TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Yohanes 14:16-17

Konteks
14:16 Aku akan minta kepada Bapa 1 , dan Ia akan memberikan kepadamu seorang Penolong 2  s  yang lain, supaya Ia menyertai kamu selama-lamanya, 14:17 yaitu Roh Kebenaran 3 . t  Dunia tidak dapat menerima Dia, u  sebab dunia tidak melihat Dia dan tidak mengenal Dia. Tetapi kamu mengenal Dia, sebab Ia menyertai kamu dan akan diam di dalam kamu 4 .

Yohanes 14:16-17

Konteks
14:16 Aku akan minta kepada Bapa 5 , dan Ia akan memberikan kepadamu seorang Penolong 6  s  yang lain, supaya Ia menyertai kamu selama-lamanya, 14:17 yaitu Roh Kebenaran 7 . t  Dunia tidak dapat menerima Dia, u  sebab dunia tidak melihat Dia dan tidak mengenal Dia. Tetapi kamu mengenal Dia, sebab Ia menyertai kamu dan akan diam di dalam kamu 8 .

1 Yohanes 2:27

Konteks
2:27 Sebab di dalam diri kamu tetap ada pengurapan d  yang telah kamu terima dari pada-Nya. Karena itu tidak perlu kamu diajar oleh orang lain. Tetapi sebagaimana pengurapan-Nya mengajar kamu 9  tentang segala sesuatu e --dan pengajaran-Nya itu benar, tidak dusta--dan sebagaimana Ia dahulu telah mengajar kamu, demikianlah hendaknya kamu tetap tinggal di dalam Dia. f 

1 Yohanes 3:9

Konteks
3:9 Setiap orang yang lahir dari Allah, i  tidak berbuat dosa lagi 10 ; j  sebab benih ilahi k  tetap ada di dalam dia dan ia tidak dapat berbuat dosa, karena ia lahir dari Allah.
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[14:16]  1 Full Life : AKU AKAN MINTA KEPADA BAPA.

Nas : Yoh 14:16

Yesus akan meminta kepada Bapa untuk memberi sang Penghibur hanya kepada mereka yang sungguh-sungguh mengasihi Dia dan menaati Firman-Nya. Dalam ayat Yoh 14:15 Yesus menggunakan bentuk masa kini ("jikalau kamu mengasihi Aku"), yang menekankan sikap mengasihi dan taat yang berkesinambungan.

[14:16]  2 Full Life : PENOLONG.

Nas : Yoh 14:16

Yesus menyebut Roh Kudus sebagai "Penolong". Kata ini adalah terjemahan dari kata Yunani _parakletos_, yang secara harfiah berarti, "seseorang yang dipanggil untuk mendampingi agar menolong." Kata ini kaya artinya: Penasihat, Penguat, Penghibur, Penolong, Pembela, Juruselamat, Sekutu, dan Sahabat.

  1. 1) Roh Kudus akan melaksanakan bagi para murid apa yang dilaksanakan Yesus bagi mereka ketika Ia masih bersama mereka. Roh Kudus akan mendampingi mereka untuk menolong dan menguatkan mereka (bd. Mat 14:30-31), mengajar mereka dalam hidup yang benar (ayat Yoh 14:26), menghibur dalam situasi yang sulit (ayat Yoh 14:18), serta menaikkan doa syafaat bagi mereka (Rom 8:26-27; bd. Rom 8:34), menjadi seorang sahabat untuk membantu kepentingan mereka (ayat Yoh 14:17) dan untuk tinggal beserta dengan mereka untuk selamanya.
  2. 2) Istilah parakletos ini juga dipakai untuk Tuhan Yesus dalam 1Yoh 2:1. Oleh karena itu Yesus merupakan penolong dan jurusyafaat kita di sorga (bd. Ibr 7:25), sedangkan Roh Kudus merupakan penolong dan jurusyafaat yang tinggal di dalam kita di bumi ini (Rom 8:9,26; 1Kor 3:16; 6:19; 2Kor 6:16; 2Tim1:14).

[14:17]  3 Full Life : ROH KEBENARAN.

