TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Mazmur 41:1

Konteks
Doa minta penyembuhan
41:1 Untuk pemimpin biduan. Mazmur Daud. (41-2) Berbahagialah d  orang yang memperhatikan orang lemah 1 ! e  TUHAN akan meluputkan dia pada waktu celaka. f 

Mazmur 72:18-20

Konteks
72:18 Terpujilah TUHAN, Allah Israel, w  yang melakukan perbuatan x  yang ajaib seorang diri! 72:19 Dan terpujilah kiranya nama-Nya y  yang mulia selama-lamanya, dan kiranya kemuliaan-Nya z  memenuhi seluruh bumi. Amin, ya amin a . 72:20 Sekianlah doa-doa Daud bin Isai b .

Mazmur 89:52

Konteks
89:52 (89-53) Terpujilah TUHAN untuk selama-lamanya! Amin, ya amin. a 

Mazmur 106:48

Konteks
106:48 Terpujilah TUHAN, Allah Israel, dari selama-lamanya sampai selama-lamanya, dan biarlah seluruh umat mengatakan: "Amin! i " Haleluya!

Mazmur 150:1-6

Konteks
Haleluya
150:1 Haleluya! o  Pujilah Allah 2  dalam tempat kudus-Nya! p  Pujilah Dia dalam cakrawala-Nya q  yang kuat! 150:2 Pujilah Dia karena segala keperkasaan-Nya, r  pujilah Dia sesuai dengan kebesaran-Nya s  yang hebat! 150:3 Pujilah Dia dengan tiupan sangkakala, t  pujilah Dia dengan gambus dan kecapi! u  150:4 Pujilah Dia dengan rebana dan tari-tarian, v  pujilah Dia dengan permainan kecapi w  dan seruling! x  150:5 Pujilah Dia dengan ceracap y  yang berdenting, pujilah Dia dengan ceracap yang berdentang! 150:6 Biarlah segala z  yang bernafas memuji TUHAN! Haleluya!
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[41:1]  1 Full Life : BERBAHAGIALAH ORANG YANG MEMPERHATIKAN ORANG LEMAH.

Nas : Mazm 41:2

Allah mempunyai perhatian khusus terhadap orang yang lemah dan tidak berdaya, dan Ia memberkati orang yang menunjukkan kasih setia kepada yang membutuhkan. Ayat Mazm 41:2-4 mengembangkan prinsip, "Berbahagialah orang yang murah hatinya, karena mereka akan beroleh kemurahan" (Mat 5:7). Jikalau kita telah membagi belas kasihan Allah kepada mereka yang membutuhkan, kita dapat berdoa dengan kepastian bahwa Allah akan melepaskan kita pada waktu kesulitan (ayat Mazm 41:2), melindungi kita dari bahaya (ayat Mazm 41:3), memberkati kehidupan kita (ayat Mazm 41:3), menghancurkan kuasa Iblis dan musuh-musuh kita (ayat Mazm 41:3), dan memberikan kepada kita kehadiran-Nya dan kesembuhan waktu kita sakit (ayat Mazm 41:4; bd. Mazm 72:2,4,12; Ul 15:7-11; Ams 29:14; Yes 11:4; Yer 22:16;

lihat cat. --> Mat 6:30).

[atau ref. Mat 6:30]

[150:1]  2 Full Life : PUJILAH ALLAH.

Nas : Mazm 150:1

Pujian yang benar kepada Allah tidak akan terbatas pada ruang ibadah saja (ayat Mazm 150:1-2,6). Kita dapat sungguh-sungguh memuji Allah hanya bila kita melihat kebesaran dan kebaikan-Nya, serta mengingat dan merenungkan segala sesuatu yang telah dilakukan oleh-Nya dalam penciptaan dan penebusan serta kehidupan pribadi kita. Dengan demikian pujian merupakan suatu tanggapan berkuasa dari hati yang mengungkapkan sukacita, ucapan syukur, dan kerinduan untuk bersekutu dengan Tuhan kita. Selain memuji Allah dengan nyanyian dan alat musik kita di tempat ibadah, kita dapat memuji Allah dengan hidup yang penuh kasih dan sukacita (1Yoh 4:19), dengan iman di dalam Kristus (Yoh 1:7), dengan kemenangan atas kuasa-kuasa Iblis (Ef 6:10-18), dengan kelaparan rohani untuk kerajaan dan kebenaran-Nya (Mat 6:33), dengan pengabdian kepada Firman-Nya (pasal Mazm 119:1-176), dengan kasih Allah yang dicurahkan ke dalam hati kita oleh Roh Kudus (Rom 5:5), dengan pemberitaan Injil-Nya (Rom 1:16), dan dengan pengharapan akan kedatangan-Nya kembali yang tidak lama lagi (Tit 2:13;

lihat art. PUJIAN).



TIP #13: Klik ikon untuk membuka halaman teks alkitab dalam format PDF. [SEMUA]
dibuat dalam 0.03 detik
dipersembahkan oleh YLSA