roma?

Kelihatan dari II Timotius 4:6 bahwa Paulus dihukum. Tetapi, ada alasan yang baik untuk menganggap bahwa Paulus dibebaskan pada akhir dari dua tahun yang disebut (Kisah Para Rasul 28:30). Kemudian dia agaknya telah pergi ke Efesus dan ke tempat-tempat lain, menembus masuk sejauh Spanyol. Klemens, murid rasul Paulus, yang disebut dalam Filipi 4:3, mengatakan bahwa dia pergi ke tempat paling Barat, maksudnya pada waktu itu ialah Spanyol. Dia terusik dan dicemaskan oleh kekeliruan-kekeliruan yang merambah ke dalam jemaat-jemaatnya, dan dia - dianggap - tidak tinggal lama di satu tempat. Hieronimus mengatakan bahwa Paulus "dibebaskan oleh Nero sehingga dia bisa memberitakan Injil Kristus ke Barat." Kembali dari sana, dia tampaknya sekali lagi mengunjungi Efesus dan Kreta. Sebuah ayat dalam Surat Titus (3:12) menunjukkan maksud hati menghabiskan musim dingin di Nikopolis, sebuah kota di pantai barat Yunani. Dipercaya bahwa dia melaksanakan itu, dan ditahan di sana lalu dibawa ke Roma. Pemenjaraannya yang kedua, seperti kita ketahui dari dua suratnya kepada Timotius, yang dianggap ditulis pada waktu itu, tampak jauh lebih berat. Penganiayaan orang-orang Kristen oleh Nero sedang menghebat, dan Paulus tidak dapat dan tidak mengharapkan luput dari hukuman. Diyakini bahwa dia dihukum mati pada akhir Mei atau awal Juni tahun 68 Masehi, lima tahun setelah dia dibebaskan dari pemenjaraannya yang pertama.




Artikel yang terkait dengan Matius:


TIP #31: Tutup popup dengan arahkan mouse keluar dari popup. Tutup sticky dengan menekan ikon . [SEMUA]
dibuat dalam 0.03 detik
dipersembahkan oleh YLSA