Nas : Yoh 14:17

Roh Kudus juga disebut "Roh Kebenaran" (Yoh 15:26; 16:13; bd. 1Yoh 4:6; 5:6), karena Dia adalah Roh Yesus, yang adalah kebenaran itu. Dengan demikian Dia bersaksi tentang kebenaran itu (Yoh 18:37), menerangkan tentang kebenaran, menyingkapkan hal-hal yang tidak benar (Yoh 16:8), dan menuntun orang percaya ke dalam seluruh kebenaran (Yoh 16:13). Mereka yang bersedia mengorbankan kebenaran demi kesatuan, kasih atau alasan lainnya menyangkal Roh Kebenaran, yang katanya tinggal di dalam diri mereka. Gereja yang meninggalkan kebenaran adalah gereja yang telah meninggalkan Tuhan. Roh Kudus tidak akan menjadi Penolong orang-orang yang acuh tak acuh terhadap iman atau hanya setengah-setengah dalam komitmen kepada kebenaran. Roh Kudus hanya mendatangi mereka yang menyembah Tuhan dalam "roh dan kebenaran" (Yoh 4:24).

[14:17]  4 Full Life : IA MENYERTAI KAMU DAN AKAN DIAM DI DALAM KAMU.

Nas : Yoh 14:17

Roh Kudus pada saat itu tinggal bersama dengan para murid, dan Kristus berjanji bahwa Roh itu akan "diam di dalam kamu". Janji bahwa Roh Kudus akan diam di dalam orang percaya digenapi setelah kebangkitan Kristus ketika Yesus mengembusi murid-murid-Nya dan berkata, "Terimalah Roh Kudus" (Yoh 20:22). Untuk pembahasan mengenai peranan Roh Kudus dalam pembaharuan,

lihat art. PEMBAHARUAN PARA MURID.

[14:16]  5 Full Life : AKU AKAN MINTA KEPADA BAPA.

Nas : Yoh 14:16

Yesus akan meminta kepada Bapa untuk memberi sang Penghibur hanya kepada mereka yang sungguh-sungguh mengasihi Dia dan menaati Firman-Nya. Dalam ayat Yoh 14:15 Yesus menggunakan bentuk masa kini ("jikalau kamu mengasihi Aku"), yang menekankan sikap mengasihi dan taat yang berkesinambungan.

[14:16]  6 Full Life : PENOLONG.

Nas : Yoh 14:16

Yesus menyebut Roh Kudus sebagai "Penolong". Kata ini adalah terjemahan dari kata Yunani _parakletos_, yang secara harfiah berarti, "seseorang yang dipanggil untuk mendampingi agar menolong." Kata ini kaya artinya: Penasihat, Penguat, Penghibur, Penolong, Pembela, Juruselamat, Sekutu, dan Sahabat.

  1. 1) Roh Kudus akan melaksanakan bagi para murid apa yang dilaksanakan Yesus bagi mereka ketika Ia masih bersama mereka. Roh Kudus akan mendampingi mereka untuk menolong dan menguatkan mereka (bd. Mat 14:30-31), mengajar mereka dalam hidup yang benar (ayat Yoh 14:26), menghibur dalam situasi yang sulit (ayat Yoh 14:18), serta menaikkan doa syafaat bagi mereka (Rom 8:26-27; bd. Rom 8:34), menjadi seorang sahabat untuk membantu kepentingan mereka (ayat Yoh 14:17) dan untuk tinggal beserta dengan mereka untuk selamanya.
  2. 2) Istilah parakletos ini juga dipakai untuk Tuhan Yesus dalam 1Yoh 2:1. Oleh karena itu Yesus merupakan penolong dan jurusyafaat kita di sorga (bd. Ibr 7:25), sedangkan Roh Kudus merupakan penolong dan jurusyafaat yang tinggal di dalam kita di bumi ini (Rom 8:9,26; 1Kor 3:16; 6:19; 2Kor 6:16; 2Tim1:14).

[14:17]  7 Full Life : ROH KEBENARAN.

Nas : Yoh 14:17

Roh Kudus juga disebut "Roh Kebenaran" (Yoh 15:26; 16:13; bd. 1Yoh 4:6; 5:6), karena Dia adalah Roh Yesus, yang adalah kebenaran itu. Dengan demikian Dia bersaksi tentang kebenaran itu (Yoh 18:37), menerangkan tentang kebenaran, menyingkapkan hal-hal yang tidak benar (Yoh 16:8), dan menuntun orang percaya ke dalam seluruh kebenaran (Yoh 16:13). Mereka yang bersedia mengorbankan kebenaran demi kesatuan, kasih atau alasan lainnya menyangkal Roh Kebenaran, yang katanya tinggal di dalam diri mereka. Gereja yang meninggalkan kebenaran adalah gereja yang telah meninggalkan Tuhan. Roh Kudus tidak akan menjadi Penolong orang-orang yang acuh tak acuh terhadap iman atau hanya setengah-setengah dalam komitmen kepada kebenaran. Roh Kudus hanya mendatangi mereka yang menyembah Tuhan dalam "roh dan kebenaran" (Yoh 4:24).

[14:17]  8 Full Life : IA MENYERTAI KAMU DAN AKAN DIAM DI DALAM KAMU.

Nas : Yoh 14:17

Roh Kudus pada saat itu tinggal bersama dengan para murid, dan Kristus berjanji bahwa Roh itu akan "diam di dalam kamu". Janji bahwa Roh Kudus akan diam di dalam orang percaya digenapi setelah kebangkitan Kristus ketika Yesus mengembusi murid-murid-Nya dan berkata, "Terimalah Roh Kudus" (Yoh 20:22). Untuk pembahasan mengenai peranan Roh Kudus dalam pembaharuan,

lihat art. PEMBAHARUAN PARA MURID.

[2:27]  9 Full Life : PENGURAPAN-NYA MENGAJAR KAMU.

Nas : 1Yoh 2:27

Semua anak Tuhan diberikan "pengurapan" (yaitu Roh Kudus) untuk menuntun mereka kepada kebenaran (Yoh 14:26; 16:13). Selama orang percaya tinggal tetap dalam Kristus dan membaca Firman Allah, Roh Kudus menolong mereka untuk memahami kebenaran penebusannya.

  1. 1) Semua orang percaya dapat menyelidiki dan mengetahui kebenaran Allah serta belajar satu dari yang lain melalui saling mengajar dan menasihati (Mat 28:20; Ef 3:18; Kol 3:16).
  2. 2) Demikianlah, orang percaya memiliki dua pelindung terhadap kesalahan doktrin -- penyataan alkitabiah (bd. ayat 1Yoh 2:24) dan Roh Kudus.
  3. 3) Orang percaya tidak memerlukan mereka yang mengajarkan apa yang bukan doktrin alkitabiah. Inilah yang dimaksudkan oleh Yohanes dengan perkataan "tidak perlu kamu diajar oleh orang lain".

[3:9]  10 Full Life : TIDAK BERBUAT DOSA LAGI.

Nas : 1Yoh 3:9

Kata kerja "berbuat dosa" (Yun. _hamartano_) ditulis dalam bentuk infinitif aktif masa kini, yang menunjukkan tindakan yang terus berlangsung. Yohanes menekankan bahwa orang yang sungguh-sungguh dilahirkan kembali dari Allah tidak mungkin mempunyai cara hidup yang berdosa karena hidup Allah tidak dapat hadir di dalam mereka yang berbuat dosa (bd. 1Yoh 1:5-7; 2:3-11,15-17,24-29; 3:6-24; 4:7-8,20).

  1. 1) Kelahiran baru menghasilkan kehidupan rohani yang mendatangkan hubungan bersinambung dengan Allah. Dalam surat ini, setiap kali Yohanes berbicara mengenai kelahiran baru orang percaya, dia memakai bentuk waktu yang sudah selesai dalam bahasa Yunani untuk menekankan hubungan yang sinambung dan terus-menerus yang dimulaikan oleh kelahiran baru (1Yoh 2:29; 3:9; 4:7; 5:1,4,18;

    lihat art. PEMBAHARUAN).

  2. 2) Memiliki hidup Allah di dalam diri kita (yaitu, dilahirkan kembali dari Allah) dan berbuat dosa terus adalah suatu kemustahilan rohani. Orang percaya bisa kadang-kadang gagal untuk memenuhi standar Allah yang tinggi, tetapi mereka tidak akan terus-menerus hidup dalam dosa (ayat 1Yoh 3:6,10).
  3. 3) Yang menjaga orang yang setia dari berbuat dosa adalah "benih Allah" dalam diri mereka yaitu hidup, Roh, dan tabiat Allah sendiri yang ada dalam mereka (1Yoh 5:11-12; Yoh 15:4; 2Pet 1:4).
  4. 4) Oleh iman (1Yoh 5:4), Kristus yang mendiami kita, kuasa Roh Kudus, dan Firman yang tertulis

    (lihat cat. --> 1Tes 2:10),

    [atau ref. 1Tes 2:10]

    semua orang percaya dapat hidup bebas dari dosa dan pelanggaran dari saat ke saat.



TIP #16: Tampilan Pasal untuk mengeksplorasi pasal; Tampilan Ayat untuk menganalisa ayat; Multi Ayat/Kutipan untuk menampilkan daftar ayat. [SEMUA]
dibuat dalam 0.03 detik
dipersembahkan oleh YLSA